Durian Lover, Nih di 10 Tempat Berburu Durian Murah di Indonesia


sisil angelin  September 11, 2019  0 Comment

Sebagai raja buah, durian menjadi salah satu jenis buah yang paling banyak diburu oleh para penggemarnya juga wisatawan asing. Meskipun durian merupakan buah musiman dan memiliki harga yang cukup mahal, Anda tetap bisa menikmati durian langsung dari tempatnya dengan harga yang lebih murah. Bagi Anda yang ingin menikmati durian murah, Berikut tempat berburu durian murah di Indonesia.

Tempat Berburu Durian di Indonesia

1. Desa Wisata Durensari, Trenggalek

Desa Wisata Durensari
image credit : https://swara.tunaiku.com

Salah satu tempat mencari durian enak di Jawa Timur ini terletak di Desa Sawahan, Kecamatan Watulimo, Kabupaten Trenggalek. Anda akan diajak berpetualang menyusuri kebun durian yang sudah tertata rapi dan cukup luas. Jalannya sudah diatur dengan menggunakan jalan setapak yang akan membuat Anda semakin nyaman menikmati rindangnya aneka pohon durian. Selain itu, ada juga air terjun yang akan memanjakan mata Anda ketika menyusuri hutan durian ini.

Jika terdapat durian yang jatuh dari pohon, Anda bisa langsung menikmatinya di tempat. Selain itu, Anda juga bisa membawa pulang durian untuk dinikmati di rumah. Untuk mengunjungi desa wisata durian ini, Anda dikenakan tiket masuk sebesar Rp50.000,- untuk satu orangnya.

Gotravelly

Mencoba Segarnya Es Degan Durian GOR Merdeka Jombang

Keblinger Rasa Legit Dan Pahitnya Durian Musang King

2. Kampung Hutan Durian Sumberagung, Tahura Wan Abdul Rahman, Bandar Lampung

Kampung Hutan Durian Sumberagung
image credit : https://indonesia.tripcanvas.com

Sama dengan namanya, kampung durian ini terletak di Desa Sumberagung, Kecamatan Kemiling, Kabupaten Bandar Lampung. Letak kampung Durian ini juga berada di dekat Gunung Betung dan berbatasan dengan Taman Hutan Raya Tahura Wan Abdul Rahman.

Baca juga :  10 Kuliner Indonesia Dengan Nama Unik Bikin Otak Ngeres Hingga Lucu

Di kampung hutan durian Sumberagung Anda bisa menikmati aneka durian lampung dan menjelajah isi hutan tahura yang terdapat air terjun batu lapis yang cukup eksotis. Untuk tiket masuknya, Anda hanya dikenakan biaya Rp10.000,- untuk satu orangnya.

3. Kampung Durian Desa Songgon Banyuwangi

Kampung Durian Desa Songgon Banyuwangi
image credit : https://www.asliindonesia.net

Tempat berburu durian murah di Indonesia ini terletak di Dusun Sembawur, Desa Songgon, Kecamatan Songgon, Kabupaten Banyuwangi. Di kampung durian ini ditanami sekitar lebih dari 4.000 pohon durian dengan berbagai varietas, seperti urian pelangi, durian merah, durian oranye, dan durian kuning.

Menariknya, di kampung durian ini pohon durian berbuah tidak mengenal musim dan Anda bisa menikmati durian kapan saja. Bagi Anda yang tertarik mengunjungi kampung durian di Banyuwangi ini, Anda hanya perlu merogoh kocek sebesar Rp10.000,- hingga Rp50.000,- per buah untuk varietas durian biasa dan Rp100.00,- per buah untuk varietas durian merah dan durian warna lainnya.

4. Kampung Durian Slumbung, Kediri

Kampung Durian Slumbung
image credit : https://www.industry.co.id

Kampung durian Slumbung terletak di lereng Gunung Kelud, Dusun Slumbung, Desa Sugihwaras, Kecamatan Ngancar, Kabupaten Kediri. Di tempat ini ada berbagai varietas durian dan dibanderol dengan harga Rp10.000,- hingga Rp100.000,- untuk setiap buahnya. Selain bisa menyantap durian langsung di tempatnya, Anda juga bisa belajar menanam dan merawat durian. Pengelola juga menyediakan bibit durian bagi Anda yang ingin menanam sendiri di rumah.

Menariknya, durian Slumbung memiliki cita rasa yang nikmat dan menyabet juara durian dalam kontes durian di Kediri. Selain menikmati buah durian, di kampung durian ini juga disediakan aneka olahan durian seperti es krim durian, wingko durian, dan pancake durian.

5. Kebun Raya Bulo, Polewali Mandar

Kebun Raya Bulo
image credit : https://fajar.co.id

Kebun Raya Bulo merupakan salah satu tempat wisata yang terletak di Desa Karombang, Kecamatan Bulo, Kabupaten Polewali Mandar. Tempat ini memiliki luas 100 hektar lengkap dengan berbagai fasilitas yang akan memudahkan pengunjungnya. Di tempat ini Anda bisa melihat pengembangan durian montong yang memiliki ukuran jumbo dengan rasa yang legit. Menariknya di tempat ini Anda hanya perlu memetik buah durian, karena tinggi pohon memiliki jarak yang berdekatan dengan permukaan tanah.

Baca juga :  10 Kuliner Enak Dan Paling Ramai di Kawasan Malioboro

6. Kebun Durian Watu Simbar

Kebun Durian Watu Simbar
image credit : https://phinemo.com

Kebun Durian Watu Simbar terletak di Desa Pakintelan, Kecamatan Gunungpati, Kota Semarang. Di kawasan agrowisata ini memiliki luas 3,5 hektar dimana terdapat beragam jenis buah, seperti durian, buah naga, dan buah nanas merah. Tempat berburu durian murah di Indonesia ini telah mengembangkan 50 jenis durian, seperti durian petruk, durian bejo, dan durian doyong.

Untuk memasuki area Kebun Durian Watu Simbar ini, Anda dikenakan tiket masuk sebesar Rp5.000,- untuk weekday dan Rp7.500,- saat weekend. Karena stok buah durian terbatas di kebun ini, Anda bisa memesan terlebih dahulu buah durian sebelum mengunjunginya.

7. Sahara Durian Farm, Serang

Sahara Durian Farm
image credit : https://berburudurianindonesia.wordpress.com

Sahara Durian Farm merupakan sebuah kebun durian yang terletak di Kampung Cirampayak, Desa Kadu Bereum, Kecamatan Pabuaran, Kabupaten Serang. Di lokasi ini Anda akan menemukan berbagai jenis pohon durian yang memiliki ketinggian cukup rendah, sehingga Anda hanya perlu memetik durian tanpa harus memanjat ataupun menunggu durian jatuh.

Di kebun yang memiliki luas 5 hektar ini, ada 45 varietas durian, seperti durian lengkeng, durian petruk, durian bawor, dan beberapa jenis durian hasil persilangan antar varietas durian. Anda bisa menikmati durian lokal khas Banten dengan harga sekitar Rp50.000,-. Sedangkan untuk varietas lain dijual dengan harga Rp50.000,- hingga Rp70.000,- untuk setiap kg durian.

8. Kampung Durian Nglawungan

durian enak di Indonesia
image credit : https://twitter.com

Kampung durian Nglawungan terletak di Dukuh Nglawungan, Desa Tunjungan, Kecamatan Tunjungan, Kabupaten Blora. Tempat berburu durian murah di Indonesia Anda bisa menikmati aneka jenis durian dengan harga mulai dari Rp30.000,-. Selain itu, Anda bisa berkeliling melihat kebun durian yang cukup asri lengkap dengan gubug tempat untuk menikmati durian. Salah satu jenis durian yang cukup populer adalah durian saru yang memiliki rasa pahit manis dengan ukuran yang tidak terlalu besar dengan daging yang cukup tebal.

Baca juga :  10 Negara ini Memiliki Makanan tradisional Paling Sehat Sedunia

9. Kampung Durian Mantenan Magelang

Kampung Durian Mantenan Magelang
image credit : https://lifestyle.okezone.com

Kampung durian mantenan terletak di Dusun Mantenan, Desa Giyanti, Kecamatan Candimulyo, Kabupaten Magelang. Durian di kampung ini dikenal memiliki rasa paling enak di Jawa Tengah dengan rasa manis pahit, ukuran yang besar dan nyaris tidak memiliki biji.

Di kampung durian Mantenan ini hampir sebagian besar warganya memiliki pohon durian dan dijajakan di sepanjang jalan desa. Untuk harga yang ditawarkan pun cukup terjangkau mulai dari Rp15.000,- untuk ukuran kecil hingga Rp100.000,- untuk ukuran yang cukup besar.

Selain durian lokal, di kampung durina Mantenan juga tersedia varietas durian merah dan durian oranye yang memiliki ukuran lebih kecil dibanding dengan durian lokal. Menariknya, jika pelanggan tidak puas dengan kondisi durian yang dimakannya,  pedagang mau mengganti durian hingga pelanggan puas dengan pilihan pedagang.

10. Kebun Durian Warso

Kebun Durian Warso
image credit : https://limakaki.com

Kebun Durian Warso terletak di Rancamaya, Bogor. Di kebun durian ini tersedia 900 varietas durian, termasuk 7 varietas durian unggulan, seperti durian montong, durian petruk, durian lay,durian si mas, durian sunan, dan durian tembaga. Selain durian, di kebun ini juga terdapat  pohon nangka, biah naga pohon jambu monyet, dan area persawahan khas pedesaan. Anda bisa menikmati durian dengan harga mulai dari Rp30.000,- yang banyak dijajakan di sepanjang jalannya.

Menjadi buah yang banyak digemari masyarakat, durian menjadi salah satu buah yang paling diburu saat musimnya tiba. Semoga informasi mengenai tempat berburu durian murah di Indonesia bisa menjadi rekomendasi Anda untuk berburu durian di beberapa tempat di Indonesia. Dengan harga yang terjangkau lengkap dengan berbagai fasilitas yang ditawarkan di dalamnya akan memuaskan Anda ketika menyantap si raja buah ini.



Leave a Reply