Kuliner

10 Tempat Street Food di Korea Bikin Kalap Ngunyah, Lupakan Diet!

Tempat Street Food di Korea Selatan sering kamu lihat di Drama Korea. Seperti kita ketahui Korea Selatan memang menjadi salah satu Negara yang perkembangannya sangat pesat di kawasan Asia. Negeri Gingseng ini dikenal sangat kaya akan wisata, budaya serta kulinernya yang lezat dan digemari banyak orang di dunia. Tak heran jika banyak wisatawan yang datang ke Korea Selatan untuk menikmati budaya dan makanan khasnya yang lezat. Khususnya street food nya. Nah, kalau kamu pecinta street food, kamu bisa datang ke 10 tempat street food di Korea Selatan ini untuk mencicipi ragam street food khasnya dengan harga terjangkau.

1. Namdaemun

sethlui.com

Tempat steet food di Korea Selatan pertama yang wajib kamu kunjungi adalah Namdaemun. Namdaemun dikenal sebagai pasar tertua di Seoul karena telah didirikan sejak tahun 1400an.

Tak hanya dikenal sebagai pasar tertua di Seoul, Namdaemun juga dikenal sebagai pasar terbesar di Seoul karena terdapat lebih daro 10.000 kios serta restoran yang berjajar disana. Kamu pun bisa dengan mudah menemukan ragam street food khas Korea Selatan yang dijajakan disana dengan harga terjangkau. Misalnya seperti odeng, tteokbokki serta gorengan khas Korea yaitu Twigim. Tak hanya itu, disini kamu juga bisa menemukan japche dan corn dog dengan beragam isian yang menggugah selera. Terakhir, kamu pun bisa mencicipi sajian manis khas Korea Selatan bernama hotteok.

Massita! Anak KPop Wajib Datang Ke Cafe Korea

Makan-Makanan Korea Di Magal Korean BBQ

2. Hongdae

matadornetwork.com

Berbicara soal tempat street food di Korea Selatan tentunya kamu tidak boleh melewatkan kawasan Hongdae. Hongdae berlokasi di pusat kota Seoul dan menjadi kawasan yang cukup populer di kalangan anak muda.

Di kawasan ini berdiri kampus, maka tak heran jika kawasan ini selalu dipadati oleh anak muda Korea Selatan. Kawasan ini memang bisa menjadi tempat nongkrong favorit karena kamu bisa menemukan beragam street food dan kafe-kafe dengan konsep lucu juga unik. Kamu pun bisa membeli beragam street food khas Korea Selatan dengan harga terjangkau. Tak hanya itu, kamu juga bisa menemukan anak muda yang menampilkan seni jalanan yang memukau.

3. Myeongdong

danielfooddiary.com

Seperti Hongdae, kawasan Myeongdong juga menjadi salah satu tempat street food di Korea Selatan yang kerap dikunjungi oleh para pelancong. Myeongdong tak kalah populer dengan Hongdae pasalnya kawasan ini tak hanya menyajikan beragam street food khas Korea Selatan, namun juga menghadirkan banyak toko kosmetik dan butik fashion.

Berbeda dengan kawasan Hongdae, Myeongdong menawarkan ragam street food kekinian yang pastinya tak kalah lezat. Seperti es krim waffle, jipangyi, gyeranppang, bunggeopang, tteobokki, odeng, amok dan masih banyak lagi lainnya. Kawasan Myeongdong ini memang menjadi kawasan turis, tak heran jika sekarang kamu bisa menemukan banyak street food halal yang dijual disini, seperti seafood, kacang hingga kebab turki.

4. Dongdaemun

lemiapp.com

Tempat street food di Korea Selatan yang satu ini pastinya juga sudah tidak asing lagi, pasalnya Dongdaemun juga menjadi salah satu kawasan turis yang kerap dipadati pada wisatawan dari berbagai Negara.

Pasar yang telah buka sejak tahun 1905 ini juga menjadi salah satu pasar terbesar di Korea Selatan yang menawarkan berbagai kebutuhan kamu. Kamu bisa mencicipi aneka street food khas Korea Selatan yang rasanya sangat lezat dan harganya terjangkau. Selain bisa mencicipi street food, pasar ini juga dikenal sebagai pusat grosir dan eceran, untuk itu jika kamu mencari oleh oleh untuk keluarga di rumah, Pasar Dongdaemun ini menjadi pilihan tepat.

5. Gwangjang Market

migrationology.com

Tempat street food di Korea Selatan yang wajib kamu kunjungi selanjutnya adalah Gwangjang Market. Gwangjang Market ini memang sangat populer karena menjual berbagai barang kebutuhan rumah tangga.

Selain bisa berbelanja kebutuhan rumah tangga, Gwangjang Market juga menjadi tempat yang menyenangkan untuk mencicipi street food khas Korea Selatan yang lezat. Disini kamu akan disuguhi dengan deretan stan penjual makanan yang sangat lengkap, mulai dari makanan ringan hingga makanan berat. Seperti hotteok, bungeoppang, tteokbokki, pajeon, odengm sundae, jokbal dan masih banyak lagi lainnya.

6. Gangnam

youtube.com

Kawasan Gangnam juga cukup terkenal tak hanya di kota Seoul, namun juga di Korea Selatan. Gangnam memang terkenal sebagai kawasan sibuk di kota Seoul dan dikenal sebagai kawasan gaul di Korea Selatan.

Di Gangnam kamu bisa menemukan deretan butik desainer terkenal dan klub malam yang selalu ramai dikunjungi. Meskipun begitu, kamu juga bisa menemukan deretan street food di kawasan ini, lho.

7. Ikseon-dong

mayokorea.com

Pengen jajan street food sambil foto-foto di tempat instagramable? Kamu wajib datang ke Ikseon-dong ini. Ikseon-dong merupakan sebuah desa yang dipenuhi dengan rumah tradisional Korea.

Desa ini telah ada sejak tahun 1920an dan sampai saat ini rumah-rumah tradisional tersebut masih berdiri namun telah disulap menjadi café dan pertokoan. Kamu bisa berkunjung ke desa ini sambil berfoto-foto di banyak spot yang instagramable sambil jajan Hotteok, yaitu pancake khas Korea Selatan yang terbuat dari tepung beras dan madu yang berisikan selai kacang.

8. Bupyeong Kkangtong

arielhudnall.com

Tempat street food di Korea Selatan yang satu ini berada di kota Busan dan cukup populer disana. Pasar ini menjadi surganya street food di Busan karena menawarkan beragam menu street food yang lezat.

Bupyeong Kkangtong buka setiap hari sampai jam 10 malam. Kamu bisa menjajal beragam menu street food khas Korea Selatan yang lezat dengan harga terjangkau. Kamu pun bisa mencicipi aneka seafood yang memang menjadi sajian khas Busan.

9. Yeongdeungpo

theseoulguide.com

Yeongdeungpo juga menjadi sebuah tempat street food di Korea Selatan yang tak boleh kamu lewatkan begitu saja. Kawasan ini adalah area perdagangan lama yang semakin lama mengalami perubahan, apalagi sejak ditambah adanya Times Square, yang menjadi salah satu mall terbesar di kota Seoul.

Kamu bisa menjelajahi ragam street food di kawasan ini. Terutama yang ada di Stasiun Yeongdeungpo, di sekitaran exit 3 stasiun.

10. Bamdokkaebi

10mag.com

Tempat street food di Korea yang terakhir adalah Bamdokkaebi. Pasar mala mini memang tidak buka setiap hari, melainkan hanya pada hari Jumat dan Sabtu dari bulan Maret sampai Oktober.

Pasar Malam Bamdokkaebi ini berada di sepanjang Sungai Han dan berada dekat dengan Taman Yeouido serta Taman Banpo. Kamu bisa menemukan lebih dari 50 food truck yag menjajakan ragam camilan lezat dengan harga terjangkau, mulai dari taco Korea, steak in cup, sandwich Kuba hingga lobster roll. Selain bisa mencicipi ragam street food, kamu juga bisa berbelanja aksesoris yang unik buatan seniman setempat dan menonton konser di tengah kota.

Demikianlah 10 tempat street food di Korea Selatan yang wajib untuk kamu pecinta street food. Yuk segera agendakan perjalanan kamu ke Korea Selatan ya.

prita

Recent Posts

Tempat Belanja Jastip di Bangkok: Destinasi Wajib untuk Pemburu Titipan

Tempat belanja jastip di bangkok - Bangkok, ibu kota Thailand, dikenal sebagai surganya pemburu barang…

2 days ago

Mall di Bangkok: Tempat Wisata, Belanja, dan Hiburan dalam Satu Tempat

Bangkok, ibu kota Thailand, terkenal dengan mall-mall mewah dan modern. Mereka menawarkan pengalaman berbelanja, kuliner,…

3 days ago

Pasar di Jakarta: Surga Belanja Tradisional dan Modern di Ibu Kota

Selamat datang di Jakarta, ibu kota Indonesia yang kaya akan pasar tradisional dan modern. Jakarta,…

2 weeks ago

Kuliner Kaki Lima Jakarta: Surga Makanan Enak di Pinggir Jalan

Di Jakarta, kita bisa menemukan surga kuliner yang tak tergantikan. Mulai dari Monas hingga Kota…

2 weeks ago

Kuliner Kekinian Jakarta: Tempat Makan Hits yang Sedang Viral

Selamat datang di petualangan kuliner kekinian di Jakarta! Jakarta, sebagai ibu kota Indonesia, menawarkan banyak…

2 weeks ago

15 Oleh oleh Bandar Lampung Khas dan Tempat Membelinya

Hal wajib yang tidak boleh ketinggalan untuk dibeli ketika ke Bandar Lampung adalah oleh oleh.…

2 weeks ago