Zulfa
Zulfa | Traveler
Gresik, Jawa Timur, Indonesia | halal
5.74 K1

Menyantap Gurihnya Bubur Roomo Salah Satu Kuliner Khas Gresik

makanan khas gresik

Cita rasa bubur roomo ini sangat unik dan khas, kombinasi lontong, daun api api dalam sapuan bubur berwarna orange terbuat dari campuran tepung beras, santan, bumbu, cabe dan udang dihaluskan.
Post Content

Pagi itu, ketika matahari mulai menyapa, saya arahkan kendaraan menuju kawasan pasar Gresik. Di kawasan yang berdekatan dengankampung wisata kemasanini banyak dijumpai penjual makanan khas Gresik. Mulai nasi krawu, nasi menir, nasi karak, semanggi, sate kelapa, bubur roomo hingga martabak usus.

 

Khusus pagi ini saya ingin menikmati bubur romoo atau lebih dikenal dengan lontong roomo. Bubur roomo disantap sebagai menu sarapan pagi. Tak salah jika penjualnya hanya bisa dijumpai di pagi hari saja. Salah satu penjual bubur roomo yang banyak digemari tepatnya berada di kali tutup. Karena letak keberadaanya bubur roomo si ibu ini lebih dikenal sebagai lontong roomo kali tutup. Jika tertarik menikmati sepincuk bubur roomonya kita harus datang pagi pagi karena dalam waktu 2 jam saja biasanya sudah ludes diserbu pembeli.

bubur roomo

Saya pesan sepincuk bubur roomo. Saya kemudian duduk menunggu diatas teras emperan toko. Yap, penjual lontong roomo ini biasanya menjual daganganya di depan emperan toko. Tidak memiliki bedakatau tempat khusus berjualan. Penjual bubur roomo membawa daganganya diatas kepala dan kemudian berhenti di depan toko.

Dengan gerak cepat, ibu menyiapkan pincuk dari daun pisang. Kemudian bertanya kepada saya “pakai nasi atau lontong?” saya memilih lontong. Selain dinikmati dengan lontong, kita juga bisa menikmati bubur romoo dengan nasi.

Lontong kemudiaan ditaburi dengan sayur api api yakni sejenis sayuran yang hanya ditemui disekitar tambak ikan. Sayur api api ini banyak dijumpai disekitar pesisir kota Gresik. Irisan lontong dan sayur kemudian diberi kremesan kerupuk bawang. Dan terakhir dilumeri dengan bubur romoo hangat, masih terlihat kepulan uap ketika si ibu mengambilnya.

bubur roomo gresik


bubur roomo

Bubur inilah yang menjadikan kuliner ini berbeda. Bubur berwarna orange ini terbuat dari campuran tepung beras, santan, bumbu, cabe dan udang yang sudah dihaluskan. Teksturnya sangat lembut, lumer dimulut, sedikit pedas dan rasanya gurih sekali.

Terakhir bubur roomo diberi taburan poyah, yakni perutan kelapa berbumbu kemudian disangrai. Karena saya suka rasa pedas, saya minta menambahkan sambal yang sebelumnya sudah dicampur dengan bubur roomo.

lontong roomo saya sendok dengan daun pisang. Iya, sendoknya terbuat dari daun pisang memanjang yang dilipat menjadi dua sehingga lebih tebal. Rasa gurih bubur romoo dengan tektur lembut menyapu lidah saya dengan kelezatannya. Daun api api tidak pahit dengan tekstur sedikit kasar. Enak. Rasa pedas berpadu dengan gurihnya lontong sukses membuat pagi saya lebih bertenaga.

bubur roomo
Sepincuk lontong roomodijual dengan harga Rp. 7000 saja. Jika suka bisa menambahkan krupuk yang sudah dikemas dalam plastik. Sambil menikmati lontong roomo, saya perhatikan penduduk setempat membeli buburnya saja. Ada yang membawa piring dengan nasi kemudian beli bubur roomo saja. Dan ada yang sengaja pesan intipnya saja.

Jika intip biasanya identik dengan lapisan bawah masakan dalam panci, intip bubur roomo justru sebaliknya yakni lapisan paling atas. Menurut penggemarnya, lapisan atas ini rasanya lebih gurih dan mantap. Penasaran, besok ketika membeli lontong roomo lagi saya akan meminta intip juga.

 

Opening Hours
Buka Jam 06.00 - habis (biasanya 2 jam sudah habis)
SUGGESTED PARADISE
No data
SUGGESTED CULINARY
No data