Wisata

17 Tempat Wisata di Jawa Barat Wajib Dikunjungi Sekali Seumur Hidup

Tempat wisata di Jawa barat berikut lengkap banget wisata alam, museum hingga wisata sejarah.. MulaiJika Anda berasal dari luar Jawa Barat dan berniat untuk liburan di Jawa Barat tetapi bingung harus ke mana, di bawah ini adalah Daftar tempat wisata di Jawa Barat yang perlu Anda kunjungi

1. Situ Patenggang – Kabupaten Bandung

Pegipegi.com

Tempat wisata di Jawa Barat yang pertama berada di Kabupaten Bandung, tepatnya Bandung Selatan.

Adalah Situ Patenggang, salah satu objek wisata yang perlu Anda kunjungi jika Anda ingin liburan di Jawa Barat.

Situ Patenggang merupakan objek wisata alam berupa danau yang terletak di Ciwedey, Bandung Selatan. Danau ini berada di ketinggian 1600 mdpl.

Situ Patenggang juga dikenal dengan nama Situ Patengan.

Di sekitar Situ Patenggang terdapat perkebunan teh yang luas dan pepohonan yang rindang sehingga membuat udara di sekitarnya menjadi begitu sejuk.

Bagi Anda yang berasal dari kota besar dan ingin menenangkan diri dari kegilaan kota metropolitan maka Anda perlu mengunjungi Situ Patenggang.

Harga tiket masuk ke Situ Patenggah sekitar 25 ribu rupiah perorang dan belum termasuk harga parkir kendaraan pribadi.

Es Pisang Ijo Alaska, Bukannya Es Pisang Ijo Asli Dari Makasar?

Seafood & Ikan Bakar Suka Rasa 18, Warung Seafood Lezat Harga Bersahabat

2. Curug Malela – Kabupaten Bandung Barat

TRIP.WEB.ID

Tempat wisata di Jawa Barat yang selanjutnya masih berada di Kabupaten Bandung dan masih merupakan tempat wisata alam. Tempat wisata alam kali ini berupa curug atau air terjun.

Curug Malela berada di ketinggian enam puluh meter dan memiliki lebar mencapai tujuh puluh meter.

Air terjun Malela berada di Desa Cicadas, Kecamatan Rongga Kabupaten Jawa Barat.

Apabila Anda tertarik untuk berlibur ke Curug Malela maka Anda hanya perlu membayar tiket masuk sebesar 15 ribu rupiah perorang. Sementara biaya parkir mobil Rp.5 ribu dan motor Rp.2 ribu.

Jadi Anda hanya perlu mengeluarkan biaya kurang lebih 20 ribu untuk bisa menikmati pemandangan dan bermain air di Curug Malela. Murah bukan?

3. Museum Konferensi Asia Afrika – Kota Bandung

raunraunsenyo.blogspot.co.id

Tempat wisata di Jawa Barat yang selanjutnya berada di Kota Bandung. Jika Anda berlibur ke Kota Bandug, jangan rupa untuk berkunjung ke Museum Konferensi Asia Afrika.

Lokasinya berada di Jalan Asia Afrika No. 65, Kota Bandung, Jawa Barat.

Museum ini buka di hari Selasa sampai dengan Kamis pukul 08.00 WIB – 16.00 WIB. Hari Sabtu dan Minggu buka pukul 09.00-16.00 WIB. Sementara di hari Senin dan tanggal merah Museum Konferensi Asia Afrika tidak menerima kunjungan wisatawan.

Harga tiket masuk ke museum ini gratis. Namun jika Anda mengunjungi museum ini untuk kepentingan komersial seperti pembuatan film dan iklan, maka Anda harus membayar.

4. Babakan Siliwangi – Kota Bandung

bandungview.info

Babakan Siliwangi adalah tempat wisata di Jawa Barat yang berupa hutan kota yang terletak di Kota Bandung. Tepatnya beradadi Jalan Tamansari No. 73, Lb. Siliwangi, Coblong.

Hutan kota ini juga dikenal dengan nama Baksil yaitu singkatan dari Babakan Siliwangi.

Hutan kota ini buka setiap hari selama 24 jam dan tidak dikenakan tiket masuk bagi yang ingin berkunjung.

5. Alun-Alun Kota Bandung

segalainfo.com

Berada di Jalan Asia Afrika, Balonggede, Regol, Kota Bandung.

Seperti halnya alun-alun di kota lain, Alun-Alun Bandung menjadi salah pusat kota Bandung yang banyak dikunjungi oleh wisatawan lokal maupun luar kota.

Namun yang membedakan dari alun-alun di kota lain adalah kebersihan Alun-Alun Kota Bandung yang sangat terjaga.

Setelah berkeliling Kota Bandung, maka Anda bisa beristirahat di alun-alun ini.

6. Situ Wanayasa – Purwakarta

pondoksalam.co.id

Beralih ke Kabupaten Purwakarta, tempat wisata di Jawa Barat yang selanjutnya adalah sebuah danau bernama Wanayasa.

Situ Wanayasa berada di sekitar kaki Gunung Tangkuban Perahu dan dulunya merupakan daerah abu vulkanik letusan Gunung Tangkuban Perahu. Hal tersebut menyebabkan tanah di sekitar Situ Wanayasa menjadi subur.

Sehingga jika Anda ingin berlibur ke tempat yang teduh dan sejuk, maka berkunjung ke Situ Wanayasa adalah pilihan yang tepat.

Alamat lengkap Situ Wanayasa berada di Jalan Wanayasa No. 36, Kecamatan Wanayasa, Kabupaten Purwakarta, Jawa Barat.

Danau ini buka 24 jam sehingga Anda bisa mengunjunginya kapanpun Anda mau dan Anda tidak perlu membayar tiket masuk jika ingin berkunjung ke Situ Wanayasa.

7. Waduk Jatiluhur – Purwakarta

YouTube.com

Jika tadi ada wisata alam yang terbentuk secara alami berupa danau, maka tempat wisata di Jawa Barat yang selanjutnya merupakan wisata alam buatan manusia.

Tempat wisata ini masih berasal dari Kabupaten Purwakarta yaitu Waduk Jatiluhur. Waduk ini terletak di Kecamatan Jatiluhur, Kabupaten Purwakarta.

Waduk ini memiliki panjang 1,220 KM dan ketinggian 96 meter dan merupakan sumber air utama untuk irigasi dan PLTA (Pembangkit Listrik Tenaga Air).

Bila hendak mengunjungi waduk ini Anda harus menyiapkan uang sekitar 20 ribu rupiah untuk tiket masuk dan belum termasuk biaya parkir.

8. Air Manur Sri Baduga – Purwakarta

Waktuku.com

Tempat wisata di Jawa Barat yang selanjutnya masih berkaitan dengan air. Kali ini ada Air Mancur Sri Baduga di Desa Negeri Kidul, yang terletak di Kecamatan Purwakarta, wilayah Kabupaten Purwakarta, Jawa Barat 41111.

Air mancur ini merupakan bagian dari kolam Situ Buleud yang berada di Taman Sri Baduga.

Anda bisa berkunjung ke Taman Sri Baduga kapanpun, tetapi jika ingin melihat pertunjukkan air mancur maka Anda hanya bias berkunjung mulai jam 20.00 WIB hingga 22.00 WIB.

Pertunjukkan terbagi menjadi 3 sesi dan setiap sesi berlangsung selama 25 menit yaitu pukul 19.30, 21.00 dan 22.00.

Untuk menonton pertunjukkan air mancur ini Anda tidak perlu membayar tiket apapun. Hanya saja Anda perlu membayar biaya parkir di area taman.

9. Sentra Wisata Keramik Plered – Purwakarta

pro89fm.com

Masih berasal dari Purwakarta, tempat wisata di Jawa Barat yang selanjutnya perlu Anda kunjungi adalah pusat keramik yang berlokasi di Jalan Raya Anjun, Plered, Purwakarta.

Di tempat ini Anda akan menemukan banyak barang-barang dan perabotan yang terbuat dari keramik seperti guci, vas, piring, gelas,cangkir dan masih banyak lagi.

Setelah berkeliling Kabupaten Purwakarta maka Anda wajib mengunjungi Sentra Wisata Keramik ini jika ingin membawa oleh-oleh untuk keluarga atau untuk kenang-kenangan Anda pribadi.

10. Kebun Raya Bogor

Indonesiaexplorer.net

Jika Anda mencari tempat wisata di Jawa Barat dengan harga tiket masuk yang cukup murah, maka Anda bisa mengunjungi Kebun Raya Bogor yang berlokasi di Jalan Ir. Haji Djuanda No. 13, Paledang, Bogor Tengah, Bogor.

Anda hanya perlu membayar Rp. 15.000 perorang untuk bisa masuk ke kebun raya ini. Namun jika Anda membawa teman atau saudara warga negara asing maka harga tiketnya adalah 25.000 per-WNA.

Jika Anda ingin menggunakan kendaraan roda 4 Anda untuk berkeliling maka Anda perlu membayar biaya tambahan sebesar 30 ribu rupiah. Jika ingin lebih murah maka Anda bisa berkeliling dengan sepeda yang disewakan dengan harga Rp.5000

Kebun raya ini buka pukul setengah delapan pagi dan tutup pukul lima sore WIB.

11. Curug Ciherang – Bogor

bundahaifa.com

Objek wisata di Bogor selanjutnya yang wajib Anda kunjungi selanjutnya adalah Curug Ciherang. Beralamat lengkap di Dusun Sirnajaya, Desa Wargajaya, Kecamatan Sukamakmur, Kabupaten Bogor.

Air terjun ini bisa Anda kunjungi pada hari Jumat-Rabu pukul 07.00 – 18.00 WIB. Biaya masuk air terjun ini sangat murah yaitu hanya Rp. 5 ribu perorang ditambah biaya parkir sepeda motor Rp. 5000 sedangkan mobil Rp. 20 ribu.

Setelah bermain air dan berofoto di air terjun, Anda bisa mengunjungi rumah pohon dan jembatan gantung yang berada tak jauh dari air terjun Ciherang.

Jembatan gantung tersebut terubung ke sebuah pohon besar. Dari sana Anda bisa melihat pemandangan sekitar yang dipenuhi oleh pepohonan rimbun dan hijau.

Saat berada di jembatan tersebut Anda akan merasakan sensasi berada di negeri dongeng.

12. Little Venice Bogor

KataMedia.co

Italisa terkenal dengan tempat romantisnya yaitu Venice. Jika Anda bercita-cita untuk mengunjungi Italia tetapi belum memiliki biaya yang cukup, maka Anda tidak perlu bersedih karena Anda bisa berkunjung ke ‘kembaran’ Venice yang berada di Cipanas.

Di Little Venice Anda bisa merasakan sensasi mengarungi sungai dengan perahu dan melewati rumah-rumah berarsitektur Eropa persis seperti yang berada di Venice, Eropa.

Meskipun banyak yang menyebut Little Venice Bogor, tetapi sesungguhnya Little Venice berada di Kabupatan Cianjur. Lengkapnya berada di Jalan Hanjawar Pacet, Desa Batulawang, Kecamatan Cipanas, Kabupaten Cianjur.

Tiket masuk Little Venice untuk anak Rp. 20.000 di hari biasa dan Rp. 30.000 di hari libur. Sementara tiket untuk dewasa Rp.25.000 di hari biasa dan Rp.40.000 di hari libur.

Harga tersebut baru harga tiket masuk. Jika Anda ingin naik gondola (perahu) dengan kapasitas 3 orang maka Anda perlu membayar Rp.20.000 perorang harga tersebut juga berlaku untuk kapal missisipi kapasitas 20 orang, perahu bebek motor kapasitas 9 orang dan sepeda air kecil kapasitas 2 orang.

Biaya kapal bebek kecil kapasitas 4 orang adalah Rp. 40 ribu perorang, kapal bebek besar kapasitas 8 orang Rp. 80 ribu perorang.

Little Venice buka setiap hari pukul 08.00-18.00 WIB di akhir pekan dan libur nasional. Sedangkan di hari biasa buka pukul 09.00-16.30 WIB.

13. Taman Sakura Kebun Raya Cibodas

bobo.grid.id

Suka dengan hal-hal berbau Jepang, berharap bisa berlibur ke Jepang dan merasakan sensasi hanami saat musim sakura bermekaran tetapi tabungan Anda belum cukup untuk berkunjung ke negaranya Doraemon dan Nobita tersebut?

Jika Anda sangat ingin merasakan sensasi hanami maka Anda bisa mengobati keinginan Anda tersebut dengan berkunjung ke Taman Sakura yang berada d Kebun Raya Cibodas yang berlokasi di Jl. Kebun Raya Cibodas, Kecamatan Cipanas, Kabupaten Cianjur.

Kebun Raya Cibodas buka setiap hari mulai pukul 08.00 WIB – 17.00

Jika Anda ingin melihat keindahan bunga Sakura maka sebaiknya berkunjung di bulan Januari-Februari serta Juli-Agustus.

Untuk menikmati keindahan bunga sakura tersebut Anda hanya perlu membayar tiket masuk Rp. 10 ribu perorang.

14. Gunung Pancar – Bogor

piknikyok.com

Tempat wisata di Jawa Barat selanjutnya yang wajib Anda kunjungi adalah Gunung Pancar yang berada di Kecamatan Citeureup, Bogor. Gunung ini memiliki ketinggian 800 meter saja, cocok bagi Anda yang ingin belajar mendaki.

15. Gunung Tampomas

kanopiberjalan.wordpress.com

Berada di Kabupaten Sumedang, Jawa Barat. Gunung Tampomas merupakan salah satu tempat wisata di Jawa Barat yang perlu Anda kunjungi apalagi jika Anda memiliki hobi mendaki. Gunung ini memiliki ketinggian 1.106 meter cocok bagi Anda yang merasa belum pengalaman dalam mendaki.

16. River Tubing Cipancar

jalanwisata.id

Bagi Anda yang suka suka wisata ekstrem yang menguji nyali maka Anda bisa menjajal river tubing di Sungai Cihonje, Desa Cipancar, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat.

17. Pemandian Air Panas Sekarwangi

cipanassumedang.blogspot.co.id

Tempat wisata di Jawa Barat terakhir adalah Pemandian Air Panas Sekarwangi yang berlokasi di Conggeang, Sumedang, Jawa Barat. Biaya masuknya sekitar 15 ribu sementara untuk mandi di kolam air panas Anda perlu memabayar 10 ribu perorang.

sisil angelin

Recent Posts

Mie Karet Paling Enak di Jakarta yang Wajib Dicoba

Jakarta, ibu kota Indonesia, terkenal dengan keragaman kulinernya. Mie adalah favorit banyak orang karena teksturnya…

21 hours ago

Sambal Terpedas di Dunia untuk Pecinta Pedas Sejati

Bagi pecinta makanan pedas, menjelajahi sambal terpedas adalah petualangan seru. Di seluruh dunia, ada banyak…

3 days ago

Hoi An Lantern Festival: Sensasi Festival Lampion yang Menakjubkan

Hoi An Lantern Festival - Di Festival Lampion Hoi An, Vietnam Tengah, Anda akan menemukan…

5 days ago

Da Nang Hotel Budget-Friendly untuk Backpacker: Panduan Lengkap Penginapan Murah

Sebagai backpacker, kami tahu pentingnya mencari tempat tinggal yang murah saat traveling. Di Da Nang,…

7 days ago

Da Nang Vietnam Aktivitas Menarik untuk Wisatawan

Kota pesisir Da Nang di Vietnam sangat menarik bagi para wisatawan. Anda bisa menjelajahi pantai…

1 week ago

Tempat Belanja Jastip di Bangkok: Destinasi Wajib untuk Pemburu Titipan

Tempat belanja jastip di bangkok - Bangkok, ibu kota Thailand, dikenal sebagai surganya pemburu barang…

3 weeks ago