ke2nai
ke2nai | Sightseeing
Bandung, Jawa Barat, Indonesia | halal
2,97 K2

Menikmati Kuliner Klasik di Braga Permai Resto

braga permai resto

Braga Permai adalah resto klasik di jalan Braga sejak tahun 1923. Dulu bernama Maison Bogerijen. Tetapi, sejak tahun 1960, pasca kebakaran maka resto ini berubah namanya menjadi Braga Permai
Konten Ulasan

Kawasan Braga sejak dulu selalu saja ramai. Nuansa klasik masih terasa hingga sekarang meskipun sudah banyak resto atau cafe kekinian di sana. Tetapi, masih ada segelintir tempat kuliner yang bertahan sejak zaman penjajahan Belanda. Salah satunya adalah Braga Permai.

braga permai resto
Spaghetti Bolognese

Hingga saat ini juga masih tetap ramai. Bahkan kalau akhir pekan atau musim liburan bisa sampai waiting list. Kebanyakan sih wisatawan asing. Tebakan saya, mayoritas berasal dari Eropa. Mungkin karena di Braga Permai masih menyajikan beragam hidangan Eropa dengan porsi yang pas bagi para wisatawan tersebut. Kalau buat orang Indonesia sepertinya lumayan besar porsinya.

braga permai restoT-Bone Steak

Di meja makan disediakan sekeranjang kecil beraneka roti kering. Air putih pun disediakan dan akan kembali diisi oleh pramusaji. Semuanya free, baik untuk roti maupun air putih. Lumayan buat mengganjal perut saat menunggu makanan datang.

braga permai restoSteak ala Braga Permai

Jangan bayangkan sajian yang instagramable. Di sini biasa aja. Tetapi, rasa makanannya enak. Kami memesan Spaghetti Bolognese, T-Bone Steak, dan Steak ala Braga Permai. Berat T-Bone Steak sampai 500 gr per porsi. Beneran bikin kenyang banget, deh!

Kami putuskan untuk tidak pesan hidangan penutup. Kenyang banget karena porsinya besar. Kami puas makan di sini dan sepertinya akan kembali lagi. Kuliner klasik Braga Permai memang enak.

Jam Operasional
Opening hours: 06.30 s/d 24.00 wib
WISATA MENARIK LAINNYA
Tidak ada data
KULINER MENARIK LAINNYA
Tidak ada data