Hotel

Viewnya Keren! 10 Hotel Dengan Kolam Renang Tepi Pantai


Jika Anda tidak memiliki waktu libur yang banyak, namun tetap merilekskan pikiran, memilih Hotel dengan Kolam Renang Pantai dekat mungkin solusinya. Atau bosan dengan view kolam renang yang itu itu saja? anda bisa mengunjungi objek wisata kolam renang dengan view pantai langsung. Pikiran Anda akan sangat fresh setelahnya.
Kolam renang dengan view langsung ke pantai memang memberikan kesan unik tersendiri, Anda akan menikmati sensasi yang berbeda. Waterpark dekat pantai biasanya terkenal di Bali. Namun ternyata bisa ditemui selain di pulau Dewata saja. Bisa Anda jadikan destinasi wisata selanjutnya! Berikut beberapa daftar hotel dekat pantai yang bisa bikin badan dan pikiran fresh kembali!

Hotel dengan View Kolam Renang di Tepi Pantai

1. Kolam Renang The Queen Of The South Resort, Yogyakarta

jejakpiknik.com


Hotel dengan Kolam Renang Pantai dengan view langsung ke pantai yang pertama berada di The Queen of The South Resort, Yogyakarta. Model kolam renang ini benar-benar menghadap langsung ke pantai Parangtritis yang berada di Jogja. Dilengkapi dengan tempat duduk santai yang sangat pas untuk Anda nikmati sambil melihat eksotisnya pantai
Setelah puas bersantai di kolam renang, Anda bisa menikmati keindahan pantai Parangtritis yang keindahannya benar-benar memanjakan mata. Benar-benar membuat pikiran fresh kembali!

Juice Buah Dengan Semburat Rasa Creamy

Nostalgia Kuliner Tradisional Jawa Yang Lezat Di Sar Londho, Milenial Wajib Coba!

2. Eco-resort Munduk Moding Plantation

booking.com

Pulau Bali memang tak ada habisnya mengenai keeksotisan pantainya. Di Bali terdapat banyak Hotel dengan Kolam Renang Pantai yang menawarkan view-view eksotis dan menenangkan pikiran. Salah satunya adalah Eco-resort Munduk Monding Plantation.
Konsep kolam renang ini benar-benar unik dan memanjakan mata wisatawan. Pada kolam renang, Anda bisa menikmati dua view sekaligus. View tersebut ialah pemandangan pegunungan Banjar di sebelah kiri, sedangkan di sebelah kanan Anda bisa melihat pemandangan indah hamparan birunya Laut Jawa.
Kolam renang eksotik ini terletak di kawasan Eco-resort Munduk Monding Plantation. Lokasinya berada di Asah Goblek, Kecamatan Banjar, Buleleng, Bali. Selain bisa menikmati bersantai di kolam renang dan view laut, Anda juga bisa menikmati sajian kopi khas Bali, benar-benar melengkapi waktu bersantai Anda!

3. El Kabron

fewvsmany.com


El Kabron adalah resort yang memiliki kolam renang dengan pemandangan langsung mengarah ke view laut yang biru nan indah. Kolam renang eksotis ini terletak di Cemongkak, Desa Pecatu, Kuta Selatan, Badung, Bali. Tempat wisata ini sangat cocok dijadikan spot foto oleh pencinta fotografi ataupun kalangan wisatawan secara umum, karena view sunsetnya yang indah.

4. Karma Kandara

booking.com


Karma Kandara populer dengan keeksotisan pantainya. Pantai tersebut tersembunyi di balik tebing, ternyata terdapat fasilitas lain di Karma Kandara yang tak kalah menarik. Contohnya adalah sebuah kolam renang yang berada di Karma Kandar, tepatnya di bibir tebing dengan view eksotis.
Kolam renang Karma Kandara ini bisa Anda kunjungi dengan mendatangi Villa Kandara. Villa tersebut berada di Banjar Wijaya Kusuma, ain Unggasan, Kuta Selatang, Badung, Bali.

5. The Edge Bali

thebalibible.com


Anda bisa mengunjungi Hotel Kolam Renang Pantai dengan view pantai yang cukup menantang. The Edge menawarkan pemandangan langsung samudra hindia! Yang membuat The Edge unik adalah lantai kolam renang yang terbuat dari kaca. terletak di Pecatu, Uluwatu, Kuta Selatan, Badung, Bali.
The Edge sangat cocok untuk Anda yang menyukai tantangan sekaligus keindahan. The Edge menawarkan keduanya.

6. Kandui Villas

pinterest.com


Kandui Villas terletak di pulau Sumatera bagian barat, tepatnya di Mentawai. Kandui Villas menjadi resort populer di kalangan surfer, karena fasilitas yang ditawarkan. Fasilitas penuh kenyamanan dan kemewahan tersebut antara lain : kolam renang dengan view pantai, spa, galeri, restoran, dan tempat billiard. Resort ini memasang harga mulai Rp 4.6 juta/orang.
Anda bisa menikmati fasilitas spa yang menawarkan berbagai jenis aromateraphy yang menenangkan. Bagi penikmat seni, Anda bisa menikmati berbagai koleksi seni di galeri yang terdapat di Kandui Villas. Selain itu, Anda bisa menikmati berbagai kuliner lezat dan menggugah selera di restoran yang tersedia.
Untuk pencinta billiard, Kandui Villas menyediakan tempat untuk olahraga satu ini. Villa yang benar-benar lengkap untuk mengisi waktu bersantai Anda!

7. Montigo Resorts Nongsa, Batam

luxuryhotelawards.com


Pada dasarnya Batam lebih terkenal sebagai tempat untuk belanja daripada keindahan pantainya. Namun, ternyata Batam memiliki salah satu resort yang menyediakan kolam renang dengan view pantai terbaik di Indonesia. Montigo Resorts Nongsa merupakan sebuah resort yang menyediakan kolam renang dengan pemandangan pantai yang eksotis.
Montigo Resorts Nongsa mematok harga mulai dari Rp 2.5 juta per vila. Anda bisa menikmati waktu bersantai di kolam renang dengan view pantai yang eksotis.

8. Alila Villas Uluwatu, Bali

booking.com


Alila Villas Uluwatu berlokasi di atas tebing dengan ketinggian hingga 100 meter, villa ini menghadap langsung ke Samudera Hindia. Alila Villas Uluwatu total mempunyai 65 buah villa. Masing-masing terdapat kolam renang dengan view laut yang biru nan indah. Harga yang ditawarkan Alila Villas Uluwatu mulai dari Rp 12.4 juta per harinya.
Harga yang ditawarkan memang terbilang cukup mahal. Namun terbayar dengan service yang ramah beserta fasilitas yang diberikan. Membuat Anda betah untuk menikmati liburan dengan pemandangan yang eksotis dan menyegarkan pikiran.

9. The Mulia Bali

themulia.com


The Mulia Bali terletak tepat di jalur utama Nusa Dua, Bali. Resort ini memiliki tiga properti yang berada di atas lahan seluas belasan hektar. Di The Mulia Bali Anda bisa menikmati berenang di tiga kolam renang dan beberapa laguna.
The Mulia Bali memang menawarkan keindahan yang eksotik, dan beberapa kali mendapatkan penghargaan. Penghargaan-penghargaan tersebut diantaranya adalah Readers Choice Awards untuk kategori Resort Tepi Pantai Terbaik di Asia versi Conde Nest Travelers 2014. Harga yang ditawarkan The Mulia Bali mulai dari Rp 6.8 juta.

10. Four Seasons Resort Jimbaran Bay, Bali

booking.com


Four Seasons Resort Jimbaran Bay berada di atas tebing di bagian selatan Teluk Jimbaran, Bali. Resort ini dibangun di lahan seluas 14 hektar. Four Seasons Resort Jimbaran Bay memiliki 147 vila yang dilengkapi dengan pavilion yang indah. Masing-masing villa memiliki taman, kolam renang, teras pribadi.
Anda bisa menikmati suasana taman di Four Seasons Resort Jimbaran Bay yang asri. Teras pribadi benar-benar membuat nyaman liburan Anda di resort ini.
Bahkan beberapa pavilion terdapat akses menuju pantai yang terhampar pasir putih. Selain itu, terdapat fasilitas berbagai macam pilihan olahraga air yang bisa Anda pilih sesuai keinginan. Four Seasons Resort Jimbaran Bay memasang harga mulai dari Rp 8.2 juta.
Menikmati suasana kolam renang atau waterpark dekat pantai bisa Anda coba untuk membuat Anda fresh kembali setelah melewati berbagai macam rutinitas. View-view yang ditawarkan benar-benar memanjakan mata dan merilekskan badan. Siapkan koper Anda untuk segera berlibur ke waterpark dekat pantai yang eksotis dan menenangkan!

Reni

Recent Posts

Mie Karet Paling Enak di Jakarta yang Wajib Dicoba

Jakarta, ibu kota Indonesia, terkenal dengan keragaman kulinernya. Mie adalah favorit banyak orang karena teksturnya…

20 hours ago

Sambal Terpedas di Dunia untuk Pecinta Pedas Sejati

Bagi pecinta makanan pedas, menjelajahi sambal terpedas adalah petualangan seru. Di seluruh dunia, ada banyak…

3 days ago

Hoi An Lantern Festival: Sensasi Festival Lampion yang Menakjubkan

Hoi An Lantern Festival - Di Festival Lampion Hoi An, Vietnam Tengah, Anda akan menemukan…

5 days ago

Da Nang Hotel Budget-Friendly untuk Backpacker: Panduan Lengkap Penginapan Murah

Sebagai backpacker, kami tahu pentingnya mencari tempat tinggal yang murah saat traveling. Di Da Nang,…

7 days ago

Da Nang Vietnam Aktivitas Menarik untuk Wisatawan

Kota pesisir Da Nang di Vietnam sangat menarik bagi para wisatawan. Anda bisa menjelajahi pantai…

1 week ago

Tempat Belanja Jastip di Bangkok: Destinasi Wajib untuk Pemburu Titipan

Tempat belanja jastip di bangkok - Bangkok, ibu kota Thailand, dikenal sebagai surganya pemburu barang…

3 weeks ago