Siapa sih yang ngga doyan kopi? Mulai dari orang dewasa, bapak-bapak, ibu-ibu hingga anak indie pasti suka dengan minuman yang satu ini. Belakangan ini memang banyak bermunculan kedai kopi yang dibangun para milenial tak membuatKedai Kopi Paling Legendaris di Indonesia dilupakan. Indonesia memang dikenal sebagai salah satu negara penghasil kopi terbanyak, tak heran jika negara kita ini punya banyak sekali kedai kopi yang menyajikan biji kopi dari berbagai wilayah di Indonesia. Beberapa diantaranya dikenal cukup legendaris. Nah pecinta kopi, kedai kopi legendaris di Indonesia ini wajib kalian kunjungi.
Warung kopi legendaris di Indonesia yang pertama adalah Waroeng Tinggi Tek Soen Hoo. Kalau kamu adalah seorang pecinta kopi sejati, sudah pasti ngga asing lagi dengan warung kopi yang satu ini.
Waroeng Tinggi Tek Soen Hoo ini menjadi warung kopi paling tua di Indonesia karena telah berdiri sejak tahun 1878. Saat itu, warung kopi ini berdiri di jalan Moolen Vliet Oost di Batavia, yang sekarang dikenal dengan nama jalan Hayam Wuruk di Jakarta. Disebut debagai Waroeng Tinggi karena warung kopi ini menempati bangunan tertinggi di lingkungan sekitarnya.
Saat ini, kalau kamu ingin mencicipi langsung nikmatinya kopi di Waroeng Tinggi ini, kamu bisa langsung datang ke Mall Grand Indonesia dimana warung kopi ini berada. Rasanya dijamin otentik.
Kopi Ortu Sidoarjo: Tempat Ngopi Seru Serasa Ditemani Ortu
Cari Kopi Enak Di Keputih, Yuk Cobain MeeNUM!
Masih di Jakarta, kamu yang suka main ke kawasan Glodok tentu tak asing dengan salah satu warung kopi legendaris di Indonesia yang bernama Kedai Kopi Es Tak Kie. Kedai kopi yang telah berdiri sejak tahun 1927 ini didirikan oleh perantau asal Tiongkok bernama Liong Kwie Tjong di Gang Gloria, Jalan Pintu Besar Selatan III no 4-6, Glodok, Jakarta Barat.
Menu Andalan dari kedai kopi ini adalah Es Kopi Tak Kie yang diracik dari biji kopi Robusta dan Arabika asli Indonesia, ada yang dari Sidikalang dan Toraja. Buatmu yang tak suka kopi pahit, ada juga menu es susu kopi yang lebih manis. Tak hanya kopi, ada berbagai menu yang bisa kamu pesan disini, seperti nasi campur, nasi tim dan bakmi ayam.
Tak hanya Jakarta yang punya warung kopi legendaris di Indonesia, Belitung pun juga punya. Warung kopi ini bernama Waroeng Kopi Ake yang berlokasi di Jalan KV Senang 57, Tanjungpandan.
Waroeng Kopi Ake ini menjadi warung kopi tertua di Belitung karena telah berdiri sejak tahun 1921. Maskipun tampilan warung kopi ini sangat sederhana, namun kesederhanaan inilah yang paling dicari oleh para penikmat kopi.
Menu favorit di Waroeng Kopi Ake ini adalah kopi susu. Kopi susu di kedai ini dibuat dengan resep yang sama sejak kedai kopi ini berdiri, sehingga rasanya tak berubah. Sebagai teman ngopi, kamu bisa memesan telur setengah matang yang lezat.
Berbicara soal kopi enak di Indonesia, tentu kamu tak boleh melewatkan kopi Aceh. Di Aceh sendiri kamu akan menemukan salah satu warung kopi legendaris di Indonesia yaitu Warung Kopi Solong Ulee Karenge. Kedai kopi ini berlokasi di Jalan T. Iskandar Muda no 13-14, Ulee Kareng, Banda Aceh.
Kopi andalan di kedai ini adalah kopi robusta yang diberi campuran bahan-bahan lain, seperti gula, mentega hingga biji jangung. Racikan kopinya yang sempurna membuat cita rasanya semakin kaya.
Di Medan kamu juga akan menemukan salah satu warung kopi legendaris di Indonesia bernama Kedai Kopi Apek. Kedai kopi yang berlokasi di jalan Hindu no 37, Medan ini dikenal sebagai kedai kopi tertua di kota tersebut, pasalnya kedai kopi ini telah berdiri sejak tahun 1923.
Kedai Kopi Apek ini masih bertahan hingga saat ini dan dikelolah oleh generasi ketiga dengan menu andalan Kopi O. Kopi O ini dibuat dari biji kopi Sidikalang yang nikmat. Selain Kopi O, ada juga kopi susu yang diracik dengan susu kental manis. Uniknya, susu kental manis ini disajikan terpisah di gelas kecil jadi bisa kamu tuang sesuai selera. Sebagai menu pendamping minum kopi, kedai kopi ini menawarkan martabak telur, roti bakar srikaya dan onde-onde yang tak kalah nikmat.
Kalau kamu pecinta kopi hitam yang kental, pekat dan pahit, cocok banget buat mampir ke salah satu warung kopi legendaris di Indonesia ini. Kedai Massa Kok Tong ini berlokasi di Jalan Cipto no 115, Pematang Siantar.
Warung kopi legendaris ini didirikan oleh Lim Tee Kee yang merupakan seorang perantau asal Tiongkok di tahun 1925. Kopi yang disajikan di warung kopi ini sangat terkenal di kalangan pecinta kopi karena cita rasanya yang khas.
Jika kamu pernah berjalan-jalan di kawasan Braga kota Bandung, kamu tentu tidak asing dengan salah satu warung kopi legendaris di Indonesia ini. Warung kopi ini bernama Warung Kopi Purnama yang lokasinya ada di Jalan Alkateri no 22, Braga, Bandung.
Warung kopi yang telah berdiri sejak tahun 1930 ini didirikan oleh Yong A Thong dan saat ini telah dikelola oleh generasi keempat. Menu favoritnya adalah kopi hitam dan kopi susu yang secara tampilan mirip dengan kopitiam. Sebagai pendamping kopi, kamu bisa memesan roti srikaya dengan homemade selai yang segar.
Tak ingin kalah dengan kota-kota lain, Makassar juga punya warung kopi legendaris di Indonesia yang telah berdiri sejak tahun 1946, yaitu Warung Kopi Phoenam. Warung Kopi Phoenam ini berada di Jalan Jampea no 5E, Kota Makassar.
Warung kopi ini menawarkan segala jenis kopi Sulawesi dan menu andalannya adalah Kopi Toraja. Sebagai teman ngopi, kamu bisa memesan menu pendamping seperti roti panggang srikaya, keju, kornet, mentega dan kacang.
Liburan ke Padang tak melulu harus mencoba nasi Padang. Disini, kamu juga bisa temukan salah satu warung kopi legendaris di Indonesia, lho. Warung kopi ini bernama Warung Kopi Nanyo yang berlokasi di Jalan Niaga no 205, Padang.
Warung Kopi Nanyo ini telah berdiri sejak tahun 1932 dan saat ini telah dikelola oleh generasi ketiga. Meskipun begitu, tempat dan rasanya masih dipertahankan hingga saat ini. Jadi kamu bisa menikmati kopi dengan nuansa tempo dulu yang kental.
Menu andalan di warung kopi ini adalah Kopi Sidikalang yang memiliki aroma dan rasa yang khas. Selain kopi hitam, ada juga kopi susu yang legit. Sebagai menu makanannya, kamu bisa memesan kwetiaw goreng dan mie ayam yang lezat.
Warung kopi legendaris di Indonesia yang terakhir adalah Kedai Kopi Kim Teng. Kedai kopi ini telah berdiri sejak tahun 1950an di Jalan Senapelan no 22 ABC, Pekanbaru.
Kedai Kopi Kim Teng ini didirikan oleh Kim Teng, namun saat ini telah dikelola oleh generasi ketiganya. Menu andalannya adalah kopi susu yang diracik dengan Arabica, gula dan susu. Meskipun taka da rahasia khusus, namun kopi disini terasa sangat istimewa. Sebagai teman ngopi, kamu bisa pesan siomay ayam atau roti srikaya.
Tempat belanja jastip di bangkok - Bangkok, ibu kota Thailand, dikenal sebagai surganya pemburu barang…
Bangkok, ibu kota Thailand, terkenal dengan mall-mall mewah dan modern. Mereka menawarkan pengalaman berbelanja, kuliner,…
Selamat datang di Jakarta, ibu kota Indonesia yang kaya akan pasar tradisional dan modern. Jakarta,…
Di Jakarta, kita bisa menemukan surga kuliner yang tak tergantikan. Mulai dari Monas hingga Kota…
Selamat datang di petualangan kuliner kekinian di Jakarta! Jakarta, sebagai ibu kota Indonesia, menawarkan banyak…
Hal wajib yang tidak boleh ketinggalan untuk dibeli ketika ke Bandar Lampung adalah oleh oleh.…
View Comments
Paling Suka Kopi Es Tak Kie.... Mengingat masa kecil suka diajak papa kesana
pernah coba di warung kopi purnama, enak..