Wisata

10 Kota dengan Panorama Malam Paling Indah di Indonesia

Salah satu aktivitas yang banyak digemari oleh wisatawan adalah berjalan-jalan pada malam hari untuk menikmati keindahan kota, terutama jika berlibur di kota besar. Tak mau kalah dengan sejumlah kota besar di luar negeri, Indonesia juga memiliki sederet kota yang menawarkan pemandangan menawan saat malam hari. Nah, jika kamu adalah penikmat keindahan kota saat malam hari, Berikut ini adalah kota dengan panorama malam paling indah di Indonesia

Panorama Malam Terindah di Indonesia

1. Jakarta, DKI Jakarta

dining.indonesiatatler.com

Jika berbicara soal kota dengan panorama malam paling indah di Indonesia, tentu saja kamu tidak bisa melewatkan ibukota, Jakarta. Kota ini memang dikenal dipenuhi oleh gemerlap cahaya yang tak ada habisnya.

Jakarta merupakan kota terbesar dan menjadi kota metropolitan, disana kamu bisa melihat deretan bangunan pencakar langit dengan lampu-lampu yang menyala di malam hari. Cahaya-cahaya lampu yang berasal dari gedung-gedung tersebut membuat kota ini lebih hidup saat malam hari.

Pantjoran PIK, Dan Yang Terbaru Di Area PIK

Staycation Ala Pedesaan Di Kampung Lumbung Eco Boutique, Suasananya Syahdu Banget

2. Bandung, Jawa Barat

penuhhotelmanagement.com

Kota dengan panorama malam paling indah di Indonesia selanjutnya adalah Bandung. Kota Kembang ini memang memiliki sejumlah wisata alam yang indah dan menarik.

Selain wisata alamnya, Bandung juga memiliki keindahan panorama dari pemandangan kotanya saat malam hari. Sejumlah landmark terkenal di kota menjadi daya Tarik tersendiri di malam hari, salah satunya adalah Jembatan Pasupati yang menjadi salah satu landmark kota ini. Jembatan ini semakin membuat kota Bandung terlihat cantik karena berdiri di tengah pemukiman yang padat dan gedung-gedung kota Bandung.

3. Yogyakarta, DI Yogya

aarongonetravel.com

Kota yang satu ini memang sangat mudah untuk dirindukan. Meskipun sudah pernah berkali-kali datang kesana, namun Yogyakarta selalu menawarkan sensasi yang berbeda.

Yogyakarta memang bukanlah kota metropolitan dengan gedung-gedung pencakar langit, namun Kota Gudeg ini memiliki deretan bangunan tua yang megah dan terlihat semakin indah saat malam hari. Inilah yang membuat Yogyakarta menjadi salah satu kota dengan panorama malam paling indah di Indonesia.

Kamu bisa merasakan suasana romantis saat berjalan-jalan di kota Yogyakarta saat malam hari. Kamu bisa menikmati sajian khas di angkringan sambil mendengarkan lantunan music dari musisi lokal.

4. Semarang, Jawa Tengah

id.wikipedia.org

Dari Yogyakarta beranjak ke ibukota Provinsi Jawa Tengah, yaitu Semarang. Kota yang dijuluki sebagai Kota Lumpia ini memang menjadi kota terbesar di provinsi tersebut dan menawarkan sederet tempat wisata menarik.

Semarang juga menjadi salah satu kota dengan pemandangan malam paling indah di Indonesia. Salah satu spot untuk menikmati pemandangan malam kota semarang adalah Menara Masjid Agung Jawa Tengah. Selain menara ini, kamu juga bisa menuju Gardu Pandang Gombel, yaitu sebuah bukit yang menjadi favorit anak muda untuk menikmati indahnya kota Semarang di malam hari. Dari sini kamu bisa menikmati indahnya lampu-lampu kota layaknya bintang-bintang.

5. Surabaya, Jawa Timur

kelilingnusantara.com

Kota dengan panorama malam paling indah di Indonesia selanjutnya adalah Surabaya. Kota yang mendapat julukan sebagai Kota Pahlawan ini memang menjadi kota terbesar kedua di Indonesia setelah Jakarta, tak heran jika kota ini menjadi ibukota Provinsi Jawa Timur.

Surabaya juga dikenal sebagai kota metropolitan yang dipenuhi oleh deretan gedung pencakar langit yang indah saat malam hari. Tak hanya gedung-gedung tinggi saja yang membuat kota ini tampak sangat indah di malam hari, namun ada sebuah landmark yang menjadi tempat favorit unruk menikmati indahnya malam, yaitu Jembatan Suramadu.

Jembatan yang menghubungkan Surabaya dengan Pulau Madura ini memang menjadi ikon dari Surabaya karena tak hanya menghubungkan dua pulau, namun juga memiliki lampu-lampu cantik yang menyala pada malam hari sehingga membuat pemandangan sangat indah.

6. Palembang, Sumatera Selatan

commons.wikimedia.org

Palembang juga masuk dalam daftar kota dengan panorama malam paling indah di Indonesia. Jika kota Surabaya memiliki Jembatan Suramadu yang ikonik dan membuat pemandangan malam kota tersebut semakin indah, maka Palembang memiliki Jembatan Ampera sebagai ikonnya.

Jembatan Ampera memang menjadi ikon dari Kota Pempek ini. Saat malam hari, jembatan ini akan memancarkan warna-warni lampu yang semakin membuat kota Palembang dipenuhi gemerlap cahaya. Cahaya dari lampu-lampu tersebut kemudian terpantul pada permukaan Sungai Musi yang membuatnya tampak semakin indah.

7. Makassar, Sulawesi Selatan

cio.com

Kota dengan panorama malam paling indah di Indonesia berikut ini adalah Makassar. Ibukota dari Provinsi Sulawesi Selatan ini berhadapan langsung dengan laut sehingga membuatnya memiliki pemandangan yang luar biasa.

Pada malam hari, Makassar terlihat semakin indah karena pancaran lampu-lampu dari bangunan yang ada di kota terpantul pada permukaan laut yang membuat kota ini tampak terlihat seperti Hong Kong. Bahkan pemerintah setempat telah merencanakan untuk membangun bangunan-bangunan indah yang bisa mengisi ruang kosong dan membentuk deretan highrise.

8. Balikpapan, Kalimantan Timur

eyeem.com

Selayaknya kota-kota lain yang ada di Kalimantan, Balikpapan juga memiliki sejumlah sungai besar yang membelah kota. Sungai-sungai di Balikpapan ini memang terkenal cukup indah, bahkan digunakan sebagai salah satu jalur transportasi.

Selain sebagai sarana transportasi, sungai-sungai di Balikpapan ini akan terlihat semakin indah pada malam hari karena pantulan cahaya-cahaya dari lampu-lampu yang ada di kota Balikpapan. Inilah yang membuat kota Balikpapan menjadi salah satu kota dengan panorama malam paling indah di Indonesia yang sayang sekali untuk dilewatkan.

9. Batam, Kepulauan Riau

indonesia-holidays.com

Kota dengan panorama malam paling indah di Indonesia adalah Batam. Kota yang berada di perbatasan Antara Singapura dan Indonesia ini memang terkenal memiliki sederet tempat wisata yang indah.

Keindahan Batam tak hanya bisa kamu nikmati pada siang hari, namun juga pada malam hari. Salah satu spot favorit untuk menikmati indahnya kota Batam pada malam hari adalah Bukit Senyum. Kamu bisa duduk santai disana sambil menikmati jajanan khas Batam yang banyak dijual di pinggir jalan. Tak hanya bisa menikmati keindahan kota Batam, dari sini kamu juga bisa melihat indahnya lampu-lampu gedung di Singapura dan gemerlap kapal laut yang ada disana.

10. Jayapura, Papua

fotocommunity.com

Kota dengan panorama malam paling indah di Indonesia yang terakhir adalah Jayapura. Ibukota Provinsi Papua ini berada di timur Indonesia dan dikenal memiliki pemandangan menawan tak hanya saat siang hari, tapi juga saat malam hari.

Sebagai kota terbesar di Papua, Jayapura seolah menjadi kota paling modern dan ikonik di provinsi tersebut. Disini kamu bisa melihat gemerlap lampu-lampu yang memantul indah ke laut yang ada di depannya. Pemandangan ini seolah mengingatkan dengan pemandangan malam hari di Kowloon Bay, Hong Kong.

Itulah tadi daftar 10 kota dengan panorama malam paling indah di Indonesia. Kota-kota tersebut terkenal sebagai kota terbesar yang dipenuhi dengan lampu-lampu kota cantik yang membuat suasana malam semakin indah. Kota mana favorit kamu?

prita

Recent Posts

Kuliner Kekinian Jakarta: Tempat Makan Hits yang Sedang Viral

Selamat datang di petualangan kuliner kekinian di Jakarta! Jakarta, sebagai ibu kota Indonesia, menawarkan banyak…

2 days ago

15 Oleh oleh Bandar Lampung Khas dan Tempat Membelinya

Hal wajib yang tidak boleh ketinggalan untuk dibeli ketika ke Bandar Lampung adalah oleh oleh.…

4 days ago

Club Malam Surabaya Terbaik untuk Pilihan Hiburan Malam

Kehidupan malam di Surabaya jarang dilewatkan oleh para pendatang dari luar kota. Alasannya karena hiburan…

6 days ago

Kelenteng Jakarta: Destinasi Wisata Religi yang Menyimpan Kisah Budaya Tionghoa

Kelenteng jakarta - Kelenteng atau kuil Tionghoa adalah tempat ibadah dan pusat budaya di Jakarta.…

1 week ago

Kopitiam Kelapa Gading: Tempat Santai dengan Rasa Tradisional di Tengah Kesibukan Kota

Kopitiam kelapa gading - Di tengah kesibukan Kota Jakarta, kami menemukan sebuah oasis. Tempat ini…

1 week ago

Kopitiam Sidoarjo: Dari Roti Bakar hingga Kopi O, Sajian Klasik yang Menggoda Selera

Kopitiam Sidoarjo - Di Sidoarjo, ada banyak kopitiam yang menawarkan pengalaman unik. Mereka menyajikan menu…

1 week ago