Wisata

Berlibur Sama Pasangan? Nih 10 Tempat Wisata Romantis di Belanda

Belanda merupakan salah satu Negara yang cukup terkenal di Benua Eropa yang banyak menawarkan tempat Wisata Romantis di Belanda. Negeri Kincir Angin ini dikenal sebagai Negara maju yang sangat kaya akan tempat wisata terkenal. Belanda menawarkan banyak sekali destinasi menarik yang mampu menarik pengunjung dari berbagai Negara, khususnya Indonesia. Negara ini juga dikenal memiliki deretan tempat wisata romantis yang cocok untuk dikunjungi bersama pasangan. Nah, buat kamu yang berencana untuk berlibur ke Belanda bersama pasangan, berikut ini adalah Tempat romantis di Belanda yang bisa kamu kunjungi

1. Amsterdam

dutchreview.com

Tempat romantis di Belanda pertama yang kamu kunjungi adalah Amsterdam. Ibukota Belanda ini memang menawarkan sejumlah tempat romantis yang akan membuat liburanmu dengan pasangan terasa menyenangkan.

Amsterdam memiliki pemandangan kota yang sangat cantik karena kota ini memiliki banyak kanal air yang indah. Kamu dan pasangan bisa berjalan-jalan di tepian kanal ini untuk menikmati keindahannya serta bangunan-bangunan khas Eropa disekitarnya. Atau kamu juga bisa menyewa private boat dengan tour guide untuk menyusuri kanal-kanal tersebut dan dilanjutkan dengan makan malam romantis di deretan restoran yang ada di sekitar kanal tersebut.

Kedai Pak Cik Abin: Tempat Bersantap Sajian Khas Aceh & Melayu Terbaik

Air Terjun Coban Cemoro Gading Yang Jarang Terjamah Dan Alami

2. Haarlem

holland.com

Selain Amsterdam, ada kota lain yang terkenal tak kalah romantis di Belanda, yaitu Haarlem. Haarlem merupakan ibukota Belanda Utara yang berada sekitar 20 kilometer di barat Amsterdam.

Haarlem menjadi salah satu tempat romantis di Belanda yang berada di tepi Sungai Spaarne, tak heran jika pemandangan yang ditawarkan sangat memukau. Kota ini menawarkan pemandangan indah lengkap dengan sederet bangunan khas yang menarik. Kamu bisa mengajak pasangan untuk berjalan-jalan di malam hari sambil menikmati indahnya pemandangan lampu kota. Haarlem menjadi kota yang cocok untuk berwisata karena disini kamu bisa menemukan wisata budaya, sejarah hingga belanja.

3. Rotterdam

prologis.com

Tempat romantis di Belanda yang layak untuk kamu kunjungi selanjutnya adalah Rotterdam. Kota ini adalah kota kedua yang cukup terkenal di kalangan wisatawan setelah Amsterdam.

Rotterdam merupakan sebuah kota pelabuhan yang juga dikenal sangat cantik dan romantis. Rotterdam memiliki tata kota yang baik lengkap dengan sederet bangunan berasitektur yang khas. Kota ini sangat cocok bagi kamu yang suka city tour daripada menjelajah wisata alam.

4. Delft

iamexpat.nl

Delft juga menjadi salah satu tempat romantis di Belanda yang wajib untuk kamu kunjungi bersama pasangan. Kota yang berada diantara Den Haag dan Rotterdam ini terkenal sangat cantik karena tatanan kotanya yang apik.

Kamu bisa menjelajah indahnya kota Delft yang dipenuhi dengan berbagai arsitektur khas Eropa juga taman-taman yang indah. Tak hanya itu, Delft juga memiliki sejumlah tempat bersejarah dan kanal-kanal cantik seperti di Amsterdam.

Saat malam hari, kamu bisa menikmati indahnya kota Delft ini dengan nyaman karena suasananya tenang dan klasik. Kamu bisa mencari restoran untuk dinner bersama pasangan atau berjalan-jalan menikmati kanal-kanal yang diterangi lampu kota yang cantik.

5. Waddenzee

nationalgeographic.com

Tempat romantis di Belanda yang wajib kamu kunjungi selanjutnya adalah Waddenzee. Waddenzee menjadi tempat sempurna bagi kamu yang menyukai wisata alam.

Waddenzee merupakan sebuah cagar alam yang cukup terkenal di Belanda. Cagar alam dengan luas yang mencapai 2.500 kilometer persegi ini memang memiliki pemandangan yang indah dan sangat asri sehingga terkesan sangat romantis jika dikunjungi bersama dengan pasangan. Tak hanya bisa menikmati pemandangan indah, kawasan cagar alam ini juga menjadi tempat yang sempurna untuk melihat jutaan burung migran dari berbagai spesies. Selain burung, kamu juga bisa melihat anjing laut dan ikan yang turut bermigrasi.

6. Kinderdijk

pinterest.com

Kinderdijk juga masuk dalam daftar tempat romantis di Belanda yang wajib kamu kunjungi bersama pasangan. Kinderdijk merupakan sebuah desa yang berada sekitar 16 kilometer dari pusat kota Rotterdam.

Desa Kinderdijk ini memiliki ciri khas Belanda, yaitu adanya kincir angina raksasa. Kincir angin ini berasal dari abad pertengahan akhir. Desa ini juga masuk dalam daftar Situs Warisan Dunia UNESCO, tak heran jika desa ini cukup menarik banyak wisatawan. Waktu terbaik untuk mengunjungi desa ini adalah pada bulan September di minggu pertama karena pada waktu itu diadakan Mills in Flooflight, yaitu waktu dimana kincir angina raksasa ini bersinar di malam hari.

7. Frisian Islands

visitingthedutchcountryside.com

Tempat Wisata Romantis di Belanda berikut ini juga sayang untuk dilewatkan begitu saja. Frisian Islands ini merupakan sekelompok pulau yang membentang dari Belanda sampai Denmark.

Kepulauan ini kerap dijadikan tujuan untuk bulan madu di Belanda karena memiliki pemandangan yang luar biasa indah. Apalagi disini kamu bisa menikmati indahnya matahari terbenam dan matahari terbit yang memancarkan warna jingga kemerahan dan terpantul di permukaan laut yang tenang.

Tak hanya itu, kamu juga bisa bermain di pantai berpasir yang sangat luas. Selain pantai, ada juga kawasan hijau yang subur dan dipenuhi oleh hewan ternak. Kamu pun juga bisa menikmati deretan fasilitas wisata yang ada disana.

8. Keukenhof Garden

cruisemapper.com

Belum sah rasanya jika pergi ke Belanda namun belum melihat Bunga Tulip. Salah satu tempat untuk menikmati indahnya Bunga Tulip adalah Keukenhof Garden.

Keukenhof Garden juga menjadi salah satu tempat romantis di Belanda yang wajib untuk kamu kunjungi. Disini kamu bisa menikmati indahnya Bunga Tulip yang bermekaran di musim semi. Bahkan, tempat ini menjadi salah satu destinasi wajib bagi wisatawan yang baru pertama kali datang ke Belanda.

Disini kamu bisa berjalan-jalan di sepanjang taman sambil menikmati Bunga Tulip berwarna-warni yang ditata sedemikian rupa sehingga Nampak indah. Selain Bunga Tulip, kamu pun bisa melihat rangkaian bunga lainnya yang tak kalah indah. Terlebih lagi di taman ini terdapat perairan yang membuatnya terlihat semakin cantik.

9. Hoge Veluwe National Park

theculturetrip.com

Tempat Wisata Romantis di Belanda berikut ini juga wajib untuk masuk dalam daftar tujuan kamu, yaitu Hoge Veluwe National Park. Taman nasional ini dikenal sebagai taman nasional terbesar di Belanda yang memiliki pemandangan luar biasa.

Hoge Veluwe National Park memiliki area seluas 5.400 hektar dan sangat cocok bagi kamu yang suka berwisata alam. Berbagai kegiatan bisa kamu lakukan disini, mulai dari berjalan-jalan menikmati hutan, taman bunga hingga bukit pasir. Selain itu kamu juga bisa menikmatinya dengan cara bersepeda di taman-taman yang ad disini.

10. Ijsselmeer

travel.sygic.com

Tempat Wisata Romantis di Belanda yang terakhir adalah Ijsselmeer. Ijsselmeer adalah sebuah danau terbesar di Belanda yang memiliki pemandangan indah dan romantis, sehingga sangat cocok dikunjungi bersama pasangan.

Ijsselmeer merupakan danau buatan dari bendungan laut Zuiderzee, meskipun buatan namun pemandangannya sangat luar biasa. Kamu bisa melihat air seluas 1.100 kilometer dengan pemandangan yang menawan. Berbagai aktivitas pun bisa dilakukan di danau ini, seperti selancar, berenang hingga berlayar.

prita

Recent Posts

Mie Karet Paling Enak di Jakarta yang Wajib Dicoba

Jakarta, ibu kota Indonesia, terkenal dengan keragaman kulinernya. Mie adalah favorit banyak orang karena teksturnya…

22 hours ago

Sambal Terpedas di Dunia untuk Pecinta Pedas Sejati

Bagi pecinta makanan pedas, menjelajahi sambal terpedas adalah petualangan seru. Di seluruh dunia, ada banyak…

3 days ago

Hoi An Lantern Festival: Sensasi Festival Lampion yang Menakjubkan

Hoi An Lantern Festival - Di Festival Lampion Hoi An, Vietnam Tengah, Anda akan menemukan…

5 days ago

Da Nang Hotel Budget-Friendly untuk Backpacker: Panduan Lengkap Penginapan Murah

Sebagai backpacker, kami tahu pentingnya mencari tempat tinggal yang murah saat traveling. Di Da Nang,…

7 days ago

Da Nang Vietnam Aktivitas Menarik untuk Wisatawan

Kota pesisir Da Nang di Vietnam sangat menarik bagi para wisatawan. Anda bisa menjelajahi pantai…

1 week ago

Tempat Belanja Jastip di Bangkok: Destinasi Wajib untuk Pemburu Titipan

Tempat belanja jastip di bangkok - Bangkok, ibu kota Thailand, dikenal sebagai surganya pemburu barang…

3 weeks ago