Oleh oleh

Oleh Oleh Khas Lembang Kekinian yang Tahan Lama

Lembang dikenal sebagai salah satu kawasan di Bandung yang memiliki banyak pilihan destinasi wisata. Oleh karena itu, tidak heran jika Lembang banyak dikunjungi sebagai tujuan berlibur. Saat berlibur ke Lembang, tidak ada salahnya jika kamu pulang dengan membawa oleh oleh. Berikut daftar rekomendasi oleh oleh khas Lembang yang tidak boleh kamu lewatkan.

Oleh Oleh Khas Lembang :

1. Peuyeum

kompas.com

Peuyeum dikenal sebagai salah satu makanan khas yang sangat mudah dijumpai di Bandung. Makanan yang satu ini juga banyak diburu sebagai oleh-oleh khas Lembang yang menarik untuk dibawa pulang. Peuyeum juga dikenal dengan sebutan tape. 

Dibuat dengan menggunakan bahan utama berupa singkong, peuyeum memiliki proses pembuatan yang terbilang cukup mudah. Langkah pertama, singkong yang telah dibersihkan kemudian direbus. Setelah itu, proses selanjutnya adalah pembubuhan ragi. Singkong yang telah dibubuhi ragi kemudian disimpan di tempat tertutup selama 2 hingga 3 hari.

Saat mencobanya, kamu tidak hanya akan dimanjakan dengan rasa serta tekstur yang khas, tetapi juga dapat merasakan sensasi hangat di tubuh. 

2. Tahu Susu Lembang

amki.or.id

Selain peuyeum, oleh-oleh khas Lembang berikutnya yang tidak boleh kamu lewatkan adalah tahu susu. Tahu susu Lembang memiliki cita rasa serta tekstur yang berbeda dengan tahu pada umumnya. Saat mencobanya, kamu dapat merasakan sensasi lembut serta lumer di mulut. 

Tidak hanya banyak digemari oleh masyarakat lokal, tahu susu juga banyak diburu oleh wisatawan sebagai oleh-oleh untuk dibawa pulang. Tahu susu khas Lembang biasa dijual dengan kemasan praktis dan menarik. Selain itu, harganya yang terjangkau juga menjadikan oleh-oleh ini wajib kamu bawa pulang. 

3. Tahu Tauhid

travel.detik.com

Selain tahu susu, tahu tauhid juga menjadi rekomendasi oleh oleh khas Lembang yang menarik untuk kamu coba. Selain banyak diburu oleh masyarakat lokal, tahu tauhid juga memiliki pamor di kalangan wisatawan. Jenis tahu yang satu ini dikenal dengan teksturnya yang lembut dan kenyal. Selain itu, tahu tauhid juga begitu lezat saat disantap. 

Tidak perlu diragukan lagi kelezatannya, tahu tauhid diolah dengan menggunakan bahan utama berupa susu sapi. Oleh karena itu, tidak heran jika tahu ini begitu gurih dan banyak diburu wisatawan. Saat datang ke Lembang, tidak ada salahnya jika kamu menyempatkan untuk membeli tahu tauhid sebagai buah tangan untuk dibawa pulang. 

4. Bolu Susu Lembang

menukuliner.net

Karena dikenal sebagai salah satu daerah penghasil susu segar, maka tidak heran jika Lembang berhasil membuat berbagai produk olahan susu. Salah satu produk yang populer dan dikenal lezat adalah bolu susu Lembang. Makanan yang satu ini banyak diburu wisatawan sebagai oleh oleh khas Lembang untuk dibawa pulang. 

kamu dapat memilih berbagai varian rasa yang ditawarkan. Tidak perlu khawatir, produk olahan susu kekinian ini dikemas dengan kemasan yang praktis dan menarik sehingga cocok dipilih sebagai oleh oleh. Selain itu, teksturnya yang empuk dan lembut juga menjadi ciri khas sekaligus daya tarik tersendiri. 

Bolu susu Lembang cocok dinikmati oleh semua kalangan mulai dari anak anak hingga orang dewasa. saat berlibur ke Lembang, bolu susu menjadi pilihan terbaik untuk kamu kamu coba. 

5. Susu Murni KPSBU

shopee.co.id

Berkunjung ke daerah penghasil susu segar, kurang afdol rasanya jika pulang tidak membawa susu atau produk olahannya. Di Lembang, kamu dapat menyempatkan untuk berkunjung ke Susu Murni KPSBU. Kamu dapat mencoba susu segar dengan beragam ukuran dan kemasan. Karena dinilai memiliki kemasan praktis dan menarik, maka tidak heran jika produk Susu Murni KPSBU banyak diburu sebagai oleh oleh khas Lembang. 

Di Susu Murni KPSBU, kamu dapat membeli susu segar dengan harga sekitar Rp 11.000,- per liter. Selain mencoba susu segar, di Susu Murni KPSBU kamu juga dapat membeli berbagai produk olahan seperti kerupuk susu. 

6. Es Mambo & Yoghurt Lembang

bukalapak.com

Selain produk susu, kamu juga dapat membeli produk olahannya yakni es mambo serta yoghurt. Di Lembang, kedua produk tersebut menjadi yang paling banyak diburu oleh wisatawan. Dengan bentuk serta tampilan yang unik, es mambo berhasil menarik perhatian semua kalangan mulai dari anak anak hingga orang dewasa. 

Yoghurt Lembang juga dijual dengan berbagai varian rasa yang dapat dipilih sesuai selera diantaranya rasa durian, ketan hitam, strawberry, alpukat, dan masih banyak lagi. Untuk berburu olahan es mambo dan yoghurt, kamu dapat langsung menuju ke Jalan Cijeruk No. 19, Lembang. 

7. Ketan Bakar

priangan.tribunnews.com

Pernah mencoba olahan ketan bakar? Di Lembang, kamu tentu dapat dengan mudah menjumpai makanan yang satu ini. Hidangan sekaligus oleh oleh khas Lembang ini dapat kamu jumpai di sepanjang jalan menuju Lembang. 

Olahan ketan yang telah dipotong berbentuk persegi kemudian dibakar dan disajikan bersama dengan sambal oncom serta serundeng. Makanan ini dibandrol dengan harga sekitar Rp 8.000,- per porsi. Keunikan serta kelezatan yang ditawarkan tentu berhasil membuat siapapun ketagihan setelah mencobanya. 

8. Oleh oleh Khas Lembang : Kue Phia So-Phia

bukalapak.com

Saat berlibur ke Lembang, kue pia So-Phia menjadi salah satu yang menarik untuk kamu coba. Selain cocok untuk dinikmati langsung, kue ini juga kerap diburu sebagai oleh oleh khas Lembang untuk dibawa pulang.

Kue pia So-Phia dikemas dengan praktis dan menarik sehingga berhasil membuat siapapun penasaran dan ingin mencobanya. Rasanya yang lezat dan khas menjadikan makanan ini diminati oleh semua kalangan baik anak anak maupun orang dewasa.

9. Oleh oleh Khas Lembang : Pisang Bollen Kartika Sari

shopee.co.id

Satu lagi rekomendasi oleh oleh khas Lembang yang tidak boleh kamu lewatkan yakni Pisang Bollen Kartika Sari. Pisang bollen yang satu ini dikenal dengan cita rasanya yang lezat dan nikmat. Saat mencobanya, kamu akan dimanjakan dengan tekstur yang lembut serta manis yang pas.

Untuk mencobanya, kamu dapat langsung menuju ke berbagai toko atau pusat oleh oleh di Lembang. Kemasannya yang menarik juga menjadikan Pisang Bollen Kartika Sari cocok kamu bawa pulang untuk diberikan kepada keluarga atau kerabat di rumah.

source : https://www.youtube.com/@RepublikWisata

Nah, itulah daftar 7 oleh oleh khas Lembang yang populer dan menarik untuk kamu bawa pulang. Dari daftar di atas, oleh oleh manakah yang menurut kamu paling menarik?

Fida

Recent Posts

Mie Karet Paling Enak di Jakarta yang Wajib Dicoba

Jakarta, ibu kota Indonesia, terkenal dengan keragaman kulinernya. Mie adalah favorit banyak orang karena teksturnya…

1 day ago

Sambal Terpedas di Dunia untuk Pecinta Pedas Sejati

Bagi pecinta makanan pedas, menjelajahi sambal terpedas adalah petualangan seru. Di seluruh dunia, ada banyak…

3 days ago

Hoi An Lantern Festival: Sensasi Festival Lampion yang Menakjubkan

Hoi An Lantern Festival - Di Festival Lampion Hoi An, Vietnam Tengah, Anda akan menemukan…

5 days ago

Da Nang Hotel Budget-Friendly untuk Backpacker: Panduan Lengkap Penginapan Murah

Sebagai backpacker, kami tahu pentingnya mencari tempat tinggal yang murah saat traveling. Di Da Nang,…

1 week ago

Da Nang Vietnam Aktivitas Menarik untuk Wisatawan

Kota pesisir Da Nang di Vietnam sangat menarik bagi para wisatawan. Anda bisa menjelajahi pantai…

1 week ago

Tempat Belanja Jastip di Bangkok: Destinasi Wajib untuk Pemburu Titipan

Tempat belanja jastip di bangkok - Bangkok, ibu kota Thailand, dikenal sebagai surganya pemburu barang…

3 weeks ago