Wisata

Permata Benua Amerika, Berikut 10 Tempat Wisata di Galapagos


Untuk Anda yang ingin mencoba berwisata ke tempat anti mainstream, maka Anda dapat mengunjungi Kepulauan Galapagos yang masuk ke dalam kawasan Benua Amerika. Ya, Kepulauan Galapagos ini masuk teritori Negara Ekuador. Beberapa tempat wisata di Galapagos ini mulai dilirik oleh para wisatawan asing yang memang ingin tahu tentang keindahan tempat wisata di Galapaos.
Meskipun akses untuk mencapai ke Kepulauan Galapagos ini cukup sulit karena Anda perlu menyewa speedboat untuk sampai kesana, namun segala pengorbanan Anda selama perjalanan tersebut akan terbayar tuntas dengan keindahan alam dari destinasi tempat wisata yang ada di kawasan Kepulauan Galapagos, Ekuador.


Inilah Beberapa Tempat Wisata Di Galapagos Yang Wajib Untuk Anda Kunjungi


Kepulauan Galapaos ini adalah sebuah kepulauan yang dikelilingi oleh pegunungan berapi aktif sehingga Anda harus waspada bilamana Anda memutuskan untuk berkunjung ataupun berwisata ke Kepulauan Galapagos. Meskipun cukup berbahaya, namun tetap saja banyak wisatawan ini tertarik untuk mengunjunginya. Oleh sebab itu, inilah beberapa tempat wisata unggulan yang ada di Kepulauan Galapagos diantaranya adalah sebagai berikut ini :

1. Tuneles De Lava

hotelsolymargps.wordpress.com


Destinasi tempat wisata dari Kepulauan Galapagos adalah Tuneles De Lava. Ya, Tuneles De Lava merupakan sebuah gua yang cukup eksotik karena konon katanya gua ini telah berusia ratusan tahun lamamnya. Tuneles De Lava ini berada di Pulau Santa Cruz yang masih masuk kawasan Kepulauan Galapagos.

Untuk dapat mencapai ke gua Tuneles De Lava ini maka Anda perlu menggunakan speedboat dari Kepulauan Galapagos menuju ke Pulau Santa Cruz. Di gua ini Anda dapat menggunakan jasa guide atau pemandu wisata agar Anda tidak tersesat ketika Anda tengah menjelajah gua ini.

5 Destinasi Wisata Keren Akhir Tahun Di Kota Makassar

Menikmati Indahnya Panorama Air Terjun Toroan

2. Las Grietas

royalpalmgalapagos.com


Pulau Santa Cruz ini memang menyimpan beberapa tempat wisata yang menjadi “surga” kecil dari tanah Kepulauan Galapagos, Ekuador. Selain adanya gua Tuneles De Lava, di Pulau Santa Cruz ini juga terdapat tempat wisata yang cukup menarik untuk dikunjungi yakni Las Grietas.

Sekilas, Las Grietas ini mirip dengan tempat wisata yang ada di Indonesia yakni Green Kayen yang berlokasi di Yogyakarta. Ya, terdapat sebuah aliran sungai yang jernih berwarna hijau kebiruan serta dikelilingi oleh tebing-tebing yang cukup tinggi sehingga Anda dapat menikmati indahnya aliran air sembari meloncar dari atas tebing.

3. Lagune El Junco

istockphoto.com/


Memang tidak semua pulau yang ada di sekitar Kepulauan Galapagos ini dihuni oleh manusia. Sebab, tidak semua pulau ini aman untuk dihuni manusia serta tidak semua pulau memiliki persediaan makanan yang cukup. Nah, salah satu pulau yang dihuni oleh manusia yang berada di Kepulauan Galapaos adalah Pulau San Cristobal.

Di Pulau ini juga terdapat salah satu tempata wisata yang wajib Anda kunjungi ketika berada di Pulau Galapagos yakni di Lagune El Junco. Lagune El Junco ini berupa danau terbesar yang juga menjadi sumber air bagi masyarakat yang mendiami Pulau San Cristobal. Danau yang tenang serta nyaman inilah yang menjadi daya tarik tersendiri dari kawasan wisata tersebut.

4. Los Tuneles

viator.com


Pernahkah Anda membayangkan terdapat gua diatas air ? Nah, di Kepulauan Galapagos ini memang terdapat salah satu tempat wisata yang cukup unik yakni Los Tuneles. Los Tuneles ini adalah sebuah gua yang berada diatas air. Gua ini berlokasi di Pulau Isabela, Kepulauan Galapagos.

Los Tuneles ini menjadi tempat wisata yang wajib Anda kunjungi karena bentuk gua yang mulai tergenang air ini memiliki berbagai macam lengkungan batuan yang menarik serta unik untuk Anda lihat bersama teman ataupun keluarga.

5. Dinding Air Mata

galakiwi.com


Di Kepulauan Galapagos ini juga terdapat salah satu tempat wisata yang menjadi “saksi bisu” sejarah. Saksi sejarah dari peninggalan perang dunia ke II ini adalah sebuah tembok panjang yang diberi nama Dinding Air Mata.

Mengapa tembok tersebut diberi nama Dinding Air Mata ? Sebab dinding tersebut dibangun dengan mempekerjakan masyarakat tanpa istirahat dan tanpa upah sehingga banyak orang dari Kepulauan Galapagos ini meninggal atas pekerjaan tersebut. Oleh sebab itu, dinding tersebut diberi nama Dinding Air Mata.

6. Cerro Brujo

sancristobalgalapagos.gob.ec


Bagi Anda yang ingin menikmati keeksotikan pantai di Kepulauan Galapagos, maka Anda dapat menuju ke Pantai Cerro Brujo yang berlokasi di Pulau San Cristobal. Di pantai ini Anda dapat menikmati deburan ombak yang cukup tenang dengan hamparan pasir pantai berwarna putih sehingga membuat Anda lebih rileks dan tenang.

Untuk mencapai ke pantai ini, maka Anda harus menuju ke Pulau San Cristobal menggunakan speedboat dan kemudian mengendarai kendaraan roda dua atau empat untuk menuju ke pantai Cerro Brujo ini.

7. Santa Cruz Fish Market

renatoespinosa-photography.com


Tak lengkap bila berkunjung ke tempat wisata tanpa membeli oleh-oleh atau sesuatu yang khas dari tempat wisata tersebut. Nah, bilamana Anda mengunjungi Pulau Santa Cruz, Kepulauan Galapagos ini Anda dapat mengunjungi pasar ikan dari Pulau Santa Cruz yang menjual beraneka ragam jenis ikan laut hasil tangkapan para nelayan lokal.

Uniknya, di pasar ikan Santa Cruz ini Anda dapat melihat anjing laut atau burung pemakan ikan yang memang diperbolehkan berkeliaran di pasar ini sehingga keunikan inilah yang menjadi daya tarik wisatawan untuk mengunjungi pasar ikan tradisional dari Pulau Santa Cruz.

8. Pulau Santa Fe

anywhere.com


Tak lengkap rasanya bilamana Anda tengah berlibur ke beberapa tempat wisata di Galapagos tanpa mengunjungi Pulau Santa Fe. Di Pulau ini Anda dapat melakukan berbagai kegiatan seru bersama teman ataupun keluarga.

Di Pulau Santa Fe ini Anda dapat bersnorkeling maupun diving untuk melihat beraneka ragam biota laut seperti ikan hias, tumbuhan laut, ataupun kawanan anjing laut yang kerap melintasi pulau ini. Maka tak heran bila banyak wisatawan mengunjungi Pulau Santa Fe karena ingin melihat kawanan anjing laut.

9. Pantai Galapagos

selina.com


Pantai Galapagos ini adalah destinasi tempat wisata yang juga wajib untuk Anda kunjungi karena memiliki panorama alam yang sangat indah sehingga cocok untuk Anda jadikan sebagai spot guna menikmati sunrise maupun sunset.

Di Pantai Galapagos ini Anda juga dapat melihat sekawanan anjing laut yang tengah bersantai di sekitar tepian pantai sehingga Anda dapat melihat dengan dekat para anjing laut yang tengah berjemur di tepi pantai.

10. Isla Bartolome

denomades.com


Isla Bartolome merupakan sebuah tempat wisata yang berupa pulau kecil dengan beberapa batuan-batuan yang tampak “mengapung” diatas laut. Isla Bartolome selalu menjadi destinasi tempat wisata yang sangat menarik sehingga banyak para wisatawan yang mengunjungi tempat tersebut untuk sekedar berswafoto bersama teman atau pasangan maupun mencoba snorkeling dan diving di kawasan Isla Bartolome ini.
Kepulauan Galapagos adalah sebuah gugusan pulau kecil yang masih masuk kawasan teritotial Negara Ekuador. Di Kepulauan yang dikelilingi oleh pegunungan aktif ini terdapat berbagai tempat wisata yang sangat menarik untuk dikunjungi para wisatawan asing.

Reni

Recent Posts

Harga Boneka Labubu Original dan Cara Memastikan Keasliannya

Harga boneka labubu original - Kami sangat menghargai boneka Labubu dari Pop Mart. Artikel ini…

2 days ago

Mie Karet Paling Enak di Jakarta yang Wajib Dicoba

Jakarta, ibu kota Indonesia, terkenal dengan keragaman kulinernya. Mie adalah favorit banyak orang karena teksturnya…

4 days ago

Sambal Terpedas di Dunia untuk Pecinta Pedas Sejati

Bagi pecinta makanan pedas, menjelajahi sambal terpedas adalah petualangan seru. Di seluruh dunia, ada banyak…

6 days ago

Hoi An Lantern Festival: Sensasi Festival Lampion yang Menakjubkan

Hoi An Lantern Festival - Di Festival Lampion Hoi An, Vietnam Tengah, Anda akan menemukan…

1 week ago

Da Nang Hotel Budget-Friendly untuk Backpacker: Panduan Lengkap Penginapan Murah

Sebagai backpacker, kami tahu pentingnya mencari tempat tinggal yang murah saat traveling. Di Da Nang,…

1 week ago

Da Nang Vietnam Aktivitas Menarik untuk Wisatawan

Kota pesisir Da Nang di Vietnam sangat menarik bagi para wisatawan. Anda bisa menjelajahi pantai…

2 weeks ago