Pulau Sumatera merupakan salah satu pulau terbesar di Indonesia yang tak hanya memiliki beragam wisata menarik, namun juga beragam budaya, sejarah, kuliner hingga Bahasa. Pulau Sumatera memiliki banyak sekali pulau-pulau kecil di sekelilingnya yang tak kalah memesona. Karena keindahannya tersebut, bahkan pulau-pulau tersebut dijadikan sebagai destinasi wisata oleh banyak orang. Nah, berikut ini adalah Pulau terindah di Sumatera yang cantiknya mampu membuat siapapun berdecak kagum.
Pulau terindah di Sumatera yang pertama adalah Pulau Samosir. berada di dataran tinggi Sumatera Utara, tepatnya di Kabupaten Samosir.
Pulau ini berada di tengah Danau Toba yang sangat luas dan menjadi salah satu wisata di Danau Toba yang tak boleh dilewatkan. menawarkan wisata perkampungan tua dengan bangunan-bangunan adat yang masih dipertahankan hingga saat ini. Salah satu objek wisata yang menarik di Pulau Samosir ini adanya Batu Gantung yang dipercaya sebagai jelmaan seorang putri.
Danau Siombak Salah Satu Ikon Wisata Kota Medan
Tibrena Mekar & Air Terjun Satu Hati
Masih di Provinsi Sumatera Utara, kamu juga bisa menemukan sebuah pulau yang tak kalah eksotisnya. Pulau ini dikenal dengan nama Pulau Mursala.
Keindahan Pulau Mursala ini tak perlu diragukan lagi, karena pulau ini telah berkali-kali diliput oleh acara televisi hingga film. Daya tarik yang ditawarkan oleh Pulau Mursala ini adanya air terjun yang turun dari tebing berbatu langsung jatuh ke laut. Tak hanya itu, pulau ini juga memiliki spot menarik untuk menyelam dimana kamu akan dimanjakan dengan keindahan terumbu karang yang masih alami.
Pulau terindah di Sumatera selanjutnya adalah Pulau Berhala. Pulau seluas 2,5 kilometer persegi ini berada di Kabupaten Serdang Bedagai, Sumatera Utara dan merupakan pulau terluar di Indonesia karena berada di Selat Malaka.
Meskipun berada di kawasan terluar, namun pulau ini memiliki keindahan yang luar biasa. Pulau Berhala dimanfaatkan sebagai tempat penangkaran penyu dan kaya akan hutan bakar bahar serta berbagai terumbu karang. Perairan di Pulau Berhala ini seolah menjadi tempat terbaik untuk melakukan aktivitas snorkelling ataupun diving karena airnya yang sangat bersih dan jernih. Pulau Berhala ini juga memiliki hutan yang lebat dan saat ini sudah dijaga oleh Tentara Nasional Angkatan Laut Indonesia.
Tak hanya Sumatera Utara saja yang memiliki banyak pulau cantik, Provinsi Sumatera Barat pun memiliki sejumlah pulau terindah di Sumatera yang tak boleh kamu lewatkan. Salah satu pulau indah ini bernama Pulau Angso Duo yang berada di Pariaman.
Pulau Angso Duo ini menawarkan keindahan bawah laut yang sangat luar biasa dengan aneka ragam terumbu karang, berbagai jenis ikan dan air lautnya yang berwarna biru jernih. Tak hanya itu, pantai di pulau ini memiliki pasir berwarna putih yang bersih dan lembut dan deretan pohon kelapa yang rindang. Tak heran jika Pulau Angso Duo ini menjadi salah satu destinasi wisata yang menarik banyak wisatawan setempat.
Pulau terindah di Sumatera selanjutnya juga masih berada di Provinsi Sumatera Barat. Pulau ini bernama Pulau Cubadak dan sering kali mendapat julukan sebagai “The Paradise of South”. Sebutan tersebut berasal dari wisatawan asing yang datang ke pulau tersebut karena keindahnya dan lokasi pulaunya yang berada di kabupaten Pesisir Selatan, tepatnya di Kawasan Wisata Mandeh.
Pulau Cubadak ini memiliki keindahan laut yang luar biasa, tak heran jika pulau ini dikenal sebagai surge bagi para pecinta kegiatan diving dan snorkelling. Perairan di pulau ini sangat tenang, bersih dan jernih sehingga kamu bisa melihat keindahan bawah lautnya yang luar biasa indah.
Provinsi Sumatera Barat tampaknya memiliki banyak sekali pulau-pulau cantik yang wajib untuk dijelajahi. Salah satunya adalah Pulau Pamutusan. Pulau Pamutusan ini berada di Bungis Teluk Kabung yang jaraknya sekitar 38 kilometer dari Kota Padang.
Pulau ini memiliki pantai dengan pasir putih yang halus dan pemandangan bawah laut yang sangat memukau. Kamu yang hobi diving atau snorkelling bisa membuktikannya sendiri dan melihat langsung bagaimana indahnya terumbu karang dan biota laut yang hidup di Pulau Pamutusan ini. Namun, jika kamu tak ingin menikmati keindahan bawah lautnya, kamu bisa naik ke atas bukit untuk bersantai sambil menikmati pemandangan di sekitar pulau yang berupa pulau-pulau kecil yang mengelilinginya.
Dari namanya saja kita sudah bisa tahu bahwa pulau yang satu ini lokasinya berada di Sumatera Barat. Pulau Mandeh merupakan salah satu pulau terindah di Sumatera yang mendapat julukan sebagai “Raja Ampatnya Sumatera Barat”.
Jika kamu ingin membuktikannya, kamu bisa datang langsung dan naik ke Puncak Mandeh yang lokasinya di Dermaga Tarusan. Kawasan Mandeh ini adalah perpaduan dari perbukitan alami yang sangat indah dengan teluk cantik bernama Teluk Carocok Tarusan yang dihiasi dengan gugusan pulau kecil yang berada di tengahnya. Tak hanya itu, Pulau Mandeh ini juga memiliki spot menyelam yang sangat cantik dan pantai dengan panorama yang menawan.
Pulau terindah di Sumatera selanjutnya adalah Pulau Weh. Jika Pulau Cubadak di Provinsi Sumatera Barat terkenal sebagai surganya diving dan snorkeling, maka Pulau Weh terkenal dengan surganya surfing. Pulau Weh berada di Provinsi Aceh, tepatnya du ujung barat Pulau Sumatera dan di pulau inilah titik nol Indonesia berada.
Pulau Weh merupakan pulau vulkanik kecil dengan sejumlah wisata indah yang mempu menjadi magnet tak hanya bagi wisatawan lokal saja, tapi juga wisatawan mancanegara. Salah satu pantai yang cukup menarik banyak wisatawan adalah Pantai Iboih yang memiliki keindahan bawah laut. Tak heran jika Pantai Iboih ini menjadi destinasi utama di Pulau Weh.
Terkenal sebagai Pulaunya Laskar Pelangi, Pulau Belitung memang menyimpan keindahan luar biasa yang mampu membius siapapun yang datang kesana. Pulau Belitung ini berada di Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, tepatnya di lepas pantai timur Pulau Sumatera. Pulau Belitung ini dikenal sebagai salah satu pulau terindah di Sumatera.
Saat menginjakkan kaki di Pulau Belitung ini kamu akan disambut dengan batu-batu granit yang berbaris dan berkilat diterpa sinar matahari di sepanjang garis pantai. Hal inilah yang menjadi daya tarik tersendiri bagi Pulau Belitung sehingga mengundang wisatawan tak hanya dari Indonesia saja, namun juga mancanegara.
Pulau terindah di Sumatera yang terakhir adalah Pulau Pahawang. Pulau Pahawang terletak di Kabupaten Pesawaran, Provinsi Lampung. Karena lokasinya yang berada cukup dekat dengan Pulau Jawa, maka pulau ini juga kerap dikunjungi oleh wisatawan dari Jakarta dan sekitarnya.
Pulau Pahawang menawarkan kekayaan terumbu karang yang sangat cantik dan aneka ikan-ikan lucu berwarna-warni yang hidup didalamnya. Tak heran jika pulau ini dikunjungi oleh wisatawan yang ingin melakukan snorkelling atau diving. Tak hanya wisata alam, Pulau Pahawang juga memiliki nuansa sejarah yang kental dengan cerita-cerita legenda dan peninggalan-peninggalan dahulu yang hingga saat ini masih dijaga dengan baik.
Sebenarnya Sumatera masih memiliki puluhan pulau lainnya yang wajib untuk kamu singgahi, namun 10 pulau diatas dianggap sebagai pulau terindah di Sumatera. Untuk kamu yang penasaran, bisa langsung agendakan perjalan untuk berkunjung kesana.
Tempat belanja jastip di bangkok - Bangkok, ibu kota Thailand, dikenal sebagai surganya pemburu barang…
Bangkok, ibu kota Thailand, terkenal dengan mall-mall mewah dan modern. Mereka menawarkan pengalaman berbelanja, kuliner,…
Selamat datang di Jakarta, ibu kota Indonesia yang kaya akan pasar tradisional dan modern. Jakarta,…
Di Jakarta, kita bisa menemukan surga kuliner yang tak tergantikan. Mulai dari Monas hingga Kota…
Selamat datang di petualangan kuliner kekinian di Jakarta! Jakarta, sebagai ibu kota Indonesia, menawarkan banyak…
Hal wajib yang tidak boleh ketinggalan untuk dibeli ketika ke Bandar Lampung adalah oleh oleh.…