Wisata

10 Destinasi Wisata Kota Davao Philipina, Kota Terluas Di Dunia

Liburan bergengsi tidak hanya ke destinasi benua Amerika, benua Eropa saja tetapi juga ada di benua Asia khususnya negara Filipina. Negara yang mungkin banyak orang belum ramai mengenal produk wisatanya tersebut ternyata memiliki banyak sisi menarik di Davao. Ada apa di Davao? Mengapa artikel ini membahas Davao? Simak yuk, agar Anda tahu keindahan destinasi wisata di Davao dan sekitarnya!

Rekomendasi Destinasi Wisata di Davao:

1. People’s Park

en.wikipedia.org

Adalah Wisata Davao buatan ala Filipina yang jika di negara kita disebut dengan taman kota, taman alun-alun atau taman keluarga. Nama wisatanya people’s park yang di bagian dalamnya terdapat hutan alami mini, air terjun alamiah buatan, pertunjukan air mancur ketika malam, taman untuk bermain anak, dan kubah bentuk durian. Jika Anda mengunjungi kota Davao, jangan sampai ketinggalan mampir ke sini ya, dijamin gratis untuk semua pengunjung. Jangan lupa untuk mematuhi aturan buang sampah pada tempatnya atau kalau nggak patuh ada petugas yang akan menegur Anda. 

Mengenal Suku Karen Di Desa Wisata Baan Tong Luang Chiang Mai

Phnom Penh Terbuat Dari Kenangan Makprang Dan Pulang

2. Museum Davao

tripadvisor.co.nz

Merupakan sebuah tempat untuk meletakkan peninggalan bersejarah yang berdiri pada tahun 1977 oleh ayala foundation yang berisikan banyak bukti fisik budaya Filipina. Dalam museum tersebut ada sejarah tentang bagaimana suku asli Filipina mendiami dan bagaimana mereka survive hingga terjadi peradaban yang modern seperti sekarang. 

Artefak yang dipajang memperlihatkan nilai kesenian murni bahwa budaya adalah sebuah jejak riil sejak zaman terdahulu yang nilainya sungguh luar biasa mahal. Mungkin jika di negara kita, ada museum manusia purba beserta jejak bukti yang mereka gunakan. 

3. Taman Buaya Davao

tripadvisor.com

Bagi Anda yang ingin melihat hewan reptil buaya lebih dekat bisa dicoba datang ke taman buaya Davao. Ada banyak buaya yang diternakkan di sini mulai dari proses perkawinan buaya, peneluran, penetasan hingga perawatan buaya anakan hingga dewasa. 

Tak hanya buaya saja di sini tapi ada juga jenis reptil lainnya seperti komodo, ular dan jenis primata lainnya. Setiap hewan yang dipertunjukkan ditaruh dalam kandang agar aman dan setiap blok ada cctv dan pengawas lokasi agar pengunjung tidak melakukan hal menyimpang seperti menyodorkan makanan ke mulut buaya menggunakan tongkat tanpa seizin pengelola, dikhawatirkan buaya tersebut bisa menarik umpan dan mendorong Anda jatuh ke kandang. 

4. Malagos Garden Resort

planetofhotels.com

Adalah sebuah taman alam yang dibuat secara alami dan buatan dengan kombinasi resort atau hotel yang langsung menghadap ke alam raya. Saat Anda memasuki area tersebut pastikan membawa pakaian yang tebal karena berhadapan dengan suhu  dingin pegunungan. 

Ada air sungai buatan yang memang alami mengalir dan bisa dinikmati sebagai sarana kemah keluarga. Untuk menjangkau tempat ini dari pusat kota butuh waktu sekitar 30 hingga 45 menitan

5. Pusat penangkaran Elang Filipina

tripadvisor.co.id

Merupakan pulau khusus yang di dalamnya terdapat banyak spesies burung elang berjumlah 36 spesies. Burung elang yang ditangkarkan mulai dari alamiah perkawinan hingga berlomba mendapatkan makanan. Kendati demikian, makanan tetap disediakan oleh pihak pengelola untuk menyeimbangkan ekosistem alamnya. Jadi, tidak hanya burung elang saja yang mendiami hutan tersebut tetapi juga makanan elang seperti tikus, ular, katak, ikan dan sebagainya tapi paling dominan adalah penangkaran elang. Anda bisa belajar banyak hal dari kehidupan burung elang sembari menikmati keindahan alam sekitarnya. Saat masuk ke sana, Anda wajib membawa pemandu agar tidak celaka dengan sambaran elang atau hewan buas lainnya. 

6. Taman Alam Eden

edennaturepark.com.ph

Adalah sebuah destinasi wisata yang konsepnya sama dengan Malagos garden yang memberikan penampakan pegunungan yang dihiasi dengan resort nyaman. Berada di ketinggian 3000 meter di atas permukaan air laut, Anda bisa melihat berbagai titik pemAndangan menarik seperti luasnya hutan dan wahana bermain anak. Untuk mengunjungi taman alam eden Anda butuh 1 jam perjalanan dari bAndara ya. Taman alam eden tersedia resort untuk keluarga besar dan pasangan ya, fasilitasnya juga lengkap dan Anda tidak perlu risau dengan sistem keamanan karena setiap sudutnya tersedia cctv. 

7. Pantai Dahican

nomadicexperiences.com

Pantai yang memiliki nuansa elok nan sejuk ini sangat cocok untuk bulan madu, pasir putihnya yang begitu halus dan gelombang arusnya tidak terlalu besar membuat para pengunjung lebih nyaman. Antara posisi bibir pantai dengan air pantainya seirama, jadi Anda lebih mudah berenang di kedalaman rendah. 

8. Kapalong Davao

justgola.com

Buat Anda yang menyukai Wisata Davao alam bawah tanah tentunya ingin mencari goa untuk ditelusuri sumber mata airnya. Goa adalah jalan air yang bisa menghubungkan unit area satu dengan unit area lainnya. Sebelum Anda menyusuri goa tersebut diharapkan membawa peralatan sendiri karena pengelola goa tersebut masih sangat terbatas sekali. Pintu masuk goa cenderung pendek dan dipenuhi oleh stalagmit yang cukup banyak. Anda akan diantar oleh pelampung perahu yang setiap kelompok terdiri dari 5 orang beserta pemandunya. 

Bagian dalamnya cukup cahaya tetapi ada titik tertentu yang belum diterangi cahaya. 

9. Davao’s Zip Lines

id.pinterest.com

Selesai mengunjungi wisata Davao lainnya, Anda bisa menguji nyali dengan menyeberangi dua area menggunakan kabel yang diikatkan ke tubuh Anda. Mungkin sangat cocok bagi Anda yang tidak memiliki kelainan jantung ya karena di atas udara hanya terikat kabel dan Anda bisa melihat seberapa dalam bagian bawahnya. Kabel penghubung tersebut hanya bisa diikatkan oleh 1 orang saja. Ada sistem keamanan ekstra dalam setiap olahraga tersebut, sehingga Anda tidak perlu takut dengan hal tersebut. Ketinggian 200 meter membuat siapa saja yang menengok ke bawah sedikit merasa ngeri ya!

10. Pulau Hopping

globalpinays.com

Apa yang terlintas dalam benak Anda ketika melihat pulau?

Tentunya ada bayangan pantai dan hamparan pasir putih ya, nah begitulah kira-kita kondisi pulau hopping. Anda bisa menggunakan kapal feri untuk menyeberangi pulau tersebut dan menikmati perjalanan indahnya lautan biru Davao. Perjalanan menuju pulau tersebut memakan waktu sekitar 10 menit memakai kapal, hingga sampai di sana rasa lelah Anda akan segera terbayarkan dengan pemandangan yang begitu memesona.   

Nah, buat Anda yang ingin bercengkerama dengan keluarga atau pasangan bisa menyewa kapal pesiarnya dengan fasilitas yang cukup lengkap. Minimal booking kapal pesiar 1 hari sebelumnya agar antrian penumpang tidak mengganggu kegiatan servis berkala usai pemakaian. Jadi, setiap kapal pesiar digunakan maka harus ada 1 hari untuk waktu pengecekan agar memastikan kondisi kapal baik-baik saja.  

Liburan ke Davao Filipina membuat suasana berbeda lho, karena di sana akan ada banyak pilihan mulai dari budaya khas negara hingga nuansa khas negara tersebut seperti banyaknya kaum bermata sipit. Wisata Davao Filipina sekilas hampir sama dengan negara kita, mulai dari kekayaan budaya setiap provinsinya, ada menu khas setiap daerahnya, dan keagamaan yang menonjol di sana. 

Reni

Recent Posts

Harga Boneka Labubu Original dan Cara Memastikan Keasliannya

Harga boneka labubu original - Kami sangat menghargai boneka Labubu dari Pop Mart. Artikel ini…

1 day ago

Mie Karet Paling Enak di Jakarta yang Wajib Dicoba

Jakarta, ibu kota Indonesia, terkenal dengan keragaman kulinernya. Mie adalah favorit banyak orang karena teksturnya…

3 days ago

Sambal Terpedas di Dunia untuk Pecinta Pedas Sejati

Bagi pecinta makanan pedas, menjelajahi sambal terpedas adalah petualangan seru. Di seluruh dunia, ada banyak…

5 days ago

Hoi An Lantern Festival: Sensasi Festival Lampion yang Menakjubkan

Hoi An Lantern Festival - Di Festival Lampion Hoi An, Vietnam Tengah, Anda akan menemukan…

1 week ago

Da Nang Hotel Budget-Friendly untuk Backpacker: Panduan Lengkap Penginapan Murah

Sebagai backpacker, kami tahu pentingnya mencari tempat tinggal yang murah saat traveling. Di Da Nang,…

1 week ago

Da Nang Vietnam Aktivitas Menarik untuk Wisatawan

Kota pesisir Da Nang di Vietnam sangat menarik bagi para wisatawan. Anda bisa menjelajahi pantai…

2 weeks ago