10 Tempat Wisata di Xiamen, Kota Pelabuhan Nan Menarik
Xiamen merupakan sebuah kota pelabuhan yang berada di tenggara Negara Tiongkok. Kota ini terdiri dari daratan dan lautan sehingga menawarkan banyak sekali destinasi wisata seru yang mampu menarik perhatian wisatawan setiap tahunnya. Tempat wisata di Xiamen banyak sekali jumlahnya yang mana tak kalah indah dari kota-kota di Tiongkok lainnya.
Menariknya, kota ini memiliki beberapa aturan unik yang patut untuk diapresiasi, salah satunya seperti larangan untuk mengendarai sepeda motor dan membunyikan klakson. Hal ini bertujuan untuk mengurangi pencemaran udara dan menjaga lingkungan dari kebisingan. Wisatawan yang ingin menjelajahi kota Xiamen tentu tak perlu khawatir karena telah disediakan bus pariwisata khusus untuk menjelajahi deretan tempat wisata di kota ini. Nah, jika kamu tertarik untuk mengunjungi wisata di Kota Xiamen, berikut ini adalah daftarnya.
Tempat Wisata di Xiamen:
1. Pulau Gulangyu
Tempat wisata di Xiamen yang pertama wajib untuk kamu kunjungi adalah Pulau Gulangyu. Pulau cantik ini memiliki iklim tropis sehingga menjadi destinasi wisata favorit sepanjang tahun.
Dari kota Xiamen, kamu bisa menggunakan kapal feri untuk menuju ke pulau ini dan disarankan untuk berangkat pagi karena banyaknya wisatawan yang ingin mengunjunginya. Pulau Gulangyu ini menjadi salah satu destinasi wisata sejarah yang mana dulunya menjadi tempat tinggal orang-orang asing saat Pelabuhan Xiamen dibuka untuk perdagangan internasional di tahun 1842. Disini kamu bisa menjelajahi pantai-pantai berpasir putih yang sangat instagramable.
KottaGO, Rekomendasi Hotel Milenial Dengan Harga Terjangkau Dan Lokasi Dekat Tugu Jogja
Sehari Menjelajah Guangzhou, Aku Terinspirasi Akan Keberhasilan Pembangunannya
2. Jembatan Xiamen
Jembatan Xiamen ini merupakan landmark Desa Zeng Cuo An yang juga menjadi salah satu tempat wisata di Xiamen. Bisa dibilang jembatan ini masih baru karena baru dibuka untuk umum pada tahun 2015.
Menariknya, Jembatan Xiamen ini memiliki desain yang unik karena bentuknya seperti tulang ikan dengan panjang mencapai 83,18 meter. Bentuknya yang indah inilah yang membuat banyak wisatawan tertarik untuk datang dan berfoto-foto disana. Selain bisa mengunjungi jembatan, disini kamu juga bisa berkunjung ke desa nelayan yang akan membuatmu bisa mengenal budaya Xiamen dari sisi yang berbeda.
3. Jembatan Yanwu
Selain Jembatan Xiamen, ada sebuah jembatan lainnya yang juga menjadi tempat wisata di Xiamen, yaitu Jembatan Yanwu. Jembatan Yanwu ini memang sangat menarik perhatian wisatawan karena dari jembatan ini kamu bisa menikmati pemandangan kota Xiamen yang indah.
Jembatan Yanwu ini didesain dengan konsep megah di atas laut. Tak hanya itu, dari jembatan ini kamu juga akan melihat pemandangan dari Pelabuhan Xiamen dan Pulau Gulangyu yang indah. Jika ingin menikmati pemandangan yang indah, kamu bisa berkunjung saat malam hari karena saat malam hari jembatan akan dipenuhi dengan lampu LED berwarna-warni.
4. Jembatan Haicang
Tempat wisata di Xiamen yang tak kalah menarik untuk dikunjungi selanjutnya adalah Jembatan Haicang. Jembatan Haicang ini adalah jembatan yang usianya cukup tua karena telah dibangun sejak tahun 1999.
Jembatan sepanjang 648 meter ini memang sangat penting bagi Xiamen karena menghunungkan distrik Haichang dengan Pulang Xiamen. Meskipun terlihat sebagai jembatan biasa, namun saat malam hari jembatan ini akan terlihat sangat cantik karena memiliki pencahayaan yang indah.
5. Hulishan Cannon Fort
Hulishan Cannon Fort atau Beneteng Hulishan Cannon ini merupakan salah satu tempat wisata di Xiamen yang cukup populer. Wisata bersejarah ini menyimpan ragam koleksi senjata peninggalan perang melawan Jepang.
Disini kamu bisa melihat meriam perang yang dulunya digunakan untu berperang. Tak hanya bisa melihat ragam koleksi bersejarah, disini kamu juga bisa menikmati indahnya pemandangan di sekitar bukit yang sangat menawan. Karena lokasinya yang berada di sebuah bukit, maka udara di sekitar benteng ini juga sangat sejuk. Untuk itu, disini kamu tak hanya berwisata sejarah, namun juga bisa menikmati pemandangan yang indah.
6. Zengcuo’an, Culturan and Recreational Village
Tempat wisata di Xiamen yang tak boleh untuk dilewatkan selanjutnya adalah Zengcuo’an, Cultural and Recreational Village. Wisata ini terbilang masih cukup baru dan lokasinya berada di kawasan Pantai Xiamen yang lumayan jauh dari pusat kota.
Kawasan ini dulunya merupakan kampung nelayan yang sempat digusur untuk mendirikan hotel bintang lima, namun batal. Disini kamu bisa menikmati deretan bangunan unik dan mural yang menarik. Disini kamu juga bisa berbelanja di toko-toko yang menjual beragam minuman juga souvenir.
7. Zhongshan Road
Zhongshan Road juga menjadi salah satu tempat wisata di Xiamen yang layak untuk kamu kunjungi. Zhongshan Road ini merupakan sebuah kawasan yang berada di tengah kawasan komersial Xiamen.
Kawasan ini adalah tempat berbelanja yang mana kamu bisa menemukan banyak sekali toko yang berada di gedung-gedung. Toko-toko tersebut menjual ragam barang mulai dari makanan, minuman, produk fashion, souvenir dan masih banyak lagi lainnya. Menariknya, bangunan-bangunan di kawasan ini memiliki arsitektur yang bagus meskipun bukan bangunan kuno. Kawasan Zhongshan Road ini akan mulai dipadati pengunjung saat sore hari hingga malam hari dan disini kamu bisa membeli oleh-oleh untuk dibawa pulang ke Indonesia.
8. Xiamen Railway Cultural Park
Tempat wisata di Xiamen berikutnya adalah Xiamen Railway Cultural Park. Xiamen Cultural Park ini merupakan jalur terowongan kereta tua yang sudah tidak berfungsi kembali.
Sempat terbengkalai selama 50 tahun, sekarang jalur kereta ini sudah disulap menjadi sebuah lokasi wisata yang cantik, romantis serta bisa kamu kunjungi secara gratis. Disini kamu bisa berjalan di rel sepanjang 4,5 kilometer yang membentang dari Wenping Road menuju Heping Dock. Jangan lupa untuk berfoto dengan latar terowongan kereta yang cantik ini ya.
9. Tan Kah Kee Memorial Museum
Jika kamu pecinta wisata sejarah, tentu tak boleh melewatkan tempat wisata di Xiamen yang satu ini. Tan Kah Kee Memorial Museum ini merupakan sebuah museum yang didirikan dan didedikasikan khusus untuk Tan Kah Kee, seorang pebisnis asal Tiongkok yang juga dikenal sebagai filantropis yang aktif di Tiongkok.
Tan Kah Kee sendiri diketahui berasal dari Xiamen sebelum kemudian mengikuti ayahnya pindah ke Singapura. Museum ini sangat luar biasa, tak hanya gedungnya, namun juga pameran yang diadakan di dalamnya. Saat memasuki ke dalamnya kamu akan langsung menyukainya karena terdapat daman besar dengan 3 ruang besar yang berisikan segala riwayat tentang kesuksesan Tan Kah Kee.
10. Riyuegu Hot Spring
Tempat wisata di Xiamen yang terakhir adalah Riyuegu Hot Spring. Pemandian air panas ini memang menjadi spot terbaik untuk liburan karena sangat menyenangkan, khususnya jika kamu menyukai ketenangan.
Riyuegu Hot Spring ini tak hanya menjadi wisata favorit warga lokal namun juga wisatawan mancanegara yang ingin menyegarkan tubuh setelah mengelilingi indahnya Xiamen. Disini kamu bisa berendam di kolam yang menawarkan kehangatan. Menariknya, disini kamu bisa menemukan kolam air dengan varian rasa, seperti herbal, mentimun, jeruk, jahe hingga mawar. Meskipun begitu, air kolam ini tidak untuk diminum ya.
Join The Discussion