Oleh oleh

9 Oleh Oleh Khas Tomohon, Cocok Untuk Buah Tangan

Tomohon merupakan sebutan bagi salah satu kawasan yang terletak di Sulawesi Utara. Daerah yang satu ini dikenal menyuguhkan banyaknya pilihan destinasi wisata sehingga tidak heran jika kerap menjadi tujuan wisatawan untuk menghabiskan waktu berlibur. Saat berlibur ke Tomohon, tidak ada salahnya jika kamu menyempatkan untuk berburu oleh oleh sebelum pulang. Kira kira apa saja oleh oleh khas Tomohon yang menarik untuk kamu bawa pulang? Berikut daftarnya.  

Oleh Oleh Khas Tomohon :

1. Alat Musik Oli

pinhome.id

Oli merupakan sebutan bagi salah satu alat musik tradisional khas Sulawesi Utara yang dimainkan dengan cara ditiup. Selain banyak dimainkan, alat musik yang satu ini juga banyak diburu oleh wisatawan sebagai oleh oleh khas Tomohon untuk dibawa pulang. 

Karena memiliki bentuk yang khas, tidak jarang oli digunakan sebagai pajangan di rumah. Alat musik yang satu ini dibuat dari bambu serta menghasilkan suara yang unik. Oleh karena itu, tidak heran jika banyak wisatawan yang penasaran dan ingin membeli alat musik yang satu ini. 

2. Panada

kompas.com

Panada menjadi salah satu oleh oleh khas Tomohon berupa makanan yang bisa kamu bawa pulang. Makanan yang satu ini memiliki bentuk khas dengan cita rasa lezat. Sebutan panada berasal dari bahasa Portugis yakni empanada yang merupakan makanan khas Portugis. 

Panada merupakan jajanan roti yang berisi potongan ikan di dalamnya. Biasanya, isian panada dibuat dari potongan daging ikan cakalang yang telah diolah dan dibumbui. Meskipun banyak yang mengatakan bahwa jajanan ini mirip dengan pastel, tetapi sebenarnya sangatlah berbeda. 

Kamu dapat membeli panada di berbagai toko oleh oleh maupun toko kue di Tomohon. Kamu juga tidak perlu khawatir karena jajanan ini dijual dengan harga yang cukup terjangkau.

3. Dodol Amurang

manado.inews.id

Ada cukup banyak pilihan oleh oleh khas Tomohon yang bisa kamu bawa pulang, salah satunya adalah dodol amurang. Jajanan yang satu ini merupakan olahan dodol yang juga dikenal sebagai salah satu makanan khas Nusantara. Saat mencobanya, kamu akan dimanjakan dengan tekstur yang legit serta cita rasa yang khas. 

Dodol amurang dibuat menggunakan bahan utama berupa beras ketan, gula aren, kayu manis, dan juga minyak kelapa murni. Bahan yang telah dicampur kemudian dipanaskan di suhu sekitar 120 derajat celcius. Dodol amurang memiliki tampilan yang terbilang cukup unik karena dibungkus menggunakan daun kelapa. 

Tampilan dodol amurang yang unik tentu menjadi daya tarik tersndiri, hal itu menjadikan makanan yang satu ini banyak diburu sebagai oleh oleh untuk dibawa pulang. Makanan yang satu ini juga dikenal dengan harganya yang cukup terjangkau. Tertarik untuk mencobanya saat datang ke Tomohon? 

4. Pia Amurang

shopee.co.id

Tidak hanya dodol amurang, kamu juga dapat membawa pulang oleh oleh khas Tomohon berupa pia amurang. Sebenarnya, amurang merupakan sebutan bagi salah satu daerah di kawasan Minahasa Selatan. Meksipun begitu, pia amurang kerap menjadi makanan yang diburu oleh wisatawan saat datang ke Tomohon. 

Kamu dapat membeli pia amurang di berbagai toko oleh oleh di Tomohon. Makanan yang satu ini biasa dijual dengan kemasan praktis dan menarik sehingga sangat cocok untuk dibawa pulang dan diberikan kepada keluarga maupun kerabat di rumah. 

5. Sambal Roa

tokopedia.com

Pernah mendengar sebutan sambal roa? Sambal roa merupakan sebutan bagi salah satu sajian sambal khas Manado. Sambal ini juga banyak dijumpai di daerah Tomohon. Karena dijual dengan kemasan praktis, tidak heran jika sambal ini juga banyak diburu oleh wisatawan sebagai salah satu oleh oleh khas Tomohon yang wajib dibawa pulang. 

Sambal roa sangat cocok untuk dinikmati bersama dengan nasi hangat. Dengan cita rasa lezat dan khas, sambal ini banyak disukai oleh masyarakat lokal maupun wisatawan. Sambal ini juga dikenal cukup mampu bertahan lama yakni enam bulan hingga satu tahun lamanya. 

Sambal roa dapat dengan mudah dijumpai di berbagai toko oleh oleh di Tomohon. sangat cocok dibawa pulang untuk diberikan kepada keluarga maupun kerabat di rumah. 

6. Cakalang Fufu

blog.sayurbox.com

Jika bingung menentukan pilihan oleh oleh khas Tomohon untuk dibawa pulang, kamu dapat membeli cakalang fufu. Sesuai dengan sebutannya, makanan yang satu ini dibuat menggunakan bahan utama ikan cakalang. 

Ikan cakalang yang telah dibuang sisiknya kemudian akan dibumbui dan dijepit. Makanan yang satu ini terlebih dahulu melalui proses pengasapan sebelum dijual. Tujuan pengasapan adalah agar ikan cakalang mampu bertahan lama. Cakalang fufu dapat diolah menjadi berbagai jenis mulai dari jajanan hingga makanan berat. Saat mencobanya, kamu akan dimanjakan dengan rasa serta tekstur yang khas dari cakalang fufu. 

Salah satu hidangan paling lezat yang bisa kamu buat adalah sambal cakalang fufu. Menikmati cakalang fufu bersama dengan sambal dan nasi hangat tentu menjadi perpaduan yang pas dan wajib kamu coba. Saat sedang berlibur di Tomohon, tidak ada salahnya jika kamu menyempatkan untuk berburu cakalang fufu sebelum pulang. 

7. Halua Kenari

tribunnewswiki.com

Rekomendasi oleh oleh khas Tomohon berikutnya yang tidak kalah menarik untuk kamu bawa pulang adalah halua kenari. Sesuai dengan sebutannya, makanan yang satu ini dibuat menggunakan bahan utama kenari yang dibentuk seperti gula gula kacang. Saat mencobanya, kamu akan dimanjakan dengan perpaduan rasa gurih dan manis yang pecah di mulut. 

Saat berada di Tomohon, kamu tentu dapat dengan mudah menjumpai makanan yang satu ini. Biasanya, halua kenari dijual di toko oleh oleh. Kemasannya yang terbilang praktis juga menjadikan makanan ini sayang untuk kamu lewatkan. 

8. Pala Manis

masakandapurku.com

Ada cukup banyak pilihan oleh oleh khas Tomohon yang bisa kamu bawa pulang, salah satunya adalah pala manis. Beberapa dari kamu mungkin masih cukup asing dengan sebutan makanan ini. Jika biasanya pala menjadi rempah yang dapat menambah cita rasa lezat pada makanan, namun pala yang satu ini sangatlah berbeda karena dapat langsung dinikmati sebagai makanan lezat. 

Baca Juga :

8 Rekomendasi Oleh-oleh Khas Faroe

Pala manis dibuat dengan cara melumuri pala dengan gula manis. Saat mencobanya, kamu tentu akan dibuat ketagihan. 

9. Kleppertart

fimela.com

Satu lagi rekomendasi oleh oleh khas Tomohon yang tidak boleh kamu lewatkan yakni kleppertart. Makanan yang satu ini tergolong makanan modern yang tidak hanya disukai oleh masyarakat lokal, tetapi juga banyak diburu wisatawan. 

Baca Juga :

12 Oleh-oleh Khas Dubai, Lokalitas yang Layak dibawa Pulang!

Saat mencobanya, kamu akan dimanjakan dengan tekstur yang lembut. Hidangan ini biasa disajikan sebagai dessert atau hidangan penutup. Selain itu, kleppertart juga cocok dikonsumsi oleh semua kalangan mulai dari anak anak hingga orang dewasa. 

Baca Juga :

12 Oleh-oleh Khas Belanda, Borong dengan Harga Murah yuk!

Nah, itulah daftar 9 oleh oleh khas Tomohon yang populer dan tidak boleh kamu lewatkan. Unik unik sekali, ya?

Fida

Recent Posts

Mie Karet Paling Enak di Jakarta yang Wajib Dicoba

Jakarta, ibu kota Indonesia, terkenal dengan keragaman kulinernya. Mie adalah favorit banyak orang karena teksturnya…

19 hours ago

Sambal Terpedas di Dunia untuk Pecinta Pedas Sejati

Bagi pecinta makanan pedas, menjelajahi sambal terpedas adalah petualangan seru. Di seluruh dunia, ada banyak…

3 days ago

Hoi An Lantern Festival: Sensasi Festival Lampion yang Menakjubkan

Hoi An Lantern Festival - Di Festival Lampion Hoi An, Vietnam Tengah, Anda akan menemukan…

5 days ago

Da Nang Hotel Budget-Friendly untuk Backpacker: Panduan Lengkap Penginapan Murah

Sebagai backpacker, kami tahu pentingnya mencari tempat tinggal yang murah saat traveling. Di Da Nang,…

7 days ago

Da Nang Vietnam Aktivitas Menarik untuk Wisatawan

Kota pesisir Da Nang di Vietnam sangat menarik bagi para wisatawan. Anda bisa menjelajahi pantai…

1 week ago

Tempat Belanja Jastip di Bangkok: Destinasi Wajib untuk Pemburu Titipan

Tempat belanja jastip di bangkok - Bangkok, ibu kota Thailand, dikenal sebagai surganya pemburu barang…

3 weeks ago