8 Minuman Khas Lampung, Ada Durian Kopi Luwak Hingga Tuak


sisil angelin  April 21, 2021  0 Comment

Jika membahas kuliner di Indonesia memang tidak ada habis-habisnya, dan kuliner sendiri menjadi daya tarik wisatawan yang lagi berkunjung kedaerah tersebut. Makanya tak heran jika disetiap daerah memiliki kuliner khas, dan kali ini yang akan kita bahas adalah minuman khas dari Lampung. Jadi Lampung ini adalah Provinsi dibagian selatan di Pulau Sumatera. Lampung juga memiliki 2 kota yaitu Bandar Lampung dan Kota Metro. Jadi saat kalian berkunjung ke Lampung pastikan mencicipi beraneka minuman khas yang akan kita bahas ini, hal ini tentunya bikin kulineran kalian didaerah Lampung berkesan, dan menyenangkan! Nah dari pada kalian penasaran langsung aja yuk simak rekommendasi minuman khas Lampung yang akan dibahas GoTravelly kali ini!

1. Durian Kopi Luwak

 Durian Kopi Luwak
uzone.id

Minuman yang akan kita bahas diurutan pertama ini memang terbilang unik, karena secangkir kopi luwak yang ini akan dicampur dengan buah durian yang sudah dibuang bijinya. Jadi hal inilah membuat minuman ini terbilang unik, kalian bisa bayangkan bagaimana rasanya durian, dan kopi dicampur? Jadi rasanya itu ada pahit, manis, asam, dan daging durian yang ada dalam 1 cangkir kopi luwak ini memang menambah tekstur serta aroma kopi luwaknya lebih harum. Minuman yang satu ini hanya bisa kalian temukan dibeberapa daerah yang ada di Lampung, dan biasanya minuman ini dijual dicafe bahkan sampai warung kopi juga menjual 1 cangkir durian kopi luwak, jadi jangan lewatkan minuman khas Lampung yang satu ini ya.

Baca juga :  Hempas Dahaga Dengan 10 Minuman Khas Malaysia Yang Menyegarkan
rekomndasi kuliner enak

Glek: Segarnya Minuman Kekinian Sambil Berbagi Dengan Yang Membutuhkan

Fruit Factory Juice N Shake: Kedai Minuman Segar Dan Menyehatkan

2. Tuak

tuak lampung
wikipedia.org

Tuak memang sudah terkenal dibeberapa daerah yang ada di Indonesia, dan Tuak juga menjadii minuman keras yang disukai warga Lampung. Tuak bahkan menjadi minuman biasa bagi orang Lampung layaknya seperti sirup untuk disajikan. memiliki rasa yang pahit, manis, dan Tuak ini memang memiliki kandungan alkohol yang lumayan tinggi dapat memabukan. Untuk menemukan Tuak di Lampung sangatlah mudah, dan harga 1 gelas tuak ini dijual murah-meriah yaitu sekitar 5k saja.

3. Es Kopi Luwak

Es Kopi Luwak
merdeka.com

Lampung juga menjadi salah satu daerah yang memiliki pencinta kopi yang lumayan banyak, dan masyarakat di Lampung juga sangat suka dengan sajian Kopi Luwak. Makanya tak heran jika Es Kopi Luwak menjadi minuman khas dari Lampung guys! Karena kalian sangat mudah menemukan Es Kopi Luwak di Cafe, restoran, depot, dan warung kopi pinggir jalan. Es Kopi Luwak ini terdiri dari madu, es batu, dan serbuk kopi luwak yang akan di blander bersamaan. Sehingga 1 gelas Es Kopi Luwak ini terasa sangat menyegarkan saat diminum disiang hari, dan Es Kopi Luwak juga dapat membuat mood kalian membaik. Jadi saat siang hari yang panas kalian bisa cari Es Kopi Luwak ini di Lampung.

4. Serbat Kweni

Serbat Kweni
masakitujempol.blogspot.com

Serbat Kweni ini menjadi minuman khas Lampung, dan Serbat Kweni ini memang memiliki rasa yang khas. Jadi Serbat Kweni ini terdiri dari gula, es batu, dan buah kweni. untuk rasa dari Serbat Kweni ada manis, asam, dan es batu yang ada pada 1 gelas Serbat Kweni ini membuat minuman khas Lampung ini sangat menyegarkan, apalagi disajikan saat udara panas. biasanya masyarakat Lampung menikmati Serbat Kweni ini setelah makan ikan goreng, atau sampal terasi yang dicampur tempoyak (durian busuk). Jadi untuk kalian yang lagi ke Lampung jangan lewatkan untuk mencicipi Serbat Kweni yang segar ini.

Baca juga :  10 Minuman Khas Afrika Tawarkan Rasa Unik yang Menyegarkan

5. Ice Kopi Jelly

 Ice Kopi Jelly
detik.com

Ice Kopi Jelly ini juga minuman kopi yang dicampur dengan jelly, dan Ice Kopi Jelly ini sangat nikmat disajikan dingin. Karena Ice Kopi Jelly ini saking segarnya dapat mengurangi dahaga, dan sangat enak diminum saat udara panas. Ohya yang menarik jelly yang digunakan campuran ice kopi ini ialah jelly yang dibuat menggunakan perasa kopi sehingga memberikan rasa kopi yang sempurna saat dipadu dengan secangkir kopi. Untuk menemukan Ice Kopi Jelly kalian bisa mendapatkannya dibeberapa cafe, depot, atau penjual pinggir jalan juga biasanya menjual Ice Kopi Jelly.

6. Es Kacang Merah

Es Kacang Merah
inibaru.id

Untuk minuman yang akan kita bahas diurutan keenam ini memang sangat populer, dan memiliki banyak penggemar. Makanya tak heran jika di Lampung banyak sekali penjual Es Kacang Merah, es ini juga biasanya dicari saat siang hari, dan udara panas memang paling mantep menikmati segarnya Es Kacang Merah. Jadi 1 mangkuk Es Kacang Merah ini terdiri dari kacang merah, air, gula pasir, santan, daun pandan, susu kental manis, dan es batu yang sudah diserut. Jadi kalian bisa merasakan manis, gurih, dan sangat menyegarkan saat masuk kedalam tenggorokan. rekommended banget untuk kalian coba saat berada di Kota Lampung. Untuk menemukan es kacang merah kalian bisa membelinya di depot, restoran, dan pedagang kaki 5 yang ada di Kota Lampung.

7. Kopi Lampung

 Kopi Lampung
kompas.com

Lampung memang terkenal dengan penghasil kopi terbesar di Indonesia, dan Kopi Lampung ini memiliki ciri khas yaitu kopinya yang lebih strong. Kopi Lampung juga memiliki bermacam-macam jenis yaitu ada kopi jantan, kopi finest robusta, dan kopi robusta. Jadi kalian bisa menyesuaikan ingin menggunakan jenis kopi apa, dan Kopi Lampung juga sudah terkenal di dunia. Jadi untuk kalian pencinta kopi wajib banget cobain Kopi Lampung saat berkunjung ke Lampung, dan bubuk kopi Lampung ini juga bisa kalian beli untuk oleh-oleh.

Baca juga :  7 Kebab paling enak di Jakarta, Kamu Sudah Cobain?

8. Kopi Bola Dunia

Kopi Bola Dunia
shopee.com

Kopi yang akan kita bahas diurutan kedelapan ini adalah varian kopi khas Lampung yang memiliki sebutan ‘Kopi Bola Dunia’ karena merek dari bubuk kopi ini adalah ‘Kopi Bola Dunia’. Sajian Kopi Bola Dunia ini memiliki banyak sekali penggemar, dan minuman khas Lampung ini sudh ada sejak tahun 1970. aroma dari Kopi Bola Dunia ini memang sangat khas, kopinya memiliki warna hitam yang pekat, dan minuman ini termasuk minuman tradisional Lampung. Jadi kalian jangan lewatkan untuk mencicipi Kopi Bola Dunia.



Leave a Reply