Chocolate Lovers, Berikut 10 Merk Coklat Terenak di Dunia


sisil angelin  February 12, 2019  0 Comment

Siapa yang tidak menyukai rasa manis pahitnya coklat? tentu sebagian besar kita menyukainya, apalagi kalau dikombinasikan dengan susu dan kadang membuat rasa coklat semkain nampol dan menghasilkan coklat terenak di Dunia. itulah mengapa negara negara di dunia, mulai Eropa hingga Afrika menawarkan coklat dengan citarasa lokal. biasanya coklat dijadikan oleh oleh. Berikut coklat terenak di dunia.

Coklat Terenak di Dunia

1. Thorntons

Thorntons

Campaign

Thorntons merupakan sebuah perusahaan coklat yang didirikan oleh Joseph William pada tahun 1911 di Inggris. Coklat buatan dari Thorntons termasuk kedalam merk coklat enak di dunia yang masih eksis hingga sekarang. Coklat buatan Thorntons mempunyai keunikan tersendiri bagi para penikmatnya. Produk coklat yang paling digemari dari perusahaan coklat yang satu ini adalah Chocolate Toffee. Produk andalan yang memang memiliki rasa yang sangat unik karena memang bahannya diambil dari berbagai negara berbeda.

Chocolate Toffee merupakan chewy yang dibalut dengan perpaduan antara milk chocolate dan juga dark chocolate. Tentu rasa yang akan ditimbulkan sangat-sangat unik dan bagi para penggemar coklat harus mencoba produk atau merk chocolate yang satu ini. Tidak usah khawatir untuk kesulitan mendapatkan produk coklat ini karena pihak Thorntons menyediakan jasa pembelian dan penjualan coklat secara online.

Review kuliner

Makan Bareng Keluarga Di Resto Itik Emas Madiun, Itiknya Beneran Juara!

Mau All You Can Eat Murah Dan Lengkap Di Surabaya? Ke Mr. Sumo Aja!

2. The Belgian

The Belgian

Winestyle.ru

Dari namanya saja sudah bisa diketahui bahwa merk coklat ini berasal dari Belgia. Memang merk ini merupakan produk asal Belgia yang sudah berdiri sejak tahun 1956. Coklat merk The Belgian termasuk kedalam merk coklat enak yang memiliki banyak sekali penikmat dari berbagai negara termasuk Indonesia. The Belgian sendiri memiliki beberapa produk unggulan yang selalu laris yaitu chocolate bar, chocolate ring, dan praline. Uniknya lagi semua produk dari The Belgian memiliki varian rasa yang berbeda-beda hal itu tentu akan menambah variasi rasa.

Baca juga :  Harganya Bikin Jantungan, Ini Nih 10 Coklat Termahal di Dunia

Bagi penggemar coklat wajib untuk mencoba merk coklat The Belgian dan rasakan coklat buatan Belgia dengan berbagai variasi rasa yang unik. Di Indonesia coklat merk ini dapat ditemukan di berbagai Supermarket jadi tak perlu khawatir kesulitan mendapatkannya.

3. Neuhaus

Neuhaus

neuhauschocolates.com

Merk coklat yang juga berasal dari Belgia selanjutnya adalah Neuhaus. Perusahaan coklat yang satu ini didirikan pada tahun 1857 oleh Jean Neuhaus. Ada yang unik dari perusahaan coklat yang satu ini dimana coklat buatan tangannya yang sangat terkenal dan menjadi produk andalan dan itulah mengapa Neuhaus menjadi salah satu merk coklat enak di dunia hingga saat ini masih bisa dicicipi. Produk andalan dari Neuhaus sendiri adalah chocolate milk. Banyak produk dari Neuhaus yang lebih nikmat dibandingkan dengan produk dari perusahaan coklat lain di Belgia.

Neuhaus sendiri selain terkenal dengan coklat buatan tangan namun terkenal juga dengan teknik atau resep pembuatan coklatnya yang dimana white dan dark chocolate akan dicampurkan menjadi suatu olahan yang memiliki rasa unik. Bagi para penggemar berat coklat maka merk Neuhaus jangan sampai dilupakan untuk dicicipi.

4. Valrhona

Valrhona
chocolatebysparrow.com

Valrhona merupakan merk coklat yang cukup terkenal di Perancis yang dimana coklat buatan Valrhona sering digunakan sebagai bahan tambahan dalam menu restoran terkenal di Perancis. Tentu jika bukan rasanya yang unik dan enak maka coklat buatan ini tidak akan dipakai oleh restoran terkenal di Perancis. Perusahaan coklat Valrhona sendiri berdiri sejak tahun 1922 dan sekarang masih eksis berdiri dan memproduksi coklat. Dalam pembuatan coklat, Valrhona memiliki resep khusus yang juga unik untuk memastikan rasa yang diciptakan memiliki kenikmatan tersendiri itulah yang membedakan coklat buatan Valrhona dengan coklat lainnya.

Baca juga :  10 Sup Khas Perancis, Creamy Dan Lembut di Mulut

Bagi penggemar coklat yang ingin mencoba coklat buatan Valrhona bisa ditemukan di sebagian supermarket atau mungkin bisa juga dengan melakukan impor langsung dari Perancis.

5. Ferrero Rocher

Ferrero Rocher
citynetmagazine.com

Merk coklat enak di dunia sekaligus merk coklat yang paling sering ditemukan di supermarket yaitu Ferrero Rocher. Siapa penggemar coklat di Indonesia yang belum pernah mencicipi coklat yang satu ini? Pasti semuanya sudah pernah merasakan karena dari kebanyakan merk coklat lainnya merk Ferrero Rocher lebih mudah didapatkan. Bola coklat yang dibalut dengan pembungkus berwarna emas ini memiliki rasa yang nikmat tak heran jika banyak orang di Indonesia khususnya yang menyukai produk coklat yang satu ini.

Perusahaan pembuat coklat Ferrero Rocher adalah FerreroSpA yang telah memulai untuk memproduksi coklat Ferrero Rocher sejak tahun 1982.

6. Ghirardelli

Ghirardelli

Amazon.com

Ghirardelli merupakan perusahaan coklat di Amerika yang didirikan oleh Domenico Ghirardelli. Perusahaan ini merupakan perusahaan pembuatan coklat yang benar-benar memperhatikan proses produksi coklatnya mulai dari pemilihan bahan pembuatan coklat hingga hasilnya yang selalu di perhatikan dengan baik maka dari itu merk coklat Ghirardelli menjadi salah satu yang terenak di dunia. Adapun beberapa produk yang menjadi unggulan yaitu dark chocolate, milk chocolate dan cacao milk. Tentu bagi penggemar coklat merk Ghirardelli wajib untuk dicoba.

7. Guylian

Guylian

Guylian adalah perusahaan coklat lainnya yang bersalah dari Belgia memang Belgia sendiri terkenal dengan produksi coklatnya karena banyak perusahaan dan merk coklat Belgia yang menjadi merk coklat ternama. dirikan oleh dua pasang suami istri yaitu Guy dan Lilian. Banyak produk enak dari merk ini diantaranya yaitu napolitains, truffle, coklat batangan dan yang menjadi produk unggulannya adalah Chocolate Sea Shells. Produk dari merk ini semuanya memiliki rasa yang unik dan memiliki khas itulah mengapa merk Guylian menjadi salah satu merk coklat enak di dunia yang memiliki banyak penikmat.

Baca juga :  10 Sate Khas Bali Yang Wajib Dicicipi

8. Hershey’s

Hershey's

YouTube.com

Merupakan perusahaan coklat yang sangat terkenal di Amerika bahkan dunia. Perusahaan coklat Hershey’s sendiri sudah berdiri sejak tahun 1894 didirikan oleh Milton Hersey. Produk coklat dari merk yang satu ini sudah mempunyai ciri khas tersendiri yang dimana membuatnya menjadi salah satu merk yang terkenal dan terenak di dunia. Dari berbagai produk Hersey’s seperti Hersey’s Chocolate Milik, Hersey’s Syrup dan Hersey’s Drops adalah satu produk unggulan dan produk paling terkenal yaitu Hersey’s Kisses.

Tentu merk Hersey’s wajib untuk dicicipi bagi para penikmat coklat di seluruh dunia karena rasanya yang benar-benar nikmat dan unik memiliki ciri khas tersendiri.

9. Godiva Chocolatier

Godiva Chocolatier

Merk coklat enak di dunia selanjutnya yang juga memiliki kantor cabang di Indonesia adalah Godiva Chocolatier. Godiva Chocolatier merupakan sebuah perusahaan coklat di Belgia yang didirikan oleh Joseph Draps tahun 1926. Godiva Chocolatier merupakan perusahaan memproduksi coklat premium dan sudah terkenal di dunia. Dalam proses pembuatan coklat, Godiva Chocolatier menggunakan berbagai macam bahan yang dicampur dan nantinya akan menghasilkan rasa yang sungguh nikmat dan unik.

Banyak produk Godiva yang sangat nikmat dan lezat bagi penggila coklat khususnya di Indonesia merk Godiva Chocolatier wajib dicoba karena memang produk coklatnya yang mudah ditemukan di Indonesia.

10. Lindt

Lindt

cph.dk

Merk coklat enak di dunia yang terakhir ada Lindt yang dimana produk dari perusahaan coklat satu ini sudah sangat terkenal di berbagai belahan dunia. Lindt sendiri merupakan sebuah perusahaan coklat di Swiss yang sudah banyak memproduksi coklat yang lezat. Salah satu produk unggulan dari Lindt adalah Lindor yang dimana produk ini adalah sebuah bola coklat yang di filling dan diberi berbagai varian rasa yang akan menambah keunikan dan keberagaman rasa didalamnya.

Lindt menjadi salah satu merk coklat yang terenak karena pembuatan coklatnya yang memiliki bahan serta resep yang unik menjadikan rasa dari coklat olahannya akan sangat nikmat. Tentu merk yang satu ini sangat wajib dicoba oleh para penggemar berat coklat.



Leave a Reply