Wisata

10 Tempat Wisata Menarik di Hua Hin Bikin Enggan Pulang

Thailand adalah salah satu negara yang mempunyai beragam wisata yang menarik. Tak hanya wisata alam, Thailand juga kaya akan wisata budaya yang tak bisa ditemukan di negara lain. Beberapa kota di Thailand yang menjadi favorit wisatawan antara lain Bangkok, Pattaya, Phuket, Chiang Mai dan Chiang Rai. Namun, ada salah satu kota yang juga memiliki wisata yang tak kalah menarik dari kota-kota populer lainnya, yaitu Hua Hin. Ada wisata menarik apa saja di kota Hua Hin? Berikut adalah tempat wisata di Hua Hin Thailand

Rekomendasi Wisata di Hua Hin

1. Swiss Sheep Farm

befreetour.com

Tempat wisata di Hua Hin Thailand yang satu ini memiliki suasana khas Eropa yang kental. Swiss Sheep Farm berlokasi di Kao Yai, Cha Am. Wisata ini menawarkan suasana pertanian di lembah dengan udara yang sejuk, tentunya wisata ini akan terasa sangat menyenangkan bila dikunjungi.

Beberapa hal bisa Anda jumpai di Swiss Sheep Farm ini, antara lain sebuah bangunan yang mirip lumbung dengan jerami dan kincir angina yang pastinya bisa jadi spot foto menarik. Tak hanya memiliki banyak spot foto menarik, Anda juga bisa menunggangi kuda poni dan memberi makan domba.

Wat Arun Bangkok, Wisata Murah Penuh Sejarah

Menengok Wat Phra Singh, Kuil Tertua Di Chiang Mai Yang Menakjubkan

2. The Venezia

lcc-abbeytravel.com

Satu lagi tempat wisata di Hua Hin Thailand yang menyajikan suasana khas Eropa yaitu The Venezia. Tempat ini merupakan sebuah pusat perbelanjaan yang terinspirasi dari kota Venezia di Italia.

Konsep yang diusung oleh The Venezia ini adalah sebuah desa belanja sederhana yang dilengkapi dengan berbagai tempat shopping, café, restoran hingga toko-toko dengan desain yang unik. Tak hanya itu, Anda juga bisa menemukan bangunan terkenal di Kota Venezia seperti Menara San Marco dan Canal. Anda bisa mencoba menyusuri canal dengan gondola tanpa harus jauh-jauh pergi ke Italia.

3. Santorini Park Cha Am

traveloka.com

Selain Swiss Sheep Farm dan The Venezia yang menyajikan suasana khas Eropa di Thailand, Anda juga bisa berkunjung ke Santorini Park Cha Am. Tempat wisata di Hua Hin Thailand ini juga menghadirkan sebuah taman rekreasi yang didesain mirip seperti Kota Santorini di Yunani.

Bangunan-bangunan di taman wisata ini kebanyakan didominasi oleh warna biru terang dan putih selayaknya kota Santorini di Yunani. Tak heran jika banyak wisatawan yang menganggap jika taman rekreasi ini sebagai salah satu tempat paling instagramable di Thailand. Tempat wisata ini baru selesai dibangun di tahun 2012 dan mulai ramai dikunjungi setelah banyak wisatawan yang mengunggah berbagai foto menarik dengan latar taman ini di social media.

4. Camel Republic

renown-travel.com

Tempat wisata di Hua Hin Thailand selanjutnya adalah Camel Republic. Camel Republic merupakan sebuah wisata yang memadukan antara kebun binatang dan tempat bermain dengan tema Timur Tengah.

Meskipun namanya Camel Republic, bukan berarti hanya ada unta saja yang bisa ditemui disini. Anda juga bisa melihat berbagai jenis hewan lainnya seperti flamingo, jerapah dan masih banyak lagi lainnya. Camel Republic bukan hanya kebun binatang melainkan Anda juga bisa berbelanja, menikmati kuliner khas hingga berbagai jenis wahana yang telah disediakan disini.

5. Hua Hin Night Market

livingnomads.com

Apabila Anda gemar berbelanja, mengunjungi Hua Hin Night Market adalah sebuah kewajiban. Hua Hin Night Market adalah tempat wisata di Hua Hin Thailand yang berupa pasar malam dan baru mulai bisa dikunjungi pukul 5 sore setiap harinya.

Hua Hin Night Market menjual berbagai jenis barang kerajinan khas Thailand, tak hanya itu Anda juga bisa menemukan banyak sekali penjual pakaian dan makanan khas yang menggugah selera dengan harga yang terjangkau.

6. Cicada Market

tripinthailand.net

Cicada Market adalah salah satu tempat wisata di Hua Hin Thailand yang wajib Anda kunjungi jika Anda ingin berbelanja berbagai karya seni. Berbagai jenis karya seni yang dijual di Cicada Market ini merupakan hasil karya dari seniman-seniman di Thailand.

Tak hanya karya seni saja yang dijual, Anda juga bisa menemukan berbagai jenis makanan khas Thailand seperti Pad Thai, kerang goreng, barbeque dan banyak lagi lainnya. Cicada Market dibangun dengan tujuan untuk menghubungkan para seniman, pencipta, desainer dengan para pembeli dengan cara menyatukan seni dan budaya dengan gaya hidup modern.

7. Hua Hin Railway Station

easybook.com

Tempat wisata di Hua Hin Thailand yang menarik untuk dikunjungi selanjutnya adalah Hua Hin Railway Station. Hua Hin Railway Station merupakan sebuah stasiun kereta tertua di Thailand yang memiliki bangunan tua yang khas.

Hua Hin Railway Station dibangun di masa pemerintahan Raja Rama IV sekitar tahun (1851 – 1868). Konon, bangunan dari stasiun kereta ini terinspirasi dari Maruekhathaiyawan Palace. Stasiun kereta ini memiliki fasilitas utama yang diberi nama “The Royal Waiting Room”, yang mana fasilitas ini hanya boleh digunakan untuk menyambut kedatangan raja atau keluarga kerajaan yang berkunjung ke kota Hua Hin.

8. Hua Hin Beach

dinatour.com

Tempat wisata di Hua Hin Thailand yang satu ini cocok bagi Anda yang menyukai wisata pantai. Wisata ini tak hanya dikenal oleh wisatawan lokal saja tapi banyak juga wisatawan asing yang menghabiskan waktu untuk bersantai di pantai ini.

Hua Hin Beach memiliki panjang kurang lebih 6 kilometer dengan pemandangan yang sangat cantik. Tak heran jika setiap akhir pecan pantai ini selalu dipenuhi oleh wisatawan. Namun, jika Anda ingin mencari ketenangan di pantai ini, disarankan untuk tidak datang di akhir pecan.

9. Phraya Nakhon Cave

insightguides.com

Selain Hua Hin Beach, tempat wisata di Hua Hin Thailand yang bernuansa alam adalah Phraya Nakhon Cave. Phraya Nakhon Cave adalah sebuah gua yang terbentuk dari bebatuan bumi secara alami.

Gua ini cocok sekali dikunjungi oleh Anda yang menyukai tantangan karena untuk menuju kesana, Anda akan dihadapkan dengan medan yang berliku, jalan yang curam juga terjal. Di dalam gua ini Anda bisa menemuan sebuah pavilion yang eksotis bernama Paviliiun Kuha Karuhas dimana pavilion ini dibangun oleh Raja Rama V.

10. Plearn Wan

flickr.com

Tempat wisata di Hua Hin Thailand yang terakhir adalah Plearn Wan. Plearn Wan merupakan sebuah pusat perbelanjaan yang cukup terkenal di kota Hua Hin, pasalnya berbeda dengan pusat perbelanjaan pada umumnya.

Plearn Wan adalah tempat khusus untuk menjual dan membeli berbagai jenis mainan dan juga aksesoris dari tahun 1950an hingga tahun 1960an. Selain itu, Anda juga akan dimanjakan dengan berbagai jenis makanan khas lezat. Saat berkunjung kesini, Anda akan dibuat seolah-olah kembali ke masa lalu yang akan membuat Anda selalu ingin datang lagi kesana.

Nah, itulah 10 rekomendasi tempat wisata di Hua Hin Thailand yang menarik untuk Anda kunjungi. Yuk segera agendakan perjalanan Anda ke Hua Hin Thailand.

sisil angelin

Recent Posts

Jajanan Viral 2024: Tren Baru di Dunia Kuliner Indonesia

Jajanan viral 2024 - Tahun 2024 akan membawa tren jajanan baru ke dunia kuliner Indonesia.…

2 hours ago

Harga Boneka Labubu Original dan Cara Memastikan Keasliannya

Harga boneka labubu original - Kami sangat menghargai boneka Labubu dari Pop Mart. Artikel ini…

2 days ago

Mie Karet Paling Enak di Jakarta yang Wajib Dicoba

Jakarta, ibu kota Indonesia, terkenal dengan keragaman kulinernya. Mie adalah favorit banyak orang karena teksturnya…

4 days ago

Sambal Terpedas di Dunia untuk Pecinta Pedas Sejati

Bagi pecinta makanan pedas, menjelajahi sambal terpedas adalah petualangan seru. Di seluruh dunia, ada banyak…

6 days ago

Hoi An Lantern Festival: Sensasi Festival Lampion yang Menakjubkan

Hoi An Lantern Festival - Di Festival Lampion Hoi An, Vietnam Tengah, Anda akan menemukan…

1 week ago

Da Nang Hotel Budget-Friendly untuk Backpacker: Panduan Lengkap Penginapan Murah

Sebagai backpacker, kami tahu pentingnya mencari tempat tinggal yang murah saat traveling. Di Da Nang,…

1 week ago