Kuliner

Apa Saja 9 Rekomendasi Mie Celor Terkenal Enak di Palembang?

Mie Celor Palembang – Anda orang asli Indonesia? Yakin? Jangan pernah mengaku orang asli Indonesia kalau kalian belum pernah mencicipi makanan khas dari daerah – daerah di Indonesia.  Salah satunya mie celor di Palembang. Nah, bagi Anda yang belum tahu, mie celor ini merupakan salah satu jenis mie yang khas dengan daerah Palembang. Cita rasa yang khas ini membuat banyak lidah tergoda untuk mencicipi dan jatuh hati pada makanan ini. dijamin, Anda tidak akan menyesal lho saat mencicipi makanan khas Palembang ini. Nah, sekarang Saya akan sedikit membahas mengenai mie celor terkenal di Palembang.

Bagi Anda yang penasaran, yuk simak informasi berikut ini ya Mie Celor Enak di Palembang

1. Mie Celor Poligon

Nah, ini dia tempat makanan mie celor yang paling direkomendasikan seantero Palembang. Ya, Mie Celor Poligon. Tempat makan Mie celor ini terletak di kawasan Bukit Sejahtera, Poligon, tepatnya di Karang Jaya. Mie celor disini merupakan satu – satunya hidangan santapan andalan tempat ini. disini, Anda dapat mencicipi nikmatnya mie yang direndam dalam kuah santan yang bertekstur kental dan sangat nikmat.

Nah, untuk dapat mencicipi mie celor ini, Anda tak perlu khawatir karena hanya dengan 15 ribu rupiah Anda sudah dapat mencicipi betapa nikmatnya mie celor ini. mie celor Poligon ini tersedia setiap hari Selasa sampai dengan minggu mulai dari jam 7 pagi sampai dengan setengah 7 malam.

Backpacker Palembang

Mie Onlok Legendaris Palembang Sudah Hadir Di Bali

2. Mie Celor 26 Ilir Hm. Syafei

goodindonesianfood.com

Nah, tempat rekomendasi kedua untuk makan mie celor adalah mie celor 26 Ilir Hm. Syafei. Tempat ini juga menjadi salah satu tempat makan mie celor yang sangat terkenal di Palembang.  Pasalnya, mie celor Hm. Syafei ini berada di tengah – tengah kota Palembang, sehingga mudah untuk mengunjungi tempat makan mie celor ini. menu makanannya juga bermacam – macam sesuai dengan makanan khas Palembang dengan tambahan taburan bumbu khas Palembang. Namun, makanan yang menjadi andalannya sudah pasti mie celor. Yang membuat spesial dari mie celor ini adalah adanya tambahan – tambahan udang dan disertai dengan daun kucai dan bawang goreng. Bagaimana? Sangat lezat bukan?

3. H. Abdoel Razak Martabak Kari Palembang

Tempat makan ini memang cukup terkenal di Palembang. Namun, meskipun naa tempat makan ini mengandung makanan martabak dan kari, namun mie celor tetaplah menjadi andalan tempat makan ini. untuk dapat merasakan nikmatnya mie celor ini, Anda perlu datang ke wilayah Roxy.

Merasa jauh dari wilayah Roxy? Jangan khawatir, karena mie celor disini sangat worth it dan tidak akan membuat Anda menyesal jika mencicipinya. Apalagi setelah Anda merasakan kaldu udang yang lezat dengan tambahan topping telur, bawang goreng, dan lain sebagainya. Anda juga dapat mencicipi makanan sampingan lainnya seperti martabak kari dan roti prata.

4. Sari Sanjaya

Sari Sanjaya memang lebih dikenal dan identic dengan makanan pempek palembangnya bukan? nah, tapi jangan salah, karena ternyata Sari Sanjaya juga menyediakan menu lain yang salah satunya adalah mie celor asli Palembang. Meskipun tidak identic dengan mie celor, namun menu mie celor yang disediakan oleh Sari Sanjaya ini tidak boleh diremehkan cita rasanya.

Jika Anda berkunjung ke Sari Sanjaya, Anda dapat memilih jenis kuah yang digunakan pada mie celor yang akan Anda santap. Yaitu kuah santan dan kuah bening. Selain itu, Anda juga dapat menambahkan topping seperti otak – otak, burgo, tekwan, dan lain sebagainya.

5. Kedai Mie Terang Bulan

Nah, salah satu tempat terkenal untuk makan mie celor di Palembang adalah kedai mie terang bulan. Bahkan, saking terkenalnya, jika Anda ingin memesan, maka Anda harus rela berantre antre ria karena pengunjungnya memang sangat banyak. Nah, untuk makanan andalan di tempat ini sendiri adalah mie kering dan sup pangsit. Namun, kedai ini juga menyediakan menu mie celor yang lezat dan khas akan Palembangnya.

Nah, untuk Anda yang muslim, nampaknya Anda harus lebih cermat dalam membeli hidangan di tempat ini ya. Karena kedai ini juga menyediakan daging babi sebagai menunya.

6. Mie Celor 26 Ilir Latifah

Nah, ada lagi tempat makan mie celor yang bernama mie celor 26 Ilir Latifah. Tempat makan mie celor ini memang sudah dikenal seantero Palembang. Rating di beberapa aplikasi restoran pun juga menunjukkan rating yang cukup tinggi sehingga tidak perlu diragukan lagi kelezatannya. Nah, untuk dapat ke tempat ini, Anda harus menuju lokasi di Jalan Mujahidin no. 353 Blok E, di Palembang. Banyak warga sekitar yang sangat memfavoritkan tempat makan ini. selain lezat dan memuaskan, harga yang dikenakan per porsinya pun juga terjangkau dan tidak terlalu mahal. Sehingga banyak orang membeli mie celor di tempat ini untuk yang kesekian kalinya.

7. Mie Celor Warung Anibah

Sebenarnya mie celor warung Anibah ini merupakan salah satu warung mie celor yang memiliki hubungan dengan warung mie celor milik Haji Syafei. Sehingga terdapat kemiripan dari segi cita rasa yang ada di mie celor warung Anibah ini. nah, mie celor ini merupakan mie celor yang paling ramai dan banyak dijadikan sasaran warga yang sedang ingin mencicipi lezatnya mie celor. Hal ini dikarenakan mie celor yang ada di warung Anibah ini merupakan mie celor yang diracik dengan bumbu rahasia yang telah diturunkan secara turun menurun. Dengan demikian, hasil mie celor yang dihasilkan pun juga lebih lezat jika dibandingkan dengan mie celor lainnya.

8. Pempek Candy

id.openrice.com

Mie Celor terkenal di Palembang selanjutnya berada pada sebuah tempat makan yang bernama pempek candy. Memang, makanan yang identic dengan pempek candy adalah pempeknya dan memang banyak orang pergi ke tempat ini karena bertujuan untuk mencicipi cita rasa pempek asli khas Palembang. Namun, anda juga dapat memesan menu lain seperti mie celor yang tak kalah lezat dari menu utama tempat ini. dari beberapa ulasan, mie celor yang dibuat di tempat ini juga memiliki cita rasa yang khas dan tidak pasaran sehingga banyak pula orang yang datang untuk memesan mie celor khas pempek candy ini.

9. Hotel Grand Duta Palembang

bisnisbandung.com

Nah, tempat terakhir yang menjadi pembahasan kita adalah hotel grand duta Palembang. Namun, kita memfokuskan kepada restoran yang ada pada hotel ini. diketahui, hotel yang berada di Jalan Radial 1 Palembang ini memiliki restoran yang didalamnya terdapat menu mie celor yang sangat enak. Tak heran, jika para pengunjung hotel ini selalu menjadikan mie celor sebagai salah satu pilihan menu sarapan setiap paginya. Cita rasa yang gurih dari kuah santan, membuat para pengunjung ketagihan dengan mie celor yang ada di hotel ini.

Nah, itu dia beberapa tempat rekomendasi untuk makan mie celor di Palembang. Semoga bermanfaat dan dapat menjadi referensi dalam memilih tempat jualan mie celor terkenal di Palembang.

sisil angelin

Recent Posts

Mie Karet Paling Enak di Jakarta yang Wajib Dicoba

Jakarta, ibu kota Indonesia, terkenal dengan keragaman kulinernya. Mie adalah favorit banyak orang karena teksturnya…

1 day ago

Sambal Terpedas di Dunia untuk Pecinta Pedas Sejati

Bagi pecinta makanan pedas, menjelajahi sambal terpedas adalah petualangan seru. Di seluruh dunia, ada banyak…

3 days ago

Hoi An Lantern Festival: Sensasi Festival Lampion yang Menakjubkan

Hoi An Lantern Festival - Di Festival Lampion Hoi An, Vietnam Tengah, Anda akan menemukan…

5 days ago

Da Nang Hotel Budget-Friendly untuk Backpacker: Panduan Lengkap Penginapan Murah

Sebagai backpacker, kami tahu pentingnya mencari tempat tinggal yang murah saat traveling. Di Da Nang,…

1 week ago

Da Nang Vietnam Aktivitas Menarik untuk Wisatawan

Kota pesisir Da Nang di Vietnam sangat menarik bagi para wisatawan. Anda bisa menjelajahi pantai…

1 week ago

Tempat Belanja Jastip di Bangkok: Destinasi Wajib untuk Pemburu Titipan

Tempat belanja jastip di bangkok - Bangkok, ibu kota Thailand, dikenal sebagai surganya pemburu barang…

3 weeks ago