8 Hotel Terbaik Dekat Bandara Ngurah Rai + Review
Bali adalah destinasi yang ingin dikunjungi siapa saja, nah bagi yang ingin berlibur di Bali simak dulu 8 hotel dekat Ngurah Rai yang berlokasi tak jauh dari bandara Ngurah Rai. Kali ini kami akan mereviewkanya untuk Anda. kedelapan hotel ini paling kami rekomendasikan untuk Anda, simak selanjutnya.
Siapa saja yang mau liburan ke Bali tak akan lengkap jika tak menikmati fasilitas hotel yang juga nyaman dan terbaik di Bali. Ada 8 hotel dekat Ngurah Rai yang sangat nyaman sekali untuk diinapi oleh siapa saja yang liburan ke Bali. Hotel yang kami review di bawah ini paling nyaman dan dekat sekali dengan bandara internasional tersebut. Jaraknya hanya sekitar 2 km saja.
Inilah ke delapan hotel dekat Ngurah Rai yang kami rekomendasikan karena memiliki fasilitas yang cukup untuk mendukung kebutuhan Anda saat liburan ke Bali. Harga booking bahkan, ada yang sangat murah mulai dari 100 ribuan saja dan yang berikut ini, fasilitas hotelnya sangat menunjang liburan di Bali.
1. Coco De Heaven House
Di hotel ini terdapat 10 kamar yang menggunakan desain bergaya modern namun juga masih disentuh dengan tradisional budaya di Bali. Dari semua kamar di hotel ini dilengkapi berbagai peralatan mandi, Wi-Fi gratis, AC, TV, dan lain-lain. Disertakan juga fasilitas penunjang lain yang bisa dinikmati seperti, bar, pelayanan kamar, kolam renang, hingga tempat parkir.
Selain itu, di sini tarifnya sangat murah, hotel dekat Ngurah Rai ini dibanderol dengan harga cuma 120 ribuan saja per malamnya. Bagi yang ingin menginap lokasinya ada di jalan By Pass Ngurah Rai 17 X, Jimbaran.
Pantai Eksotis Dan Tersembunyi, Pantai Tegal Wangi Bali
Spot Instagramable Dengan Menikmati Sejuk Dan Keindahan Hamparan Bunga Cantik Padang Bunga Kasna
2. The Edelweiss Boutique Hotel Kuta
Salah satu dari delapan hotel paling menawan di Bali adalah The Edelweiss Boutique Hotel Kuta yang mana penginapan di sini didesain dengan nuansa modern berbintang tiga. Pada setiap kamar hotel dilengkapi berbagai peralatan mandi, TV, minibar, AC, safety box, kulkas, dan lain-lain.
Di sini setiap penginap dapat menikmati spa, resto, kolam renang, BBQ, massage, bar, sewa sepeda, hingga area parkir yang cukup luas. Bagi yang ingin ke Bali bisa booking hotel yang lokasinya berada di jl Kartika Plaza 108. Fasilitas yang nyaman di hotel dekat Ngurai Rai ini Anda akan mendapatkan harga sewa hanya 230 ribuan saja per malam.
3. Solaris Hotel Kuta
Bali memiliki banyak lokasi wisata yang sangat indah dan menyenangkan. Tak akan lengkap rasanya jika tak menginap di hotel dekat Ngurah Rai bernama Solaris Hotel Kuta. Di sini propertinya berbintang tiga. Hotel ini juga salah satu yang terkenal di Bali. terdapat pelayanan paling ramah dan maksimal. Pengunjung dapat dimanjakan berbagai fasilitas hotel.
Fasilitas di hotel ini yang bisa Anda nikmati diantaranya, spa, kolam renang, massage, bar, restoran, lounge, hingga kedai kopi. Para tamu akan sangat nyaman karena difasilitasi oleh kamar mandi pribadi yang lengkap disertai, AC, pengering rambut, TV, koneksi internet, hingga mini bar yang sanggup memanjakan para tamu yang menginap.
Hotel ini tak jauh dari bandara Ngurah Rai yang berlokasi di Jl. Jenggala yang berjarak hanya sekitar 1.7 km saja. Menginap di hotel ini bisa dekat dengan pusat perbelanjaan yakni, Discovery Shopping Mall yang sangat dekat dan dapat ditempuh dengan 1.5 km dengan akomodasinya berbintang tiga. Selain itu harga tarif di hotel ini cuma 240 ribuan per malam.
4. J Boutique Hotel Kuta
Satu lagi hotel dekat Ngurah Rai yang bernama J Boutique Hotel yang mana di sini disediakan 88 kamar dengan gaya klasik Eropa. Pada bagian dalam kamar telah disediakan TV, kulkas, AC, koneksi wifi gratis, peralatan mandi, safety box, minibar, dan lain-lain.
Adapun fasilitas pendukung di hotel ini seperti kolam renang, spa, bar, resto, BBQ, lounge, spa, kedai kopi, massage, billiard, conference room, hingga tempat parkir yang memadai. Di sini harga tarif permalamnya hanya 318 ribuan saja. Lokasinya tak jauh dari Ngrai Rai dengan alamat Kartika Plaza 20, Kuta.
5. Best Western Kuta Villa
Liburan ke Bali Anda bisa menikmati eksotisme Bali dan menginap pada hotel yang tepat. Inilah salah satu hotel yang memiliki interior dengan gaya urban yang modern dengan paduan tradisional Bali. Best Western Kuta Villa ini berlokasi tak jauh dari Bandara internasional Bali.
Selama di Bali akan nyaman menginap di tempat ini sebab, di sini para tamu bisa menikmati fasilitas seperti, AC, safety box, peralatan mandi, TV, kulkas, dan lain-lain. Villa ini juga menyediakan fasilitas pendukung seperti spa, resto, kedai kopi, conference room, bar, layanan kamar, massage, hingga terdapat tempat parkir.
Jika Anda inginkan hotel dekat Ngurah Rai yang dibanderol dengan harga sewa yang murah bisa memilih penginapan ini. hargnya mulai 370 ribuan saja per malamnya. Penginapan ini berlokasi di Jl. Nyang Nyang Sari 2, Kuta. Booking dulu sebelum anda ke Bali.
6. Hotel Sovereign Bali
Hotel Sovereign yang berada di Bali ini menawarkan sekitar 198 kamar dengan desain mewah yang juga dilengkapi fasilitas AC, minibar, safety box, TV, hingga peralatan mandi yang lengkap dan modern. Selain itu di hotel dekat Ngurai Rai ini tamu dapat menikmati fasilitas pendukung seperti sauna, spa, jacuzzi, BBQ, kolam renang di rooftop, resto, bar, lounge, kedai kopi, hingga massage. Lokasinya berada di Jl. Raya Tuban No. 2 yang dibanderol 430 ribuan.
7. Favehotel Kuta Kartika Plaza
Inilah salah satu hotel yang bergaya modern dan stylish. Di dalam kamar hotel dilengkapi fasilitas peralatan mandi, TV, AC, safety box, brankas, dan lain-lain. Para tamu juga bisa dimanjakan dengan fasilitas yang sangat mendukung liburan seperti kolam renang, spa, resto, massage, bar, dan layanan kamar lainnya.
Lokasi hotel ini terdapat di Jl. Kartika Plaza 45X, Kuta. Booking dulu jika ingin menginap di sini mulai dari 469 ribuan saja per malam. selama di Bali, dijamin hotel dekat Ngurai Rai ini bakalan memanjakan suasana liburan Anda.
8. Vasanti Kuta Hotel
Lokasi hotel ini berada di Jl. Wana Segara 25, Kuta. Di sini terdapat aneka fasilitas kamar yang hampir sama dengan kamar hotel di tempat lainnya yakni, AC, minibar, TV, tempat tidur nyaman, peralatan mandi yang modern, dan lain-lain.
Sedangkan, untuk fasilitas penunjangnya Anda dapat dimanjakan dengan spa, resto, kolam renang, conference room, bar, massage, layanan kamar, dan sewa sepeda. Menginap di sini harganya mulai 660 ribuan saja per malamnya.
Itulah review beberapa hotel dekat Ngurai Rai yang kami rekomendasikan untuk Anda. pastikan Anda booking terlebih dulu sebelum memutuskan liburan bersama anggota keluarga di Bali. Semua hotel di atas sangat lengkap fasilitasnya bukan? Segera booking sekarang juga.
Frelina says:
Untuk keluarga suami istri sama 1 anak berapa