10 Air Terjun di Kediri Pesonanya Memikat Hati


Fida  September 3, 2021  0 Comment

Saat berkunjung ke Kediri, wisata alam air terjun tentu akan dengan mudah Anda jumpai. Tidak hanya aliran air yang jernih dan bersih, pengunjung juga akan dimanjakan dengan indahnya tebing dan pepohonan di sekitarnya. Berikut daftar Air terjun di Kediri

10 Air Terjun di Kediri :

1. Air Terjun Gajah Mungkur

Air Terjun di Kediri
jejakpiknik.com

Pernah mendengar sebutan tempat wisata alam Air Terjun Gajah Mungkur? Air terjun Gajah Mungkur merupakan salah satu tempat wisata air terjun di Kediri yang cukup populer di kalangan warga lokal maupun wisatawan. Anda dapat mendatanginya di daerah Desa Besowo, Kecamatan Kepung, Kabupaten Kediri.

Tempat yang satu ini tentu cocok didatangi bagi Anda yang ingin menenangkan pikiran. Bagaimana tidak, pengunjung akan dimanjakan dengan indahnya tebing sekaligus pepohonan di sekitarnya. Aliran air terjun ini juga dikenal jernih dan bersih sehingga sangat indah saat dinikmati.

rekomndasi kuliner enak

Menikmati Cantiknya Senja Di Gunung Kelud

Sendang Wedodaren, Kolam Renang Untuk Anak Anak

2. Air Terjun Irenggolo

Air Terjun terindah di Kediri
jejakpiknik.com

Beberapa dari Anda tentu sudah tidak asing dengan Air Terjun Irenggolo yang menjadi salah satu air terjun di Kediri. Air terjun yang cukup populer ini dapat Anda datangi di daerah Dusun Besuki, Desa Jugo, Kabupaten Kediri. Anda hanya perlu menempuh perjalanan dengan waktu kurang lebih 30 menit dari pusat kota.

Baca juga :  10 Tempat Wisata di Trenggalek Terkenal

Pengunjung akan dimanjakan dengan suasana alam yang masih sangat alami dengan pepohonan yang rindang. Tempat ini cocok dikunjungi bagi Anda yang ingin merasakan suasana tenang karena udaranya yang sejuk dan membuat pengunjung betah. Pengunjung juga akan dimanjakan dengan berbagai fasilitas penginapan seperti hotel maupun villa.

3. Air Terjun Dolo

Air Terjun keren di Kediri
nativeindonesia.com

Air Terjun Dolo dapat menjadi destinasi tujuan yang tepat untuk Anda datangi. Air terjun yang satu ini berlokasi di Dusun Besuki, Desa Jugo, Kecamatan Mojo, Kediri. Dibutuhkan waktu perjalanan sekitar 40 menit dari pusat kota untuk sampai di air terjun ini.

Selama perjalanan, pengunjung akan dimanjakan dengan indahnya panorama Gunung Wilis. Air Terjun Dolo menjadi surga tersembunyi yang menawarkan berbagai fasilitas diantaranya jogging trek, playground, camping ground, dan juga spot hiking. Aliran air terjun yang jernih dan pemandangan di sekelilingnya juga sangat memanjakan mata.

4. Air Terjun Ngelayangan Grogol

Rekomendasi Air Terjun di Kediri
tempatwisata.pro

Air Terjun Ngelayangan Grogol menjadi salah satu destinasi yang tepat untuk Anda datangi. Salah satu air terjun di Kediri ini dikenal sudah ada sejak zaman Adipati Panjer. Anda dapat mengunjunginya di daerah Gunung Cemoro Sewu, Desa Parang, Banyakan, Kabupaten Kediri.

Sesuai dengan namanya, air terjun ini disebut layangan karena memiliki tinggi mencapai 180 meter. Menurut warga sekitar, air yang turun dari ketinggian tersebut terlihat seakan melayang layang. Anda akan dimanjakan dengan indahnya pemandangan serta sejuknya suasana di sekitar air terjun.

5. Air Terjun Sumber Jodo

Air Terjun terkenal di Kediri
surabaya.tribunnews.com

Bagi Anda yang ingin mengunjungi surga tersembunyi berupa air terjun di Kediri, Air Terjun Sumber Jodo dapat menjadi tujuan yang tepat. Air terjun yang satu ini berlokasi di daerah Medowo, Kecamatan Kandangan, Kabupaten Kediri.

Baca juga :  10 Tempat Belanja Murah di Batam, Lengkap Banget!

Untuk sampai di lokasi air terjun ini, pengunjung harus melalui jalanan yang cukup terjal dan sulit dilalui. Hal itu tentu tidak menyurutkan niat pengunjung karena Air Terjun Sumber Jodo dikenal memiliki keindahan alam yang menakjubkan. Selain indahnya air terjun, di sekitar kawasan ini juga terdapat berbagai spot seperti Goa Landak hingga area untuk panjat tebing.

6. Air Terjun Bidadari

Air Terjun terindah di Kediri
dakatour.com

Air Terjun Bidadari dapat menjadi salah satu yang bisa Anda datangi. Air terjun yang satu ini berlokasi di Dusun Selopanggung Ledok, Sumberagung, Kecamatan Semen, Kediri.

Tempat wisata alam yang satu ini cocok didatangi bagi Anda yang ingin merasakan suasana tenang. Hal itu dikarenakan lokasi air terjun yang masih cukup sepi dan belum banyak diketahui oleh wisatawan. Suasana sejuk dan pemandangan yang masih sangat alami dapat Anda nikmati saat berkunjung ke air terjun yang satu ini.

7. Air Terjun Padas Payung

Air Terjun paling di Kediri
twitter.com

Air Terjun Padas Payung menjadi salah satu air terjun yang sayang untuk Anda lewatkan. Anda dapat mendatangi Air Terjun Padas Payung di Desa Klepu, Parang, Kecamatan Banyakan, Kediri.

Air terjun yang satu ini menawarkan keindahan alam yang tidak kalah menarik dari Air Terjun Dolo maupun Irenggolo. Aliran air yang jernih dan bersih juga menjadi daya tarik tersendiri bagi pengunjung. Saat datang ke Kediri, tidak ada salahnya untuk menyempatkan mampir ke air terjun yang satu ini.

8. Air Terjun Parijhoto

Air Terjun indah di Kediri
khazanaharsipwisatakediri.wordpress.com

Diantara banyaknya pilihan tempat wisata air terjun, Air Terjun Parijhoto dapat menjadi tujuan yang sayang untuk Anda lewatkan. Air terjun yang satu ini dapat Anda datangi di Desa Pamongan, Kecamatan Mojo, Kabupaten Kediri.

Baca juga :  20 Tempat Wisata Alam di Jabodetabek Asri Dan Sejuk

Banyak yang mengatakan bahwa air terjun yang satu ini memiliki tampilan yang lebih menarik jika dibandingkan dengan Air Terjun Dolo dan Irenggolo. Aliran air yang jernih dan bersih juga menjadi daya tarik tersendiri bagi pengunjung. Suasana yang sejuk juga menjadikan Air Terjun Parijhoto sayang untuk dilewatkan saat berkunjung ke Kediri.

9. Air Terjun Kedung Klewer

Air Terjun terindah di Kediri
youtube.com

Salah satu destinasi wisata air terjun yang cukup populer dan ramai didatangi wisatawan adalah Air Terjun Kedung Klewer. Air terjun yang satu ini dapat Anda datangi di daerah Jugo, Kecamatan Mojo, Kabupaten Kediri.

Air Terjun Kedung Klewer menawarkan keindahan alam yang luar biasa serta memiliki akses yang mudah dilalui. Pengunjung akan merasakan suasana yang masih sangat alami serta pemandangan yang asri. Saat berkunjung ke Kediri, indahnya air terjun yang satu ini sayang untuk tidak Anda datangi.

10. Air Terjun Guo Kuoso

Air Terjun di Kediri
arsip.kedirikab.go.id

Salah satu destinasi wisata air terjun yang sangat direkomendasikan untuk Anda datangi adalah Air Terjun Guo Kuoso. Tempat wisata alam yang satu ini berlokasi di Desa Parang, Kecamatan Banyakan, Kediri. Suasana sejuk khas lereng Gunung Wilis juga dapat Anda nikmati selama berada disana.

Air Terjun Guo Kuoso menawarkan keindahan yang masih sangat alami dan memanjakan mata. Indahnya aliran air yang jernih menjadikan pengunjung takjub dan betah. Surga tersembunyi di Kediri ini masih belum banyak didatangi wisatawan sehingga cocok didatangi bagi Anda yang ingin berwisata dengan suasana tenang.



Leave a Reply