Pekalongan merupakan sebutan bagi salah satu kota di Provinsi Jawa Tengah yang dikenal dengan batiknya yang indah. Pekalongan juga menawarkan banyaknya destinasi wisata sehingga tidak heran jika daerah yang satu ini kerap dipilih wisatawan sebagai tujuan untuk berlibur.Selain menawarkan banyaknya pilihan tempat wisata, pekalongan juga dikenal memiliki berbagai kuliner lezat dan khas yang menarik untuk dicoba. Kamu tidak perlu khawatir karena terdapat cukup banyak pilihan tempat makan enak di Pekalongan yang bisa kamu kunjungi. Beberapa tempat makan tersebut, dapat mencoba berbagai kuliner serta hidangan khas Pekalongan yang disajikan. Inilah daftar 16. rekomendasi tempat makan enak di Pekalongan yang menarik untuk kamu datangi.
Saat ingin mengunjungi salah satu tempat makan enak di Pekalongan, tidak ada salahnya jika kamu datang ke Garang Asem H. Masduki. Tempat makan yang satu ini dikenal menawarkan hidangan garang asem dengan cita rasa khas dan menggugah selera.
Selain garang asem, kamu juga dapat mencoba beberapa pilihan menu lainnya seperti olahan cumi dan juga olahan iga. Tidak hanya hidangannya yang dikenal lezat, di Garang Asem H. Masduki, kamu juga dapat merasakan nuansa khas Jawa yang ditawarkan. Saat berada di Pekalongan, tidak ada salahnya jika kamu memutuskan untuk datang ke Garang Asem H. Masduki yang terletak di Jalan Jendral Sudirman No. 169, Kebulen, Pekalongan Barat, Kota Pekalongan.
Menara Pandang Teratai, Tawarkan Keindahan Kota Purwokerto Dari Ketinggian
Hangatnya Soto Ayam Jalan Bank, Soto Khas Banyumas Yang Unik
Tidak hanya dapat menaikmati lezatnya kuliner garang asem, kamu juga dapat mencoba olahan sop buntut yang menggugah selera saat berada di Pekalongan. RM Sop Buntut Bu Leman menjadi salah satu rekomendasi tempat makan enak di Pekalongan yang bisa kamu kunjungi di Jalan Dokter Wahidin No. 91D, Noyontaan, Pekalongan Timur, Kota Pekalongan.
Sesuai dengan namanya, tempat makan yang satu ini menawarkan menu andalannya yakni sop buntut. Saat mencoba olahan sop buntut di RM Sop Buntut Bu Leman, kamu akan dimanjakan dengan daging yang empuk serta kuah yang gurih dan segar. Bagi pecinta olahan sop buntut, RM Sop Buntut Bu Leman menjadi salah satu rekomendasi tempat makan yang tepat untuk kamu kunjungi saat berada di Pekalongan.
Ingin menikmati hidangan ala Jogja di Pekalongan? Kamu dapat mengunjungi salah satu tempat makan enak di Pekalongan yakni Sego Kucing Jogja Pekalongan. Sesuai dengan namanya, di Sego Kucing Jogja Pekalongan, kamu akan dimanjakan dengan berbagai pilihan menu khas Jogja seperti sate satean. Pengunjung juga dapat mencoba beberapa pilihan nasi seperti nasi liwet, nasi malio, nasi rendang, dan juga nasi putih.
Sego Kucing Jogja Pekalongan menawarkan area yang luas sehingga sangat cocok untuk dikunjungi bersama keluarga maupun rombongan. Kamu dapat mengunjungi Sego Kucing Jogja Pekalongan di Jalan Tentara Pelajar No. 55, Kandang Panjang, Pekalongan Utara, Kota Pekalongan.
Tempat makan enak di Pekalongan yang menarik untuk kamu kunjungi berikutnya adalah RM Selaras. Tempat makan yang satu ini merupakan restoran Padang yang menawarkan berbagai pilihan menu lezat dan menggugah selera. Beberapa pilihan menu yang ditawarkan diantaranya Udang Asam Manis, Gurame Bakar, Nasi Goreng Rendang, hingga olahan Sambal Gami.
RM Selaras beralamat di Jalan Sriwijaya No. 2, Bendan, Pekalongan Barat, Kota Pekalongan. Pengunjung yang datang akan dimanjakan dengan suasana yang tenang dan nyaman serta terdapat pilihan tempat duduk yakni di ruangan indoor maupun area outdoor. RM Selaras juga sangat cocok untuk dikunjungi bersama keluarga maupun anak anak karena terdapat fasilitas berupa playground.
Sego Dalem dapat menjadi tujuan yang tepat bagi kamu yang ingin datang ke salah satu tempat makan enak di Pekalongan. Tempat makan yang satu ini sudah cukup populer dan dapat kamu datangi di Jalan Dr. Sutomo No.20, Baros, Pekalongan Timur, Kota Pekalongan.
Saat berada di Sego Dalem, kamu akan dimanjakan dengan banyaknya pilihan menu lezat dan menggugah selera. Beberapa pilihan menu yang dapat kamu coba diantaranya Ayam Bakar Kremes, Ayam Goreng Kremes, Nasi Soto Ayam, Nasi Goreng Babat, Nasi Gereh Lodeh, dan masih banyak lagi. Pengunjung tidak perlu khawatir karena setiap menu yang ditawarkan dibandrol dengan harga yang cukup terjangkau.
Tidak hanya menunya yang lezat dan beragam, Sego Dalem juga menawarkan fasilitas yang cukup lengkap seperti adanya area parkir yang luas hingga adanya toilet dan musholla. Pengunjung yang datang dapat memilih untuk menikmati hidangan di area indoor maupun outdoor.
Pernah mendengar sebutan kuliner nasi uwet? Nasi uwet merupakan salah satu hidangan yang dibuat menggunakan bahan utama daging kambing. Nasi Uwet Haji Zarkasi dikenal sebagai salah satu tempat makan enak di Pekalongan yang menyajikan kuliner nasi uwet lezat dan menggugah selera.
kalian dapat berkunjungi di Jalan Sulawesi Barat No. 25, Kergon, Pekalongan Barat, Kota Pekalongan. Karena dibuat dengan berbagai rempah pilihan, Nasi Uwet Haji Zarkasi menawarkan cita rasa yang lezat dan berhasil membuat siapapun ketagihan setelah mencobanya.
Selain dapat mencoba lezat dan uniknya nasi uwet, kamu juga dapat mencoba berbagai pilihan kuliner lainnya seperti Ayam Opor, Otot Sapi, Telur Opor, Garang Asem, dan masih banyak lagi. Saat berada di Pekalongan, tidak ada salahnya jika kamu memutuskan untuk datang dan menikmati berbagai hidangan di Nasi Uwet Haji Zarkasi.
Salah satu tempat makan enak di Pekalongan yang sayang untuk kamu lewatkan adalah Teras Bali. Teras Bali merupakan tempat makan yang populer dan bisa kamu datangi di Jalan H. Agus Salim No. 72, Poncol, Pekalongan Timur, Kota Pekalongan.
Teras Bali menawarkan cukup banyak pilihan menu yang dapat kamu coba seperti Nasi Kebuli, Ayam Goreng, Gurame Bakar Madu, Ikan Dorang Bakar, dan masih banyak lagi. Suasananya yang tenang dan nyaman juga menjadikan Teras Bali sayang untuk kamu lewatkan saat berada di Pekalongan.
Rekomendasi tempat makan enak di Pekalongan berikutnya yang tidak kalah menarik untuk dikunjungi adalah Teh Jawa Resto. Tempat makan yang satu ini dapat kamu kunjungi di Jalan Dr. Sutomo No. 168, Sokorejo, Pekalongan Timur, Kota Pekalongan.
Soal tempat, pengunjung tidak perlu khawatir karena Teh Jawa Resto memiliki tempat yang cukup luas dan nyaman. Terdapat beberapa fasilitas yang dapat dinikmati oleh pengunjung seperti adanya tempat parkir yang luas hingga toilet dan musholla.
Teh Jawa Resto menawarkan beberapa piliha menu yang menarik untuk dicoba seperti Ayam Goreng Terasi, Cumi Tepung Krispi, Nasi Goreng Seafood, Kwetiaw Goreng, dan masih banyak lagi. Menikmati berbagai hidangan lezat di Teh Jawa Resto bersama keluarga tentu menjadi pilihan tepat yang bisa kamu coba.
Ada cukup banyak pilihan tempat makan enak di Pekalongan yang populer dan menarik untuk kamu kunjungi, salah satunya adalah RM Bung Kombor Kepiting. RM Bung Kombor Kepiting dapat kamu datangi di Jalan Belimbing No. 134, Sampangan, Pekalongan Timur, Kota Pekalongan.
Karena termasuk restoran seafood, maka tidak heran jika RM Bung Kombor Kepiting menawarkan berbagai menu seafood lezat seperti Kepiting Gemes Soka, Kepiting Rebus Bertelur, Udang Goreng Pecel, dan masih banyak lagi. Bagaimana, tertarik untuk mencoba lezatnya berbagai olahan seafood di RM Bung Kombor Kepiting?
Tempat makan enak di Pekalongan berikutnya yang tidak kalah menarik untuk dikunjungi adalah restoran steak yakni Obonk Steak & Ribs. Restoran steak yang satu ini dikenal menawarkan berbagai menu lezat dan menggugah selera. Kamu dapat mencoba beberapa pilihan menu yang ditawarkan seperti Sirloin Steak, Tenderloin Steak, Chicken Crispy Steak, dan masih banyak lagi.
Obonk Steak & Ribs dapat kamu datangi di Jalan Progo No 53A, Dukuh, Pekalongan Utara, Kota Pekalongan. Saat datang ke Obonk Steak & Ribs, pengunjung akan dimanjakan dengan suasana yang tenang dan nyaman. Tidak hanya itu, terdapat pilihan area indoor maupun outdoor yang dapat dipilih oleh pengunjung. Obonk Steak & Ribs menjadi pilihan tempat makan enak di Pekalongan yang cocok untuk kamu datangi.
Saat ingin mengunjungi salah satu tempat makan enak di Pekalongan, tidak ada salahnya jika kamu memutuskan untuk datang ke Rumah Makan Sedep Wangi. Tempat makan yang satu ini sudah cukup populer dan dikenal menawarkan berbagai pilihan menu yang menarik untuk dicoba. Kamu dapat menikmati lezatnya Ayam Goreng Sedep Wangi Sambel Ijo, Nasi Goreng Spesial, Empal Sapi Sedep Wangi, dan masih banyak lagi.
Rumah Makan Sedep Wangi dapat kamu kunjungi di Jalan Dokter Wahidin, Pekalongan Timur, Kota Pekalongan. Lokasinya yang cukup strategis menjadikan tempat makan yang satu ini sangat mudah dicari dan dikunjungi. Pengunjung dapat memilih untuk duduk di area indoor maupun teras atau semi outdoor.
Sego Rakyat Mbak Ibah juga dapat menjadi rekomendasi tempat makan enak di Pekalongan berikutnya yang bisa kamu kunjungi. Tempat makan yang satu ini terletak di Jalan Teratai Nomor 81, Pekalongan Timur, Kota Pekalongan. Meskipun tampak sederhana, tetapi Sego Rakyat Mbak Ibah menawarkan sajian yang cukup menarik perhatian masyarakat lokal hingga wisatawan yang datang ke Pekalongan.
Sego Rakyat Mbak Ibah menawarkan Banyaknya pilihan menu yang dapat dipilih sesuai selera. Kamu dapat mencoba lezatnya hidangan sederhana seperti Terong Balado, Opor Ayam, Ayam Balado, hingga Tongseng. Tidak hanya itu, berbagai menu yang ditawarkan juga memiliki harga yang cukup terjangkau. Sego Rakyat Mbak Ibah menawarkan tempat yang cukup nyaman serta memiliki berbagai fasilitas seperti adanya tempat lesehan, wastafel, hingga toilet.
Pernah mencoba lezatnya kuliner soto tauto? Kamu dapat mencoba kuliner yang satu ini saat berada di Pekalongan. Soto Tauto Bang Dul Pekalongan dikenal sebagai salah satu tempat makan enak di Pekalongan yang menawarkan hidangan lezat dan khas berupa soto tauto. Soto Tauto Bang Dul dapat kamu kunjungi di kawasan Jalan Dokter Sutomo, Sokorejo, Pekalongan Timur, Kota Pekalongan.
Beberapa pilihan menu yang ditawarkan dan dapat kamu coba diantaranya Soto Ayam Tauco, Soto Ayam Bening, Soto Daging Tauco, dan Doto Daging Bening. Kamu dapat memilih untuk menikmati lezatnya soto bersama dengan satu porsi nasi atau lontong. Soto Tauto Bang Dul Pekalongan juga menawarkan tempat yang nyaman dan cocok untuk kamu kunjungi bersama teman maupun keluarga. Bagaimana, tertarik untuk mencoba lezatnya soto tauto saat berkunjung ke Pekalongan?
Tidak perlu bingung menentukan tujuan saat ingin datang ke salah satu tempat makan enak di Pekalongan, kamu dapat mengunjungi Raja Ampat Resto. Tempat makan yang satu ini berlokasi di Jalan Bina Griya Raya Nomor 1, Pekalongan Barat, Kota Pekalongan.
Raja Ampat Resto menawarkan cukup banyak pilihan menu yang menarik untuk dicoba seperti Kakap Laut Bakar, Udang Bakar Saus Padang, Sop Iga Bakar, Mie Goreng Ayam, dan masih banyak lagi. Berbagai hidangan disajikan dengan yang lezat serta aroma yang menggugah selera. Tempatnya yang nyaman juga menjadikan Raja Ampat Resto sayang untuk kamu lewatkan saat berada di Pekalongan.
Soto Kudus Adi Roso dikenal sebagai salah satu tempat makan enak di Pekalongan yang bisa kamu kunjungi. Sesuai dengan namanya, tempat makan yang satu ini menawarkan lezatnya sajian soto kudus yang lezat dan menggugah selera. Kamu dapat mengunjungi Soto Kudus Adi Roso di Jalan KH. Mansyur, Pekalongan Barat, Kota Pekalongan. Soto Kudus Adi Roso buka mulai pukul 07.30 pagi hingga 19.00 malam setiap harinya.
Soto Kudus Adi Roso menyajikan soto kudus dengan porsi yang cukup besar tetapi memiliki harga yang terjangkau. Selain kuahnya yang gurih dan lezat, juga dapat menambahkan beberapa lauk yang ditawarkan seperti Sate Telur Puyuh, Sate Ampela Ati, dan masih banyak lagi. Bagaimana, tertarik untuk mencoba lezat dan uniknya kuliner soto kudus?
Satu lagi rekomendasi tempat makan enak di Pekalongan yang tidak boleh kamu lewatkan yakni Jade Restoran. Jade Restoran dikenal menawarkan tempat yang nyaman dan dapat kamu kunjungi di Jalan Haji Agus Salim nomor 82, Poncol, Pekalongan Timur, Kota Pekalongan. Restoran yang satu ini dapat kamu kunjungi mulai pukul 06.30 pagi hingga 21.30 malam setiap harinya.
Selain dikenal menawarkan tempat yang luas dan nyaman, Jade Restoran juga memiliki berbagai menu lezat yang menarik untuk kamu coba. Kamu dapat menikmati lezatnya berbagai olahan ayam seperti Ayam Koloke, Ayam Cabe Garam, Ayam Mayonaise, hingga Ayam Saus Lemon. Tidak hanya itu, beberapa pilihan menu lezat lainnya juga disajikan seperti Gurame Bakar Madu, Dori Saus Padang, dan masih banyak lagi.
Nah, itulah daftar 16 tempat makan enak di Pekalongan yang menarik untuk kamu kunjungi. Pengunjung tidak hanya akan dimanjakan dengan banyaknya pilihan menu yang lengkap, tetapi juga memiliki cita rasa lezat dan menggugah selera. Dari 16 rekomendasi tempat makan enak di Pekalongan tersebut, tempat manakah yang paling ingin kamu datangi saat berada di Pekalongan?
Terletak di kaki Gunung Lawu, Air Terjun Srambang Park Ngawi menawarkan keindahan alam yang luar…
Kami mengajak Anda untuk mengeksplor ketan durian, khas Wonosalam, Jombang. Ini adalah paduan sempurna antara…
Jawa Timur terkenal sebagai pusat durian terbaik di Indonesia. Wisata Durian Wonosalam di Kabupaten Jombang…
Di Bali, tempat sesajen sangat penting. Mereka menghubungkan manusia, alam, dan Tuhan. Pura Bali, rumah…
Belly dance, atau tari perut, berasal dari Timur Tengah, terutama Mesir. Ini adalah seni tarian…
Kami, masyarakat suku Dayak di Kalimantan, memiliki tradisi kuping panjang yang unik. Ini telah menjadi…