damanik1575162141
Aceh Singkil, Nanggroe Aceh Darussalam, Indonesia | Beach Exploring
3.9 K4

Pulau Banyak, si Cantek from Aceh Singkil

pulau banyak aceh singkil

Pulau Banyak adalah sebuah kecamatan di wilayah aceh selatan yang dikelilingi oleh gugusan-gugusan pulau indah disekitar nya,
What to Do

Setelah perjalanan sekitar 3 jam, kita akan sampai di wilayah kecamatan pulau Banyak, dimana kalau sobat menggunakan jasa guide, biasanya mereka akan langsung menuntun sobat ke penginapan untuk chek ini. namun kalau sobat travelling sendiri modal nekat kaya saya, jangan khawatir, karena di wilayah pulau banyak ada banyak penginapan yang tersedia. mulai dari penginapan dirumah2 penduduk, atau memang, penginapan yang dibangun khusus untuk turis. hanya juga tidak akan buat kantong kering sob, karena penginapan disini mulai dari 25.000 per kamar, dengan fasilitas bed dan kipas angin, kama mandi sharing. atau harga 150rb sampai 300ribu untuk wilayah exclusive. kebetulan saya kemaren ambil yang 25.000 per malam, so, ya begitulah :D

Lalu, selama di pulau banyak, apa aja sih yang bisa kita lakuin?

buanyakkkk!!!! 

i suggest kalian buat keliling2 dulu di pulau tempat kalian menginap,  karena ada banyak lokasi disekitar yang bisa memanjakan mata, dan istirahat sejenak sampai hari esok nya. kecuali kalian memang type yang kuat banget, kalian bisa langsung mengunjungi pulau2 disekitar Pulau Banyak.

caranya gimana?

tenang, di pulau Banyak tempat kalian menginap ada banyak penduduk yang menyewakan kapal kecil dengan mesin yang siap mengantar kalian keliling2, harganya sih variatiff ya, kemaren saya kena 900rb perhari :D agak berat ya kalau sendiri, jadi kalau ingin lebih hemat, kalian bisa pergi bareng rekan2 kalian.

biasanya pemilik kapal kecil yang menyewakan akan membawa kalian ke pulau utama mereka, ke Pulau Talana atau Rangit, dua pulau ini adalah ikon nya mereka, atau yg akan mereka tunjukkan lebih dahulu saking cantik nya. sayang nya kemaren saya hanya ke pulau Rangit dan tidak sempat ke Talana, so, ini penampakan nya :

pulau banyak aceh singkilpulau banyak aceh singkil

tempatnya cantik banget, hanya saja maafkan kualitas kamera saya :D

dipulau rangit ini ada menara mercusuar sobat, jadi kalian bisa naik keatas dan menikmati pemandangan menakjubkan dari sana.

setelah dari pulau Rangit, saya diajak ke pulau biawak namanya, which i dont know kenapa namanya begitu padahal sepemandangan saya tidak ada seekor biawak pun yang tertangkap mata :D

pulau banyak aceh singkil

setelah dari sana, saya diajak untuk snorkling di wilayah pulau Lambudung?  i dont know, seingat saya itu nama nya, jadi kalau salah maakan saya atau mohon dikoreksi,

pulau banyak aceh singkil

dan juga mengunjungi beberapa pulau lagi, jika waktu memungkinkan, 1 hari sobat traveller bisa mengunjungi sekitar 5 sampai 6 pulau. setelah puas mengelilingi pulau, sobat bisa menikmati sunset di pulau dekat penginapan,dan saya benar2 lupa nama nya T_T

pulau banyak aceh singkil

dan masih banyakkkk lagi pulau yang bisa sobat kunjungi jika memiliki waktu yang lebih banyak. sayangnya cuti saya hanya di approve 3 hari, soo, kemarin hanya 8 pulau yang bisa saya nikmati view nya. maybe next time akan kesana lagi dengan waktu yang lebih lama.

so, thats it! Pulau banyak benar2 tempat yang wajib kalian kunjungi, terutama pecinta pantai seperti saya. karena ada banyak view, ada banyak pantai, ada banyak tempat yang bakal buat sobat traveller senyum2 sendiri :D

rekomended bangetlah untuk dikunjungi :)

sekian reviewnya sobat. i hope you can come to Pulau banyak cause it worth it to see. andd, ciao!

 

p.s, sekarang udah ada beberapa travel yang menyediakan sarana transport, akomodasi dan bla bla, jadi jika sobat berminat kesana bisa tanya2 ke saya ya, saya akan dengan senang hati untuk membantu :D bye!!

How to Get There

pulau banyak aceh singkil  Loc.  Pulau Rangit (Salah satu gugusan pulau di Kec. Pulau Banyak)

     Mungkin bagi sebagian orang yang tinggal diluar pulau sumatera utara, nama Pulau Banyak masih terdengar asing, atau maybe ketika kamu mendengar kota Banda Aceh, atau Aceh, tempat pertama yang terfikir adalah yap, SABANG, trust me, bahkan saya yang 26 tahun hidup di wilayah Sumatera, masih asing dengan nama Pulau Banyak dan hanya mengenal sabang sebagai tempat wisata terpopuler di Aceh. sampai akhirnya sebuah postingan di IG mengenalkan saya pada tempat cantik dan eksotis ini.demikian penasaran nya karena mereka menyertakan tagline, surga yang masih tersembunyi. yang mana sebagai penggila pantai, saya berfikir, thats the right place!
tapi untuk menuju ketempat ini masih minim informasi saat itu, so ya, i google it a lot, nyari sarana bus atau travel yang kesana, bertanya di setiap postingan IG mengenai tempat ini, so, ini adalah cara untuk menuju ke lokasi tersebut :

1. Bus ke aceh singkil

    ada beberapa sarana Bus yang menuju aceh singkil, dan kalian bisa mengambil bus dari Medan, dan saya sarankan untuk naik yang jam malam, karena biar tidak terlalu lelah di perjalanan, i mean, dari Medan ke aceh singkil perlu waktu sekitar 10 jam untuk sampai, jadi jika perjlanan malam tidak akan terasa karena sambil tidur :D tapi saya tidak begitu merekomendasi nya, karena setelah naik bus, sobat traveller harus ngambil angkutan lagi untuk menuju ke pelabuhan. so, this just optional.

2. Naik Travel

    Saya paling merekomendasikan sarana ini, karena lebih nyaman, lebih comfy, karena menggunakan mobil Travel seperti Avanza, APV atau mobil-mobil L300 begitu, dan driver nya juga bisa kita minta singgah sebentar jika kita perlu sesuatu. dan enaknya lagi, travel ini akan mengantarkan kita langsung ke pelabuhan nya sobat, jadi gak repot nyari angkutan lagi.

nah, setelah tiba di Pelabuhan aceh singkil, sobat traveller masih harus menyebrang ke pulau Banyak nya, dan pilihan nya ada 2, yaitu kapal Ferry atau kapal penumpang (kapal tongkang). Kalau sobat ingin naik kapal Ferry, sobat bisa menunggu di wilayah pelabuhan, namun jadwal keberangkatan nya tidak setiap hari ya. waktu itu saya diberi tau kapal ferry hanya ada hari selasa, kamis dan jumat, so ya, saya pilih kapal tongkang karena ada setiap hari dan memakan waktu lebih cepat untuk sampai ke lokasi. untuk sampai ke pulau banyak, akan memakan waktu 3 jam untuk menyebrang, so, take a seat, enjoy the view, and lets have a nice journey!

Tips and Trick pulau banyak aceh singkil

Tips and Trick :

1. pakai baju se comfy mungkin tapi jangan yang terlalu seksi atau membuka bagian tubuh, karena penduduk kurang suka and i think that for your safe too. karena gak asik kan kalau lagi jalan2 terus diliatin karena pakaia terlalu terbuka?

2. pakai sun block! karena di pulau banyak, cuaca nya panas banget, terutama kalau tengah hari. jadi jangan biarkan kulit sobat terbakar ya

3. bawa uang lebih, karena disana tidak ada ATM, Bank, apalagi BRI Link :D

4. Gunakan kartu yang signal nya kuat seperti T-Sel, karena signal disana masih susah

5. Jangan lupa senyum ramah ke penduduk :D

 

byee!!!

Where to Stay pulau banyak aceh singkil

ada banyak penginapan di Pulau Banyak, so kalian tidak akan kesulitan untuk menginap.
SUGGESTED PARADISE
No data
SUGGESTED CULINARY
No data