fandyachmad
fandyachmad | Tourist
Malang, Jawa Timur, Indonesia | Waterfall
3.12 K2

Air Terjun Nirwana Surga Tersembunyi Di malang Selatan

air terjun nirwana

Berbicara kota malang memang tak ada habisnya untuk di bahas akan keindahan alamnya ni guys. Salah satunya yang terletak di Malang selatan dengan memiliki tingkatan air terjun yang sangat indah yaitu Air terjun Nirwana.
What to Do

 

Lalu apa saja yang bisa kita lakukan disana ???

Setelah tracking ke bawah dan menguras sedikit tenaga kita , akhirnya kita sampai di aliran sungai serta disini kita langsung di sambut oleh indahnya panorama air terjun nirwana ini yang sangat eksotis. Tampak sebuah air terjun yang sangat jernih dan bertingkat serta indahnya bebatuan yang menjadi latar belakangnya siap memanjakan anda disini guys. Capek setelah tracking ke bawah seolah terbayar lunas jika kita berada disini guys. Apalagi sepanjang aliran sungai ini merupakan bebatuan padas yang sangat indah akan membuat anda seolah menemukan sebuah surga atau bisa di bilang  berada pada jaman purba dulu ni guys. Bebetauan ini merupakan hasil dari letusan gunung yang terbawa aliran lahar dingin dan membentuk indah di sepanjang alirang coban nirwana ini guys.

Bersantai sembari menikmati view air terjun nirwana di bebetauan padas sembari semilir angin sejuk menghampiri kita akan membuat hati merasa nyaman dan tentram. Bisa juga bermain air di sekitar aliran sungai akan membuat badan ini terasa segar ni guys. Nah setelah sejenak menikmati view air terjun nirwana ini dari kejuahan kini saatnya kita menuju ke tujuan utama yaitu di bawah air terjunnya ni guys. Untuk menuju kesana kita harus hati-hati dan waspada karena ada saja bebatuan yang licin ni guys.

air terjun nirwanaair terjun nirwanaair terjun nirwanaair terjun nirwana
Air tejrun nirwana ini tak setinggi air terjun pada umumnya ni guys hanya memeiliki ketinggian sekitar 15 meter yang paling bawah serta air terjun pertama yang berada di atas memiliki ketinggian sekitar 10 meter ni guys dalam satu aliran sungai. Setiap aliran air terjunnya memiliki kolam alami di bawahnya dengan memiliki kedalaman yang lumayan dalam ni guys. Namun kolam tersebut tak sebegitu luas namun bisa kita gunakan untuk bersantai ataupun bermain air di sekitarnya ni guys. Airnya begitu jernih berwarna hijau toska dan pastinya akan menghipnotis siapapun untuk menceburkan diri disitu ni guys. Namun ingat ni guys jika kalian berenang disitu anda harus waspada karena kolam  tersebut terbilang cukup dalam. Di sekitar aliran air terjunnya di hiasi oleh megahnya bebatuan kapur yang terpahat secara alami serta bebatuan besar yang menjulang di bawah aliran air terjun akan membuat kita jatuh hati disini guys. Mengabadikan moment dengan kamera andalan kalian  adalah hal wajib yang kita lakukan disini guys. Karena beckground air tejrun nirwana ini sangat indah dan pastinya akan menghasilkan jepretan kamera yang sangat epic dan instagramable ni guys. Berenang sembari menikmati percikan air terjun nirwana dengan di kelilingi oleh tebing yang sangat indah akan membuat kita lupa akan segalanya , terlebih lagi kawasan air terjun nirwana ini masih jarang di kunjungi oleh wisatawan sehingga ketenangan siap kita dapatkan disini guys.

 

Oh ya ni guys selain aliran air terjun nirwana yang uatama ini , kita bisa melanjutkan perjalanan menuju ke bawah untuk mendapatkan satu spot air tejrun lagi ni guys. Jaraknya tak begitu jauh hanya memerlukan tracking selama 15 menit melalui jalan setapak di tepian sungai untuk menuju ke bawah ni guys. Nah sesampai di bawah kita akan di suguhkan oleh air terjun yang di bawahnya memiliki lantai alami dari bebatuan padas yang sangat luas. Air terjunnya tak begitu tinggi dan di hapit oleh celah bebatuan padas setinggi 7 meter ni guys. Di bawahnya tak ada kolam alami seperti yang pertama tadi namun disini terdapat lantai yang begitu luas serta terdapat beberapa titik lubang yang tak terlalu dalam dan kecil sehingga bisa kita gunakan untuk berzacuzzi alami disini guys. Oh ya ni guys anda juga harus selalu waspada apalagi saat musim hujan tiba , anda harus meninggalkan kawasan aliran sungai dan menepi jika hujan tiba , karena di khawatirkan air bah bisa datang tiba-tiba. Oh ya ni guys disini sudah terdapat fasilitas umum seperti toilet serta warung yang berjualan makana di sekitar area parkir tadi , sehingga anda jangan takut kelaparan jika berkunjung ke air terjun nirwana ini guys.

air terjun nirwanaair terjun nirwana
air terjun nirwanaair terjun nirwana

 

How to Get There

 

Dahulu sebelum booming di kalanagan traveller dan belum di jadikan sebagai tempat wisata air terjun ini bernama Air Terjun Mbok Karimah , di namakan demikian karena air terjun tersebut berada di dekat rumah mbok karimah. Air terjun Nirwana ini menjadi slaah satu pemisah di antara 2 kecamatan ni guys , yaitu kecamatan Gedangan dan kecamatan Sumber manjing wetan. Air terjun Nirwana ini memiliki 2 tingkatan air terjun dalam satu aliran sungai dengan di latar belakangi oleh bebatuan padas yang sangat eksotis ni guys. Air terjun Nirwana ini berada pada ketinggian hampir 1000 Mdpl sehingga anda jangan heran jika disini udaranya sangat sejuk dan dingin ni guys.

air terjun nirwana
Lalu bagaimana cara untuk menuju ke air tejrun Nirwana ???

 

Dari pusat kota malang berjarak 48 km dan dapat di tempuh dengan kendaraan pribadi selama 1.5 jam dengan konstruksi jalan yang lumayan bagus ni guys. Dari pusat kota malang arahkan kendaraan anda menuju ke Gadang – Bululawang – Krebet – Gondanglegi – Clumprit hingga sampai di Kecamatan Gedangan ni guys. Sesampai di pasar gedangan anda tinggal lurus saja sejauh 1 km dan anda akan menemukan pertigaan pertama dan anda harus belok ke kiri untuk menuju ke air terjun nirwana ini guys. Nah dari pertigaan tersebut ada pertigaan lagi yang tak jauh maka anda harus belok ke kiri lagi dan disitu sudah ada papan petunjuk untuk menuju ke air terjun Nirwana ini guys. Setelah melewati pertigaan tersebut anda akan memasuki pemukiman warga dengan jalan yang lumayan rusak namun ada sebagian yang sudah di cor ni guys hingga sampai di area air terjun nrwana ini guys. Nah sesampai di area parkir coban nirwana anda akan di kenakan retribusi masuk sebesar Rp.5000/orang dan biaya parkir motor sebesar Rp.3000/motor ni guys. Nah setelah memarkirkan motor anda tinggal tracking ke bawah menuju ke air tejrun melalui jalan setapak yang sudah tertata rapi ni guys.

air terjun nirwana

 

Tips and Trick air terjun nirwana

Tips & trick saat berkunjung ke Air Terjun Nirwana :

1.      Datang saat musim kemarau karena air bisa sangat jernih

2.      Pakailah alas kaki yang nyaman  

3.      Bawa baju ganti karena disini anda akan berbasah-basahan

4.      Bawalah kamera andalan kalian guys

5.      Hindari aliran sungai saat mendung atau hujan telah tiba

SUGGESTED PARADISE
No data
SUGGESTED CULINARY
No data