Kereta Api merupakan salah satu transportasi yang banyak diminati oleh wisatawan karena ketepatan waktunya. Hal ini dikarenakan kereta api memiliki jalur khusus sehingga membuat transportasi ini memiliki ketepatan waktu yang akurat. Namun, bagaimana jika jelur kereta api tersebut malah memacu adrenalin? Banyak jalur kereta api di dunia ini yang memiliki rute yang ekstrim bahkan cenderung berbahaya. Misalnya seperti 10 Jalur kereta paling berbahaya di Dunia, berani coba?
Jalur kereta paling berbahaya di dunia yang pertama bisa kamu temukan di Indonesia. Jalur kereta api ini bahkan dikenal sebagai salah satu jelur kereta api paling ekstrim yang ada di Indonesia.
menghubungkan kota Jakarta dengan kota Bandung dan bila kamu pernah melewati Tol Cipularang, pastinya pernah melihat kereta api melintas diatas sebuah jembatan yang tinggi. Alasan inilah yang membuat jalur kereta Api Argo Gede ini menjadi salah satu jalur yang paling berbahaya di dunia. Meskipun begitu, melintasi jalur kereta api ini akan membuatmu untuk bisa menikmati indahnya pemandangan alam yang sangat indah.
Jelajah Kuliner Di Kota Malang
Fugu By VoscoCoffee : Ngopi Asik Dengan Suguhan Desain Estetik
Jalur kereta paling berbahaya di dunia selanjutnya ada di negara Swiss, yaitu Pilatus Railway. Pilatus Railway ini berada di ketinggian 2.037 meter diatas permukaan laut dan dibangun pada tahun 1889.
Jalur kereta api ini yang menghubungkan Alpnachstad dengan Danau Lucerne ini memiliki kemiringan yang cukup ekstrim, yaitu 48 persen dimana rata-rata kereta memiliki kemiringan rel hanya sampai 38 persen. Meskipun begitu, kamu tentu tidak perlu khawatir untuk menaiki kereta ini karena pada bagian tengah rel telah dilengkapi dengan gerigi yang akan menggigit roda dan mencegahnya agar tidak mundur. Terlebih lagi, kereta api yang melintas disini kecepatannya tidak terlalu kencang.
Tak heran jika Pilatus Railway juga menjadi favorit banyak wisatawan. Hal ini juga karena lokasinya yang berada dekat dengan wisata alam seperti pegunungan yang akan sangat terlihat indah saat musim gugur.
Qinghai Railway yang berada di Tiongkok juga menjadi salah satu jalur kereta paling berbahaya di dunia. Jalur kereta api ini berada di ketinggian hingga 4.500 meter diatas permukaan laut, maka tak heran jika penumpang yang akan menaiki kereta api ini harus dalam keadaan benar-benar sehat,bahkan penumpang diharuskan menandatangani sejumlah ketentuan yang sudah ditetapkan.
Jalu kereta ini harus melewati beberapa medan ekstrim seperti kawasan es beku sepanjang 550 meter dan sebuah terowongan tertinggi di dunia, yaitu Fenghuoshan. Meskipun jalur kereta api ini cukup ekstrim dan berbahaya, namun tentunya kamu akan disuguhi pengalaman yang tak terlupakan juga pemandangan yang luar biasa indah dari ketinggian.
Chili juga memiliki salah satu jalur kereta paling berbahaya di dunia yang bernama Potrerillo Railway. Jalur ini berada di ketinggian 2.850 meter diatas permukaan laut di Pegunungan Andes.
Potrerillo Railway ini dikhususkan untuk mengangkut pasokan tembaga ke pertambangan Potrerillo kemudian membawa tembaga yang telah dimurnikan menuju Pelabuhan di Barquito. Jalur kereta yang dibangun sejak tahun 1916 oleh Andes Copper Mining ini menghubungkan area pertambangan Potrerillo ke Chanaral menuju Pelabuhan Barquito.
Masih di kawasan Pegunungan Andes, kamu bisa menemukan jalur kereta paling berbahaya di dunia lainnya yang bernama Maria Del Diablo. Jika Potrerillo Railway berada di Chili, maka Maria Del Diablo berada di Ekuador.
Jalur kereta ini dianggap ekstrim bagi banyak orang karena melewati pegunungan dengan jalur yang berkelok-kelok. Ditambah dengan jurang yang menjulang kebawah di samping jalur kereta.
Jalur kereta paling berbahaya di dunia selanjutnya adalah Chennai Rameswaran Route yang berada di India. Jalur kereta ini menghubungkan Chennai dan Pulau Rameswaran dan dianggap sebagai salah satu jalur kereta api yang paling berbahaya.
Disebut demikian karena kereta yang melintas harus melewati sebuah jembatan sepanjang 6670 meter yang dibangun diatas Samudera Hindia. Jembatan yang telah dibangun sejak tahun 1914 ini telah ditetapkan sebagai salah satu Situs Warisan Dunia oleh UNESCO. Untuk itu, kereta yang melewati jalur ini dilarang untuk melaju kencang dan harus merambat karena harus melawan arah angina dan juga akan melewati kawasan yang sering terjadi angina puyuh.
Australia juga memiliki salah satu jalur kereta paling berbahaya di dunia yang tak boleh dilewatkan bernama Kuranda Scenic Railway. Meskipun kata “Scenic” disini memiliki arti pemandangan indah, tapi jalur kereta api ini juga bisa membuat para penumpang bergidik ngeri.
Hal tersebut dikarenakan Kuranda Scenic Railway ini dibangun di sebuah hutan tropis yang sangat lebat. Pemandangan yang disuguhkan pun sangat luar biasa karena kamu bisa melihat air terjun dan hijaunya hutan, namun tentu saja terdapat jurang disamping kanan dan kiri yang bikin ngeri. Meskipun begitu, Kuranda Scenic Railway yang telah dibangun sejak tahun 1800an ini juga menjadi jalur favorit wisatawan saat berkunjung ke Australia.
Jalur kereta paling berbahaya di dunia selanjutnya adalah Tren a las Nubes yang berada di Argentina. Jalur kereta api ini menghubungkan kawasan Argentina Selatan dengan perbatasan antara Argentina dan Chili.
Tren a las Nubes ini dianggap sebagai jalur kereta paling ekstrim di dunia karena memiliki jalur berbentuk zigzag dan spiral. Tak hanya itu, kereta pun harus melewati 13 jembatan dan 31 terowongan. Jalur kereta api yang baru selesai dibangun pada tahun 1948 ini pun terbilang sangat tinggi karena berada diatas pegunungan Sentra Utara Argentina. Karena ketinggiannya itulah yang membuat penumpang seolah berada diatas awan.
Aso Minami di Jepang juga menjadi salah satu jalur kereta paling berbahaya di dunia yang cukup terkenal. Jalur kereta ini berada di kaki gunung aktif yang sangat berbahaya dan tentunya akan berpotensi meletus sewaktu waktu.
Seluruh penumpang di kereta tentunya akan beresiko tinggi akan terkena letusan gunung berapi tersebut. Meskipun pemerintah setempat telah menerapkan sistem pengaman bagi seluruh penumpang, namun tetap saja tidak bisa memprediksi letusan gunung berapi tersebut. Bahkan, kamu bisa melihat langsung lelehan lava panas yang mengalir dari puncah gunung yang berada sangat dekat dengan jalur kereta tersebut.
Jalur kereta paling berbahaya di dunia yang terakhir adalah White Pass and Yukon yang berada di Alaska. Jalur kereta api ini mulai beroperasi bersamaan dengan dibukanya sebuah tambang emas di tahun 1890 yang kemudian berhenti beroperasi di tahun 1982 saat tambang tersebut di tutup.
Sekarang jalur kereta ini menjadi jalur khusus wisatawan yang ingin menikmati kereta api di jalur ekstrim. Hal ini dikarenakan pada sisi jalur kereta juga terdapat pemandangan indah bekas tambang dan kamu pun bisa melihat bagian gunung es yang membeku. Tak hanya itu, penumpang akan diajak melewati dua buah jembatan yang telah berusia ratusan tahun.
Terletak di kaki Gunung Lawu, Air Terjun Srambang Park Ngawi menawarkan keindahan alam yang luar…
Kami mengajak Anda untuk mengeksplor ketan durian, khas Wonosalam, Jombang. Ini adalah paduan sempurna antara…
Jawa Timur terkenal sebagai pusat durian terbaik di Indonesia. Wisata Durian Wonosalam di Kabupaten Jombang…
Di Bali, tempat sesajen sangat penting. Mereka menghubungkan manusia, alam, dan Tuhan. Pura Bali, rumah…
Belly dance, atau tari perut, berasal dari Timur Tengah, terutama Mesir. Ini adalah seni tarian…
Kami, masyarakat suku Dayak di Kalimantan, memiliki tradisi kuping panjang yang unik. Ini telah menjadi…