Menikmati makanan yang enak rasanya kurang lengkap tanpa adanya keluarga. Momen berkumpul dan bersama dengan keluarga harus disiapkan sebaik mungkin seperti menyiapkan tempat makan keluarga di jakarta Timur. Agar tercipta momen yang menyenangkan dan juga susah untuk dilupakan. Berkumpul tanpa adanya makanan yang enak pun rasanya kurang pas.
Tempat makan yang tidak hanya menawarkan cita rasa yang enak namun juga tempatnya yang nyaman yang membuat suasana berkumpul menjadi lebih hangat. Apalagi kalau datang ke tempat makan yang tempat duduknya lesehan dan suasana alam ditemani dengan masakan khas dari Indonesia. Tentu bakal seru dan tercipta keakraban terasa semakin nikmat saat makan. Untuk yang saat ini sedang liburan bersama keluarga di daerah Jakarta Timur. kita punya 12 tempat makan keluarga di Jakarta Timur yang pastinya enak dan recomended banget untuk dikunjungi :
Di Bale Bengong terdapat beraneka ragam menu seafood yang lezat, udang telur asin, gurame dua rasa, tahu cabe Bawang, cumi bakar bale dan lainnya. Ini merupakan menu favorit para pengunjung. Kalau untuk rasanya tidak perlu diragukan lagi. Tempatnya yang luas, dan pelayanan yang cepat membuat kita nyaman disini. Buka setiap harinya dari minggu sampai senin jam 11.00 hingga jam 22.00. untuk harganya pun sangat rekomended yaitu dimulai dari Rp. 50.000. suasananya pedesaan yang membuat tempat ini menjadi menarik dan ramai dikunjungi.
Ikan Asam Manis Khas Makassar Di Pandaan Jawa Timur
Megahnya Pagoda Tian Ti: Spot Foto Instagenic Ala Tiongkok Di Surabaya
Kelezatan ayam gorengnya sudah melegenda dan cukup dikenal oleh masyarakat bahkan wisatawan. Rasa ayam goreng dengan racikan istimewa ditambah sambel ulek dan sambal kacang yang menambah cita rasa ayam goreng menjadi lebih enak. Rasa ayam yang gurih dan empuk, bumbu-bumbu begitu terasa pada daging ayam. Dan harganya juga begitu murah hanya dengan Rp. 15.000 saja untuk sepotong ayam. Terletak di Jl. Bekasi Timur, Jakarta Timur, tempat ini buka setiap hari dari senin hingga minggu pada jam 09.00 – 20.00.
Rumah makan Al Mukalla yang terkenal dengan tempat makan dengan menu khas Timur Tengah. Tempat makan ini sudah ada dari tahun 2006 dengan beberapa menu andalan yaitu nasi Briyani, Nasi kapsah, dan Mandhi laham. Untuk menambah rasa yang lezat semua menu masakan dimasak menggunakan arang kayu dan menggunakan tungku tanah.
Aroma rempah yang harum dan daging kambing yang empuk dan gurih ditambah nasi yang terasa sangat gurih. Membuat kita ingin nambah lagi. Untuk harganya sangat terjangkau yaitu dari harga Rp. 35.000 hingga Rp. 45.000. Tempat ini merupakan tempat yang cocok dijadikan sebagai tempat makan keluarga di Jakarta Timur.
Quisnos Sub buka selama dua puluh empat jam, jadi kalau kamu lapar tengah malam, kamu bisa datang kesini. Restoran khas Italia dengan menu yang hits terdapat sandwich dengan isi yang enak. Tempat ini terletak di Jl. Pemuda kavling, Rawamangun, Jakarta. Untuk harganya anda tidak perlu khawatir karena berkisaran Rp. 40.000 sampai Rp. 110.000.
Tempat ini terkenal dengan masakan ayam gorengnya yang lezat. Ayam yang terasa banget kriuk-kriuknya, daging ayam yang empuk dan rasanya yang enak. Ayam goreng dengan bumbu tradisional khas Indonesia yang begitu terasa dan ditambah nasi uduk. Tempat ini terletak di Jl. Inpeksi Kalimalang, Jakarta.
Tempat ini bisa dijadikan sebagai tempat berkumpul favorit keluarga, pelayanan yang ramah dan cepat. Bukan hanya itu tempatnya juga nyaman dan rasa makanannya yang enak. Menu andalan disini adalah nasi Rawon. Terletak di JL. Balai pustaka Timur c 6, Rawamangun, Jakarta. Buka setiap hari pada pukul 10.00 – 23.00 WIB.
cocok dikunjungi bagi pecinta pasta, tempat yang terkenal dengan rasa nikmat spaghetti bolognese yang enak. Disini juga bisa ngopi cantik dan ditemani sama cake dan menu lainnya. Jangan khawatir masalah keuangan karena disini harga makanannya lumayan ramah kantong.
Terletak di Jl. Tebet Timur dalam raya, yang buka setiap harinya pada jam 11.00 – 22.00 WIB. Bakmi berdikari sudah berdiri dari tahun 1978. Pelayanan yang cepat membuat pengunjung merasa puas tempat yang luas juga membuat kita nyaman. Disini bakmi Berdikari menawarkan sekitar 193 pilihan menu sajian. Menu Chinese food, Malaysia, Thailand dan juga Hongkong.
Salah satunya menu mie bebek panggang Hongkong, mienya yang kenyal, dan potongan daging yang empuk dengan rasa bakmi yang gurih dan ada sedikit rasa asam. Untuk minuman ada salah satu menu minuman Ice Coffe.
Tempat makan dengan tempat duduk lesehan dan ditemani dengan makanan yang enak. Masakan dari olahan daging kambing seperti Mandi Lamb, Zurbian, sampai dengan ada nasi Briyani. Semua makanan ini kaya akan cita rasa rempah-rempah khas dari Timur tengah, terbayangkan kelezatannya. Tempat ini cocok dijadikan tempat berkumpul dengan keluarga karena semua menu porsinya gede.
Rumah makan sunda dengan nuansa alam dan dilengkapi dengan saung-saung yang membuat suasana terasa teduh. Menyediakan berbagai macam menu khas dan andalannya adalah nasi liwet dengan isi ayam goreng, tahu dan tempe, untuk rasanya sudah pasti sangat enak. Buat kita ingin nambah lagi. Saung Alam Sunda terletak di Jl. Transyogi, Cibubur, Jakarta. Disini juga tersedia paket pernikahan dengan nuansa pedesaan.
Suasana nyaman akan kita rasakan disini, banyaknya pohon membuat tempat ini sejuk dan betah untuk berlama-lama. Sambil duduk di gazebo menikmati makanan dan suasana yang tenang. Tempat ini bisa dijadikan sebagai tempat perayaan maupun pertemuan. Rindang Alam cocok dijadikan sebagai tempat makan keluarga di Jakarta Timur yang terfavorit. Dengan menu-menu yang enak dan tempatnya yang nyaman. Dapat membuat suasana berkumpul lebih menyenangkan.
Tempat makan yang dikenal murah dan nyaman, tersedia berbagai promo di Restoran ini. Tempat ini sering direkomendasi sebagai tempat makan siang maupun makan malam. Terletak di Jalan Tipar Cakung, Jakarta Timur. Buka pada jam 10.00 – 22.00 WIB. Untuk harganya Rp. 80.000 hingga Rp. 300.000.
Semua orang pasti doyang makan, namun bukan hanya rasa dari makanan yang jadi pertimbangan untuk berkunjung ke suatu tempat makan. Tempat makan yang menarik dan juga nyaman bisa menjadi daya tarik tersendiri bagi para pengunjung. Pelayanan yang memuaskan juga menjadi poin plus di mata pelanggan. Diatas ada beberapa tempat yang bisa dijadikan rekomendasi untuk tempat makan keluarga di Jakarta Timur. Ini hanya sebagian saja masih banyak lagi tempat yang bisa kamu kunjungi dan kamu bisa rasakan masakan yang benar-benar lezat dan berkualitas, Dengan harga yang terjangkau. Pastikan anda berkunjung ke tempat yang tepat, jadikan momen makan bersama ini menjadi momen berkumpul yang menyenangkan dan keluarga anda merasa puas.
Tempat belanja jastip di bangkok - Bangkok, ibu kota Thailand, dikenal sebagai surganya pemburu barang…
Bangkok, ibu kota Thailand, terkenal dengan mall-mall mewah dan modern. Mereka menawarkan pengalaman berbelanja, kuliner,…
Selamat datang di Jakarta, ibu kota Indonesia yang kaya akan pasar tradisional dan modern. Jakarta,…
Di Jakarta, kita bisa menemukan surga kuliner yang tak tergantikan. Mulai dari Monas hingga Kota…
Selamat datang di petualangan kuliner kekinian di Jakarta! Jakarta, sebagai ibu kota Indonesia, menawarkan banyak…
Hal wajib yang tidak boleh ketinggalan untuk dibeli ketika ke Bandar Lampung adalah oleh oleh.…
View Comments
Keren keren kak review-nya. Boleh minta kontaknya kak Reni?
Terima kasih. Silahkan kontak disini saja kak untuk menghubungi kaka Reni