Kota Terindah Di Eropa – Setiap kota tentunya memiliki unsur arsitektur yang menarik dan mengundang kagum banyak orang. Biasanya arsitektur kota di jaman sekarang sudah mengarah pada unsur modern. Namun bagaimana jika sebuah kota yang masih kental sekali dengan arsitektur kuno yang syarat akan suatu keindahan dan seni didalamnya. Tentu sekarang ini semakin jarang kota yang masih mempertahankan arsitektur kuno di dalamnya. Tetapi berikut ini ada beberapa kota di Eropa yang dipenuhi dengan arsitektur kuno dan masih bertahan hingga sekarang apa saja kota tersebut?
Praha merupakan kota sekaligus ibukota dari Republik Ceko yang berada di kawasan Eropa Timur. Kota Praha merupakan sebuah kota yang sangat identik dengan arsitektur kuno nya yang tetap dipertahankan hingga saat ini. Banyak sekali bangunan yang benar-benar masih murni dari arsitektur kuno di kota ini. Dengan adanya arsitektur kuno yang masih dipertahankan dan justru menjadi suatu nilai plus sekaligus nilai seni yang tinggi membuat kota ini dinobatkan sebagai kota tercantik di Eropa. Bagi wisatawan yang baru saja datang ke sana akan terkagum-kagum dengan keindahan Praha.
Kota Praha sendiri sebenarnya sudah ada sebelum terbentuknya Republik Ceko yang dimana pada jaman tersebut, Praha dijadikan sebagai kota mode bagi para bangsawan. Tak heran jika setiap sudut kota di sana begitu identik dengan arsitektur kuno yang mewah dan indah.
Visit Van Long Vietnam – Menikmati Alam Sampe Naik Sampan!
Pagoda Bai Dinh: Wisata Religi Penuh Arti
Kota yang syarat akan arsitektur kuno selanjutnya adalah Roma, Italia. Roma merupakan kota sekaligus ibukota negara Italia yang dimana di Italia sendiri terkenal dengan tempat-tempat yang syarat akan arsitektur yang unik dan kuno. Roma menjadi salah satu kota yang memiliki banyak pengunjung karena menyuguhkan banyak sekali situs-situs bersejarah yang masih berdiri kokoh hingga sekarang. Bangunan kuno di Roma merupakan salah satu alasan mengapa kota ini menjadi salah satu kota dengan arsitektur kuno yang wajib dikunjungi di Eropa.
Bahkan sebelum adanya negara Italia tepatnya pada masa kaisar Romawi, Kota Roma sudah menjadi pusat ibukota yang tentunya sejak dari dulu Roma menjadi kota yang populer. Itulah mengapa arsitektur kuno di kota Roma masih dipertahankan hingga saat ini mulai dari banyaknya tempat wisata dan bangunan kuno dan masih kokoh hingga warisan sejarah dari jaman dahulu.
Kota Marbella adalah salah satu kota tua yang menjadi destinasi yang harus atau wajib dikunjungi saat berada di Spanyol. Kota ini memiliki suasana unik dimana bangunan dan arsitektur kita ini memiliki percampuran antara Arab, Spanyol yang dimana banyak sekali ditemukan rumah-rumah yang memiliki balkon berjejer membuat suasana di kota ini sungguh berbeda. Selain itu juga di kota Marbella ini memiliki banyak tempat-tempat nongkrong ala coffee shop namun suasananya kuno vintage ala kota itu sendiri. Tentu sangat menyenangkan bisa berkunjung ke salah satu kota tua di Spanyol.
Marbella juga mempunyai banyak tempat-tempat menarik yang bisa dikunjungi dan menjadi tambahan suasana disana. Marbella tetap mempertahankan arsitektur kunonya sebagai bentuk dari warisan budaya dan penarik wisatawan karena disana dijamin para wisatawan akan merasakan sensasi yang berbeda dibandingkan kota-kota lain. Maka dari itu Marbella termasuk dalam kota yang masih mempertahankan arsitektur kuno yang sangat indah dan berbeda membuat kota ini wajib di kunjungi ketika berada di Eropa khususnya Spanyol.
Kota dengan arsitektur kuno yang masih terjaga di Eropa selanjutnya ada Warsawa, Polandia. Warsawa adalah kota tua yang ada di Polandia dan kota tua ini ditandai dengan adanya pembangunan bekas istana raja di sana atau istilah penyebutannya Royal Castle. Banyak bangunan di kota ini yang syarat akan arsitektur yang benar-benar kuno. Suasana di Warsawa sendiri akan terasa begitu menarik saat malam hari dimana lampu-lampu bangunan yang memancarkan cahaya. Banyak sekali bangunan kuno yang bisa ditemukan di kota tua ini bahkan rata-rata bangunan kota ini masih kuno.
Banyak bangunan arsitektur kuno yang masih bertahan di kota ini karena inilah yang menjadi salah satu ciri khas, daya tarik, dan keindahan dari kota Warsawa sendiri. Tentunya kota ini wajib dikunjungi wisatawan jika sedang berada di kawasan Polandia karena akan banyak yang bisa dilihat, dinikmati, dipelajari dari kota tua Warsawa.
Satu lagi kota terindah di Eropa yang menawarkan arsitektur kuno di Spanyol Selian Marbella adalah Ibiza. Kita ini terletak di pesisir Spanyol dan terkenal akan wisata pantainya dan juga tempat-tempat hiburan nya . Namun jangan lupa bahwa di Ibiza terdapat kota tua yang dinamai Dalt Villa. Tempat ini menyajikan berbagai tempat dengan berbagai arsitektur kuno yang akan memanjakan mata karena keindahan dan suasana dalam arsitektur tersebut yang sangat menarik. Dalt Villa juga telah dinobatkan sebagai warisan budaya dunia oleh UNESCO yang tentunya wajib dikunjungi bukan?
Berkunjung ke Ibiza menikmati Dalt Villa tentu sangat menarik apalagi menikmati dari atas katedral di sana yang akan menambah suasana yang berbeda. Ada banyak juga peninggalan masa lampau di kota ini seperti contohnya adalah meriam dan lain-lain. Menarik sekali bisa menikmati banyak suasana di Ibiza selain bisa menikmati hiburan disana namun juga bisa merasakan suasana kita dengan arsitektur kuno namun elegan dan tetap nyaman untuk dinikmati.
Kota Amsterdam merupakan ibukota dari negara Belanda yang dimana kota ini masih banyak mempertahankan arsitektur kunonya yang justru menjadi nilai tambahan dan daya tarik tersendiri bagi kota ini. The old Center merupakan pusat sejarah di Amsterdam yang dimana ada banyak sekali tempat-tempat yang bisa dikunjungi yang tentunya juga syarat akan sejarah pula. Kota Amsterdam menjadi salah satu kota yang masih memiliki unsur arsitektur kuno di dalamnya artinya adalah bahwa unsur tersebut harus tetap disana sampai kapanpun karena memang itulah ciri khas Amsterdam.
Masih banyak tempat yang bisa dikunjungi di Amsterdam yang tentunya juga masih mempunyai unsur arsitektur kuno di dalamnya. Sebagai kota yang bersih, indah dan nyaman Amsterdam menjadi salah satu kota yang syarat akan keindahan. Maka dari itu banyak pengunjung atau wisatawan mancanegara yang datang ke kota ini.
Kota terindah di Eropa dengan arsitektur kuno yang masih ada di Eropa dan sangat kental adalah Wina, Austria.
Kota ini mempunyai banyak sekali bangunan yang syarat akan arsitektur kuno dari berbagai campuran dan itu yang membuat kota ini sangat unik dan menarik. Banyak juga tempat-tempat yang mempunyai arsitektur kuno di kota ini seperti Gedung Opera Wina, Istana Hofburg dan masih banyak lagi. Wina menjadi kota di Eropa yang wajib dikunjungi jika para wisatawan ingin melihat arsitektur kuno lebih jelas dan secara nyata agar nantinya dapat menikmati secara puas.
Kota Wina, Roma, Warsawa, Ibiza, Marbella, Amsterdam, dan Praha wajib dikunjungi bagi wisatawan yang ingin melihat dan merasakan arsitektur bangunan kuno yang mengandung banyak cerita, sejarah dan keindahan.
Jakarta, ibu kota Indonesia, terkenal dengan keragaman kulinernya. Mie adalah favorit banyak orang karena teksturnya…
Bagi pecinta makanan pedas, menjelajahi sambal terpedas adalah petualangan seru. Di seluruh dunia, ada banyak…
Hoi An Lantern Festival - Di Festival Lampion Hoi An, Vietnam Tengah, Anda akan menemukan…
Sebagai backpacker, kami tahu pentingnya mencari tempat tinggal yang murah saat traveling. Di Da Nang,…
Kota pesisir Da Nang di Vietnam sangat menarik bagi para wisatawan. Anda bisa menjelajahi pantai…
Tempat belanja jastip di bangkok - Bangkok, ibu kota Thailand, dikenal sebagai surganya pemburu barang…