10 Tempat Terbaik Menikmati Musim Gugur di Korea


Reni  November 6, 2019  0 Comment


Musim gugur di Korea merupakan saat yang paling tepat untuk mengunjungi negeri ginseng tersebut. Periode musim gugur terjadi selama tiga bulan, yaitu September – November. Musim gugur sendiri dianggap sebagai musim yang paling romantis di Korea Selatan. Opini tersebut terbentuk berkat kesuksesan drama Winter Sonata pada era 2000-an silam.


Meskipun musim gugur dapat dinikmati di setiap sudut Korea, tetapi menikmatinya dari spot tertentu pasti mengukirkan kenangan yang lebih indah. Banyak area yang tersebar di seantero Korea Selatan untuk bisa mendapatkan pengalaman musim gugur yang lebih maksimal :


1. Pulau Nami / Nami Island

Nami Island
trazy.com


Sebagai lokasi syuting Winter Sonata, tentu saja Pulau Nami tidak boleh sampai terlewatkan dari daftar spot terbaik menikmati musim gugur. Lokasinya berada di Namisum-gil, Namsan-myeon, Chunceon-si, Provinsi Gangwon. Pulau ini merupakan pulau tersendiri dengan bentuk yang unik, yaitu menyerupai bulan sabit. Dilabeli sebagai pulau cinta di Korea Selatan.
Saat musim gugur, Anda bisa menyaksikan bunga-bunga berwarna cokelat keemasan berguguran di sepanjang jalan. Sebuah panorama yang indah sekaligus instagramable sekali bagi para pecinta fotografi. Anda juga bisa melakukan aktivitas lain seperti bersepeda mengelilingi pulau. Tidak hanya itu, banyak jejak syuting drama Winter Sonata yang masih terjaga baik di sini.

Baca juga :  10 Hidangan Khas Musim Gugur di Dunia, Rasanya Meleleh di Lidah
Gotravelly

Ngadem Siang Hari Di Pantai Parangtritis, Salah Satu Pantai Iconic Di Jogja

Makan Enak, Murah, Dan Banyak Varian Di Ikan Bakar Keputih


2. Taman Keheningan Pagi / The Garden of Morning Calm

The Garden of Morning Calm
getyourguide.com


Nama yang unik dari salah satu spot terbaik musim gugur di Korea ini. Berdiri di atas kawasan seluas 300.000m2, taman ini memiliki ratusan jenis tanaman di mana sebagiannya merupakan spesies langka. Lokasi tepatnya di 432 Sumogwon-ro, Sang-myeon, Gapyeong-gun, Provinsi Gyeonggi. Taman ini tercatat menarik lebih dari 600.000 wisatawan per tahun.
Jika kemari saat musim gugur, Anda akan mendapati pemandangan berbagai jenis flora yang berguguran. Bunga dan daun yang berguguran menciptakan warna warni unik nan apik. Sesuai dengan namanya, taman hanya dibuka saat pagi. Wisatawan biasanya mengunjungi destinasi wisata yang satu ini untuk merilekskan pikiran.


3. Menara Seoul Namsan / Seoul Namsan Tower

Seoul Namsan Tower
agoda.com


Bagi penggemar drama Korea pasti sudah tidak asing dengan Menara Seoul Namsan atau Seoul Namsan Tower ini. Lokasinya ada di pusat kota, tepatnya di 105 Namsangongwon-gil, Yongsan iga-dong, Yongsan-gu, Seoul. Banyak sekali drama populer yang menjadikan tempat ini sebagai latar, salah satunya Boys Over Flowers.
Ikon utama tempat ini tentu Menara Namsan itu sendiri. Berdiri kokoh di tengah area dataran tinggi yang cukup menanjak dan disekelilingnya banyak pepohonan rindang. Saat musim gugur, kerlip lampu suar dari menara akan menambah romantis pemandangan dedaunan yang sedang berguguran. Tidak heran bila tempat ini sangat favorit dikunjungi oleh pasangan.


4. Taman Nasional Bukhansan / Bukhansan National Park

Bukhansan National Park
grittytravel.com


Tempat ini merupakan area wisata alam populer dari Korea Selatan. Menjadi spot terbaik musim gugur di Korea mengingat ragam flora yang ada di daerah dataran tinggi ini sangat memesona ketika bersemi maupun berguguran. Berdiri di daerah wisata seluas 79km2, daerah ini ditata sedemikian rupa agar dapat mengakomodasi wisatawan dengan baik.

Baca juga :  10 Danau Terindah di Malaysia Tawarkan Pemandangan Memukau


5. Taman Haneul / Haneul Park

Haneul Park
youtube.com


Berlokasi di 487 – 48, Sangam-dong, Mapo-gu, Seoul, Taman Haneul merupakan spot yang sangat instagramable saat musim gugur. Di sini, banyak tersedia spot foto yang sengaja disediakan oleh pengelola dengan dedaunan kering keunguan yang berguguran. Lebih keren lagi, wisatawan yang berkunjung kemari dapat mengeksplorasinya secara gratis.


6. Istana Gyeongbok / Gyeongbok Palace

Gyeongbok Palace
shutterstock.com


Sebagai salah satu dari lima istana utama era Joseon, Istana Gyeongbok juga merupakan destinasi yang tepat kala musim gugur. Bangunan bersejarah ini juga merupakan istana terbesar pada masa dinasti tersebut. Bahkan, Istana Kepresidenan saat ini, Cheongwadae atau Rumah Biru, berada tepat di belakang Istana Gyeongbok.
Lokasi dari Istana Gyeongbok ini berada di 161 Sajik-ro, Sejong-no, Jongnong-gu, Seoul. Istana ini menyimpan barang-barang bersejarah milik keluarga kerajaan, di mana bangunan serta tatanan aslinya berusaha tetap dipertahankan. Termasuk taman cantik yang memiliki banyak koleksi tanaman di mana berguguran dengan elok saat musim gugur tiba.


7. Taman Nasional Naejangsan / Naejangsan National Park

Naejangsan National Park
lonelyplanet.com


Ditetapkan sebagai taman nasional ke-8 Korea Selatan pada tahun 1971, kini Naejangsan telah menjadi salah satu spot terbaik untuk menikmati musim gugur di Korea. Alamat lengkap dari taman nasional ini adalah 936 Naejangsan-ro, Naejang-dong, Jeongeup-si, Provinsi Jeolla. Terdapat ratusan jenis flora dan ribuan fauna tinggal di kawasan hutan terpadu ini.
Ketika musim gugur, bunga dan dedaunan akan memenuhi setiap sudut taman. Panorama itu dipercantik oleh aneka ragam fauna yang bergerak bebas di sekitarnya. Dedaunan yang gugur pada musim tersebut didominasi warna kemerahan. Menyaksikan pemandangan tersebut ketika matahari tenggelam atau terbit merupakan waktu terbaik.


8. Asan Gingko Tree Road

Asan Gingko Tree Road
flickr.com


Destinasi wisata musim gugur yang satu ini juga sangat sering menjadi latar belakang syuting drama Korea. Di jalanan setapak yang beralamat di 259 – 2 Baekam-ri, Yeomchi-eup, Asan-si, Provinsi Chungcheongnam ini didominasi oleh pohon Gingko dengan daun kekuningan. Tentu saja, saat musim gugur tiba, keindahan panorama yang dihasilkan tidak main-main.

Baca juga :  10 Cafe Terkenal di Seoul, Setiap sudutnya menarik untuk diabadikan


9. Istana Changdeokgung / Changdeokgung Palace

Changdeokgung Palace
travelwireasia.com


Istana terbesar dari sejarah dinasti Joseon ini termasuk salah satu destinasi terbaik ketika musim gugur tiba. Terutama saat menghabiskan waktu di Secret Garden. Taman bunga ini berada di area yang agak tersembunyi dan dipenuhi oleh pepohonan maple. Keindahannya memancarkan aura misterius berkat lokasinya berada. Sebab itulah disebut Secret Garden.
Ditambah lagi, taman tersebut mengahadap sebuah kolam. Daun maple sebagian berguguran ke dalam kolam yang terus terjaga kebersihannya itu. Bila Anda ingin menikmati keindahan Secret Garden pada musim gugur, sebaiknya mempersiapkan diri dengan baik dan datang sepagi mungkin. Sebab wisatawan yang ingin mengunjunginya juga sangat banyak.


10. Taman Nasional Seoraksan / Seoraksan National Park

Seoraksan National Park
trazy.com


Destinasi terakhir musim gugur di Korea adalah Taman Nasional Seoraksan yang ada di Sokcho ini menawarkan sensasi menikmati daun-daun berguguran dari atas jembatan layang. Umumnya yang datang adalah pasangan yang sedang dimabuk cinta. Hal itu lumrah mengingat suasananya begitu romantis.


Hal-Hal yang Perlu Diperhatikan Saat Mengunjungi Korea di Musim Gugur


Supaya Anda mendapatkan sensasi liburan musim gugur yang memuaskan di Korea, jangan lupa untuk memerhatikan hal-hal berikut :
Outfit musim gugur di Korea adalah pakaian yang tidak terlalu tebal maupun tipis. Sebab, udara di sana cenderung hangat, tidak panas tetapi juga tidak dingin.
Jangan lupa untuk menghadiri festival musim gugur yang rutin diadakan setiap tahun.
Menyiapkan cukup uang tunai dalam mata uang Korea, yaitu Won. Persiapkan sejak dari Indonesia supaya lebih mudah dalam bertransaksi, karena tidak semua tempat di sana memiliki money changer.
Menggunakan guide mengingat penduduk Korea Selatan jarang yang fasih berbahasa Inggris.
Jadi, apakah destinasi wisata musim gugur di Korea di atas membuat Anda tertarik untuk berkunjung ke negeri ginseng tersebut?



Leave a Reply