Liburanmu pasti membosankan dan seperti itu-itu saja ? Mungkin yang anda butuhkan adalah berlibur ke luar negeri. Apalagi ketika liburan akhir tahun tiba. Luangkan waktu anda untuk berlibur dengan keluarga di akhir tahun. Jika bosan dengan wisata dalam negeri, anda bisa mencoba destinasi Asia untuk rayakan natal dan tahun baru.
Jangan buang waktu liburan anda hanya berdiam diri di rumah dengan gadget dan laptop anda, atau justru digunakan untuk mencari tambahan uang dengan bekerja lembur. Luangkan sedikit waktu untuk liburan dengan keluarga atau teman dan kerabat anda. Berlibur selalu menjadi solusi jitu ketika anda jenuh dengan keseharian anda.
Asia, “Negeri 1000 Budaya dan Kearifan Lokal”
Pantaslah Asia disebut dengan julukan tersebut. Anda bisa menemukan berbagai macam budaya dan tradisi lokal yang banyak diminati wisatawan mancanegara. Tak terkecuali pada perayaan natal dan tahun baru. Meskipun asia mayoritas penduduknya bukan umat kristiani, namun di beberapa negara Asia memiliki event-event serta perayaan yang tak kalah meriah dengan negara lain. Negara-negara tersebut patut anda coba kujungi. Untuk lebih lengkapnya, berikut penjelasannya.
Negara mini namun digdaya ini tentu memiliki event natal yang meriah. Ketika natal tiba, Changi Airport akan dihias semenarik mungkin dengan berbagai dekorasi khas natal. Serta ketika anda singgah di Orchard Road, anda akan menemukan kawasan tersebut penuh dengan dekorasi natal dan pohon natal yang besar.
Di lain tempat, Garde by The Bay juga memiliki wahana seru ketika natal, yaitu Christmas Wonderland dengan berbagai wahana salju dan es buatan untuk anak serta berbagai stan makanan dan minuman.
Jika masih kurang puas, anda bisa mengunjungi Universal Studio yang setiap tahunnya mengadakan perayaan Santa’s All-Star Christmas. Ada satu fakta menarik dari perayaan ini. Kabarnya perayaan ini memiliki instalasi fantastik yang terdiri dari 824961 bola lampu yang sekaligus menyabet rekor dunia sebagai world’s larger indoor light display.
Visit Van Long Vietnam – Menikmati Alam Sampe Naik Sampan!
Bersantai Di Cat Cat Village, Sapa – Vietnam. Betahh!
Ho Chi Minh Mausoleum, Tempat Pengawetan Jenazah Presiden Pertama Vietnam Utara!
Siapa bilang Malaysia tak memiliki perayaan natal ? meskipun negara mayoritas berpenduduk muslim, negara ini tetap ikut merayakan natal setiap tahunnya. Anda akan menenukan di beberapa fasilitas umum serta mall-mall yang dihias dengan berbagai lampu dan pernak-pernik khas natal.
Tak hanya itu, hampir di semua mall besar di Malaysia juga memberikan diskon besar-besaran khusus ketika natal.
Seperti yang anda ketahui, mayoritas penduduk Thailand beragama buddha, namun bukan berarti perayaan natal di Thailand tidak ada. Tepat berada di ibukota, anda akan melihat berbagai ornamen khas natal di sela-sela kepadatan jalanan Bangkok. Tak hanya itu, di mall-mall besar juga memiliki hiasan-hiasan natal yang meriah.
Negara ini, tepatnya di pulau Boracay memiliki perayaan natal yang berbeda dengan lainnya. Ketika natal tiba, pulau ini memiliki perayaan yaitu White Christmas. Alih-alih berlatar salju, perayaan ini justru berlatarkan pasir putih di pantai nan indah di pulau Bocaray. Tak hanya itu, di berbagai resort dan bar juga memiliki perayaan tersendiri ketika natal tiba.
Uniknya, di negara Filipina ini perayaan natalnya bisa saja dinobatkan sebagai perayaan natal terlama. Sebab, di negara ini, perayaan natal sudah dimulai ketika bulan September. Anda akan bisa menemukan mall-mall yang sudah mendekor interiornya sejak bulan tersebut.
Meskipun kota ini tidak terlalu terkenal, namun kota ini dinobatkan oleh UNESCO sebagai salah satu situs budaya dunia. Berbeda dengan negara lain, ketika natal tiba, anda bukan diajak untuk berpesta ria. Namun, anda akan diajari cara menunggang gajah langsung oleh ahlinya, menarik bukan?
Di Thailand, ada satu pantai terkenal yang memiliki perayaan tahun baru yang meriah, yaitu Ko Pha Nga. Di salah satu pantai yang ada di Ko Pha Nga, Haad Rin, mengadakan pesta dengan tahun The Full Moon Party. berpesta dia dengan ditemani oleh DJ ternama dunia.
Kota Chiang Mai merupakan kota terbesar kedua setelah Bangkok. Meskipun begitu, kota ini tidak terlalu di kenal oleh para wisatawan. Di kota ini ketika tahun baru tiba,ada sebuah festival unik, yaitu festival lentera. Masyarakat setempat memiliki tradisi menerbangkan lentera ketika malam natal berharap untuk mendapatkan keberuntungan.
Pada malam itu, anda akan disuguhkan pemandangan yang indah. Malam yang gelap dipenuhi oleh lentera yang terbang ke langit. Kota ini bisa menjadi salah satu pilihan destinasi Asia untuk rayakan natal dan tahun baru.
Sama halnya dengan negara mayoritas buddha lainnya, Vietnam memiliki perayaan tahun baru di bulan Februari. Namun, bukan berarti tidak ada perayaan tahun baru masehi. Perayaan tahun baru di kota ini di pusatkan di kota Ho Chi Minh, tepat di distrik 1.
Tempat tersebut populer dengan kafe dan klub malamny, sehingga cocok untuk anda sebagai tempat untuk menghabiskan sisa akhir tahun dan menikmati pertunjukkan kembang api.
Sangat cocok jika anda memilih Pub Street sebagai pilihan liburan tahun baru anda, meskipun kurang populer, tempat ini sangat dikenal oleh wisatawan Cina,Korea, dan negara-negara barat. Ketika malam tahun baru tiba, di tempat ini ada sebuah perayaan dimana orang-orang akan sama-sama menghitung mundur dengan gembira.
Destinasi tahun baru Asia Yang terakhir, di kota-kota besar negara anggota ASEAN juga memiliki perayaan tahun baru yang begitu meriah. Di mulai dari negeri jiran. Setiap akhir tahun, Kuala Lumpur selalu merayakan tahun baru dengan megah. Tepatnya di KLCC park, menjelang akhir tahun, taman tersebut disulap menjadi panggung pertunjukkan akhir tahun.
Tak lupa juga pertunjukkan air mancur serta kembang api dengan berlatar belakang menara pertonas membuat perayaan ini semakin meriah saja.
Berlanjut ke Singapura. Singapura memiliki perayaan natal tepatnya di kawasan Marina Bay. Selain pertunjukkan kembang api, diselenggarakan juga konser musik dengan tajuk Siloso Beach Party yang mendatangkan DJ papan atas sembari menunggu tahun baru tiba.
Berlanjut ke utara, tepatnya di kota Bangkok, Thailand. Salah satu tempat yang menjadi favorit ketika malam tahun baru adalah sungai Chao Phraya. Tempat ini menjadi salah satu spot terbaik untuk melihat pertunjukkan kembang api yang begitu megah. Jika anda merasa kurang jelas, anda bisa menggunakan rooftop yang telah disediakan.
Berlibur di hari natal dan tahun baru, lebih seru dengan keluarga atau teman. Namun akan lebih berbeda jika anda mengunjungi beberapa tempat wisata yang telah direkomendasikan tersebut. Dijamin anda akan mendapatkan sensasi serta pengalaman seru yang baru.
Jakarta, ibu kota Indonesia, terkenal dengan keragaman kulinernya. Mie adalah favorit banyak orang karena teksturnya…
Bagi pecinta makanan pedas, menjelajahi sambal terpedas adalah petualangan seru. Di seluruh dunia, ada banyak…
Hoi An Lantern Festival - Di Festival Lampion Hoi An, Vietnam Tengah, Anda akan menemukan…
Sebagai backpacker, kami tahu pentingnya mencari tempat tinggal yang murah saat traveling. Di Da Nang,…
Kota pesisir Da Nang di Vietnam sangat menarik bagi para wisatawan. Anda bisa menjelajahi pantai…
Tempat belanja jastip di bangkok - Bangkok, ibu kota Thailand, dikenal sebagai surganya pemburu barang…