Purwakarta merupakan salah satu daerah di Jawa Barat yang dikenal menawarkan banyak tempat wisata serta berbagai kuliner lezat. Saat datang ke Purwakarta, tidak ada salahnya juga jika kamu menyempatkan untuk nongkrong atau bersantai di beberapa tempat yang ditawarkan. Tidak perlu bingung menentukan tujuan, inilah daftar 10 rekomendasi cafe di Purwakarta yang populer dan menarik untuk dikunjungi.
Salah satu rekomendasi cafe di Purwakarta yang populer dan menarik untuk kamu kunjungi adalah Two Elements Cafe. Cafe yang satu ini dikenal menawarkan tempat yang nyaman dan cocok dipilih sebagai lokasi nongkrong bersama teman maupun kerabat. Kamu dapat mengunjungi Two Elements Cafe di Jalan Laks. Laut RE. Martadinata, Nagri Tengah, Kecamatan Purwakarta, Kabupaten Purwakarta.
Meskipun cafe ini sudah berdiri sejak tahun 2017, tetapi Two Elements Cafe masih menjadi tujuan nongkrong yang populer hingga saat ini. Selain banyaknya pilihan minuman dan snack, kamu juga dapat mencoba beberapa makanan berat yang ditawarkan seperti nasi goreng kambing hingga tenderloin steak. Menarik sekali bukan?
Nikmati Suasana Cafe Hommy Di Lapau Kurai
Menyusuri Kawasan Slasar Malioboro, Keren Ternyata!
Tidak perlu bingung menentukan tujuan saat ingin datang ke salah satu cafe di Purwakarta, kamu dapat menuju ke Hutan Jati Cafe & Gelato. Cafe yang satu ini berlokasi di Jalan Baru, Purwamekar, Kecamatan Purwakarta, Kabupaten Purwakarta.
Di Hutan Jati Cafe & Gelato, pengunjung akan dimanjakan dengan tempat yang nyaman serta suasana yang asri. Kamu dapat menikmati sensasi nongkrong di alam terbuka. Tidak hanya itu, Hutan Jati Cafe & Gelato juga menawarkan area indoor dengan rumput sintetis sebagai alasnya. Menu yang ditawarkan oleh cafe ini juga sangat beragam dan tidak perlu diragukan lagi. Bagi kamu pecinta foto, Hutan Jati Cafe & Gelato juga memiliki banyak spot menarik di dan instagramable yang dapat dimanfaatkan untuk berfoto.
Kakota Cafe dan Resto juga merupakan salah satu cafe di Purwakarta yang populer dan banyak didatangi pengunjung. Cafe yang satu ini dikenal memiliki suasana yang nyaman dan dapat didatangi di daerah Nagri Tengah, Kecamatan Purwakarta, Kabupaten Purwakarta.
Kakota Cafe dan Resto menawarkan tempat yang luas dan mampu menampung banyak pengunjung. Selain terdiri dari dua lantai, cafe ini juga menawarkan pilihan area indoor dan outdoor. Dengan menawarkan konsep urban, pengunjung dapat merasakan suasana yang tenang dan nyaman saat nongkrong di Kakota Cafe dan Resto. Kamu juga tidak perlu khawatir karena Kakota Cafe dan Resto menawarkan banyak menu lezat yang bisa dicoba.
The Sunday Coffee Cake & Resto juga menjadi salah satu tempat menarik yang dapat kamu kunjungi saat mencari cafe di Purwakarta. Cafe yang satu ini sudah cukup populer dan menawarkan tempat yang nyaman sehingga cocok dikunjungi bagi kamu yang ingin nongkrong berlama-lama.
The Sunday Coffee Cake & Resto juga dikenal dengan berbagai hidangan manisnya yang lezat dan menggugah selera. Selain itu, cafe ini juga memiliki konsep serta interior yang menjadi daya tarik tersendiri bagi pengunjung. Kamu dapat mengunjungi cafe yang satu ini di Jalan Jenderal Sudirman, Nagri Tengah, Kecamatan Purwakarta, Kabupaten Purwakarta.
Nongkrong dan menikmati kopi tentu menjadi hal menarik yang bisa kamu coba. Saat ingin mengunjungi salah satu cafe di Purwakarta, kamu dapat datang ke Stasiun Kopi Purwakarta. Cafe yang satu ini menawarkan tempat yang nyaman serta suasana klasik yang kental. Pengunjung yang datang akan dimanjakan dengan konsep bangunan Belanda yang khas.
Stasiun Kopi Purwakarta kamu kunjungi di Jalan K K Singawinata, Nagri Tengah, Kecamatan Purwakarta. Sesuai dengan namanya, kamu akan dimanjakan dengan berbagai pilihan kopi saat datang ke cafe yang satu ini. Selain pilihan kopi yang beragam, kamu juga dapat mencoba berbagai makanan berat yang ditawarkan seperti sop iga hingga tenderloin steak.
Ada cukup banyak pilihan cafe di Purwakarta yang direkomendasikan untuk kamu datangi, salah satunya adalah Follow Mie Cafe & Resto. Cafe yang satu ini sangat populer dan ramai pengunjung. Kamu dapat mencoba berbagai pilihan menu yang ditawarkan mulai dari aneka pasta, steak, dan juga BBQ.
Follow Mie Cafe & Resto dapat kamu datangi di Jalan Laks. Laut RE Martadinata, Nagri Kidul, Kecamatan Purwakarta, Kabupaten Purwakarta. Konsep Cafenya yang keren menjadikan tempat ini sayang untuk kamu lewatkan saat datang ke Purwakarta.
Rekomendasi cafe di Purwakarta yang tidak kalah menarik untuk kamu kunjungi berikutnya adalah Heyho Cafe and Coffee Bar. Cafe yang satu ini dapat kamu kunjungi di daerah Mulya Mekar, Kecamatan Babakancikao, Kabupaten Purwakarta. Tidak hanya dapat mencoba berbagai pilihan snack, kamu juga dapat mencoba berbagai pilihan makanan berat yang ditawarkan.
Sesuai dengan namanya, cafe yang satu ini juga menawarkan pilihan kopi yang sangat beragam. Bagi pecinta kopi, kamu dapat menentukan pilihan kopi sesuai selera di Heyho Cafe and Coffee Bar. Tempatnya yang nyaman menjadikan cafe ini sayang untuk tidak kamu datangi. Jika beruntung, pengunjung juga akan disuguhkan dengan adanya pertunjukan live music di Heyho Cafe and Coffee Bar.
Rekomendasi cafe di Purwakarta berikutnya yang tidak kalah menarik untuk dikunjungi adalah Oppa Korean Cafe and BBQ. Cafe yang satu ini terletak di Jalan Veteran Nomor 24, Ciseureuh, Kecamatan Purwakarta, Kabupaten Purwakarta. Di cafe yang satu ini kamu dapat mencoba berbagai hidangan seperti Samyang, Chicken Bibimbap, Kimchi Fried Rice, dan masih banyak lagi.
Tidak hanya banyaknya pilihan menu khas Korea, kamu juga akan dimanjakan dengan tempat yang nyaman serta interior yang menarik. Harga menu yang ditawarkan juga sangat terjangkau sehingga cocok dikunjungi oleh semua kalangan termasuk pelajar.
Ada banyak pilihan cafe di Purwakarta yang populer dan menarik untuk kamu kunjungi, salah satunya adalah WKWK Cafe. Cafe yang satu ini dikenal ramai dan tidak pernah sepi pengunjung. Biasanya, WKWK Cafe dipenuhi oleh para kawula muda.
Cafe yang dilengkapi dengan area indoor dan semi outdoor ini menawarkan suasana yang nyaman dan berhasil membuat pengunjung betah. Saat berkunjung ke Purwakarta, tidak ada salahnya bagi kamu untuk datang dan mencoba sensasi nongkrong di WKWK Cafe.
Satu lagi cafe di Purwakarta yang tidak boleh kamu lewatkan yakni Warunk Upnormal Purwakarta. Beberapa dari kamu tentu sudah tidak asing dengan sebutan cafe yang satu ini bukan? Warunk Upnormal Purwakarta dapat kamu datangi di Jalan Pahlawan Nomor 30, Nagri Kaler, Kecamatan Purwakarta, Kabupaten Purwakarta.
Terletak di kaki Gunung Lawu, Air Terjun Srambang Park Ngawi menawarkan keindahan alam yang luar…
Kami mengajak Anda untuk mengeksplor ketan durian, khas Wonosalam, Jombang. Ini adalah paduan sempurna antara…
Jawa Timur terkenal sebagai pusat durian terbaik di Indonesia. Wisata Durian Wonosalam di Kabupaten Jombang…
Di Bali, tempat sesajen sangat penting. Mereka menghubungkan manusia, alam, dan Tuhan. Pura Bali, rumah…
Belly dance, atau tari perut, berasal dari Timur Tengah, terutama Mesir. Ini adalah seni tarian…
Kami, masyarakat suku Dayak di Kalimantan, memiliki tradisi kuping panjang yang unik. Ini telah menjadi…