Hotel

7 Hotel Dekat Bandara Balikpapan Terbaik di Kelasnya

Hotel dekat bandara Balikpapan –  Kalimantan adalah tujuan banyak perantau utamanya yang berasal dari Pulau Jawa. Banyak sekali para perantau yang sukses di pulau ini dan kembali pulang dengan sejahtera. Selain sebagai destinasi perantauan, Balikpapan memiliki banyak sekali destinasi wisata yang menarik dan layak dikunjungi. Beberapa diantaranya adalah

– Carribean Island Waterpark. Ini adalah tempat wisata air menarik dan paling besar yang bisa ditemukan di Indonesia bagian timur. Tempat wisata ini menjadi destinasi wisata banyak orang yang ingin menikmati serunya bermain dengan kecipak air. Carribean Island Water Park memiliki begitu banyak wahana air yang bisa dijadikan tempat bermain. Ada tempat tunggu untuk para orang tua, ada pula pertunjukkan air yang bisa Anda saksikan melalui panggung yang disediakan.

– Hutan Bakau Margomulyo. Menarik sekali, lokasi wisata yang satu ini berada di kawasan tengah kota. Tersedia jembatang sepanjang lebih kurang 800 meter yang merupakan fasilitas bagi Anda yang ingin menjelajah indahnya Hutan Bakau Margomulyo. Yang unik dari destinasi wisata ini adalah adanya menara intai agar Anda bisa mengintai flora yang ada di kawasan hutan ini dengan mudah.

– Monpera. Ini adalah simbol keberanian rakyat Balikpapan dalam memperjuangkan kemerdekaan Indonesia. Untuk masuk ke lokasi ini, Anda harus membayar karcis seribu rupiah untuk mobil dan dua ribu rupiah untuk motor. Apakah hanya ini saja? tentu tidak!

Ada banyak destinasi wisata yang bisa Anda saksikan. Ada banyak hal produktif yang bisa Anda lakukan selama berada di lokasi ini. Tidak heran jika banyak wisatawan yang mencari hotel dekat bandara Balikpapan untuk singgah sementara waktu sebelum meneruskan perjalanan. Meski saat ini polusi udara dimana-mana, namun tidak demikian halnya di kota Balikpapan.

Kota ini terkenal dengan kebersihannya salah satunya karena adanya budaya menjaga kebersihan dan hutannya yang luas dan hijau. Adapun rekomendasi hotel dekat bandara Balikpapan yang cocok menemani perjalanan Anda ke kota minyak ini adalah:

1. Swiss Belinn Balikpapan

booking.com

Swiss Belinn Balikpapan lokasinya cukup strategis. Anda bisa menemukannya di Jalan Sudirman Balikpapan dimana dari Bandara Anda hanya perlu menempuh perjalanan selama 10 menit lamanya. Hotel ini menggunakan desain yang kekinian, memiliki 96 ruang tamu dengan fasilitas yang memuaskan.

Dari kamarnya, Anda bisa pilih tipe kamar mulai dari yang paling sederhana hingga yang paling elite. Yaitu kamar Junior Suite, Superior Deluxe Room, dan Deluxe Room. Terdapat pula Barelo Restaurant yang menyediakan masakan baik lokal maupun internasional. Untu fasilitas tambahannya, Anda bisa manfaatkan beberapa fasilitas tambahan seperti fitness centre, massage room, meeting room, airport transfer, public business room, dan masih banyak lagi.

Anda akan merasakan kenyamanan yang luar biasa saat berada di hotel berbintang 3 ini sebab fasilitas ruangannya yang komplit dan kebersihannya yang selalu terjaga.

Islamic Centre Samarinda: Masjid Terbesar Di Asia Tenggara Ada Di Indonesia Nih!

Nongkrong Di Ruangtuju Coffee: Tempat Nongkrong Yang Bikin Betah

2. Swiss Belhotel Balikpapan

booking.com

Adapun rekomendasi hotel dekat Bandara Balikpapan yang kedua adalah Swiss Belhotel Balikpapan. Masih berlokasi di kompleks yang sama yaitu jalan Jendral Soedirman dengan jumlah kamar yang tidak tanggung-tanggung yaitu sebanyak 230 kamar. Ada 5 tipe kamar, yaitu tipe Deluxe Room, Superior Deluxe Room, Executive Club Suites, Business Suites dan Presidential Suites.

Adapula unit kamar tidur yang siap sedia untuk dua orang, tiga orang dan adapula 25 unit apartemen termasuk studio.

Di setiap ruangan, fasilitas yang ada di dalamnya terbilang lengkap. Diantaranya adalah, AC, mini bar, coffee atau tea maker, shower, internet access dan masih banyak lagi. Salah satu yang menjadi daya tarik ruangan ini adalah memiliki ballroom paling besar yang ada di Kalimantan Timur. Serunya lagi, hotel dekat Bandara Balikpapan yang satu ini berlokasi tepat di tepi laut sehingga view yang bisa Anda nikmati pun sangat menarik dan banyak sekali kuliner yang bisa Anda coba disini.

3. Grand Jatra Hotel Balik Papan

agoda.com

Hotel dekat Bandara Balikpapan yang cocok Anda jadikan tempat singgah selanjutnya adalah Grand Jatra Hotel Balikpapan. Hotel ini termasuk dekat dengan bandara karena terletak di kompleks jalan Sudirman seperti dua hotel sebelumnya.

Hotelmenyediakan tiga tipe kamar yaitu Standard Room, Superior dan Deluxe. Ini adalah hotel bintang lima dimana di setiap kamarnya memiliki fasilitas ruangan yang lengkap mulai dari mini bar, TV, internet access, AC, dan masih banyak lagi. Terdapat fasilitas tambahan berupa business center, meeting room, kolam renang, dan spa. Tersedia akses menuju salah satu mall besar di Balikpapan yaitu E-Walk sehingga Anda bisa puas berbelanja di pusat perbelanjaan itu.

4. Aston Balikpapan

agoda.com

Dari bandara Balikpapan, Aston Balikpapan bisa Anda capai dengan menempuh perjalanan selama 20 menit lamanya. Hotel ini menyediakan empat tipe kamar, yaitu Royal Suite, Executive Room, Deluxe Room, dan Superior Room.

Setiap tipe kamar dilengkapi dengan view yang menarik yang bisa Anda jadikan pilihan, seperti view kota, view pantai dan laut, dan view kolam renang. Anda bisa memilih sesuai dengan keinginan dan kebutuhan. Adapun fasilitas tambahan yang Anda dapatkan disini adalah meeting room, kolam renang, kids play ground, restoran, lapangan tenis, dst.

5. Le Grendeurs Hotel Balikpapan

travelio.com

Ada yang unik dengan hotel dekat bandara Balikpapan yang satu ini. Hotel ini menghadap selat Makassar dengan pantai pasir berwarna putih. Lokasinya masih tetap sama yaitu di jalan Sudirman yang bisa dicapai dengan menempuh perjalanan selama beberapa menit dari bandara.

Kelebihan jika Anda memilih hotel ini sebagai tempat singgah sementara adalah klinik, drugstore, baby sitting, pastry shop, car rental service, dan masih banyak lagi. Hotel ini menyediakan 6 pilihan kamar mulai dari yang paling sederhana hingga yang paling elite.

6. Favehotel

agoda.com

Hotel dekat bandara Balikpapan yang dekat dengan banyak pusat keramaian seperti E-walk dan beberapa destinasi wisata menarik di Balikpapan adalah Favehotel. berlokasi di Jalan MT. Haryono dengan tiga tipe kamar, yaitu Deluxe, Superior dan Standard Room.

Hotel ini berlokasi di atas bukit yang menjadi alasan kenapa favehotel begitu populer. Beberapa fasilitas tambahan yang bisa Anda dapatkan disini adalah restaurant, ballroom, tv kabel, bar atau lounge, dst.

7. Zurich Hotel Balikpapan

booking.com

Hotel dekat bandara Balikpapan yang cocok untuk menjadi tempat singgah perjalanan bisnis Anda adalah Zurich Hotel Balikpapan. Hotel ini berlokasi di Jalan Jendral Sudirman dengan 5 tipe kamar. Untuk setiap kamarnya, terdapat fasilitas berupa free wifi, tv kabel dan bath tub. Anda yang singgah kesini dimanjakan dengan fasilitas meeting room, kembang goyang restaurant, coffee shop, dan masih banyak lagi.

Bagi Anda yang kebetulan sedang akan perjalan menuju Balikpapan, boleh nih singgah di hotel dekat bandara Balikpapan di atas.

Reni

Recent Posts

Mie Karet Paling Enak di Jakarta yang Wajib Dicoba

Jakarta, ibu kota Indonesia, terkenal dengan keragaman kulinernya. Mie adalah favorit banyak orang karena teksturnya…

1 day ago

Sambal Terpedas di Dunia untuk Pecinta Pedas Sejati

Bagi pecinta makanan pedas, menjelajahi sambal terpedas adalah petualangan seru. Di seluruh dunia, ada banyak…

3 days ago

Hoi An Lantern Festival: Sensasi Festival Lampion yang Menakjubkan

Hoi An Lantern Festival - Di Festival Lampion Hoi An, Vietnam Tengah, Anda akan menemukan…

5 days ago

Da Nang Hotel Budget-Friendly untuk Backpacker: Panduan Lengkap Penginapan Murah

Sebagai backpacker, kami tahu pentingnya mencari tempat tinggal yang murah saat traveling. Di Da Nang,…

1 week ago

Da Nang Vietnam Aktivitas Menarik untuk Wisatawan

Kota pesisir Da Nang di Vietnam sangat menarik bagi para wisatawan. Anda bisa menjelajahi pantai…

1 week ago

Tempat Belanja Jastip di Bangkok: Destinasi Wajib untuk Pemburu Titipan

Tempat belanja jastip di bangkok - Bangkok, ibu kota Thailand, dikenal sebagai surganya pemburu barang…

3 weeks ago