Eropa seolah menjadi destinasi impian setiap orang untuk menghabiskan waktu libur. Benua yang dikenal memiliki iklim dingin ini kebanyakan hanya dikunjungi saat musim dingin saja. Namun, Eropa juga memiliki sejumlah pantai yang indah untuk bisa dinikmati selama liburan musim panas. Nah, berikut ini adalah 10 Pantai Terkenal di Eropa yang keindahannya mampu membius siapapun yang datang kesana.
Pantai terkenal di Eropa yang pertama adalah Zlatni Rat. Pantai ini menjadi destinasi wisata andalan di Kroasia yang banyak menyedot perhatian wisatawan untuk berlibur disana.
berada di pantai selatan Pulau Brac di kawasan Dalmatia ini memiliki pasir putih yang menjorok ke Laut Mediterania dan dibatasi dengan hutan pinus khas Mediterania. Selain itu, pantai ini juga menjadi kawasan favorit peselancar karena memiliki ombak yang bagus untuk berselancar. Istimewanya lagi, Zlatni Rat ini memiliki iklim sedang dan bisa dikunjungi setiap tahun. Namun kamu harus cek informasi cuaca terlebih dahulu karena kadang musim dingin disini suhunya tidak terduga.
Pantai Eksotis Dan Tersembunyi, Pantai Tegal Wangi Bali
Berenang Bersama Puluhan Penyu Di Pantai Meleura Raha
Pantai terkenal di Eropa selanjutnya adalah Pantai Balos yang berada di Pulau Kreta. Pulau Kreta terkenal sebagai pulau terbesar di Yunani dan menjadi tempat terpanas di negara tersebut karena lokasinya cukup dekat dengan Benua Afrika.
Pulau ini memang menjadi favorit wisatawan dan salah satu pantai yang paling indah adalah Pantai Balos. Pantai ini memiliki garis pantai yang cukup panjang dengan pasir putih dan air laut yang berwarna biru. Tak hanya pantai, disini kamu pun bisa menemukan laguna yang juga menjadi daya tarik dari pulau ini.
Italia tak hanya terkenal dengan sajian pizza nya saja, lho. Negara ini juga memiliki sejumlah pantai yang menjadi pantai terkenal di Eropa. Salah satunya adalah Scala dei Turchi atau jika diterjemahkan dalam Bahasa Inggris berarti Turkish Steps.
Scala dei Turchi ini berada di Kepulauan Sisilia dan dikenal memiliki pemandangan yang sangat menawan. Pantai ini memiliki anak tangga alami yang terbuat dari batu kapur dan mengarah ke birunya air laut.
Scala dei Turchi ini berlokasi di Agrigento yang merupakan salah satu kota tertua di Sisilia dan terkenal sebagai Kota Kuil. Untuk itu, saat berkunjung kesini kamu tak hanya bisa menikmati indahnya pantai namun juga bisa menemukan banyak situs bersejarah seperti Kuil Doric.
Pantai Oludeniz yang berada di pesisir Turquoise Turki ini juga menjadi salah satu pantai terkenal di Eropa. Pantai ini dikelilingi oleh pegunungan yang indah dengan perairan berwarna biru yang jernih. Tentunya siapapun yang melihat pasti tidak tahan untuk segera menceburkan diri.
Berbagai kegiatan bisa dilakukan di Pantai Oludeniz ini dan salah satu kegiatan yang paling digemari adalah paralayang. Jika kamu cukup pemberani untuk mencobanya, tentunya kamu bisa menikmati indahnya Pantai Oludeniz ini dari ketinggian. Pantai Oludeniz ini ramai dikunjungi pada musim panas, namun jika kamu berkunjung pada musim lainnya pun pantainya juga tidak pernah sepi pengunjung.
Prancis bukan hanya soal Menara Eiffel, negara ini juga memiliki salah satu pantai terkenal di Eropa yang keindahannya tak perlu diragukan lagi, yaitu Pantai Dune du Pyla. Pantai ini memiliki panjang garis pantai sampai 3 kilometer dengan lebar 500 meter dan menjadi salah satu destinasi favorit saat berkunjung ke Prancis.
Pantai ini memiliki gurun pasir tertinggi di Eropa yang menjadi daya tarik utamanya. Gurun pasir ini berada 110 meter diatas permukaan laut dan sejajar dengan garis pantai sehingga kawasan ini dikenal sebagai Gurun Saharanya Prancis.
Pantai Dune du Pyla ini sangat cocok bagi kamu yang ingin menikmati pantai dengan suasana berbeda. Kamu bisa bersantai diatas pasir putih yang lembut dengan memandang laut Mediterania di satu sisi dan Pegunungan Pyreness di sisi lainnya.
Pantai terkenal di Eropa selanjutnya adalah Reynisfjara yang berada di Islandia. Pantai ini menjadi sangat terkenal sejah kemunculannya disebuah serial yang cukup populer, yaitu Game of Thrones.
Pantai ini memiliki keindahan yang cukup unik yaitu adanya karang-karang yang berbentuk balok dengan pasir pantai berwarna hitam.
Konon, bebatuan karang yang berbentuk balok di pantai ini merupakan lahar yang mengalir dan kemudian mendingin akibat tercampur dengan air laut. Sayangnya, di Pantai Reynisfjara ini kamu tidak bisa menghabiskan waktu sambil berjemur dibawah terik matahari. Namun, di pantai ini kamu bisa menikmati keindahan kilasan Cahaya Utara atau Aurora Borealis yang menjadi daya tarik utama dari pantai ini.
Inggris memang tak hanya seputar Big Ben atau Istana Kensington saja. Di negara Ratu Elizabeth ini kamu juga bisa menemukan salah satu pantai terkenal di Eropa yang memiliki pemandangan menawan.
Pantai ini dikenal dengan nama Pantai Pepitch dan berada di Kepulauan Scilly, tepatnya di Pulau St Mary yang berada di kawasan Cornwall, Britania Raya. Pantai Pepitch biasanya dikunjungi oleh wisatawan lokal untuk bersantai atau sekedar berjalan-jalan di tepi pantai berpasir putih lembut ini. Pantai ini memiliki padang rumput di tepinya sehingga tak heran dijadikan sebagai area bersantai oleh wisatawan.
Portugal juga memiliki salah satu pantai terkenal di Eropa yang tak boleh kamu lewatkan. Pantai ini bisa kamu temukan di Lagos. Kawasan Lagos memang terkenal memiliki pemandangan luar biasa dengan tebing-tebing dan karang yang membuat pantainya terlihat semakin eksotis.
Lagos memang dikenal sebagai kota nelayan dimana kamu bisa menikmati keindahannya sambil berjalan-jalan di tepi pantai yang berada disana. Tak hanya berjalan-jalan sambil menikmati keindahan pantai, kamu juga bisa melakukan berbagai aktivitas olahraga air hingga berlayar.
Pantai terkenal di Eropa berikutnya adalah Pantai Dhermi yang berada di Albania. Negara yang berada di Eropa bagian tenggara ini memiliki pantai yang berada di bawah bukit.
Pantai Dhermi ini berlokasi di bawah bukit dimana kamu harus menuruni tangga terlebih dahulu untuk mencapai bibir pantainya. Pantai ini menjadi salah satu destinasi wisata yang cukup populer karena memiliki pasir putih yang lembut dan air laut yang biru. Kamu bisa bersantai dipinggiran pantainya atau bisa berlayar dengan kapal-kapal kecil yang tersedia di pinggir pantai.
Pantai terkenal di Eropa yang terakhir adalah Pantai Rodas atau yang biasa dikenal dengan nama Praia das Rodas. Pantai ini berada di sebuah pulau kecil di barat Galicia, Spanyol dan menjadi destinasi yang cocok untuk melepas penat.
Pantai ini terbilang cukup jauh dari keramaian kota dan menawarkan suasana yang tenang. Kamu pun bisa bersantai tanpa hiruk pikuk kota dan melakukan berbagai kegiatan yang menyenangkan, seperti snorkelling. Pantai Rodas ini memiliki hamparan pasir yang cantik tanpa karang dan disana juga terdapat beberapa resort yang bisa kamu sewa untuk menginap dan menikmati indahnya pantai lebih lama.
Terletak di kaki Gunung Lawu, Air Terjun Srambang Park Ngawi menawarkan keindahan alam yang luar…
Kami mengajak Anda untuk mengeksplor ketan durian, khas Wonosalam, Jombang. Ini adalah paduan sempurna antara…
Jawa Timur terkenal sebagai pusat durian terbaik di Indonesia. Wisata Durian Wonosalam di Kabupaten Jombang…
Di Bali, tempat sesajen sangat penting. Mereka menghubungkan manusia, alam, dan Tuhan. Pura Bali, rumah…
Belly dance, atau tari perut, berasal dari Timur Tengah, terutama Mesir. Ini adalah seni tarian…
Kami, masyarakat suku Dayak di Kalimantan, memiliki tradisi kuping panjang yang unik. Ini telah menjadi…