10 Galeri Seni Terbaik di Indonesia Bikin Betah Jelajah Seharian


Fida  September 2, 2021  0 Comment

Indonesia dikenal sebagai salah satu negara yang menawarkan banyak tempat wisata. Tidak hanya tempat wisata alam dengan pemandangan menakjubkan, Anda juga dapat memilih untuk datang ke galeri seni yang menawarkan berbagai karya yang unik dan menarik. Berikut daftar 10 rekomendasi galeri seni terbaik di Indonesia yang sayang untuk dilewatkan.

10 Galeri Seni Terbaik di Indonesia :

1. Nyaman Art Gallery, Bali

nyaman art gallery
thrillophilia.com

Salah satu galeri seni terbaik di Indonesia yang menarik untuk dikunjungi adalah Nyaman Gallery. Galeri seni yang satu ini berlokasi di Jalan Raya Basangkasa nomor 88, Seminyak, Kuta, Kabupaten Badung, Bali. Nyaman Gallery bisa Anda kunjungi mulai pukul 9 pagi hingga 4 sore pada hari Senin sampai Sabtu.

Galeri seni yang satu ini dikenal menyuguhkan berbagai karya-karya yang sangat menarik untuk dinikmati. Pengunjung juga akan dimanjakan dengan adanya berbagai barang antik. Galeri seni yang satu ini menyuguhkan berbagai karya seniman lokal maupun internasional. Saat berkunjung ke Bali, tidak ada salahnya untuk menyempatkan mampir ke Nyaman Art Gallery.

Gotravelly

Berfoto Di Art In Paradise Chiang Mai: Lukisan-Lukisannya Unik!

Lawangwangi Creative Space This place has a very nice view from Dago Atas area

2. G Art Studio, Palembang

g art studio
jumanto.com

Galeri seni terbaik di Indonesia selanjutnya yang bisa Anda kunjungi adalah G Art Studio. Galeri yang satu ini cukup populer dan bisa Anda kunjungi di Jalan Kol. H. Burlian, Karya Baru, Kecamatan Sukarami, Kota Palembang, Sumatera Selatan. G Art Studio bisa dikunjungi setiap hari pada pukul 10 pagi hingga 10 malam.

Baca juga :  10 Wisata Tersembunyi di Indonesia Dengan Keindahan yang Luar Biasa

Saat berkunjung ke G Art Studio, pengunjung akan dimanjakan dengan berbagai karya-karya indah dan menakjubkan. Tempat yang satu ini juga sangat cocok dikunjungi bagi Anda pecinta foto karena menawarkan banyak spot menarik dan instagramable. Pengunjung dapat berfoto dengan berbagai Wahana 3D yang tentu sangat menarik untuk dicoba. Saat berkunjung ke kota Palembang, galeri seni yang satu ini menjadi rekomendasi tepat untuk Anda kunjungi.

3. Purpa Fine Art Gallery, Bali

purpa fine art gallery
tripadvisor.co.id

Ada beberapa pilihan galeri seni terbaik di Indonesia yang sangat menarik untuk Anda kunjungi, salah satunya adalah Purpa Fine Art Gallery. Galeri seni yang satu ini berlokasi di Jalan Mertanadi Nomor 22B, Kerobokan Kelod, Kecamatan Kuta Utara, Kabupaten Badung, Bali. Galeri seni yang beroperasi pada hari Senin hingga Sabtu ini bisa Anda kunjungi mulai pukul 10 pagi hingga pukul 5 sore.

Purpa Fine Art Gallery menawarkan berbagai karya seni yang dapat dinikmati oleh pengunjung. Galeri seni yang satu ini juga menjadi tempat terbaik yang bisa Anda kunjungi saat berada di bali.

4. Semarang Contemporary Art Gallery, Semarang

semarang contemporary art gallery
sonora.id

Saat ingin mengunjungi salah satu galeri seni terbaik di Indonesia, tidak ada salahnya untuk datang ke Semarang Contemporary Art Gallery. Galeri seni yang satu ini menawarkan interior yang khas yakni minimalis dengan warna putih.

Semarang Contemporary Art Gallery bisa Anda kunjungi di Jalan Taman Srigunting nomor 5-6, Kecamatan Semarang Utara, Kota Semarang, Jawa Tengah. Anda dapat mengunjungi galeri seni yang satu ini mulai pukul 10 pagi hingga pukul setengah 5 sore pada hari Selasa hingga Minggu. Galeri seni yang satu ini juga dikenal menawarkan berbagai karya yang dapat dinikmati oleh pengunjung. Tidak hanya itu, Anda juga dapat menjumpai banyak spot instagramable saat datang ke Semarang Contemporary Art Gallery.

Baca juga :  Uji Adrenalin Melewati 10 Jembatan Kaca Paling Keren di Dunia

5. Jogja National Museum, Yogyakarta

jogja national museum
sewamobiljogja.id

Beberapa dari Anda tentu sudah tidak asing dengan sebutan Jogja National Museum atau yang biasa dikenal dengan sebutan JNM. Galeri seni yang satu ini bisa Anda kunjungi di Jalan Professor Doktor Ki Amri Yahya No 1, Pakuncen, Wirobrajan, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta.

Jogja National Museum bisa Anda kunjungi pada hari Senin hingga Sabtu mulai pukul 9 pagi hingga setengah 5 sore. Museum yang satu ini juga dikenal kerap menyelenggarakan event event yang keren dan menarik mulai dari Artjog hingga Kustomfest.

6. Studio Jaring, Kota Batu

studio jaring
batujatimas.com

Tidak hanya dikenal dengan berbagai tempat wisatanya yang indah, kota Batu juga dikenal memiliki salah satu galeri seni terbaik di Indonesia. Salah satu galeri seni di kota Batu yang sangat menarik untuk dikunjungi adalah Studio Jaring. Galeri seni yang satu ini dikenal sebagai pionir dalam melebur perbedaan antar seniman. Studio Jaring digagas oleh pemiliknya yakni Iwan Yusuf.

Anda dapat mengunjungi galeri seni yang satu ini di daerah Bulukerto, Kecamatan Bumiaji, Kota Batu, Jawa Timur. Tidak hanya menikmati berbagai karya seni yang ditawarkan, pengunjung juga dapat berfoto di berbagai spot yang ada.

7. Museum Modern and Contemporary Art in Nusantara (MACAN), Jakarta

museum macan
idntimes.com

Museum Modern and Contemporary Art in Nusantara atau yang dikenal dengan sebutan Museum Macan tentu menjadi salah satu galeri seni yang sudah tidak asing di Indonesia. Galeri seni yang satu ini dibuat oleh seniman Jepang yakni Yayoi Kusama.

Museum Macan juga dikenal sebagai salah satu galeri seni terbaik di Indonesia yang sayang untuk dilewatkan. Anda dapat mengunjungi museum yang satu ini di Jalan Perjuangan nomor 5, Kebon Jeruk, Kota Jakarta Barat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta. Banyaknya spot menarik dan instagramable menjadikan museum ini sangat cocok dikunjungi bagi Anda pecinta foto.

Baca juga :  Sewa Motor Semarang, Tips dan Triknya Hanya di Sini

8. NuArt Sculpture Park, Bandung

nuart sculpture park
wisataidn.com

Salah satu galeri seni terbaik di Indonesia dapat Anda jumpai di Bandung yakni di NuArt Sculpture Park. Galeri seni yang satu ini dikenal menawarkan berbagai karya menarik yang penuh dengan filosofi dan estetika.

NuArt Sculpture Park bisa Anda kunjungi di Jalan Setra Duta Raya, Kagura, Kecamatan Parongpong, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat. Untuk menikmati berbagai karya seni yang ditawarkan, pengunjung hanya perlu membayar biaya tiket masuk yang cukup terjangkau. Saat datang ke Bandung, tidak ada salahnya untuk datang dan menyusuri indahnya galeri seni yang satu ini.

9. Art:1 New Museum, Jakarta

art 1 new museum
traveloka.com

Art:1 New Museum dikenal sebagai salah satu galeri seni terbaik di Indonesia yang menarik untuk dikunjungi. Galeri seni yang satu ini menawarkan berbagai karya yang indah dan menakjubkan.

Art:1 New Museum bisa Anda kunjungi di Jalan Rajawali Selatan Raya Nomor 3, Gunung Sahari Utara, Kecamatan Sawah Besar, Jakarta. Galeri seni yang satu ini, pengunjung dapat menikmati indahnya berbagai karya yang dibuat oleh seniman seniman besar.

10. Galeri Nasional Indonesia, Jakarta

Galeri Seni Terbaik di Indonesia
hot.detik.com

Galeri Nasional Indonesia dapat menjadi pilihan tepat bagi Anda yang ingin berkunjung ke salah satu galeri seni terbaik di Indonesia. Galeri seni yang satu ini dikenal memiliki desain bangunan ala Belanda dengan nuansa klasik.

Pengunjung akan dimanjakan dengan banyaknya karya seni yang unik dan autentik. Anda dapat mengunjungi galeri seni yang satu ini di Jalan Medan Merdeka Timur Nomor 14, Gambir, Kota Jakarta Pusat.



Leave a Reply