Wisata

7 Laguna Terindah di dunia Dengan Air Sebening Kristal

Jika membahas berbagai pemandangan alam diberbagai belahan dunia memang tidak ada habis-habisnya, dan pemandangan indah ini tentunya membuat siapa saja takjub dengan ciptaan tuhan. Jadi dari danau, pantai, gunung, air terjun, hutan, goa, sungai, dan masih banyak lagi pemandangan alam yang membuat penasaran untuk menjelajahinya. Tapi kali ini kita bakalan bahas laguna terindah di dunia yang merupakan lubang reruntuhan alami yang memiliki pemandangan cantik, dan pastinya bikin siapa aja kagum dengan pemandangannya. Nah untuk kamu yang penasaran dengan beberapa laguna terindah di dunia ini wajib banget deh simak artikel GoTravelly kali ini, dan pastinya bikin traveling kalian kali ini berkesan dinegara tersebut. Daripada penasaran langsung aja yuk guys simak artikel dibawah ini!Berikut daftar laguna terindah di dunia

1. Bimmah – Oman

pippasperegrinations.wordpress.com

Bimmah ini memang sangat menakjubkan karena menjadi kolam alami terindah di dunia, dan Bimmah ini berasal dari lubang reruntuhan ditengah tanah Muscat yang gersang. Bimmah ini memiliki kolam seluas 40 meter, dan memiliki kedalaman sekitar 20 meter. air yang ada di Bimmah ini jernih, dan warnanya memang sangat cantik yaitu biru kehijauan. Saking jernihnya perairan yang ada di Bimmah ini kalian bisa melihat ikan kecil-kecil yang hidup disekitar Bimmah, selain itu bimmah ini dikeliling tebing bebatuan yang indah, dan karena keindahannya inilah membuat wisatawan penasaran untuk datang ke Bimmah yang ada di Oman. Untuk kalian yang belum tau Oman ini adalah sebuah Negara yang ada di Timur Tengah, dan Timur Tengah memang terkenal sekali dengan destinasi wisatanya yang eksotik. Jadi jika kalian berada di Oman pastikan kalian juga mampir ke laguna terindah di dunia yang bernama Bimmah ini.

Surga Penikmat Ketenangan Ala Nusa Penida Versi Lowbudget

Destinasi Alam Wajib Dikunjungi Setelah Pandemi Hilang Di Permukaan Bumi. Wisata Karang Buatan Alam, Kedung Tumpang

2. Angels Billabong – Indonesia

thenorthernboy.com

Untuk kamu yang tinggal di Indonesia memang sudah tidak asing lagi dengan Angels Billabong, karena Angels Billabong ini menjadi salah satu destinasi wisata alam di Bali yang wajib banget diikunjungi, dan sangat terkenal di berbagai belahan dunia dengan keindahan lagunannya. Angels Billabong ini memiliki sungai yang bermuara buntu berada tepat ditepi laut, dan air sungai yang mengalir disini memiliki air yang jernih kadang berwarna biru hingga tosca. Keindahan bebatuan yang ada di Angels Billabong juga membuat siapa saja takjub, dan disini wisatawan bisa berenang dikolam kecil sembari menikmati pemandangan indah berupa lautan biru. Namun untuk berenang di Angels Billabong ini kalian harus berhati-hati, karena Angels Billabong ini cukup dalam. Jadi tunggu apalagi yuk buruan ke Angels Billabong.

3. Conete Ik Kil – Meksiko

itl.cat

Conete Ik Kil ini sering disebut sebagai lubang reruntuhan terindah di muka bumi, dan sering disebut surga tersembunyi di Meksiko. Karena Conete Ik Kil ini memiliki kolam yang berwarna biru, dan Conete Ik Kil ini percaya menjadi kolam sakral bagi bangsa Maya pada jaman dahulu. Sehingga Conete Ik Kil ini sering juga disebut sebagai pintu untuk menuju dunia lain, dan memang letak Conete Ik Kil ini tidak jauh dari reruntuhan peradaban Maya. Pemberian nama ‘Conete Ik Kil’ ini juga memiliki arti sakral, dan menjadi peninggalan peradaban Maya. Conete Ik Kil ini sangat terkenal dikalangan wisatawan, dan saat berada di Conete Ik Kil biasanya wisatawan berenang. Namun ada juga wisatawan yang hanya duduk untuk menikmati pemandangan Conete Ik Kil yang berwarna biru kehijauan, bebatuan yang dipenuhi dengan tumbuhan, dan udara yang sejuk dikawasan Conete Ik Kil ini membuat siapa aja betah berlama-lama ditempat ini.

4. Kaminoko Ike – Jepang

merdeka.com

Negara Jepang memang menjadi salah satu negara yang disukai wisatawan untuk menghabiskan waktu berlibur, namun untuk kamu yang ingin berkunjung ke Jepang sangat disayangkan jika kalian tidak mampir ke Kaminoko Ike, dan Kaminoko Ike ini dipercaya sebagai kolam anak dewa. Kaminoko Ike ini memiliki danau yang kecil berwarna tosca, dan Kaminoko Ike ini memiliki luas sekitar 220 meter serta kedalaman 5 meter. Untuk suhu Kaminoko Ike ini sekitar 8 derajat, dan hal ini membuat pepohonan yang jatuh kedasar danau ini tidak membusuk. Jadi untuk kalian yang traveling ke Jepang wajib banget mampir ke Kaminoko Ike yang berada dikawasan Kiyosato-cho.

5. Terme di Saturnia – Italia

marcopolo.tv

Terme di Saturnia ini menjadi salah satu laguna terindah di dunia, dan Terme di Saturnia ini juga menjadi sumber air panas alami terindah di dunia. Makanya tak heran jika Terme di Saturnia ini menjadi salah satu detinasi wisata alam yang wajib dikunjungi saat berda di Italia. Jadi untuk kamu yang ingin berkunjung ke Terme di Saturnia ini bisa mampir ke KOta Manciano disana ada desa yang bernama Saturnia disitulah Terme di Saturnia ini berada. Jadi Terme di Saturnia ini menawarkan air panas yang berwarna biru, dan uniknya air panas ini berada di terasering yang cantik. Selain memiliki pemandangan yang cantik Terme di Saturnia ini juga memiliki air panas yang kaya akan khasiat. Makanya tak heran jika wisatawan saat berada di Terme di Saturnia ini berenang, dan berendam. Jadi untuk kalian yang ingin merasakan suasana tenang, udara sejuk, dan berendam air panas tempat ini adalah tempat terbaik.

6. Queen Bath – Hawaii

thegardenisland.com

Queen Bath ini berada di Pulau Kaua’i Hawaii, dan Queen Bath ini memang menjadi salah satu laguna terindah di dunia. jadi Queen Bath ini merupakan lbang reruntuhan yang berada ditepi lautan lepas, dan Queen Bath ini dikelilingi dengan bebatuan yang indah. sekilas memang Queen Bath ini hampir sama dengan Angels Billabong yang ada di Indonesia. Jadi saat berada di Queen Bath kalian bisa berenang dengan ikan yang hidup diperairan Queen Bath, dan Queen Bath ini selalu ramai dengan pengunjung setiap harinya. Dengan berenang di Queen Bath kalian bisa melihat lautan biru, air yang jernih di Queen Bath juga membuat mata kalian segar, dan ikan yang ada di Queen Bath ini juga sangat banyak sehinga membuat siapa aja takjub dengan keindahan Queen Bath. Jadi untuk kamu yang ingin ke Hawaii pastikan kamu mampir ke Queen Bath yang menjadi salah satu laguna terindah di dunia.

7. Hamiltons Pool – Amerika Serikat

tripsavvy.com

Tempat yang akan kita bahas diurutan terakhir ini adalah Hamiltons Pool yang berada di Amerika Serikat. Jadi Hamiltons Pool ini sering disebut sebagai kolam surga, dan Hamiltons Pool ini memang memiliki pemandangan yang indah. Hamiltons Pool ini juga memiliki air terjun yang memiliki ketinggian sekitar 5 meter dengan aliran yang cukup deras, dan uniknya Hamiltons Pool ini memiliki bebatuan kapur sehingga membuat Hamiltons Pool ini terlihat bagaikan lukisan. Jadi untuk kamu yang ingin traveling ke Amerika Serikat wajib banget nih mampir ke Hamiltons Pool untuk melihat betapa sempurnanya pemandangan yang ada di Hamiltons Pool, dan hal ini tentunya membuat pengalaman traveling kalian berkesan.

sisil angelin

Recent Posts

Mie Karet Paling Enak di Jakarta yang Wajib Dicoba

Jakarta, ibu kota Indonesia, terkenal dengan keragaman kulinernya. Mie adalah favorit banyak orang karena teksturnya…

1 day ago

Sambal Terpedas di Dunia untuk Pecinta Pedas Sejati

Bagi pecinta makanan pedas, menjelajahi sambal terpedas adalah petualangan seru. Di seluruh dunia, ada banyak…

3 days ago

Hoi An Lantern Festival: Sensasi Festival Lampion yang Menakjubkan

Hoi An Lantern Festival - Di Festival Lampion Hoi An, Vietnam Tengah, Anda akan menemukan…

5 days ago

Da Nang Hotel Budget-Friendly untuk Backpacker: Panduan Lengkap Penginapan Murah

Sebagai backpacker, kami tahu pentingnya mencari tempat tinggal yang murah saat traveling. Di Da Nang,…

1 week ago

Da Nang Vietnam Aktivitas Menarik untuk Wisatawan

Kota pesisir Da Nang di Vietnam sangat menarik bagi para wisatawan. Anda bisa menjelajahi pantai…

1 week ago

Tempat Belanja Jastip di Bangkok: Destinasi Wajib untuk Pemburu Titipan

Tempat belanja jastip di bangkok - Bangkok, ibu kota Thailand, dikenal sebagai surganya pemburu barang…

3 weeks ago