10 Tempat Makan Lesehan di Jakarta Menggoyang lidah Menunya


Fida  May 23, 2022  0 Comment

Jakarta dikenal sebagai salah satu daerah di Indonesia yang menawarkan banyak tempat wisata serta berbagai kuliner lezat. Ada cukup banyak pilihan tempat makan yang dapat kamu datangi saat berada di Jakarta. Tempat makan dengan konsep lesehan menjadi salah satu yang menarik dan sayang untuk kamu lewatkan. Tidak perlu bingung menentukan tujuan, inilah daftar 10 rekomendasi tempat makan lesehan di Jakarta yang bisa kamu datangi.

10 Tempat Makan Lesehan di Jakarta :

1. Kampung Kecil

kampung kecil
food.detik.com

Kampung Kecil dikenal sebagai salah satu tempat makan lesehan di Jakarta yang menarik untuk kamu kunjungi. Tempat makan yang satu ini juga dikenal merupakan restoran Sunda yang dapat kamu datangi di Jalan Kedoya Raya Nomor 66, Kedoya Selatan, Kota Jakarta Barat.

Di Kampung Kecil, kamu dapat mencoba berbagai pilihan menu khas Sunda dengan cita rasa lezat dan menggugah selera. Pengunjung juga dapat merasakan sensasi duduk di saung dengan kolam ikan di bawahnya. Tidak hanya itu, tempat makan yang cocok dikunjungi bersama keluarga maupun kerabat ini juga menawarkan berbagai spot foto yang unik dan instagramable. Menarik sekali bukan?

GoTravelly

Serunya Nongkrong Malam Di Kopi Siippp Toast Jombang

Gubug Mang Engking, Tawarkan Sensasi Makan Di Gubug Yang Indah

2. Saoenk Kito Susilo

saoenk kito
food.detik.com

Tidak perlu bingung menentukan tempat makan lesehan di Jakarta, kamu dapat mengunjungi Saoenk Kito Susilo. Tempat makan yang satu ini terletak di Jalan Dokter Susilo 1 Nomor 1, Grogol, Jakarta Barat.

Baca juga :  10 Cafe di Kaliurang yang Nyaman Banget Buat Nongkrong!

Dengan konsep tradisional nusantara, pengunjung dapat merasakan suasana yang nyaman saat makan di Saoenk Kito Susilo. Beberapa menu yang dapat dipesan diantaranya Gurame Sop Pindang, berbagai olahan bebek dan juga ayam, hingga karedok, dan masih banyak lagi. Saat datang ke Jakarta dan ingin mengunjungi salah satu tempat makan lesehan, tidak ada salahnya jika kamu mengunjungi Saoenk Kito Susilo.

3. Rindang Alam Cafe & Resto

rindang alam cafe and resto
pergikuliner.com

Ada cukup banyak pilihan tempat makan lesehan di Jakarta yang menarik untuk dikunjungi, salah satunya adalah Rindang Alam Cafe & Resto. Tempat makan yang satu ini menawarkan konsep lesehan yang unik dan menarik serta nyaman untuk didatangi. Jika ingin mengunjunginya, kamu dapat datang langsung ke Jalan Raya Hankam, Bambu Apus, Kecamatan Cipayung, Kota Jakarta Timur.

Di Rindang Alam Cafe & Resto, kamu dapat mencoba berbagai pilihan menu yang ditawarkan diantaranya Nasi Timbel, Gurame Asam Manis, hingga berbagai olahan seafood dengan bumbu saus padangnya yang menggugah selera. Selain dimanjakan dengan adanya konsep lesehan, dapat merasakan suasana yang sejuk karena Rindang Alam Cafe & Resto sangat rindang.

4. Warung Lesehan Bu Gendut

warung lesehan bu gendut
kumparan.com

Beberapa dari kamu tentu sudah tidak asing dengan Warung Lesehan Bu Gendut yang dikenal sebagai salah satu tempat makan lesehan di Jakarta. Tempat makan yang satu ini dapat kamu kunjungi di Jalan Melawai Raya atau area teras Blok M Square, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan.

Di Warung Lesehan Bu Gendut, kamu dapat mencoba berbagai pilihan menu yang dapat dicoba seperti cumi cabe ijo, ayam goreng, pepes, kikil, dan masih banyak lagi. Tempat makan lesehan ini menawarkan suasana yang sederhana seperti angkringan. Kamu juga dapat mencoba menu sate-satean yang ditawarkan. Lengkap sekali bukan?

Baca juga :  10 Bakso Enak di Batu, Kuliner yang Bikin Ngiler!

5. Smarapura Traditional Resto

smarapura resto
tripadvisor.co.id

Smarapura Traditional Resto dikenal sebagai salah satu tempat makan lesehan di Jakarta yang populer dan menarik untuk kamu kunjungi. Tempat makan yang satu ini berlokasi di Jalan Tebet Timur Dalam 2, No 43, Tebet, Jakarta Selatan. Kamu dapat merasakan suasana Bali saat datang ke restoran yang satu ini.

Berbagai menu tradisional khas Bali juga dapat kamu coba seperti Ayam Bakar Sambal Matah, Ayam Betutu, Nasi Campur Bali, dan masih banyak lagi. Jika datang beramai-ramai tidak ada salahnya jika kamu melakukan booking atau reservasi terlebih dahulu. Smarapura Traditional Resto menjadi rekomendasi tempat makan lesehan yang sayang untuk kamu lewatkan.

6. Talaga Sampireun

Tempat Makan Lesehan di Jakarta
tripadvisor.co.id

Rekomendasi tempat makan lesehan di Jakarta berikutnya yang tidak kalah menarik untuk dikunjungi adalah Talaga Sampireun. Tempatnya suruh ini dikenal berkonsep Sunda serta menawarkan suasana yang tenang dan nyaman. Pengunjung dapat merasakan sensasi makan di atas saung dengan lesehan.

Berbagai pilihan menu yang ditawarkan dan dapat kamu coba diantaranya Udang Bakar Madu, Ayam Bekakak, Gurame Saus Mangga, dan masih banyak lagi. Tidak hanya menawarkan berbagai hidangan lezat, pengunjung juga dapat mencoba sensasi menaiki perahu di atas danau buatan yang ada di restoran ini. Seru sekali bukan?

7. Gubug Makan Mang Engking

gubug makan mang engking
jejakpiknik.com

Beberapa dari kamu tentu sudah tidak asing dengan sebutan Gubug Makan Mang Engking bukan? Tempat makan yang satu ini memang sudah cukup populer dan dapat dijumpai di berbagai daerah salah satunya di Jakarta. Gubug Makan Mang Engking juga dikenal sebagai salah satu tempat makan lesehan di Jakarta yang sayang untuk dilewatkan.

Tidak hanya menawarkan tempat yang nyaman dengan konsep lesehan, Gubug Makan Mang Engking juga dikenal menawarkan berbagai pilihan menu lezat yang dapat kamu coba. Menu Udang Bakar Madu serta olahan gurame menjadi menu favorit di tempat makan yang satu ini.

Baca juga :  Bakso Terenak di Semarang, Wajib Kamu Cicipi!

8. Sari Idaman

sari idaman
tripadvisor.com

Tidak perlu bingung menentukan tujuan saat ingin datang ke salah satu tempat makan lesehan di Jakarta, kamu dapat mengunjungi Sari Idaman. Tempat makan yang satu ini menawarkan berbagai pilihan menu yang dapat kamu coba seperti Udang Pacet Bakar, Ikan Mas Pesmol, Ayam Kremes, dan masih banyak lagi.

Pengunjung yang datang akan dimanjakan dengan konsep lesehan yang cocok dikunjungi bersama dengan keluarga maupun kerabat. Tempat makan yang satu ini menjadi tempat makan favorit yang dapat dikunjungi di Jalan Cipinang Jaya nomor 25A, Jatinegara, Jakarta Timur.

9. Lesehan Gurame

lesehan gurame
pergikuliner.com

yang tidak kalah menarik untuk didatangi adalah Lesehan Gurame. Ini berlokasi di Jalan Pemuda, Rawamangun, Kota Jakarta Timur. Sesuai dengan namanya, tempat yang satu ini menawarkan berbagai olahan ikan gurame seperti Gurame Asam Pedas, Gurame Goreng Terbang, dan berbagai menu lainnya seperti Cumi Lada Hitam, hingga Sop Buntut.

Tidak hanya akan dimanjakan dengan berbagai menu lezat, pengunjung yang datang juga dapat merasakan suasana yang tenang dan nyaman. Saat datang ke Jakarta dan ingin mencari tempat makan lesehan, Lesehan Gurame menjadi salah satu yang wajib kamu datangi.

10. Omah Pincuk

omah pincuk
m.tribunnews.com

Tidak kalah menarik dengan berbagai tempat makan lesehan di Jakarta lainnya, Omah Pincuk menjadi salah satu rekomendasi tempat makan lesehan di Jakarta yang sayang untuk dilewatkan. Tempat makan yang satu ini menawarkan berbagai pilihan menu yang dikenal lezat dan menarik untuk dicoba.



Leave a Reply