Danau terindah di Afrika menjadi daya tarik tersendiri bagi para pecinta alam yang memilih untuk menghabiskan waktu berlibur di Benua Hitam ini. Afrika tak hanya seputar safari dan gurun saja, disini kamu juga bisa menikmati keindahan danau-danau cantik yang menawarkan sensasi lain saat berlibur disana. Danau-danau di Afrika ini memang cukup unik dengan ciri khasnya masing-masing. Bahkan, beberapa diantaranya juga berfungsi untuk menjadi sumber kehidupan di Afrika. Nah, jika berkunjung ke Afrika, berikut ini rekomendasi danau terindah yang sayang sekali untuk dilewatkan.
Danau terindah di Afrika yang pertama wajib untuk kamu kunjungi adalah Danau Victoria. Danau Victoria dikenal sebagai danau terbesar di Benua Afrika yang juga menjadi danau air tawar terbesar kedua di dunia.
membentang sepanjang 68.800 kilometer persegi di tiga negara sekaligus, yaitu Kenya, Uganda dan Tanzania. Danau ini mendapat banyak air dari curah hujan dan langsung mengaliri Sungai Nil yang berada di utara Uganda. Banyak sekali tempat di sekitar danau besar ini yang menawarkan pemandangan indah, bahkan kamu bisa juga menikmati keindahannya dengan berkeliling naik perahu.
Terpesona Oleh Keindahan Kawah Putih Ciwidey Yang Magis
Wisata Ekonomis Nan Romantis Giant Hill Circuit Sumatera Utara
Danau Bogoria juga menjadi salah satu danau terindah di Afrika yang sayang sekali untuk dilewatkan. Danau yang berada di Rift Valley Kenya ini juga dikenal sebagai rumah bagi populasi terbesar flamingo.
merupakan danau air asin yang juga menjadi cagar alam nasional. Danau ini juga dikenal dengan geyser dan sumber air panas yang ada di sepanjang garis pantainya. Menariknya, disini kamu bisa menemukan tempat untuk menginap di ujung utara danau. Namun, kamu yang ingin berkemah juga memungkinkan di sepanjang garis pantai selatan. Sayangnya, danau ini tidak diperbolehkan untuk berenang karena tingginya konsentrasi garam. Untuk itu, disini kamu hanya bisa melihat flamingo dan geyser yang meletus, yang terkadang tingginya mencapai lima meter.
Danau indah di Afrika berikutnya adalah Danau Nakuru. Danau yang berada di Lembah Rift ini terletak pada ketinggian 1.754 meter di atas permukaan laut dan berada dalam kawasan Taman Nasional Danau Nakuru yang dilindungi.
Sama halnya dengan Danau Bogoria, Danau Nakuru ini juga terkenal dengan flamingo dan ragam burung lainnya. Biasanya wisatawan yang berkunjung ke Danau Nakuru ini untuk melihat langsung flamingo atau sekedar berkemah dengan menikmati pemandangan danau yang indah. Jika kamu tak ingin berkemah, disini juga telah disediakan beberapa pondok yang nyaman di sepanjang garis pantai danau.
Danau Naivasha juga menjadi salah satu danau terindah di Afrika yang lokasinya berada di barat laut Nairobi, ibu kota Kenya. Danau yang menjadi bagian dari Great Rift Valley ini berada di ketinggian 1.884 meter di atas permukaan laut dan berada di titik tertinggi lembah Rift.
Nama Naivasha pada danau ini diambil dari nama Maasai lokal, yaitu Nai’posha yang memiliki arti “Air Kasar”. Danau seluas 139 kilometer persegi ini dikelilingi oleh lahan rawa dan menjadikannya sebagai perhentian populer banyak wisata safari karena lokasinya yang berada tak jauh dari Maasai Mara dan Taman Nasional Hell’s Gate. Disini kamu bisa menaiki perahu dan melihat ragam satwa liar seperti jerapah, zebra, kuda nil dan monyet Colobus.
Masih di sekitar Kenya, ada sebuah danau indah di Afrika yang juga tak boleh untuk kamu lewatkan begitu saja, yaitu Danau Turkana. Danau Turkana atau yang sebelumnya dikenal dengan nama Danau Rudolf ini merupakan danau alkali terbesar di dunia dan merupakan danau gurun terbesar di dunia. Tak hanya itu, danau ini juga menduduki peringkat keempat sebagai danau garam terbesar di dunia.
Danau yang berada di Taman Nasional Danau Turkana dan Taman Nasional Sibiloi ini telah terdaftar sebagai salah satu Situs Warisan Dunia UNESCO. Danau Turkana ini dikenal karena uapnya yang keluar dari Pulau Tengah, yaitu sebuah gunung berapi yang masih aktif di dalam danau. Tak kalah dengan danau lainnya, Danau Turkana ini juga menjadi rumah bagi ratusan spesies burung asli Kenya. Bahkan, jika beruntung kamu bisa menjumpai kura-kura lumpur Turkana, yaitu satwa endemik Danau Turkana.
Danau terindah di Afrika yang wajib untuk kamu kunjungi selanjutnya adalah Danau Malawi. Danau Malawi ini merupakan danau terbesar ketiga di Afrika yang luasnya mencapai 29.600 kilometer persegi dan melintasi tiga negara sekaligus, yaitu Malawi, Mozambik dan Tanzania. Tak heran jika danau ini juga dikenal dengan nama yang berbeda-beda, yaitu Danau Nyasa di Tanzania dan Lago Niassa di Mozambik.
Jika dibandingkan dengan danau lainnya, Danau Malawi ini merupakan rumah bagi lebih banyak spesies ikan sehingga menjadikannya sebagai tempat yang sempurna untuk snorkeling. sangat populer sebagai tempat untuk memancing karena banyak sekali jenis ikan yang bisa didapatkan. Danau Malawi juga dikenal sebagai danau kuno yang usianya telah mencapai 1-2 juta tahun. Danau ini dikelilingi dengan pemandangan indah yang tercermin dalam airnya yang berwarna aquamarine.
Danau Retba atau yang juga dikenal sebagai Danau Pink Senegal ini merupakan salah satu danau terindah di Afrika yang patut untuk kamu kunjungi. Danau ini cukup unik karena airnya berwarna merah muda yang indah. Warna merah muda pada danau ini berasal dari alga Dunaliellaa salina karena kadar garam pada danau ini sangat tinggi.
Danau Retba ini terbilang cukup unik sehingga cukup populer dan mampu menarik perhatian banyak wisatawan untuk datang. Jika kamu ingin berkunjung kesini, maka waktu terbaik untuk berkunjung adalah saat musim kemarau, yaitu pada bulan November hingga Juni.
layak untuk kamu kunjungi selanjutnya adalah Danau Tanganyika. Danau ini tak hanya dikenal sebagai danau paling indah, namun juga menjadi danau air tawar tertua kedua di dunia karena usianya diperkirakan mencapai 9 hingga 12 juta tahun.
danau terdalam kedua di dunia dan danau dengan volume air terbesar kedua di dunia ini juga menjadi danau air tawar terpanjang di dunia karena membentang sepanjang 673 kilometer di empat negara sekaligus, yaitu Kongo, Burundi, Tanzania dan Zambia. Menariknya, Danau Tanganyika ini dikelilingi oleh dinding-dinding lembah dengan pegunungan indah yang memantul di perairannya. Pemandangan terbaik di danau ini adalah saat matahari terbit dan terbenam. Jika kamu tertarik untuk melihat secara langsung satwa liar yang hidup di sekitar danau, kamu bisa berkunjung di sekitar garis pantai sepanjang 1.828 kilometer. Kawasan danau ini merupakan rumah bagi banyak satwa yang terancam punah, seperti buaya nil, kobra air Storm dan terapin berengsel Zambia. Danau Tanganyika ini juga menjadi rumah bagi ratusan spesies ikan yang unik, lho.
Danau Kivu ini juga menjadi salah satu danau terindah di Afrika yang sangat populer. Danau ini berada di perbatasan Rwanda dan Kongo, meskipun 58 persen perairannya berada di Kongo. Meskipun begitu, sebagian besar pengunjung datang dari pondok-pondok di sepanjang sisi Rwanda.
Danau Kivu ini memiliki garis pantai yang juga menjadi rumah bagi beberapa pantai dan yang paling populer adalah di kota tepi laut Gisenyi. Disini wisatawan bisa menikmati indahnya danau dengan menggunakan kayak, berenang atau hanya sekedar bersantai di tepiannya. Kota Gisenyi ini juga menjadi titik awal dari jalur Nil Kongo yang membentang di sepanjang pantai sejauh 225 kilometer. Jalur ini sangat baik untuk kamu yang ingin hiking atau bersepeda.
Danau terindah di Afrika yang satu ini memang cukup berbeda dengan danau lainnya yang terbentuk secara alami, karena danau ini merupakan danau buatan manusia dan dikenal dengan nama Danau Kariba.
menjadi danau buatan terbesar di dunia yang berada di sepanjang perbatasan Zambia dan Zimbabwe di Sungai Zambezi. Danau seluas 5.580 kilometer persegi ini juga memiliki beberapa pulau yang indah. Banyak pengunjung yang datang ke danau untuk mencari ikan harimau, yaitu ikan asli yang berasal dari Sungai Zambezi. Bahkan, di danau ini juga setiap tahunnya diselenggarakan kompetisi memancing ikan harimau.
Jika kamu ingin menginap lebih lama di danau ini, kamu bisa menyewa beberapa pondok yang ada di depanjang garis pantai danau di sisi Zambia. Di sekitar sini memang cukup populer di kalangan wisatawan dan sering menjadi objek wisata bagi mereka yang mencari ketenangan dengan tinggal di rumah perahu yang menawarkan pemandangan menawan.
Danau Assal juga layak untuk masuk dalam daftar danau terindah di Afrika. Danau yang berada di Djibouti ini merupakan danau kawah yang keindahannya tak perlu diragukan lagi.
menjadi destinasi wisata unggulan di Djibouti karena berada di Segitiga Afar di ketinggian 155 meter di bawah permukaan laut sehingga menjadikannya sebagai titik terendah di Afrika dan titik terendah ketiga di dunia. Danau Assal ini juga memiliki kadar garam sepuluh kali lebih banyak dibandingkan dengan laut sehingga menjadikannya sebagai garam paling banyak di dunia dan menjadi harta nasional yang dilindungi oleh pemerintah Djibouti. Danau ini tidak terlalu dalam, namun pemandangan yang ditawarkan cukup indah karena adanya Gurun Danakil di sekitarnya dan adanya bukit-bukit di sisi baratnya. Sayangnya, di sekitar danau ini kamu tidak akan menemukan satwa liar karena suhu gurun dan airnya yang asin. Meskipun begitu, disini kamu bisa bertemu dengan masyarakat lokal yang menghuni sekitar danau, yaitu orang-orang Afar.
Danau terindah di Afrika yang tak boleh kamu lewatkan berikutnya adalah Danau Chad. Meskipun danau ini diberi nama Danau Chad, namun danau ini sebenarnya terbagi oleh empat negara, yaitu Chad, Kamerun, Nigeria dan Niger.
Danau Chad ini menyediakan air untuk lebih dari 30 juta orang yang tinggal di negara-negara tersebut. Selain sebagai sumber kehidupan, Danau Chad yang berada di tepi Sahara ini menawarkan pemandangan yang sangat indah. Tak hanya itu, danau air tawar ini juga menjadi rumah bagi lebih dari 40 spesies alga dan menjadi salah satu produsen spirulina terbesar di dunia. Di sekitar danau ini kamu juga bisa menemukan berbagai satwa liar, seperti gajah, buaya, kuda nil, cheetah dan hyena bergaris-garis.
Danau Nasser ini merupakan salah satu danau buatan manusia terbesar di dunia yang cukup populer. Danau ini juga menjadi salah satu danau terindah di Afrika yang layak untuk kamu kunjungi.
berada di antara Sudan dan Mesir dengan lebih dari 90 persen perairannya berada di Mesir. Danau ini dibuat sebagai hasil pembangunan Bendungan Tinggi Aswan di sepanjang Sungai Nil. Diberi nama Nasser karena diambil dari nama Gama Abdel Nasser, yaitu Presiden kedua Mesir. Sementara masyarakat Sudan menyebut danau ini dengan nama Dnau Nubia. Disini kamu bisa menaiki kapal pesiar dan melihat pemandangan dari patung Ramses II di Kuil Abu Simbel.
Danau terindah di Afrika yang cukup populer berikutnya adalah Danau Sibaya. Danau Sibaya ini merupakan danau air tawar alami terbesar di Afrika Selatan yang juga menjadi bagian dari Greater iSimangaliso Wetland Park dan berada di antara Danau St Lucia dan Teluk Kosi, di tepi Samudera Hindia.
terkenal sebagai populasi kuda nil terbesa dan banyak pengunjung yang datang untuk melihat mereka sevara langsung. Di danau ini kamu juga bisa melakukan pelayaran dengan kayak untuk menikmati pemandangan yang indah, terutama saat matahari terbenam.
Danau Albert juga layak untuk masuk dalam daftar danau terindah di Afrika, meskipun danau ini cukup sulit diakses jika dibandingkan dengan danau lainnya di Afrika. Danau ini memang cukup jarang dikunjungi oleh wisatawan karena lokasinya yang berada di pegunungan curam.
Meskipun cukup sulit diakses, Danau Albert ini menawarkan pemandangan yang sangat indah. Danau Albert menjadi danau terbesar ketujuh di Afrika dan menjadi danau terbesar di Uganda. Danau ini melintasi dua negara sekaligus, yaitu Uganda dan Republik Kongo. Air danau ini merupakan sumber air yang paling besar bagi Sungai Nil Putih.
Selain Danau Albert, ada juga Danau Edward yang lokasinya di antara Uganda dan Republik Kongo. Danau ini merupakan danau terkecil dibandingkan dengan danau lainnya di Afrika dan namanya diambil dari nama Pangeran Alberth Edward, Pangeran Wales, Putra dari Ratu Victoria.
Danau Edward ini berada dalam kawasan Taman Nasional Virunga yang juga menjadi Situs Warisan Dunia UNESCO. Meskipun menjadi danau terkecil, namun Danau Edward ini mmenjadi rumah bagi banyak spesies ikan dan di sekitar danau menjadi habitat bagi banyak satwa liar. Untuk itulah Danau Edward ini layak untuk masuk dalam daftar danau terindah di Afrika.
Danau terindah di Afrika yang terakhir adalah Danau Bunyonyi. Danau Bunyonyi ini merupakan salah satu danau terdalam di Afrika dengan luas 46 kilometer persegi dengan 29 pulau di dalamnya.
menjadi tempat yang sempurna untuk kamu yang ingin mencari ketenangan. Ragam aktivitas bisa dilakukan disini, seperti berenang, bermain kayak, bermain kano hingga menaiki perahu. Kamu juga bisa hiking di bukit sekitar danau ini yang mana pemandangannya sangat memanjakan mata.
Terletak di kaki Gunung Lawu, Air Terjun Srambang Park Ngawi menawarkan keindahan alam yang luar…
Kami mengajak Anda untuk mengeksplor ketan durian, khas Wonosalam, Jombang. Ini adalah paduan sempurna antara…
Jawa Timur terkenal sebagai pusat durian terbaik di Indonesia. Wisata Durian Wonosalam di Kabupaten Jombang…
Di Bali, tempat sesajen sangat penting. Mereka menghubungkan manusia, alam, dan Tuhan. Pura Bali, rumah…
Belly dance, atau tari perut, berasal dari Timur Tengah, terutama Mesir. Ini adalah seni tarian…
Kami, masyarakat suku Dayak di Kalimantan, memiliki tradisi kuping panjang yang unik. Ini telah menjadi…