Untuk Kamu yang hobinya bermain air, sudah sepantasnya Kamu wajib singgah di obyek wisata yang dikenal dengan sebutan Ocean Park. Dari namanya saja, bisa ditebak jika Ocean Park ini adalah wahana yang menampilkan alam bawah laut. Namun, jangan salah, sebab Ocean Park ini jauh dari kata laut, namun sangat erat kaitannya dengan ragam permainan air yang menyenangkan. Selain permainan air, di lokasi wisata tersebut juga tersedia ragam aktivitas yang memacu adrenalin pengunjung. Tentunya, untuk Kamu yang penasaran dengan apapun yang ada di dalamnya, cobalah untuk mengetahui harga tiket masuk Ocean Park terlebih dahulu.
Tempat wisata keluarga yang satu ini sangatlah cocok untuk dijadikan sebagai referensi berlibur di akhir pekan ataupun saat libur panjang telah tiba. Jangan khawatir jika wisata ini hanya untuk anak-anak saja, sebab di beberapa sudut obyek wisata ini juga ada beberapa wahana yang didedikasikan untuk mereka yang sudah dewasa. Dengan harga tiket masuk Ocean Park yang cukup terjangkau, pastinya Kamu bakalan puas dengan wahana yang ada ditawarkan di dalamnya.
Ocean Park adalah surga dunai bagi segala permainan air yang pastinya sangat disukai oleh anak kecil. Dengan luas sekitar 8,2 hektar obyek wisata yang memiliki harga tiket masuk Ocean Park cukup terjangkau ini mampu menampung pengunjung hingga mencapai jumlah 12,000 orang. Tidak mengherankan jika ragam wahana airpun disediakan mulai dari anak – anak hingga dewasa.
Meskipun Tangerang dikenal sebagai kota industri yang besar, namun demikian masih ada lahan yang didedikasikan untuk tempat melepas kejenuhan sekaligus rekreasi keluarga. Bahkan setiap wahana yang dibangun juga disesuaikan dengan usia dari pengunjung, sehingga akan sangat aman dan menyenangkan saat berlibur,
Pantjoran PIK, Dan Yang Terbaru Di Area PIK
Rustic Market Caffe And Eatery
Berlokasi di Jalan Pahlawan Seribu, BSD City Tangerang, kawasan wisata ini sangatlah mudah untuk dijangkau dari sudut manapun kota Tangerang. Tanpa mengabaikan harga tiket masuk, bagi Kamu yang memang ingin berwisata sekaligus bermain air di Ocean Park, Kamu bisa memulai perjalanan dari stasiun Palmerah. Dari sini, Kamu bisa naik kereta KRL Commuter Line arah serpong atau Parung Panjang ataupun juga Maja.
Dengan menggunakan kereta commuter, Kamu bisa turun di stasiun rawa buntu. Selanjutnya dari overpass flyover yang lokasinya ada di depan stasiun, naiklah angkot dengan warna hijau B 07 yang mengarah ke Kalideres dan turun di Jalan Pahlawan Seribu Serpong yang di depannya adalah jalan masuk untuk menuju ke lokasi wisata. dari jalan masuk ini, Kamu bisa berjalan hingga akhirnya tiba di kolam renang Ocean Park BSD City Serpong, Tangerang Selatan,Banten.
Sedangkan jika perjalananmu dimulai dari stasiun kereta pasar minggu, Kamu bisa berjalan sebentar hingga sampai di depan pertigaan Ramayana Pasar Minggu. Dari situ, tanpa mengesampingkan harga tiket masuk, Kamu bisa naik angkot dengan warna merah KWK S 15 yang mengarah ke Cijantung, atau Kamu juga dapat naik angkot KWK S 15A yang mengarah ke Taman Mini.
Mintalah kepada sopir untuk turun di pasar rebo dan perjalananmu bisa dilanjutkan dengan menaiki bus Agra Mas arah Poris Tangerang. Dengan kendaraan ini, Kamu turun di Jalan Pahlawan Seribu di depan sebuah belokan yang mengarah ke Ocean Park. Berjalanlah beberapa saat hingga Kamu menemukan wahana Ocean Park, BSD Serpong.
Setibanya disini, sudah sewajarnya jika Kamu juga memikirkan untuk membeli tiket masuk yang nantinya bisa Kamu jadikan untuk menikmati ragam wahana yang terdapat di dalamnya. Kaitannya dengan harga tiket masuk Ocean Park, untuk weekdays atau Senin – Jumat, harganya kisaran Rp 55,000, sedangkan pada weekend atau hari Sabtu – Minggu, harga tiket bisa mencapai Rp 95,000. Bagi anda yang memiliki balita dengan tinggi badan kurang dari 80cm, maka si buah hati tersebut tidak wajib membayar harga tiket masuk seperti yang tersebut di atas.
Perlu diperhatikan juga jika harga tiket masuk tersebut tidak termasuk dengan beberapa additional charges yang berlaku di obyek wisata itu. Dalam hal ini, jika Kamu ingin memanfaatkan layanan floatie rental, Kamu akan dikenakan biaya sebesar Rp 15,000 untuk single dan Rp 25,000 untuk double. Selain itu, untuk locker rental akan dibebankan biaya Rp 10,000 untuk yang kecil dan Rp 20,000 untuk yang besar. Semua penawaran harga ini tergantung dengan kebutuhan Kamu. Untuk menjadi perhatian jika semua harga tiket masuk Ocean Park tersebut bisa saja akan mengalami perubahan tanpa adanya pemberitahuan sebelumnya dari pihak management Ocean Park.
Terkait dengan jam operasionalnya, untuk weekdays atau senin – jumat, obyek wisata keluarga Ocean Park ini akan buka mulai pukul 11.00 dan tutup pada pukul 19.00. berbeda dengan weekend atau hari Sabtu dan Minggu, Ocean Park memiliki jam operasional dari pukul 08.00 hingga 19.00.
Dengan harga tiket masuk sebesar itu, ada berbagai wahana menarik di dalamnya yang pastinya sangat mengasyikkan dan juga menantang untuk ditaklukkan. Beberapa wahana yang akan memicu adrenaline Kamu dan pastinya wajib Kamu coba adalah flying tower dengan ketinggian hingga mencapai 13 meter.
Selain itu ada juga slide and fun yang memiliki ketinggian sekitar 15 meter dengan panjang 96 meter. Tidak hanya itu saja, ada juga carribean river atau yang lebih dikenal dengan sebutan kolam arus dengan level arus mulai dari yang deras hingga tenang. Semua tersedia sesuai dengan keinginan Kamu seberapa besar Kamu ingin menantang adrenalinmu.
Tidak ketinggalan wahana racer slide yang akan memacumu untuk turun dari ketinggian tertentu dengan kecepatan yang sangat tinggi. Bagi Kamu yang memang ingin menjajal pijatan di air terjun yang pastinya sangat mengasyikkan, Kamu bisa memilih wahana yang dikenal dengan nama lagoon the bahama.
Dari ragam wahana yang ditawarkan pastinya sangat sesuai dengan nominal harga tiket masuk tersebut, sebab selain wahana di atas, ada juga beberapa wahana lain seperti flying fox, kolam ombak (pacific wave), splash town, theater 4D, wall climbing dan ragam keseruan yang diwujudkan dalam wahana yang ada di dalamnya.
Keseruan bermain di Ocean Park merupakan suatu hal yang pastinya sangat mengasyikkan ketika dihabiskan bersama dengan keluarga tercinta. Untuk Kamu yang memang sedang liburan di Tangerang, Kamu bisa berkunjung ke sini sekaligus menjajal berbagai wahana yang ada di dalamnya.
Namun, jangan lupa untuk membeli tiket masuk sesuai dengan harga tiket yang tersebut di atas. Dengan berlibur di Ocean Park, sudah pasti liburanmu bakalan menyenangkan dan tidak terlupakan.
Jakarta, ibu kota Indonesia, terkenal dengan keragaman kulinernya. Mie adalah favorit banyak orang karena teksturnya…
Bagi pecinta makanan pedas, menjelajahi sambal terpedas adalah petualangan seru. Di seluruh dunia, ada banyak…
Hoi An Lantern Festival - Di Festival Lampion Hoi An, Vietnam Tengah, Anda akan menemukan…
Sebagai backpacker, kami tahu pentingnya mencari tempat tinggal yang murah saat traveling. Di Da Nang,…
Kota pesisir Da Nang di Vietnam sangat menarik bagi para wisatawan. Anda bisa menjelajahi pantai…
Tempat belanja jastip di bangkok - Bangkok, ibu kota Thailand, dikenal sebagai surganya pemburu barang…