saqr
saqr | Sightseeing
Medan, Sumatera Utara, Indonesia | Photography
4.26 K0

Istana Maimun

istana maimun

Istana Maimun ini selalu menjadi daya tarik bagi para wisatawan. Disebut sebagai istana terindah di Indonesia bangunan Istana Maimun ini memiliki arsitektur yang unik.
What to Do

Istana Maimun, Istana ini kerap kali di sebut sebut sebagai Istana terindah di Indonesia. Terletak di Provinsi Sumatera Utara, Medan selalu membuka gerbang lebar lebar bagi para wisatawan dalam negeri maupun mancanegara. Istana Maimun ini selalu menjadi daya tarik bagi para wisatawan. Disebut sebagai istana terindah di Indonesia bangunan Istana Maimun ini memiliki arsitektur yang unik dengan perpaduan beberapa unsur kebudayaan Melayu bergaya Islam, Spanyol India dan Italia. Istana maimun ini memiliki cerita yang sangat bersejarah yaitu Istana Maimun ini merupakan peninggalan Kerajaan Deli yang di dirikan oleh Sultan Maimun Al Rasyid Perkasa Alamsyah. Sultan Maimun Al Rasyid Perkasa Alamsyah ini merupakan keturunan raja ke-9 Kesultanan Deli. Istana ini berdiri sejak 26 Agustus 1888 dan di resmikan pada 18 Mei 1891. Meski demikian Istana Maimun ini sungguh sangat terawat dan terjaga kebersihannya. Warna kuning yang dimiliki oleh Istana Maimun ini melambangkan warna Melayu dan warna kebesaran Kerjaan Deli. 

istana maimun

istana maimun

istana maimun

Sedangkan unsur Eropa-nya terlihat dari ornamen lampu, kursi, meja, lemari dan pintu dorong. Pintu dan jendela di Istana ini mirip sekali dengan bangunan yang ada di Eropa. Sedangkan pengaruh islamnya terlihat dari Bentuk Lengkung (arcade) di bagian atas atau atap Istana. Bentuknya menyerupai perahu terbalik. Lambang ini sering kita jumpai di kawasan Timur Tengah. Istana Maimun ini menghadap ke timur dan memiliki dua lantai. Memiliki lahan yang sangat luas di setiap lantainya. Istana Maimun ini memiliki luas 2.772 meter persegi dan 30 Ruangan. 

istana maimun

istana maimun

istana maimun

istana maimun

Nampak luar Istana Maimun ini memiliki bangunan yang sangat megah dan indah. Namun jangan hanya melihat dari luarnya saja guys cobalah untuk masuk ke dalam. Di dalam istana ini terdapat benda peninggalan Kerajaan dan singgasana raja. Benda benda yang ada disini tak ternilai harganya. Namun kalian jangan merusak benda yang ada di dalam istana ini ya guys. Kalian juga jangan lewatkan untuk berfoto karena tempat ini sangat unik sekali dan hanya bisa kalian temui di Istana Maimun. Berkunjung ke tempat ini juga bukan hanya sekedar refreshing lho guys namun juga bisa menambah wawasan kalian. Nah guys karena tempat ini sangat terawat sekali, jadi kalian sangat dilarang sekali untuk membuang sampah sembarangan di tempat ini. Yuk buruan kesini guys. Tiket masuknya sangat terjangkau sekali yaitu hanya 5rb saja per orang. 

How to Get There

Masih di kota Medan nih guys kali ini saya akan menggunjungi sebuah wisata yang sangat unik yaitu Istana Maimun. Wisata ini terletak di Jl. Sultan Ma'moen Al Rasyid No. 66, Medan Maimun, A U R, Medan Maimun, A U R, Medan Maimun, Kota Medan, Sumatera Utara. Wisata ini hanya berjarak 5 kilometer dari Pusat Kota Medan. Perjalanan ini akan memakan waktu sekitar 18 menit.

Tips and Trick istana maimun

1. jagalah kebersihan

2. bawa kamera untuk berfoto

3. jangan merusak benda yang ada di Istana Maimun ini

Yuk tonton keseruannya disini! smile

By: Youtube

SUGGESTED PARADISE
No data
SUGGESTED CULINARY
No data