fandyachmad
fandyachmad | Tourist
Bondowoso, Jawa Timur, Indonesia | Waterfall
4,74 K5

Legenda Di Balik Ke Indahan Air Terjun Blawan Bondowoso

air terjun blawan bondowoso

Mendaki ke kawah ijen , akan sayang sekali jika anda tak meluangkan waktu untuk menjelajahi beberapa keindahan air terjun di sekitarnya , dan salah satunya yang yang berada di Rengahrejo kecamatan Sempol adalah Air Terjun Blawan.
Hal yang dilakukan

Sejarah air terjun blawan :

Pasti anda sudah taka sing dengan tokoh legendaris Damar wulan ni guys. Yups dia di kenal di area blambanga. Dahulu sebelum terkenal ia menjadi tukang rumput kepada Patih Loh Gender dari Majapahit. Karena Damar wulan sangat pandai , akhirnya ia di angkat sebagai abdi andalan majapahit hingga akhirnya Damar wulan mendapat tugas dari Ratu kencana wungu untuk menyamar dengan maksud membantu mengalahkan Minak Jinggo sang penguasa Blambangan yang bermaksud memberontak majapahit. Dengan ketampanannya akhirnya Damar wulan berhasil menarik perhatian para selir – selir Minak Jinggo , dan dengan bantuan kedua selir tersebut akhirnya Damar wulan berhasil mendapatkan senjata sakti Gada Wesi Kuning milik Minak Jinggo mengalahkannya. Damar wulan pun membawa kedua selir tersebut dan menikahi anak dari putri raja majapahit tersebut. Damar wulan pun di kenal sebagai pahlawan dan ia selalu singah ke air terjun blawan saat berkunjung ke blambangan hingga akhirnya air terjun ini di sebut pula sebagai air terjun damar wulan oleh masyarakat sekitar. 

Lalau apa saja yang bisa kita lakukan disini ???

Setelah tracking yang lumayan dan menguras tenaga dengan menuruni beberapa anak tangga , disini kita akan di suguhkan indahnya air terjun yang berwana agak kekuningan yang sangat deras , warna kuning tersebut berasal dari kandungan belerang dari kawah ijen. Air terjun blawan ini memiliki ketinggian 30 meter dan langsung jatuh ke dalam tanah sehingga kita tidak bisa langsung menikmati indahnya air terjun ini di bawahnya. Disini kita hanya bisa menikmati suara gemuruah serta hembusan air terjun yang sangta sejuk dari bukit sisi kanan air terjun blawan ini guys. Airnya bagitu deras dan berwaran kekuningan akibat kandungan unsur belerang ni guys. Oh ya ni guys saat menikmati air terjun ini dari atas bukit tidak disarankan untuk mendekati ke pinggiran karena sangat berbahaya mengingat air terjun ini jatuh langsung ke dalam tanah serta di hapit oleh tebing yang sangat tinggi. Disini anda bisa duduk santai sembari menikmati sejuknya udara serta tenangnya suasana disini guys. Mengabadikan moment di tempat yang legendaris ini akan membuat foto kalian berasa di sebuah surga yang tersembunyi mengingat tempatnya yang berada di antara tebing-tebing yang menjulang tinggi.


Oh ya ni guys disini juga terdapat aliran air hangat yang tak terlalu besar namun bisa kita buat untuk membasuh muka ataupun merendam kaki di aliran tersebut setelah lelah tracking menuju ke air tejrun blawan ini guys. Terdapat sebuah pipa di bawah pohon beringin besar serta terdapat pula kolam kecil yang bisa kita gunakan untuk membasuh muka ataupun kaki kita ni guys. Airnya begitu hangat dan mengandung unsur belerang sehingga di percayai bisa menyembuhkan berbagai macam penyakit kulit ni guys.


Cara ke Sana

Air terjun Blawan ini berada tak jauh dari kawah ijen , terletak di Rengahrejo Desa Kalianyar kecamatan Sempol kabupaten Bondowoso. Berjarak 15 km dari pos 1 paltuding dandapat di tempuh selama 20 menit dengan roda 2 atau mobil pribadi. Air terjun blawan ini menjadi slaah satu tujuan para wisatawan saat hendak berkunjung ke kawah ijen dan selalu ramai di kunjungi wisatawan apalagi saat weekend tiba. Dan yang menariknya ni guys air terjun blawan ini adalah aliran airnya yang langsung menuju ke dalam tanah dan berada di sela-sela tebing yang sangat megah.

Lalau bagaimana cara untuk bisa menuju ke air terjun blawan ini ???

Dari kota bondowoso berjarak 48 km dan dapat di tempuh selama 1,5 jam perjalanan , rutenya sangat gampang ni guys ikuti saja arah ke kawah ijen karena masih dalam satu jalur namun setelah sampai di saat berada di area perkebunan kopi terdapat pertigaan jika belok ke kanan menuju ke kawah ijen namun anda tinggal lurus saja dan sudah ada papan petunjuknya di pertigaan tersebut. Dari pertigaan tersebut masih di lanjutkan perjalanan sepanjang 3 km menuju ke Rengahrejo. Saat menuju ke air tejrun blawan ini guys kita akan melewati 2 tempat wisata yang asik untuk di kunjungi yaitu mini niagara de sebelah jalan serta pemandian air panas blawan yang letaknya juga dekat dengan jalan utama. Nah setelah melewati pemandian air panas jaraknya sudah sangat dekat menuju ke loket air terjun blawan. Untuk retribusi masuk kita akan di kenakan biaya sebesar Rp.3000/org dan Rp.3000/motor serta Rp.10.000/mobil. Selanjutnya di lanjutkan tracking memutari air terjun yang tracknya lumayan menguras tenaga ni guys , tapi jangan khawatir karena kondisi jalan tracknya sudah bercor dan terdapat beberapa anak tangga hingga sampai di tujuan utama.














Tips dan Trik air terjun blawan bondowoso

Tips dan Trick saat berkunjung ke air terjun blawan :

 

  1. Jangan terlalu dekat saat menikmati ataupun berfoto di dekat  air terjun dari atas bukit
  2. Pastikan anda datang saat tidak hujan karena jalan bisa licin
  3. Bawalah air mineral karena anda akan tracking yang lumayan menguras tenaga disini
  4. Jangan mengotori tempat ini dengan sampah kalian guys agar supaya selalu terjaga akan keasriannya.
  5. Pakailah alas kaki yang nyaman saat berkunjung keisni.
WISATA MENARIK LAINNYA
Tidak ada data
KULINER MENARIK LAINNYA
Tidak ada data