Effida
Effida | Freedom Seeker
Surabaya, Jawa Timur, Indonesia | Culture & Art
3,05 K30

Menikmati Indahnya Karya Seni di Vin Autism Gallery

Vin Autism Gallery Surabaya

Holaa guys, jalan jalan ke Vin Autism Art Gallery yuk!
Hal yang dilakukan

Nggak hanya mengunjungi tempat wisata alam, dateng ke art gallery juga jadi salah satu hal menyenangkan yang bisa kalian coba. Nggak perlu jauh jauh, di Surabaya ada lo Art Gallery yang kekinian dan sayang buat dilewatkan. Namana Vin Autism Art Gallery.

Menikmati Indahnya Karya Seni di Vin Autism Gallery

Vin Autism Gallery Surabaya

Kalau dilihat dari depan, Vin Autism Gallery ini memiliki tampilan yang cukup sederhana tetapi siapa sangka kalau di dalemnya ada galeri seni dengan pajangan pajangan yang menakjubkan. Pertama dateng, kalian bisa langsung memarkir kendaraan dan memesan menu minuman di bagian depan gallery. Ada beberapa pilihan minuman yang ditawarkan dan kalian nggak perlu khawatir soal harga karena semua menu dibandrol Rp 15.000,- saja.

2 menu yang kami pilih kali ini adalah Iced Hazelnut Latte dan Iced Caramel Macchiato. Ternyata nggak cuma harganya yang terjangkau, minuman yang disajikan juga lumayan enak. Cocok deh buat disruput sambil menikmati indahnya galeri seni yang satu ini.

cafe terdekat

Untuk masuk ke kawasan gallery, pengunjung tidak dikenakan biaya tiket masuk alias gratis. Kalian hanya perlu mengisi buku tamu di lantai 1 sebelum masuk dan menyusuri galeri seni yang satu ini.

Gallery Surabaya

Vin Autism Art Gallery menyuguhkan berbagai pajangan yang dapat dinikmati di lantai 1, lantai 2, dan juga lantai 3. Semua karya seni yang disuguhkan juga dilengkapi dengan keterangan nama pembuat, tahun dibuat, dan juga judul atau tema dari karya tersebut.

Di lantai 1, kalian dapat menikmati lezatnya minuman dari Vinkopi. Tersedia cukup banyak tempat duduk yang dapat digunakan untuk bersantai sembari menikmati minuman dan lukisan yang dipajang.

wisata Surabaya

wisata unik di Surabaya

art galeriSurabaya

museum di Surabaya

Bagi penikmat seni, mengunjungi Vin Autism Art Gallery tentu menjadi hal menarik yang bisa kalian coba. Disini, pengunjung tidak hanya dapat menikmati indahnya karya seni, tetapi juga dapat berfoto dan mengabadikan momen di sekitar galeri seni. Menarik sekali ya? Kalian nggak perlu khawatir karena ada banyak sekali spot dan lukisan lukisan cantik yang siap dinikmati oleh pengunjung.

Vin Autism Art Gallery menjadi tempat dimana ratusan lukisan karya Vincent Prijadi Purwono dipajang. Vincent merupakan anak 18 tahun dengan autis yang dapat menghasilkan karya karya hebat. Jika beruntung, kalian bisa melihat langsung proses melukis saat berkunjung ke galeri seni yang satu ini.

Galeri seni yang satu ini juga dibangun dengan tujuan kedepannya yakni untuk memajang hasil karya seni teman teman autis yang ingin melakukan pameran. Keren sekali bukan?

wisata terbaru Surabaya

wisata baru Surabaya

Vin Autism Art Gallery menyuguhkan lukisan yang sangat beragam mulai dari bentuk wajah, hewan, alat transportasi, dan masih banyak lagi. Pengunjung tentu akan berkali kali dibuat kagum dengan keindahan lukisan yang disuguhkan. Vin Autism Art Gallery ini juga dilengkapi dengan fasilitas adanya ruang ber AC dan adanya toilet. Kalo ingin mengunjungi galeri seni di Surabaya, Vin Autism Art Gallery tempatnya!

Cara ke Sana

Awalnya tau lokasi art gallery ini dari tiktok dan langsung deh cus menuju ke lokasi. Vin Autism Art Gallery ini beralamat di daerah Ruko G Walk, Citraland, Surabaya. Yang bingung sama lokasinya, langsung cek g maps aja yaa.

Tips dan Trik Vin Autism Gallery Surabaya

  • Jangan merusak atau megotori galeri seni
  • Membawa alat dokumentasi
WISATA MENARIK LAINNYA
Tidak ada data
KULINER MENARIK LAINNYA
Tidak ada data