sugengcool
sugengcool | Traveler
Bangkok, Bangkok, Thailand | Religious Place
4.38 K1

Wat Saket & Golden Mount, Salah Satu Wisata Religi di Bangkok Penuh Sejarah

golden mount thailand

Berkunjung ke Bangkok rasanya belum lengkap tanpa berkunjung ke wisata religi yang satu ini. Wat Saket & Golden Mount jadi pilihan kami hari itu. Simak perjalanan kami selama disana yuk!
What to Do

Golden Mount ini punya nama yang cukup panjang, yaitu Wat Saket Ratcha Wora Maha Wihan. Atau mereka juga sering menyebutnya Phu Khao Thong. Jadi, Golden Mount ini merupakan sebuah temple atau wat dengan chedi atau stupa yang bentuknya menyerupai lonceng setinggi 58 meter yang berwarna kuning keemasan. Chedi ini berisi peninggalan relic sang Buddha yang merupakan pemberian Negara India. 

entrance golden mountLoket pembelian tiket

Wat Saket ini katanya udah ada sejak era Ayutthaya sekitar tahun 1600, tapi dulunya bernama Wat Sakae yang kemudian di renovasi oleh Raja Rama I di tahun 1800. Ternyata, temple ini sempat runtuh karena tanahnya lunak sehingga ngga mampu menahan beban di era Raja Rama III. Lalu, pada era Raja Rama IV, dibangun Chedi kecil di puncaknya yang kemudian dilanjutkan oleh Raja Rama V hingga tahun 1940 dibangun tembok untuk mencegah erosi di bukit ini.

golden mount thailand

So, Wat Saket ini dibangun diatas bukit buatan dimana lantai dasarnya ada kapel utama, aula pentasbihan, community center, sekolah dan perpustakaan. Secara umum, Wat Saket ngga dianggap sebagai temple penting dan ngga seramai temple lainnya, seperti Wat Phra Keaw, Wat Pho ataupun Wat Arun. Sebagian besar pengunjung yang datang kesini hanya untuk melihat Golden Mount dan melihat indahnya Bangkok dari ketinggian.

golden mount thailand

Untuk mencapai keatas, kalian harus naik tangga yang dibuat melingkar spiral. Anak tangganya ngga terlalu tinggi sih dan butuh waktu kira-kira 10 sampai 15 menit buat sampe keatas. Dekat puncak, kalian akan disambut dengan deretan lonceng yang bisa dibunyikan untuk keberuntungan dan sebuah gong yang harus dibunyikan sebanyak 3 kali untuk make a wish.

golden mount thailand

Dulunya, sebelum ada gedung bercakar lainnya di Bangkok, Wat Saket merupakan titik tertinggi di Bangkok. Setelah sampe diatas, ada ruangan dan altar untuk sembahyang, memberi sumbangan bunga, lilin ataupun dupa. 

inside mount thailand

Kemudian, kalian bisa naik lagi ke tangga kecil menuju lantai teratas dimana Golden Mount ini berada. Rasa lelah mendadak langsung menghilang setelah melihat penorama dari distrik tua Bangkok termasuk Grand Palace dan Wat Arun. Ngga cuma itu, kalian bisa melihat dengan jelas kota Bangkok yang terdiri dari beragam bangunan seperti hotel mewah, rumah-rumah dan juga tempat ibadah.

Ohya, diatas sini juga udah disediakan akses internet gratis alias wifi, jadi kalian bisa langsung update di sosmed deh pas udah ada diatas sini. Atau buat kalian yang pecinta fotografi, pastikan untuk mengabadikan moment disini ya guys, soalnya disini tempatnya ngga serame temple lainnya dan punya banyak spot menarik untuk dibidik.

Video by Love Live Discover

How to Get There

Sebelum pergi ke Grand Palace dan Wat Pho, hari sebelumnya aku mengunjungi salah satu wisata ikonik Bangkok juga yaitu Wat Saket atau yang biasa dikenal sebagai Golden Mount. Wat Pho atau Golden Mount ini lokasinya di Antar Botiphat Road dan Lan Lung Road. Transportasi untuk kesana ada banyak banget guys, paling gampangnya sih bisa dengan taxi. Atau kalian juga bisa naik speed boat Khlong Saen Saeb dari area sekitar Pratunam, MBK dan Bobae Tower. Keuntungannya naik transportasi ini sih biar ngga kena macet dan harganya juga lebih murah. Kalian tinggal turun dan jalan kaki sekitar 5 menit aja.

depan wat saket


 

Tips and Trick golden mount thailand

So, buat kalian yang berencana untuk memasukkan Golden Mount ini ke dalam itinerary Bangkok kalian, ada beberapa hal yang mesti kalian perhatikan ya:

  • Tiket masuk yang dikenakan sekitar 50 Bath.
  • Temple ini buka setiap hari mulai jam 09.00 sampe jam 17.00.
  • Gunakan pakaian yang sopan ya guys.
  • Hormati orang-orang yang sedang beribadah disini.
  • Kalo bisa dateng saat sore hari karena kalian bisa menikmati sunset.
  • Bawa kamera yang bagus.
  • Jaga kebersihan selalu.
SUGGESTED PARADISE
No data
SUGGESTED CULINARY
No data