11 Bubur Tradisional Dari Seluruh Dunia Tawarkan Rasa Gurih Yang Khas


sisil angelin  May 15, 2019  0 Comment

Jenis bubur dari seluruh dunia tentunya sangat banyak ragamnya. Bubur merupakan salah satu menu sarapan favorit di Indonesia yang berasal dari beras dan sudah banyak yang menjualnya disini. Bubur di Indonesia pun beragam, mulai dari bubur ayam, bubur Manado, bubur kacang ijo, dan lain-lain. Ternyata, di luar negeri pun banyak lho olahan bubur lezat yang bisa Anda coba. Penasaran kan dengan apa saja olahan bubur dari berbagai negara tersebut?

Berikut ini adalah bubur tradisional dari seluruh dunia!

1. Kasha (Rusia)

Kasha

Kasha merupakan bubur khas dari Negara Rusia. Bubur ini biasanya dinikmati oleh orang-orang Rusia dan Polandia sebagai hidangan untuk sarapan. Bubur Kasha terbuat dari biji soba yang memiliki warna kecoklatan. Biji soba ini kemudian direbus dengan menggunakan air ataupun susu hingga mendidih dan berubah tekstur menjadi lembut. Untuk menambah rasa agar semakin lezat, biasanya ditambahkan garam dan mentega pada bubur tersebut. Orang dewasa di Rusia senang menyantap bubur Kasha dengan tambahan bawang putih goreng, sedangkan anak-anak lebih menyukai bubur Kasha yang diolah dengan menggunakan susu.

review makanan khas

Sarapan Di Bubur Ayam Endri: Lezatnya Bubur Berpadu Topping Melimpah

Menyantap Gurihnya Bubur Roomo Salah Satu Kuliner Khas Gresik

2. Polenta (Italia)

Polenta
seriouseats.com

Jenis bubur dari seluruh dunia adala Polenta. Polenta merupakan bubur khas dari Negara Italia dan Swiss. Polenta terbuat dari jagung dan sepintas memang terlihat seperti bubur jagung yang ada di Indonesia. Hal ini dikarenakan bubur Polenta memiliki warna kuning terang yang menarik dan merupakan hasil dari bahan utamanya, yaitu biji jagung yang digiling hingga halus. Biji jagung tersebut kemudian ditambahkan dengan air dan garam. Jika memasak bubur ini, untuk mengetahui bubur sudah matang atau belum adalah dilihat dari teksturnya yang akan berubah menjadi seperti krim. Bubur ini juga bisa ditambahkan dengan buah, sayur, ikan, daging, dan pangan lainnya sebagai topping.

Baca juga :  20 Makanan Khas Banyuwangi Sederhana Tapi Enak Banget

3. Genfo (Ethiopia)

Masyarakat di Ethiopio ternyata memiliki bubur khasnya sendiri yang disebut dengan Genfo. Genfo merupakan bubur yang terbuat dari tepung gandum dan terigu. Hal yang menjadikan Genfo sebagai bubur istimewa nan lezat adalah mempunyai bentuk yang unik yaitu terdapat bolongan di tengahnya yang berisikan mentega yang diolah dengan bumbu pedas. Genfo biasanya dihidangkan ketika sarapan, namun kerap kali digunakan dalam perayaan seperti acara kelahiran. Genfo sangat cocok untuk ibu hamil dan ibu yang baru melahirkan.

4. Upma (India)

Jika Anda menyukai makanan India dengan cita rasa bumbu rempahnya yang kuat, maka jangan ketinggalan untuk mencicipi bubur khas dari India yaitu Upma. Upma merupakan bubur yang terbuat dari jintan, biji moster, bawang, daun kari, kacang, cabe hijau, dan garam. Jika dilihat dari bahan-bahannya tentunya bubur ini sangat menonjolkan kesan makanan khas India yang kaya akan rempah. Ada beberapa jenis Upma yang bisa Anda coba. Misalnya saja Rice Upma yang merupakan bubur beras yang diolah dengan santan ataupun Fada Upma yang memiliki tekstur unik dan renyah. Penasaran bukan bagaimana cita rasa bubur yang memiliki tekstur renyah? Yuk coba Upma!

5. Champurrado (Meksiko)

Champurrado
seriouseats.com

Meksiko tak hanya terkenal akan tachos ataupun tortillanya, akan tetapi buburnya pun banyak disukai karena lezat. Champurrado merupakan bubur khas dari Meksiko yang terbuat dari tepung jagung, air, coklat, susu, gula, dan kayu manis yang semakin membuat aroma bubur ini kian menonjol. Dari bahan yang digunakan dapat dibayangkan bagaimana cita rasa manis dan lembutnya dari bubur khas Meksiko ini. Tentunya olahan bubur manis ini sangat cocok untuk Anda yang menyukai coklat.

Baca juga :  Rekomendasi 10 Kuliner Malam di Jember, Kamu sudah Cobain?

6. Ochazuke (Jepang)

Ochazuke
justonecookbook.com

Jepang tak hanya identik dengan sushi dan sashimi nya saja, akan tetapi Jepang juga memiliki olahan bubur yang lezat. Bubur khas dari jepang yaitu Ochazuke yang terdiri dari olahan nasi putih, umeboshi, nori, wasabi, dan potongan daging yang kemudian disiram dengan kuah teh hijau. Wah sangat menarik ya karena ternyata teh hijau bisa juga digunakan sebagai campuran dari makanan yang memiliki cita rasa gurih. Biasanya, Ochazuke disantap sebagai makanan pembuka sebelum memasuki waktu makan.

7. Hobak Juk (Korea)

Hobak Juk merupakan bubur khas Korea yang terbuat dari labu kuning, kacang kedelai, kacang merah, dan kue beras yang kemudian dimasak secara bersamaan dan dihaluskan dengan menggunakan blender. Perpaduan dari bahan-bahan tersebut membuat bubur ini dijuluki sebagai bubur yang kaya akan nutrisi dan baik untuk kesehatan tubuh. Pada bagian atas bubur ini biasanya ditaburi dengan biji wijen. Biasanya, bubur ini dihidangkan sebagai makanan untuk sarapan atau makanan untuk orang yang sedang sakit.

8. Century Egg Congee (China)

 Century Egg Congee
asianinspirations.com.au

Bubur khas dari China yaitu Century Egg Congee sebenarnya memiliki rasa yang pasti sudah familiar bagi orang Indonesia. Hal ini dikarenakan banyak restoran Cina di Indonesia yang menyajikan bubur ini. Hal yang membuat bubur ini menjadi spesial adalah dengan tidak menggunakan telur setengah matang dan menggantikannya dengan telur pitan yang berwarna hitam (Century Egg). Dengan dihidangkan bersama kecap asin, sambal khas, dan taburan daun bawang semakin membuat bubur ini menjadi terasa lebih lezat!

9. Oatmeal Porridge (Amerika Serikat)

Oatmeal Porridge
readersdigest.ca

Masyarakat Indonesia pun rasanya sudah tak asing lagi dengan olahan bubur satu ini. Bubur Oatmeal merupakan olahan bubur khas dari Amerika Serikat. Oatmeal tidak hanya bisa disajikan ketika sarapan saja, namun juga bisa disajikan untuk makan siang ataupun makan malam. Penyajian Oatmeal yang mudah, mengandung zat gizi baik, mudah dikreasikan, mengenyangkan, dan mudah untuk dikreasikan membuat Oatmeal menjadi favorit banyak orang diberbagai negara, tidak hanya di Amerika Serikat saja. Oatmeal bisa dimasak dengan menggunakan susu ataupun air yang bisa ditambahkan topping buah, sayur, kecap asin, saus, dan sebagainya sesuai selera.

Baca juga :  10 Rekomendasi Tempat Makan Lesehan di Surabaya

10. Khao Tom (Thailand)

 Khao Tom
seriouseats.com

Thailand juga selain terkenal dengan masakan Tom Yum nya ternyata memiliki olahan bubur yang menggugah selera. Sebenarnya, Khao Tom lebih cocok disebut sebagai nasi berkuah karena terbuat dari nasi putih yang diberikan kuah kaldu. Akan tetapi, masyarakat disana lebih familiar untuk menyebutnya sebagai bubur. Khao Tom disiram dengan kaldu ayam gurih nan lezat khas Thailand. Selain itu, bisa juga ditambahkan dengan saos ikan, udang, dan potongan ayam serta beragam sayuran segar khas Thailand.

11. Bubur Ayam (Indonesia)

Bubur Ayam
selerasa.com

Jenis bubur terpopuler dari seluruh dunia ini tentunya sudah tidak asing lagi di lidah dan namanya sudah sangat familiar di telinga Anda. Yap! Bubur Ayam merupakan olahan bubur paling populer yang berasal dari Indonesia. Bubur ini dibuat dari beras kental yang kemudian disajikan dengan kecap asin, potongan ayam suwir, bawang goreng, telur ayam matang, ati-ampela, kacang goreng, bawang goreng, dan kerupuk. Ada juga bubur ayam yang ditambahkan dengan kuah kari yang semakin menambah cita rasa gurihnya. Jika Anda merupakan penggemar masakan pedas, Anda bisa menambah bubur ini dengan sambal sesuai selera untuk semakin membuat bubur ini menjadi sangat lezat. Tak heran jika Bubur Ayam masuk kedalam daftar Jenis bubur dari seluruh dunia yang terlezat.



Leave a Reply