Yogyakarta dikenal sebagai salah satu daerah yang menawarkan banyaknya tempat wisata. Oleh karena itu, tidak heran jika Yogyakarta kerap menjadi tujuan wisatawan untuk menghabiskan waktu berlibur. Saat berlibur di Yogyakarta, tentu sayang rasanya jika tidak memutuskan untuk bermalam. Inilah daftar 10 rekomendasi villa di Jogja yang dikenal keren dan dapat kamu pilih sebagai tempat untuk bermalam.
Villa Omah Kangen menjadi salah satu rekomendasi villa di Jogja yang cocok kamu pilih sebagai tempat untuk bermalam. Villa yang satu ini dikenal sangat khas dengan ukiran kayu yang ada di tiap ruangan. Tamu villa akan merasakan suasana yang nyaman dan seperti di rumah sendiri.
Pengunjung Villa Omah Kangen juga akan dibuat betah karena terdapat kolam renang dan berbagai fasilitas lainnya. Kamu dapat datang ke Villa Omah Kangen yang terletak di Kecamatan Mlati, Sleman, Yogyakarta. Villa yang satu ini mampu menampung hingga 8 orang dan dibanderol dengan harga mulai dari Rp 1.630.000,- per malam.
Villa Pakem Yogyakarta dikenal sebagai salah satu villa di Jogja yang populer dan menarik untuk di pilih sebagai tempat bermalam. Villa yang satu ini sangat cocok dipilih bagi kamu yang suka dengan desain tradisional khas Jawa. Pengunjung akan ditawarkan dengan adanya 4 kamar berukuran besar yang memiliki kapasitas 8 orang.
Villa ini juga dilengkapi dengan berbagai fasilitas seperti adanya kolam renang dan jacuzzi yang menjadi daya tarik tersendiri bagi pengunjung. Kamu dapat mengunjungi Villa Pakem Yogyakarta yang terletak di Jalan Kaliurang Km 17,5, Kecamatan Pakem, Kabupaten Sleman, Yogyakarta. Karena memiliki lokasi yang strategis dan cukup dekat dengan beberapa tempat wisata, maka tidak heran jika villa ini kerap menjadi tujuan pengunjung yang datang dari berbagai daerah.
Rekomendasi villa di Jogja berikutnya yang sayang untuk dilewatkan adalah Sun Moon Star Villa. Villa ini berlokasi sekitar 20 menit dari Keraton Jogja atau tepatnya berada di Jalan Gilingrejo, Kecamatan Kasihan, Bantul, Yogyakarta.
Sun Moon Star Villa dikenal dengan fasilitasnya yang cukup lengkap yakni adanya infinity pool yang lengkap dengan pemandangan persawahan. Pengunjung juga dapat mencoba berfoto kekinian dengan menggunakan hammock atau daybed. Saat bermalam di Sun Moon Star Villa, juga dapat memanfaatkan berbagai fasilitas seperti adanya dapur hingga ruang tamu yang luas. Dengan kapasitas 6 orang, kamu perlu menyiapkan biaya sekitar Rp 3.260.000,- untuk bermalam di villa yang satu ini.
Penggenmar film Ada Apa Dengan Cinta 2? Tidak ada salahnya jika kamu memutuskan untuk bermalam di Villa Sunset saat berkunjung ke Jogja. Salah satu villa di Jogja yang satu ini sangat populer karena sempat menjadi lokasi syuting film AADC 2. Villa yang satu ini menawarkan berbagai fasilitas yang dapat dinikmati diantaranya tempat tidur yang nyaman, kamar mandi, dapur, hingga kolam renang.
Villa yang satu ini memiliki kapasitas hingga 8 orang dan dapat disewa dengan harga mulai dari Rp 2.000.000,- per malam. Jika tertarik untuk mengunjunginya, kamu dapat datang langsung ke daerah Sambikerep, Bangunjiwo, Kecamatan Kasihan, Bantul, Yogyakarta.
Tidak kalah menarik dengan villa di Jogja lainnya, Villa Blue Steps juga menjadi rekomendasi villa yang cocok kamu pilih sebagai tempat untuk bermalam. Villa yang satu ini memiliki daya tarik yakni adanya Infinity full yang lengkap dengan indahnya pemandangan penghijauan dan perbukitan. sangat cocok dipilih bagi kamu yang ingin menyegarkan pikiran dan menenangkan diri.
Villa ini dilengkapi dengan berbagai fasilitas seperti adanya private garden hingga sarapan pagi. Dengan kapasitas 6 orang, kamu hanya perlu menyiapkan biaya sekitar Rp 2.400.000,- per malam.
Tertarik dengan konsep villa yang tropis dan instagramable? Kamu dapat mengunjungi De Tropen Jogja. Salah satu villa di Jogja ini dikenal dengan tempatnya yang nyaman dan memiliki banyak spot foto menarik. Pengunjung juga dapat menikmati floating breakfast di kolam renang saat bermalam di De Tropen Jogja. Menarik sekali bukan?
Villa dengan tempat yang nyaman ini bisa kamu datangi di Jalan Raya Randugowang Nomor 3, Sariharjo, Kecamatan Ngaglik, Kabupaten Sleman, Yogyakarta. Karena memiliki kapasitas hingga 15 orang, maka villa ini sangat cocok dikunjungi bagi kamu yang datang beramai-ramai bersama teman maupun keluarga.
Ada cukup banyak pilihan villa di Jogja yang menarik untuk dikunjungi, salah satunya adalah Ubu Villa. Villa yang satu ini dikelilingi dengan area persawahan sehingga tidak heran jika memiliki suasana yang sejuk. Karena tempatnya yang nyaman dan fasilitasnya yang lengkap, maka sayang rasanya jika kamu tidak bermalam di villa yang satu ini.
Salah satu hal yang menjadi daya tarik bagi pengunjung adalah adanya konsep open bathroom di setiap kamarnya. Kamu dapat mengunjungi villa ini di Jalan Palagan Tentara Pelajar KM 11, Donolayan, Donoharho, Kecamatan Ngaglik, Kabupaten Sleman, Yogyakarta. Dengan kapasitas sebanyak 8 orang, Ubu Villa menawarkan harga mulai dari Rp 1.445.000,- per malam.
Saat ingin bermalam di salah satu villa di Jogja dengan suasana sejuk dan tenang, Villa Arusha Jogja tentu sangat cocok untuk kamu pilih. Villa yang satu ini dikenal memiliki lokasi di tengah area persawahan dan mampu menampung hingga 6 orang untuk bermalam.
Baca Juga :
Staycation di Grand Harvest Resort & Villas, Staycation Seru di Tepi Sawah
Pengunjung akan dimanjakan dengan berbagai fasilitas yang ditawarkan salah satunya adalah adanya kolam renang. Dari balkon, pengunjung juga dapat menikmati indahnya pemandangan gunung merapi. Villa Arusha Jogja berlokasi di Jalan Bulus Tempel, Kecamatan Pakem, Kabupaten Sleman, Yogyakarta.
Villa Padi dikenal sebagai salah satu villa di Jogja yang populer dan cocok kamu pilih sebagai tempat untuk bermalam. Villa yang satu ini terletak di Jalan Raya Turi nomor 23, Kecamatan Sleman, Kabupaten Sleman, Yogyakarta.
Baca Juga :
KottaGO, Rekomendasi Hotel Milenial Dengan Harga Terjangkau Dan Lokasi Dekat Tugu Jogja
Di Villa Padi, kamu akan dimanjakan dengan suasana yang sejuk dan tenang. Villa yang satu ini memiliki kapasitas hingga 8 orang dan menawarkan harga mulai dari Rp 1.800.000,- per malam.
Radika Paradise Villa and Cottage menjadi salah satu villa di Jogja yang sayang untuk kamu lewatkan. Villa ini memiliki kapasitas hingga 6 orang dan menawarkan harga mulai dari Rp 1.208.000,- per malam. Lokasi villa yang tidak jauh dari Pantai Indrayanti juga menjadi daya tarik tersendiri bagi pengunjung.
Baca Juga :
Por Aqui Stay And Dine, Mexico Of Yogyakarta!
Saat bermalam di Radika Paradise Villa and Cottage, pengunjung akan dimanjakan dengan adanya fasilitas berupa private pool. Villa ini juga sangat cocok dikunjungi ramai-ramai bersama teman maupun keluarga.
Jakarta, ibu kota Indonesia, terkenal dengan keragaman kulinernya. Mie adalah favorit banyak orang karena teksturnya…
Bagi pecinta makanan pedas, menjelajahi sambal terpedas adalah petualangan seru. Di seluruh dunia, ada banyak…
Hoi An Lantern Festival - Di Festival Lampion Hoi An, Vietnam Tengah, Anda akan menemukan…
Sebagai backpacker, kami tahu pentingnya mencari tempat tinggal yang murah saat traveling. Di Da Nang,…
Kota pesisir Da Nang di Vietnam sangat menarik bagi para wisatawan. Anda bisa menjelajahi pantai…
Tempat belanja jastip di bangkok - Bangkok, ibu kota Thailand, dikenal sebagai surganya pemburu barang…