Siapa disini pencinta drama korea, dan Kpopers. Pastinya sudah tidak asing dengan ‘Soju’, Yups Soju adalah minuman beralkohol yang berasal dari Korea Selatan, dan selalu muncul di beberapa Drama Korea. Makanya Soju sangat terkenal sekali diberbagai penjuru dunia. Nah kalian tau gak sih di Korea Selatan itu tidak hanya ada minuman beralkohol Soju saja loh! Ternyata banyak sekali jenis-jenis minuman beralkohol yang gak kalah enak dari Soju, Mau tau apa saja minuman beralkohol di Korea Selatan? Kali ini GoTravelly bakal bahas 7 minuman beralkohol paling disuka di Korea! Wajib banget kalian coba saat berada di Korea. Minuman terkenal di Korea ini sering kalian lihat di drama Korea lho.
Memang budaya minum di Korea sangat kental, dan menjadi salah satu aktivitas yang sangat disukai kaum muda. Nah salah satu minuman ‘Makgeolli‘ juga menjadi minuman yang sangat di gemari kaum muda di Korea Selatan akhir-akhir ini. Makgeolli ini sudah ada sejak zaman dahulu, dan menjadi minuman yang terbilang kuno. Namun meski terbilang minuman kuno, Akhir-akhir ini Makgeolli menjadi minuman beralkohol yang paling disukai kauman muda saat hangout loh! Untuk menemukan Makgeolli cukup mudah, beberapa kedai, cafe, dan restoran yang ada di Korea Selatan menyediakan menu minuman ‘Makgeolli’ kok, jadi jangan khawatir jika mencari minuman ini susah! Karena ‘Makgeolli’ sangat populer sekali di Korea Selatan, jadi saat berkujung ke Korea Selatan kalian wajib bangert cobain Makgeolli yang memiliki warna putih, rasanya yang strong, dan pastinya menambah semangat saat meminum Makgeolli.
Makan-Makanan Korea Di Magal Korean BBQ
Mau All You Can Eat Murah Dan Lengkap Di Surabaya? Ke Mr. Sumo Aja!
Bokbunja ini cocok banget untuk kamu yang tidak begitu suka dengan rasa soju yang strong, karena Bokbunja memiliki rasa yang sangat manis, dan Bokbunja terbuat dari Blackberry makanya rasa dari Bokbunja sangat segar. memiliki kandungan yang bisa menigkatkan jumlah sperma untuk pria, menaikan kadar testosteron, dan Bokbunja memiliki kadar alkohol sekitar 15% hingga 19%. Bokbunja rekommended banget untuk kamu coba saat berada di Korea Selatan. Untuk menemukan Bokbunja kalian bisa menemukannya di mini market, cafe, restoran, kedai, dan harga dari Bokbunja sekitar 6.000 won saja. Bokbunja rekommended banget untuk kamu yang suka dengan minuman beralkohol sehat!
Selain Soju ternyata Baekseju juga menjadi minuman populer sekali di Dunia loh! Baekseju yang berasal dari Korea ini sudah aja sejak abad ke-17. Biasanya orang korea menikmati Baekseju sambil makan daging asap. Hal ini dipercaya untuk menambah rasa nikmat saat menikmati Baekseju. Memang Baekseju memiliki harga yang cukup mahal yaitu sekitar 8.000 won untuk 1 botol Baekseju. Namun Baekseju yang memiliki kadar alkohol 15% ini memiliki rasa yang strong, dan mantap banget dah guys! Makanya tak jarang wisatawan mancanegara rela memborong Baekseju untuk dinikmati saat malam hari di Korea. Untuk menemukan Baekseju cukup mudah kalian bisa membelinya di mini market, cafe, restoran, dan kedai pinggir jalan yang menjual Baekseju. Rasa dari Baekseju memang cukup strong pas banget untuk kamu yang suka dengan bir yang strong!
Minuman beralkohol yang ada diurutan keempat ini terbuat dari beras yang hampir sama dengan Makgeolli. Namun yang membuat Dongdongju dan Makgeolli berbeda adalah proses penyaringannya jika Makgeolli disaring, nah berbeda dengan Dongdongju yang memiliki bebrapa butiran beras didalam botolnya. Memang rasa dari Dongdongju lebih strong dari pada Makgeolli yang disaring. Namun Dongdongju ini sangat disukai orang tua yang ada di Korea Selatan, kata mereka rasa dari Dongdongju sangat sempurna dengan butiran berasnya yang menambah kelezatan dari sebotol Dongdongju. Untuk menikmati Dongdongju biasanya orang korea sambil menikmati selada dengan potongan daging, hal ini dipercaya untuk menaikan mood saat menikmati Dongdongju. Harga dari Dongdongju sekitar 4.000 won saja guys, dan menemukan 1 botol Dongdongju cukup mudah ada dibeberapa kedai, cafe, mini market, atau restoran yang ada di Korea.
Botol yang berwarna hijau diberi nama ‘Cheongju’ ini memang memiliki rasa yang strong, dan Cheongju ini terbuat dari anggur beras Khas Kora yang disaring sampai memiliki warna yang jernih. Namun meskipun Cheongju memiliki warna yang bening Cheongju ini memiliki kadar alkohol yang cukup besar loh guys, dan memabukan. Cheongju juga menjadi minuman yang sangat disukai orang korea, dan Cheongju juga selalu menjadi minuman yang diburu wisatawan saat berada di Korea Selatan. Karena Cheongju memiliki rasa yang strong dan cocok banget untuk kalian yang suka dengan minuman keras dengan kadar alkohol yang memabukan!
Cheongju biasanya dinikmati bersama makanan-makanan khas korea seperti Topokki, dan daging panggang yang lezat. Untuk menimati sebotol Cheongju kalian bisa mendapatkannya dibeberapa kedai yang menjual makanan khas korea, atau di mini market, cafe, dan restoran. Cheongju wajib banget kamu cobain! dijamin ketagihan!
Maeshilju yang satu ini cocok banget untuk kamu yang gak suka dengan minuman yang strong, karena Maeshilju memiliki rasa yang manis, dan sedap sekali! Maeshilju ini minuman yang difermentasi menggunakan gula merah atau madu yang dicampur dengan prem hijau sehingga menghasilkan kadar alkohol 14% yang mantap banget. Untuk menemukan Maeshilju memang cukup sulit, namun biasanya Maeshilju dijual di beberapa kedai yang ada di Korea. Minuman ini termasuk minuman tradisional khas Korea yang ada sejak berabad-abad.
Tidak lengkap rasanya jika kita tidak membahas minuman yang sangat populer di Korea Selatan ini. Yups Soju adalah minuman yang wajib banget ada saat menikmati beraneka hidangan khas Korea. Makanya jangan heran jika Soju selalu ada disetiap kedai, restoran, dan cafe yang ada di Korea. Karena masyarakat Korea sangat suka menikmati beraneka hidangan sambil menikmati sebotol soju.
Untuk kamu yang belum tau Soju ini minuman beralkohol seperti apa si kok bisa populer banget? Yups Soju ini terbuat dari fermentasi beras yang menciptakan kadar Alkohol sekitar 19% hingga 25% kada 1 botol. kadar alkohol dari soju ini memang sangat besar dibandingkan kandungan alkohol yang ada di Wine dan bir loh. Makanya saat menikmati Soju ini biasanya mabuk guys! Nah untuk rasa dari Soju ini cukup strong, pahit, nikmat, dan saat masuk tenggorokan kalian akan merasakan sensasi yang sangat nikmat! Untuk harga soju di korea sangat beragam. ada yang 4.000 won ada juga yang 6.000 won loh. Tergantung selera! Tertarik mencicipi soju? Langsung aja ke Korea Selatan ya!
Gimana guys 7 minuman beralkohol paling disuka di Korea. Yang ada diatas ini menarik bukan untuk dicoba saat berada di Korea Selatan. Tunggu apalagi ayo liburan ke Korea Selatan. Disana banyak sekali wisata-wisata yang romantis, kuliner yang lezat, budaya yang unik, dan pastinya minuman alkoholnya yang mantap! Menurut kalian minuman beralkohol yang ada diatas, yang mana ingin kalian coba, dan untuk kalian yang sudah mencoba minuman diatas bisa jelasin gimana rasanya, dikolom komentar yang ada dibawah ya! Selamat mencoba!
Terletak di kaki Gunung Lawu, Air Terjun Srambang Park Ngawi menawarkan keindahan alam yang luar…
Kami mengajak Anda untuk mengeksplor ketan durian, khas Wonosalam, Jombang. Ini adalah paduan sempurna antara…
Jawa Timur terkenal sebagai pusat durian terbaik di Indonesia. Wisata Durian Wonosalam di Kabupaten Jombang…
Di Bali, tempat sesajen sangat penting. Mereka menghubungkan manusia, alam, dan Tuhan. Pura Bali, rumah…
Belly dance, atau tari perut, berasal dari Timur Tengah, terutama Mesir. Ini adalah seni tarian…
Kami, masyarakat suku Dayak di Kalimantan, memiliki tradisi kuping panjang yang unik. Ini telah menjadi…