7 Penyetan Paling Enak di Surabaya Tamparan Pedasnya Bikin Semangat
Kreasi makanan memang terus bermunculan dan akan selalu berinovasi sepanjang waktu. Berbagai macam warung makan menawarkan makanan baru dengan rasa yang baru juga atau rasa lama dengan kemasan baru, tak terkecuali penyetan khas Surabaya. Banyak warung di Surabaya yang menyediakan menu penyetan dan diklaim sebagai warung penyedia penyetan paling enak di Surabaya.
Penyetan merupakan olahan berbagai jenis bahan makanan yang digoreng dan kemudian dijadikan sebagai lauk nasi yang diberi sambel. Orang Surabaya biasa menyebutnya dengan “Sego sambel” karena memang yang khas dari menu ini adalah sambalnya. Di kota-kota lain juga terdapat menu penyetan yang biasa juga disebut nasi pecel.
Surabaya merupakan kota dengan kuliner yang beragam dan rasanya pun jangan diragukan lagi. Tak afdol rasanya jika ke Surabaya tidak mencicipi menu khasnya yakni penyetan Surabaya. Banyak warung yang menjual menu penyetan dengan beberapa variasi rasa yang disediakan. Bagi Anda pecinta kuliner pedas pasti cocok dengan menu yang satu ini. Bagi pemburu kuliner yang ingin merasakan nikmatnya penyetan rasa khas Surabaya.
Kuliner Penyetan Enak di Surabaya
1. Penyetan Bang Ali
Warung Penyetan Bang Ali merupakan warung legendaris yang menyediakan menu penyetan yang dijamin dapat menggoyang lidah Anda saat menikmati hidangan Anda. Telah berdiri sejak tahun 2000 membuat nama Penyetan Bang Ali sudah tidak asing lagi bagi warga di Kota Surabaya ini. Terdapat beberapa cabang warung Penyetan Bang Ali yang dapat dijumpai di beberapa lokasi.
Beberapa cabang Penyetan Bang Ali di antaranya terdapat di Jalan Raya Kupang Indah, di Perumahan Gunungsari Indah, serta di Jalan Simpang Darmo Permai Utara yang buka selama 24 jam. Menu penyet yang ditawarkan beraneka ragam, mulai dari ayam, lele, tahu, tempe, terong, telur, dan masih banyak lagi yang bisa Anda nikmati di warung Penyet Bang Ali.
Penyetan Bang Ali menjadi andalan para pelancong yang mengunjungi Surabaya. Alasannya, rasa khas penyetan Surabaya yang berada di warung Penyetan Bang Ali ini membuat lidah ingin lagi dan lagi mencicipi nikmatnya penyetan dengan sambal pedas yang menampar sedap di mulut siapa saja yang menikmatinya.
Chicken Skak: Olahan Ayam Ala Youtuber Bayu Skak!
Kedai Mie Bajak, Mie Pedas Dengan Tempat Tercozy Di Surabaya!
2. Sego Sambel Mak Yeye
Warung Sego Sambel Mak Yeye sangat cocok untuk Anda yang mencari tempat kuliner malam hari yang legendaris. Warung yang buka mulai pukul 9 malam dan tutup pukul 4 pagi ini menyediakan menu penyet yang dapat Anda pilih sesuka hati dengan rasa yang dijamin mantap dan lezat. Lauk penyet yang tersedia yakni telur mata sapi, telur ceplok, ayam, tahu, tempe, dan lauk penyet lainnya.
Lokasi warung berada di Jalan Jagir Wonokromo Wetan No. 12, Surabaya, Jawa Timur. Rasa penyet yang pedas sangat cocok untuk Anda yang menyukai menu makanan pedas. Sebaliknya, jika Anda tidak terlalu menyukai menu pedas Anda dapat memesan sambal dengan tingkat kepedasan yang tidak terlalu tinggi.
3. Warung Bu Kris
Selain Penyetan Bang Ali, yang tak kalah legendarisnya adalah Warung Bu Kris yang berlokasi di Jalan Tenggilis Utara No.1 dan dua lokasi lainnya yang berada di Jalan Manyar Kertoarjo IV/23 dan di Jalan Kayoon No.46-C menyediakan menu penyetan yang dijamin akan membuat lidah Anda menari-nari dengan kelezatannya. terdapat menu lain seperti nasi rawon dan ayam bakar.
Selain menu-menu di atas, terdapat masih banyak menu lainnya yang dapat dipesan pengunjung. Jika Anda membawa buah hati, Anda dapat memesan menu untuk anak-anak. Hidangan sambal yang dihidangkan di atas cobek mini akan membuat selera Anda tergugah untuk segera menyantap hidangan yang disajikan.
Di warung ini tersedia tiga varian sambal yakni sambal pedas, sambal sedang, dan sambal tidak pedas. Di Warung Bu Kris ini juga melayani pesanan dengan sistem delivery order jika Anda sedang tidak sempat untuk makan di lokasi atau mungkin sedang malas untuk keluar rumah. Anda cukup memesan melalui telepon dan pesanan Anda akan diantar ke rumah.
4. Tempe Penyet Mbak Noer
Warung yang satu ini merupakan warung yang selalu dipenuhi dengan pembeli yang ingin mencicipi kenikmatan penyetan paling enak di Surabaya. Siapa sangka, warung yang awalnya hanya warung kecil ini sekarang telah berkembang menjadi warung makan yang lebih besar. Lokasinya berada di Jalan Jagir Wonokromo No. 160, Surabaya.
Warung tersebut menyediakan penyet yang dibalut sambal pedas dengan khas ala Tempet Penyet Mbak Noer itu sendiri. Jangan khawatir untuk mencoba kelezatan penyetan di warung ini, ya. Anda bisa meminta penjual untuk menambahkan gula jika Anda tidak menyukai sambal yang terlalu pedas atau sambal yang tersedia terlalu pedas untuk lidah Anda.
5. Padin
Rekomendasi warung penyetan selanjutnya adalah warung Padin. Meski harga yang dipatok lumayan mahal dibandingkan dengan tempat lainnya, namun tak ada salahnya jika Anda mencobanya karena rasa yang disajikan dijamin akan membuat Anda ketagihan dengan pedas sambalnya. Warung Padin berlokasi di Jalan Kranggan No. 26 Surabaya.
Warung Padin buka selama 24 jam dan cocok untuk Anda yang sering mengalami perut lapar di malam hari. Selain penyet juga tersedia menu lain seperti bebek goreng, gurami goreng, dan ikan-ikan lain yang dapat dipesan langsung. Karena letaknya di pinggir jalan, Anda bisa memilih makan di tempat ber-AC atau outdoor.
6. Warung Prima
Berbeda dengan penyetan enak di Surabaya lainnya, di warung Prima terdapat menu penyetan yang berbeda dengan penyetan yang ada di warung lainnya yakni usus. Usus yang bertekstur krispi dijamin akan membuat kenyang perut Anda, ditambah lagi dengan sambal yang begitu menggoda selera. Warung Prima terletak di Jalan Kedungdoro, Surabaya, Jawa Timur.
7. Kedai Tua Baru
Penyetan enak di Surabaya selanjutnya bagi Anda pecinta bakso, Anda dapat mencoba menu penyetan dengan lauk bakso yang menggugah selera. Selain itu, terdapat menu lauk bakwan untuk penyetan yang dapat dipesan. Sambal yang disajikan pun dijamin bisa menampar lidah bagi Anda yang menyukai makanan pedas terutama sambal. Kedai yang beralamat di Jalan Tegalsari No. 25 Surabaya ini buka mulai pukul 11.00-21.30.
Tersedia juga menu lain yang cocok untuk siapa saja. Tempat ini sering dijadikan sebagai tempat nongkrong anak-anak muda yang ingin menghabiskan waktu untuk bercengkerama dengan sahabat karibnya. Pelayanan yang disediakan juga ramah, dan terdapat ruang nyaman dengan dibatasinya ruang smoking area dan non smoking area.
Jangan lupa untuk mencoba beberapa rekomendasi penyetan di atas jika Anda berkunjung ke Kota Surabaya. Selain jalan-jalan di kota tersebut, jangan lupa untuk menyempatkan diri mampir ke warung dan kedai yang tersedia. Setelah pulang ke rumah asal, dijamin Anda akan kangen dengan penyetan khas Surabaya yang legendaris.
Join The Discussion