Wisata

10 Pantai Indah di Trenggalek Bikin Males Pulang

Trenggalek merupakan salah satu daerah di Jawa Timur yang dikenal memiliki cukup banyak tempat wisata alam khususnya pantai. Saat berkunjung ke daerah yang satu ini, tentu sangat disayangkan bagi Anda jika tidak mampir ke salah satu pantainya yang indah. Tidak perlu bingung menentukan tujuan, berikut daftar 10 pantai di Trenggalek yang indah dan menarik untuk didatangi.

10 Pantai Indah di Trenggalek :

1. Pantai Pelang

ksmtour.com

Beberapa dari Anda tentu sudah tidak asing dengan sebutan Pantai Pelang. Salah satu wisata pantai di Trenggalek ini dikenal dengan keindahan alam yang luar biasa. Pantai Pelang juga menjadi salah satu pantai yang cukup populer dan didatangi pengunjung dari berbagai daerah.

Pengunjung akan dimanjakan dengan hamparan pasir putih yang luas serta pantai yang bersih. Air lautnya yang jernih juga sangat memanjakan mata. Di sekitar pantai ini terdapat bukit bukit yang dapat dinaiki oleh pengunjung. Melihat indahnya pemandangan dari bukit tentu menjadi hal mengesankan yang sayang untuk Anda lewatkan.

Pasir Putih Karanggongso Dan Mangrove Pancer Cengkrong

Liburan Di Pantai Prigi Trenggalek

2. Pantai Pasir Putih

jejakpiknik.com

Saat berbicara tentang wisata pantai di Trenggalek, salah satu yang sangat direkomendasikan untuk didatangi adalah Pantai Pasir Putih. Sesuai dengan namanya, pantai yang satu ini dikenal memiliki hamparan pasir putih yang luas. Pengunjung akan dimanjakan dengan panorama alam yang luar biasa.

Ada berbagai aktivitas yang dapat dilakukan oleh pengunjung saat datang ke Pantai Pasir Putih diantaranya berenang, berlayar, berselancar, maupun bersantai di tepi pantai. Pantai Pasir Putih juga menyediakan fasilitas yang cukup lengkap dan dapat dinikmati oleh pengunjung.

3. Pantai Taman Kili-kili

pantainesia.com

Tidak perlu bingung menentukan tujuan wisata pantai di Trenggalek, anda dapat datang ke Pantai Taman Kili-kili. Pantai yang satu ini dikenal menawarkan panorama alam yang luar biasa. Suasana yang menyenangkan menjadikan pantai ini ramai didatangi wisatawan dari berbagai daerah.

Salah satu hal menarik yang dapat dinikmati oleh pengunjung adalah adanya penangkaran penyu. Pengunjung dapat melihat pelestarian berbagai penyu diantaranya penyu belimbing, penyu sisik, penyu hijau, dan masih banyak lagi.

4. Pantai Prigi

penginapan.net

Saat mendengar sebutan Pantai Prigi, beberapa dari Anda tentu sudah tidak asing mendengarnya karena pantai yang satu ini sangatlah populer. Pantai Prigi merupakan salah satu pantai di Trenggalek banyak dipilih oleh wisatawan untuk menghabiskan waktu berlibur.

Saat datang ke pantai ini, pengunjung dapat mencoba berbagai kegiatan seru diantaranya bersantai, bermain air, berenang, hingga melakukan berbagai olahraga pantai. Selain dikenal indah, pengunjung juga akan dimanjakan dengan berbagai fasilitas yang ada. Pantai yang satu ini dibagi menjadi dua bagian yakni untuk berwisata dan khusus para nelayan. Anda juga dapat membawa oleh-oleh ikan segar sepulang dari Pantai Prigi.

5. Pantai Damas

memontum.com

Ada cukup banyak pilihan wisata pantai di Trenggalek yang sayang untuk dilewatkan, salah satunya adalah Pantai Damas. Pantai yang satu ini memiliki lokasi yang tidak jauh dari Pantai Prigi.

Pantai Damas dikenal dengan ombaknya yang tenang sehingga pengunjung dapat bebas bermain maupun berenang di pantai. Salah satu hal seru yang bisa Anda coba adalah menyewa perahu nelayan dan mencoba berlayar di kawasan Pantai Damas. Berselancar menjadi aktivitas yang tidak kalah menarik yang bisa Anda coba saat datang ke pantai yang satu ini.

6. Pantai Karanggongso

catatannobi.com

Pantai Karanggongso dikenal sebagai salah satu wisata pantai di Trenggalek yang menawarkan keindahan alam menakjubkan. Pengunjung akan dimanjakan dengan hamparan pasir putih yang luas dan indahnya pemandangan pantai. Wisata yang satu ini menawarkan berbagai fasilitas lengkap diantaranya tempat makan, tempat parkir yang luas, toilet, dan lain-lain.

Selain keindahan alam, pengunjung juga akan dimanjakan dengan adanya jembatan kayu yang khas dan sering dipilih sebagai spot foto favorit pengunjung. Anda juga dapat mencoba berbagai permainan air seperti menaiki banana boat maupun berlayar menggunakan perahu. Saat ingin mengunjungi salah satu wisata pantai di Trenggalek, Pantai Karanggongso menjadi rekomendasi tepat dan sayang untuk dilewatkan.

7. Pantai Cengkrong

ksmtour.com

Tidak kalah indah dengan wisata pantai di Trenggalek lainnya, Pantai Cengkrong juga menjadi salah satu primadona pantai di Trenggalek. Pengunjung akan dimanjakan dengan suasana yang masih sangat alami dan bersih. Ombaknya yang tenang menjadikan tempat ini cocok didatangi bagi Anda yang ingin menenangkan diri sekaligus bersantai.

Di sisi-sisi pantai terdapat hijaunya bukit yang menjadikan pemandangan semakin indah. Adanya banyak pepohonan juga menjadikan pengunjung dapat bebas bersantai di pinggir pantai. Pantai Cengkrong juga dilengkapi dengan berbagai fasilitas seperti tempat makan, toilet, hingga tempat parkir yang luas. Untuk masuk dan mengunjungi tempat wisata yang satu ini, pengunjung dikenakan biaya yang cukup terjangkau.

8. Pantai Blado

klikjatim.com

Pernah mendengar sebutan wisata Pantai Blado? Pantai Blado merupakan salah satu pantai di Trenggalek yang dikenal memiliki pemandangan alam yang indah. Ombak di pantai ini cocok didatangi bagi Anda yang hobi berselancar.

Selain cocok dipilih sebagai lokasi selancar, keindahan Pantai Blado juga cocok dinikmati oleh pengunjung sembari bersantai di pinggir pantai. Pengunjung dapat menyusuri pantai dengan berjalan kaki dan menikmati suasana yang menyenangkan. Saat bingung menentukan tujuan wisata pantai di Trenggalek, Pantai Blado menjadi rekomendasi tepat yang bisa Anda datangi.

9. Pantai Ngampiran

ihategreenjello.com

Trenggalek memang dikenal sebagai salah satu daerah yang memiliki banyak tempat wisata pantai. Salah satu pantai yang bisa Anda datangi adalah Pantai Ngampiran. Pantai yang satu ini menawarkan suasana yang masih sangat alami.

Pengunjung akan dimanjakan dengan hamparan pasir yang luas dan bersih. Tidak hanya itu, jernihnya air tentu sangat memanjakan mata. Pantai yang satu ini juga memiliki bukit dan bebatuan karang yang menjadikan pemandangan semakin lengkap dan mengesankan. Saat berkunjung ke Trenggalek, tidak ada salahnya untuk menyempatkan mampir ke Pantai Ngampiran.

10. Pantai Konang

news.detik.com

Salah satu wisata pantai di Trenggalek yang cukup populer adalah Pantai Konang. Pantai yang satu ini dikenal memiliki keindahan alam yang luar biasa. Adanya pohon kelapa di sekitar pantai menjadikan suasana semakin sejuk dan pemandangan semakin indah.

Pantai yang satu ini memiliki ombak yang besar sehingga cocok dikunjungi bagi Anda yang memiliki hobi berselancar. Tidak jarang wisatawan yang datang dan mencoba sensasi berselancar di kawasan pantai ini.

Nah itulah daftar 10 wisata pantai di Trenggalek yang bisa Anda datangi. Pantai manakah yang tampak sangat mengesankan dan ingin Anda kunjungi?

Fida

Recent Posts

Jajanan Viral 2024: Tren Baru di Dunia Kuliner Indonesia

Jajanan viral 2024 - Tahun 2024 akan membawa tren jajanan baru ke dunia kuliner Indonesia.…

8 hours ago

Harga Boneka Labubu Original dan Cara Memastikan Keasliannya

Harga boneka labubu original - Kami sangat menghargai boneka Labubu dari Pop Mart. Artikel ini…

2 days ago

Mie Karet Paling Enak di Jakarta yang Wajib Dicoba

Jakarta, ibu kota Indonesia, terkenal dengan keragaman kulinernya. Mie adalah favorit banyak orang karena teksturnya…

4 days ago

Sambal Terpedas di Dunia untuk Pecinta Pedas Sejati

Bagi pecinta makanan pedas, menjelajahi sambal terpedas adalah petualangan seru. Di seluruh dunia, ada banyak…

6 days ago

Hoi An Lantern Festival: Sensasi Festival Lampion yang Menakjubkan

Hoi An Lantern Festival - Di Festival Lampion Hoi An, Vietnam Tengah, Anda akan menemukan…

1 week ago

Da Nang Hotel Budget-Friendly untuk Backpacker: Panduan Lengkap Penginapan Murah

Sebagai backpacker, kami tahu pentingnya mencari tempat tinggal yang murah saat traveling. Di Da Nang,…

1 week ago