Bersepatu roda bisa menjadi pilihan aktivitas olahraga yang rekreatif. Siapapun yang menyukai olahraga tersebut, sebaiknya tahu beberapa tempat bermain sepatu roda di Bandung yang paling asyik. Info ini bukan hanya bagi warga Bandung dan sekitarnya, tapi juga bagi siapapun yang gemar bersepatu roda. Tidak ada salahnya mencoba meluncur dengan sepatu roda di beberapa tempat seru saat sedang mengunjungi kota Bandung.
Aktivitas olahraga yang dipadukan dengan rekreasi bisa menjadi faktor kunci memperoleh kesehatan jasmani dan rohani. Selain tubuh menjadi sehat dan bugar karena aktivitas olahraga, suasana yang menyenangkan dan rekreatif bisa membuat kondisi psikis menjadi lebih segar. Hasilnya tentu saja berupa perasaan bahagia.
Ada beberapa tempat di Bandung yang lazim digunakan sebagai arena bermain sepatu roda. Untuk memudahkan dalam memilih tempat bersepatu roda, berikut ini 4 kategori lokasi yang memiliki total 10 spot untuk meluncur bersepatu roda asyik di kota Bandung.
Salah satu alternatif ruang publik bisa dijadikan tujuan sebagai tempat bermain sepatu roda di Bandung adalah gelanggang olahraga dan stadion. Ada tiga gelanggang olahraga dan stadion yang menjadi lokasi populer untuk bersepatu roda bagi semua kalangan.
Gelanggang Olahraga Saparua merupakan salah satu hot spot aktivitas olahraga di Bandung. Tempat yang luas dan memang bertema olahraga menjadikan tempat ini menjadi lokasi berkumpulnya orang – orang yang ingin berolahraga.
Penggemar sepatu roda dapat merasakan aktivitas meluncur di arena skateboard yang ada. Arena ini umum digunakan bersama oleh pemain skateboard, roller blade dan sepatu roda. Selain itu juga ada lintasan khusus sepatu roda yang juga dipakai untuk arena lomba pada Pekan Olahraga Nasional.
GOR Saparua berada di Jalan Banda Nomor 28, Citarum, Kecamatan Bandung Wetan, Kota Bandung. Lokasi ini berada tidak jauh dari Stadion Siliwangi, Bandung dan buka 24 jam.
Stadion yang juga sering disebut GBLA ini berada di Jalan Gerbang Biru, Rancanumpang, Gedebage, Kota Bandung. Stadion berukuran besar ini tidak memiliki area khusus bersepatu roda, akan tetapi area di dalam lingkungan stadion ini lazim digunakan untuk berolahraga oleh publik. Terdapat bagian yang bisa digunakan sebagai lintasan bersepatu roda sambil berbaur dengan pengunjung lain yang juga berolahraga. Salah satunya adalah meluncur mengitari bangungan stadion.
Lapangan yang luas ini merupakan arena publik yang sering digunakan untuk acara musik dan menjadi arena olahraga yang ramai setiap harinya. Terdapat jalur mengelilingi lapangan untuk dijadikan trek jogging yang juga bisa dipakai sebagai lintasan bersepatu roda. Lapangan yang berada di alamat Jalan Moh. Toha, Ciateul, Kecamatan Regol, Kota Bandung ini buka 24 jam dan bisa diakses dengan gratis.
Selain sarana berupa stadion dan gedung olah raga, tempat lain yang tidak kalah seru untuk bersepatu roda adalah saat ada car free day atau hari bebas kendaraan. Aktivitas car free day ini umumnya berlangsung pada akhir pekan dari pagi hingga menjelang siang. Jalan yang tidak boleh dilalui oleh kendaraan bermotor, berubah menjadi arena olahraga dan aktivitas santai yang seru.
Spot car free day Asia Afrika ini ada di jalan dengan nama yang sama. Pengunjung bisa bebas bermain sepatu roda atau aktivitas olahraga lain di ruas jalan Tamblong – Asia Afrika karena dari pagi hingga siang kendaraan bermotor dilarang melewati jalan tersebut. Terdapat area yang cukup luas untuk beraktivitas karena penutupan jalan dilakukan hingga jembatan penyeberangan yang berada tidak jauh dari Jalan Cikapundung Barat.
Spot ini termasuk spot yang paling banyak dikunjungi pada akhir pekan. Jalan Dago atau Jalan Ir H. Juanda ditutup dan tidak boleh dilewati kendaraan bermotor dan menjadi arena berbagai aktivitas seru, mulai dari olahraga hingga tempat berburu kuliner dan fashion.
Car free day Dago bisa menjadi alternatif seru untuk bersepatu roda dan cuci mata sambil berburu jajanan unik khas kota Bandung. Jalan aspal yang mulus dan udara yang sejuk segar bisa melengkapi pengalaman seru meluncur dengan sepatu roda.
Taman kota yang sering digunakan untuk aktivitas publik seperti olahraga santai juga bisa menjadi tempat seru untuk bersepatu roda. Beberapa taman kota ini bisa menjadi alternatif tempat bermain sepatu roda di Bandung yang tidak kalah seru.
Taman Centrum sebenarnya didedikasikan untuk warga Bandung yang menyukai musik, akan tetapi tempat ini juga memiliki arena lapangan yang bisa digunakan untuk berolahraga oleh khalayak. Arena ini juga bisa menjadi pilihan untuk bersepatu roda santai. Kelebihan lain dari tempat ini adalah terdapat layanan internet gratis.
Baca Juga :
Terpesona Oleh Keindahan Kawah Putih Ciwidey yang Magis
Taman Musik Centrum ini berada di Jalan Merdeka, Kecamatan Sumur Bandung, Kota Bandung.
Alun – alun kota Bandung ini juga menjadi bagian dari ruang yang digunakan untuk car free day Asia Afrika, akan tetapi bagian alun – alun ini tetap bisa digunakan sebagai arena bersepatu roda setiap hari dan buka 24 jam. Terdapat lintasan di sekitar area hijau yang bisa digunakan untuk meluncur di atas sepatu roda kapan saja.
Alun – alun kota Bandung ini berada di Jalan Asia Afrika, Balonggede, Kecamatan Regol, Kota Bandung.
Taman Super Hero
Taman lain yang bisa menjadi alternatif arena bermain sepatu roda adalah Taman Super Hero. populer sebagai arena bermain anak – anak ini juga memiliki bagian yang bisa digunakan sebagai lintasan bermain sepatu roda. berada di Jalan Bengawan, Cihapit, Bandung Wetan, Kota Bandung.
Arena Bermain Sepatu Roda dan Skateboard
Selain ruang publik yang bisa digunakan sebagai tempat bermain sepatu roda di Bandung sambil berdampingan dengan aktivitas yang lain, ada pula arena khusus yang memang didedikasikan untuk aktivitas olahraga di atas roda berupa skateboard, inline skate dan tentu saja sepatu roda.
Itulah 10 tempat bermain sepatu roda di Bandung yang bisa langsung dituju untuk merasakan pengalaman bersepatu roda seru saat berada di kota Bandung.
Tempat belanja jastip di bangkok - Bangkok, ibu kota Thailand, dikenal sebagai surganya pemburu barang…
Bangkok, ibu kota Thailand, terkenal dengan mall-mall mewah dan modern. Mereka menawarkan pengalaman berbelanja, kuliner,…
Selamat datang di Jakarta, ibu kota Indonesia yang kaya akan pasar tradisional dan modern. Jakarta,…
Di Jakarta, kita bisa menemukan surga kuliner yang tak tergantikan. Mulai dari Monas hingga Kota…
Selamat datang di petualangan kuliner kekinian di Jakarta! Jakarta, sebagai ibu kota Indonesia, menawarkan banyak…
Hal wajib yang tidak boleh ketinggalan untuk dibeli ketika ke Bandar Lampung adalah oleh oleh.…