Kuliner

7 Referensi Nasi Liwet Enak di Solo dengan Rasa Authentic

Nasi liwet enak di Solo—Berwisata ke kota tertentu, selain menjelajah beragam objek wisata yang ada di kota itu, tidak lengkap rasanya jika kita tidak mencicipi kuliner khas daerah tersebut. Anda yang saat ini berada di Solo, boleh nih menyempatkan kuliner nasi liwet khas Solo yang sangat terkenal. Nasi liwet memiliki cita rasa yang sedap, tekstur permukaannya empuk dan enak.

Nasi tersebut dipadukan dengan lauk pauk yang beragam mulai dari sayuran yang komplit, dan beragam ikan sesuai selera Anda, contohnya saja sayur labu siam yang dipadukan dengan suwiran ayam dengan cita rasa yang gurih. Biasanya, nasi ini di jual di sepanjang ruas jalan dan banyak sekali penggemarnya. Ada yang berbeda antara nasi liwet Solo dengan nasi liwet yang lain. Nasi liwet Solo dimasak dengan menggunakan santan yang dipadukan dengan berbagai bahan pelengkap yang ada di atasnya, seperti tempe, tahu, ati ampela, telur bacem, dan kerupuk kulit yang selalu dirindukan kriuknya. Anda yang ingin mencicipi kuliner khas Solo,

Jangan lewatkan referensi nasi liwet enak di Solo berikut ini yang wajib Anda coba!

1. Nasi Liwet Bu Wongso Lemu

Bagi masyarakat setempat, nasi liwet bu Wongso Lemu bisa dibilang nasi liwet legendaris. Ya, sejak mulai berjualan pada tahun 1950 lalu, nasi liwet Bu Wongso tidak pernah sepi pengunjung dan cepat habis. Disini, Anda bisa memilih menu nasi liwet biasa maupun nasi liwet komplit dengan cita rasa yang lezat. Untuk menu nasi liwet komplit, nasi liwet ini hadir dengan tambahan menu pelengkap seperti ati ampela, dan sayuran yang bervariasi. Sudah pasti rasa nasinya gurih dan pulen. Bumbu lauknya pun sedap. Selepas menyantap nasi liwet, Anda bisa menjajal wedang uwuh yang menghangatkan badan. Suasana tradisional khas Solo semakin terasa melalui tampilan para karyawan yang memakai kostum kebaya. Pengen mampir kesini? Temukan lokasinya di Jalan Teuku Umar, Keprabon Kulon, Solo.

Nyobain Yang Lagi Viral: Ngikan Yuk Surabaya!

Sate Bumbon Khas Kabupaten Kendal Yang Menggoda Lidah

2. Nasi Liwet Bu Sarmi

Selain enak, nasi liwet Bu Sarmi terkenal karena harganya yang merakyat, murah meriah. Berlokasi di dekat susu Shi Jack khas Solo, nasi liwet Bu Sarmi bisa Anda coba dengan porsi nasinya yang pas, sayur labu siamnya yang banyak dan ayamnya yang empuk. Paduan tersebut membuatnya nikmat sekali saat di santap. Anda yang ingin makan kenyang tanpa menguras kantong dengan cita rasa yang tidak kalah lezatnya, boleh nih mampir ke nasi liwet Bu Sarmi yang berlokasi di Jalan Kapten Mulyadi, Lojiwetan, Solo.

3. Nasi Liwet Yu Sani

hartonotradecenter.com

Nasi Liwet Yu Sani membuka dua cabang yang berlokasi di Jalan Veteran dan Jalan Wonogiri Solo, Solo Baru. Ya, ini adalah salah satu lokasi nasi liwet yang ramai pengunjung meski di buka hingga larut malam. Cita rasanya oke, harganya murah meriah, porsi nasinya banyak. Nasi liwet tersebut dipadukan dengan areh, sayur labu dan suwiran ayam yang nikmat. Anda bisa memilih lauk sesuai selera seperti ati ampela, telur, dan uritan. Ya, warung nasi liwet yang satu ini menjadi favorit banyak pengunjung karena dari segi rasa, porsi, dan harganya dirasa pas. Warung nasi liwet Yu Sani hadir dengan tampilan yang cukup sederhana, yaitu di jual di atas trotoar sepanjang jalan veteran dan Wonogiri, Solo. Oya, nasi liwet ini hanya buka malam hari saja ya, jangan sampai salah jadwal, hehe.

4. Nasi Liwet Bu Sri

Nasi liwet ini berlokasi di Pasar Gede. Dari segi penyajiannya menarik sekali. Ada sayur labu, tahu bumbu kuning, ampas santan, suwiran ayam dan beberapa lauk tambahan, sebut saja ceker ayam, kepala ayam, sayap, telur, dan ati ampela yang dimasak dengan cita rasa yang nikmat. Anda bisa memilih menu tambahannya sesuai dengan selera Anda. Temukan lokasinya di jalan Honggowongso no.107 Sriwedari, Laweyan yang mudah dijangkau.

5. Nasi Liwet Bu Waris

Cari sarapan di Solo? Boleh nih mampir ke warung nasi liwet Bu Waris. Ya, warung nasi liwet Bu Waris cocok sekali untuk sarapan pagi. Yang unik dari nasi liwet Bu Waris ini adalah penyajiannya yang tradisional dan sederhana. Nasi liwet atau sego liwet ini dikemas dengan cara pincuk daun pisang. Rasanya sudah pasti lezat dan aromanya pun lezat. Di Warung nasi liwet Bu Waris yang berlokasi di Jalan Yos Sudarso Serengan, Anda bisa menemukan nasi liwet pincuk yang cocok sekali untuk sarapan sebab lokasi nasi liwet ini buka sejak pagi hari. Mampir sarapan kesini yuk, rasanya nikmat, harga merakyat dengan tampilan yang sederhana.

6. Nasi Liwet Bu Rabiyem

Warung nasi liwet atau sego liwet Bu Rabiyem berlokasi di jalan Setiabudi, Gilingan. Lokasi ini buka sejak jam 5.30 hingga persediaan habis. Sego liwet Bu Rabiyem terkenal dengan rasanya yang nikmat. Anda bisa sesuaikan sendiri porsi nasinya, bisa sedikit atau banyak sesuai selera. Cita rasanya semakin sempurna dengan tambahan telur, daging ayam, sayur mayur, uritan dan masih banyak lagi. Dimasak oleh koki yang handal dengan ramuan resep yang menghasilkan masakan yang sedap, nasi liwet bu Rabiyem menjadi idola di antara sekian banyak menu nasi liwet yang ada.

7. Nasi Liwet Mbak Giyem Solo Baru

Berlokasi di Jalan Soekarno nomor 168  Dusun 1 Sukoharjo Solo Baru. Nasi liwet Mbak Giyem terkenal dengan kelezatannya yang luar biasa. Rasanya dijamin pulen dan gurih dengan pilihan lauknya yang beragam, mulai dari sate, telor, krecek pedas, sate usus, sate koyor dan masih banyak lagi pilihan tambahan lauknya. Anda bisa padukan dengan lauk sesuai selera Anda.

Nasi liwet enak di Solo adalah salah satu menu andalan kota ini. Ya, siapa saja yang berwisata atau mampir ke Solo dengan tujuan apapun, tidak lengkap rasanya tanpa mencicipi nasi liwet khas Solo. Ada yang unik dari cara memasak nasi tersebut, yaitu dimasak dengan menggunakan santan kelapa sehingga menghadirkan cita rasa masakan yang gurih.

Selain itu, tambahan lauknya sangat beragam mulai dari yang paling sederhana seperti tahu dan tempe hingga yang ayam dan ati ampela, sate pun juga ada. Uniknya lagi, menu makanan khas Solo yang satu ini terkadang hadir dengan pincukan daun pisang sehingga menambah rasanya yang sedap. Dari segi harganya pun merakyat. Anda bisa menikmatinya dengan kisaran harga yang sangat terjangkau. Bagi Anda yang dalam waktu dekat akan mampir ke Solo, boleh nih coba masakan kuliner nasi liwet enak di Solo di 7 lokasi di atas. Anda dijamin puas, dan tidak akan lupa dengan cita rasa masakannya yang nikmat.

sisil angelin

Recent Posts

Mie Karet Paling Enak di Jakarta yang Wajib Dicoba

Jakarta, ibu kota Indonesia, terkenal dengan keragaman kulinernya. Mie adalah favorit banyak orang karena teksturnya…

1 day ago

Sambal Terpedas di Dunia untuk Pecinta Pedas Sejati

Bagi pecinta makanan pedas, menjelajahi sambal terpedas adalah petualangan seru. Di seluruh dunia, ada banyak…

3 days ago

Hoi An Lantern Festival: Sensasi Festival Lampion yang Menakjubkan

Hoi An Lantern Festival - Di Festival Lampion Hoi An, Vietnam Tengah, Anda akan menemukan…

5 days ago

Da Nang Hotel Budget-Friendly untuk Backpacker: Panduan Lengkap Penginapan Murah

Sebagai backpacker, kami tahu pentingnya mencari tempat tinggal yang murah saat traveling. Di Da Nang,…

1 week ago

Da Nang Vietnam Aktivitas Menarik untuk Wisatawan

Kota pesisir Da Nang di Vietnam sangat menarik bagi para wisatawan. Anda bisa menjelajahi pantai…

1 week ago

Tempat Belanja Jastip di Bangkok: Destinasi Wajib untuk Pemburu Titipan

Tempat belanja jastip di bangkok - Bangkok, ibu kota Thailand, dikenal sebagai surganya pemburu barang…

3 weeks ago