7 Makanan Khas Flores Dengan Cita Rasa Lezat Dan khas


Fida  September 11, 2021  0 Comment

Flores merupakan salah satu kawasan di Nusa Tenggara Timur yang dikenal menawarkan banyak tempat wisata. Tidak heran jika kawasan yang satu ini juga kerap didatangi oleh wisatawan yang datang dari berbagai daerah. Indahnya tempat wisata dengan pemandangan menakjubkan akan memanjakan pengunjung selama berada disana. Puas mengelilingi tempat wisata, tidak ada salahnya bagi Anda untuk mencoba berbagai makanan khas Flores dengan cita rasa lezat dan khas. Berikut daftar rekomendasi makanan khas Flores yang bisa Anda coba selama berada disana

7 Makanan khas Flores :

1. Jagung Catemak

Jagung Catemak
kompasiana.com

Salah satu makanan khas Flores yang cukup populer adalah jagung catemak. Kuliner yang satu ini dibuat dengan menggunakan bahan utama jagung, labu, dan kacang hijau. Tidak hanya disukai oleh warga lokal saja, kuliner yang satu ini juga banyak diburu oleh wisatawan yang datang ke Flores.

Jagung catemak menawarkan cita rasa lezat dengan tampilan yang mirip dengan kolak. Anda akan dimanjakan dengan citarasa gurih saat mencobanya. Hidangan yang satu ini termasuk dessert atau makanan penutup. Tidak jarang jagung catemak dipilih sebagai menu untuk berbuka puasa. Tidak jarang menu ini juga dipilih sebagai menu untuk makan siang. Karena memiliki berbagai bahan yang mudah dijumpai, tidak jarang kuliner ini dibuat sendiri oleh warga Flores Nusa Tenggara Timur. Tekstur serta rasanya yang khas menjadikan kuliner ini sayang untuk Anda lewatkan. Saat berkunjung ke Flores, kuliner yang satu ini tentu sangat khas dan wajib Anda coba.

Baca juga :  7 Empal Gentong Enak dan Laris di Cirebon
Gotravelly

Sate Bulayak, Sate Dengan Bumbu Rempah Khas Suku Sasak

Segarnya Es Kelapa Muda Durian D’Lamud Paling Mantep Dinikmati Saat Udara Panas Di Kota Sidoarjo

2. Rumpu Rampe

Rumpu Rampe
kompas.com

Saat ingin mencoba salah satu makanan khas Flores, Rumpu Rampe tentu sayang untuk Anda lewatkan. Rumpu rampe merupakan salah satu hidangan yang dibuat dengan bahan dasar daun ubi dan daun pepaya. Makanan ini biasa dihidangkan bersama dengan ikan bakar.

Rumpu rampe kini dapat dijumpai dengan tambahan berbagai bahan diantaranya udang, ikan teri, dan kangkung. Rumpu rampe sendiri merupakan kata yang memiliki arti ramai, banyak, dan beragam. Makanan yang satu ini dibuat dengan cara merebus berbagai bahan sehingga tidak terlalu layu kemudian dipotong kecil-kecil. Setelah memiliki ukuran yang pas dan khas, berbagai bahan kemudian diolah dengan cara ditumis dengan tambahan bumbu hingga meresap. Rumpu rampe menawarkan cita rasa gurih dengan campuran rasa pahit. Aroma wangi serta tampilan yang sangat menggugah selera juga menjadikan kuliner ini sayang untuk Anda lewatkan saat berkunjung ke Flores Nusa Tenggara Timur.

3. Kue Rambut

 Kue Rambut
pesonanusantara.co.id

Ada cukup banyak pilihan makanan khas Flores yang bisa Anda coba, salah satunya adalah kue rambut. Kue yang satu ini tidak hanya digemari oleh warga lokal saja, melainkan banyak wisatawan yang penasaran dan ingin mencobanya.

Kue rambut dibuat dengan menggunakan berbagai bahan diantaranya nira, gula, garam, tepung beras, dan juga air. Bentuknya yang khas serta cita rasa lezat yang ditawarkan menjadikan kuliner yang satu ini sayang untuk tidak Anda coba. Sesuai dengan namanya, kuliner yang satu ini menyerupai rambut keriting seperti bihun yang digoreng. Anda akan dimanjakan dengan aroma yang khas serta rasa lezat saat mencobanya. Proses pembuatan makanan yang satu ini memerlukan ketelitian serta memakan waktu yang cukup lama. Saat berkunjung ke Flores, tidak ada salahnya untuk mencoba kue rambut karena Anda akan susah menjumpai hidangan yang satu ini di berbagai daerah lainnya.

Baca juga :  5 Makanan Khas Sukoharjo, Ada Alakatak Hingga Soto

4. Kolo

Kolo
lifestyle.okezone.com

Tidak perlu bingung menentukan makanan khas Flores yang dapat dicoba, dapat memilih kolo untuk dinikmati saat berada disana. Kulu merupakan salah satu makanan khas Flores yang cukup populer karena memiliki bentuk khas serta cita rasa lezat.

Hidangan yang satu ini sebenarnya merupakan nasi bakar yang dimasak dengan cara unik yakni menggunakan sebilah bambu. Bambu yang digunakan berukuran 30 cm panjangnya. Karena dimasak dengan menggunakan bambu, hidangan yang satu ini tentu memiliki aroma khas yang sangat menggugah selera. Anda akan dimanjakan dengan tekstur yang khas dan cita rasa lezat saat mencoba hidangan yang satu ini.

5. Jagung Titi

 Jagung Titi
tagar.id

Salah satu makanan khas Flores yang sayang untuk tidak dicoba adalah Jagung Titi. Hidangan yang satu ini menjadi salah satu olahan jagung khas Flores selain jagung cetamak dan jagung mbose. Hidangan jagung titi biasa dipilih sebagai teman saat minum kopi di pagi atau sore hari.

Kuliner yang satu ini diberi nama jagung titi karena proses pembuatannya yang dititi di atas batu. Selain lezat untuk dinikmati langsung, tidak jarang wisatawan memilih makanan ini sebagai oleh-oleh untuk dibawa pulang. Kuliner jagung titi memang dikenal mampu bertahan lama dan cocok dinikmati oleh semua kalangan. Lezat dan uniknya rasa jagung yang satu ini bisa Anda nikmati saat berkunjung ke Flores, Nusa Tenggara Timur.

6. Jagung Bose

makanan khas Flores
grid.id

Ada cukup banyak makanan khas Flores yang dibuat dengan menggunakan olahan jagung, salah satunya adalah jagung Bose. Jagung Bose menjadi salah satu hidangan yang cukup populer dan tidak hanya disukai oleh warga lokal saja melainkan banyak diburu oleh wisatawan. Kuliner yang satu ini dibuat dengan menggunakan bahan dasar jagung dan tambahan kacang merah.

Baca juga :  9 Makanan Khas Kudus Harga Murah tapi Enak Banget

Jagung Bose menawarkan cita rasa lezat dan khas dan biasa dinikmati untuk sarapan maupun makan malam. Hidangan yang satu ini juga merupakan salah satu hidangan tradisional khas Nusa Tenggara Timur. Anda akan dimanjakan dengan cita rasa gurih saat mencoba kuliner yang satu ini. Rasa gurih tersebut berasal dari santan kelapa. Anda dapat menikmati jagung Bose yang memiliki tekstur khas seperti bubur saat berada di Flores Nusa Tenggara Timur.

7. Se’i

 Se'i
kompas.com

Beberapa dari Anda tentu sudah tidak asing dengan kuliner se’i bukan? Kuliner yang satu ini merupakan daging sapi atau daging babi yang diasap. Hidangan ini diawetkan dengan cara diasap dan kemudian dimasak dengan cara digoreng maupun ditumis.

Anda akan dimanjakan dengan tekstur daging yang khas serta cita rasa lezat saat mencobanya. Hidangan yang satu ini juga biasa disajikan dengan berbagai makanan tambahan seperti sambal. Saat berkunjung ke Flores, tidak ada salahnya untuk mencoba lezatnya hidangan yang satu ini.

Nah diatas merupakan daftar 7 rekomendasi makanan khas Flores yang wajib Anda coba. Tampak sangat menarik dan menggugah selera bukan? Saat berkunjung ke Flores, hidangan manakah yang paling ingin Anda coba?



Leave a Reply